Anda di halaman 1dari 63

LAPORAN KASUS KEDOKTERAN KELUARGA

PENYAKIT MENULAR DEWASA


TUBERKULOSIS PARU

Disusun dan Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Tugas Kepaniteraan Klinik


Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Kedokteran Pencegahan Fakultas Kedokteran
Universitas Pembangunan “ Veteran” Jakarta

Disusun oleh :

Qonita Aizati 1610221145


Mochammad Hargo 1610221136

KEPANITERAAN KLINIK ILMU KESEHATAN MASYARAKAT DAN


KEDOKTERAN PENCEGAHAN UNIVERSITAS DIPONEGORO
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS PEMBANGUNAN
NASIONAL “VETERAN” JAKARTA
2018
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN KASUS KEDOKTERAN KELUARGA
PENYAKIT MENULAR DEWASA
TUBERKULOSIS PARU

Disusun dan Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Tugas Kepaniteraan Klinik


Ilmu Kesehatan Masyarakat dan Kedokteran Pencegahan Fakultas Kedokteran

Universitas Pembangunan “ Veteran” Jakarta

Disusun oleh:

Qonita Aizati 1610221145


Mochammad Hargo 1610221136

Telah disetujui dan disahkan oleh :

Pembimbing

dr. Ari Budi Himawan, M.kes (Epid)


KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT karena atas limpahan rahmat dan
karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan Kedokteran Keluarga dengan
kasus Penyakit Menular Tuberkulosis Paru. Laporan ini dibuat guna melengkapi
tugas Kepaniteraan Klinik bagian Ilmu Kesehatan Masyarakat di Fakultas
Kedokteran Universitas Diponegoro. Tentunya penulis juga berharap agar studi
kasus Kedokteran Keluarga ini dapat bermanfaat untuk kemudian hari dalam hal
penatalaksanaan pasien secara komprehensif dan berkesinambungan, selain itu
juga melatih penulis dalam membangun komunikasi efektif kepada pasien dan
membangun pelayanan kedokteran yang bersifat pendekatan individual.
Untuk terlaksananya Laporan ini penulis mengucapkan terimakasih yang
sedalam-dalamnya kepada seluruh pihak yang telah banyak membantu, yaitu
pasien dan keluarga, para dosen yang telah membimbing dan rekan-rekan satu
kelompok yang telah bekerjasa mamelaksanakan Laporan ini. Penulis menyadari
bahwa dalam penulisan laporan ini masih banyak kekurangannya. Oleh karena itu
dengan segala kerendahan hati penulis menerima semua saran dan kritik yang
membangun guna penyempurnaan tugas laporan ini.

Semarang, Juni 2018

Penulis
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ………………………………………………………………….. i


LEMBAR PENGESAHAN …………………………………………………………... ii
KATA PENGANTAR ………………………………………………………………… iii
DAFTAR ISI ................................................................................................................. iv
DAFTAR TABEL......................................................................................................... vi
DAFTAR GAMBAR …………………………………………………………………. vii
DAFTAR BAGAN ........................................................................................................ iii
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................. 1
A. LatarBelakang ..................................................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ……………………………………………………………... 1
C. Tujuan .................................................................................................................. 2
D. Manfaat …………………………………………………………………………. 3
BAB II TINJAUAN PUSTAKA .................................................................................. 4
A. KedokteranKeluarga........................................................................................... 4
1. Definisi Keluarga ………………………………………………………….. 4
2. Bentuk Keluarga …………………………………………………………… 4
3. Fungsi Keluarga ……………………………………………………………. 5
4. Kedudukan keluarga ……………………………………………………….. 5
5. Peran Dokter Keluarga ……………………………………………………... 6
B. Tuberkulosis ....................................................................................................... 6
1. Definisi …………………………………………………………………….. 6
2. Etiologi …………………………………………………………………… 7
3. Epidemiologi ............................................................................................... 7
4. Penularan ..................................................................................................... 8
5. Faktor Reasiko ............................................................................................. 9
6. Patogenesis .................................................................................................. 10
7. Klasifikasi .................................................................................................... 12
8. Gejala Klinis ................................................................................................ 13
9. Diagnosis ..................................................................................................... 13
10. Tatalaksana ................................................................................................... 16
11. Komplikasi .................................................................................................. 21
12. Pencegahan .................................................................................................. 21
13. Skoring TB Anak………………………………………………………….. 21
14. Eliminasi dan Indikator Penanganan TB………………………………….. 22
BAB III LAPORAN KASUS ....................................................................................... 28
A. Identitas Keluarga .............................................................................................. 28
B. Karakteristik Kedatangan Pasien ke Pelayanan Kesehatan................................ 28
C. Bentuk dan Siklus Keluarga ............................................................................... 31
D. Komponen APGAR............................................................................................ 31
E. Sumber Daya Keluarga (FAMILY SCREEM) ................................................... 32
F. Perjalanan Hidup Keluarga (FAMILY LIFE LINE)............................................ 33
G. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) .......................................................... 34
H. Resume Penyakit dan Penatalaksanaan yang Telah Diberikan .......................... 35
I. Identifikasi Fungsi-Fungsi Keluarga .................................................................. 39
J. Pola Konsumsi Makan Pasien dan Keluarga...................................................... 39
K. dentifikasi Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kesehatan ................................ 41
L. Identifikasi Lingkungan Rumah ......................................................................... 41
M. Diagram Realita yang ada pada Keluarga .......................................................... 44
N. Segitiga Epidemiologi Pada Pasien .................................................................... 45
O. Diagnosis Holistik .............................................................................................. 45
P. Manajemen Komprehensif ................................................................................. 45
BAB IV ANALISIS KASUS ........................................................................................ 49
A. Analisis Klinis .................................................................................................... 49
B. Analisis Home Visit ............................................................................................ 50
C. Prinsip Kedokteran Keluarga ............................................................................. 51
BAB V PENUTUP ........................................................................................................ 52
V.1 Kesimpulan .............................................................................................................. 52
V.2 Saran ........................................................................................................................ 52
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................... 53
LAMPIRAN .................................................................................................................. 54
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Faktor lingkungan yang mempengaruhi penularan TB……………………….. 11


Tabel 2. Daftar Anggota Keluarga Serumah .................................................................. 24
Tabel 3. Identifikasi Fungsi Keluarga (APGAR ) .......................................................... 26
Tabel 4. Sumber Daya Keluarga (Family Screem) ........................................................ 27
Tabel 5. Perjalanan Hidup Keluarga (Family Life Line) ................................................ 28
Tabel 6. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ..................................................................... 29
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Mycobacterium tuberculosis. ....................................................................... 7


Gambar 2. Insidensi TB dunia........................................................................................ 8
Gambar 3. Cara Penularan TB. ...................................................................................... 9
Gambar 4. Patogenesis TB Paru ………………………………………………………. 12
Gambar 5. Alur Diagnosis TB Paru ............................................................................... 15
Gambar 6. Skema alur diagnosis dan tindak lanjut TB Paru… ..................................... 15
Gambar 7. Pengelompokan OAT.. ................................................................................. 17
Gambar 8. OAT lini pertama.......................................................................................... 17
Gambar 9. Dosis panduan OAT lini pertama.. ............................................................... 19
Gambar 10. Dosis panduan OAT KDT kategori 1… ..................................................... 19
Gambar 11. Dosis panduan OAT Kombipak Kategori 1 ............................................... 20
Gambar 12. Dosis Panduan OAT KDT Kategori 2 ........................................................ 20
Gambar 13. Dosis Panduan OAT Kombipak Kategori 2 ............................................... 20
Gambar 14. Penanganan Efek Samping OAT ................................................................ 20
Gambar 15. Genogram ................................................................................................... 25
Gambar 16. Family Map ................................................................................................ 26
Gambar 17 Denah Rumah .............................................................................................. 37
Gambar 18 Peta Rumah dari Pelayanan Kesehata…………………………………….. 38
DAFTAR BAGAN

Bagan 1 Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Kesehatan Dalam Keluarga………………….. 39


Bagan 2 Segitiga Epidemiologi Ny.A………………………………………………………….40
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Keadaan sehat merupakan kehendak semua pihak. Tidak hanya oleh orang perorang
atau keluarga, tetapi juga oleh kelompok dan bahkan oleh seluruh anggota masyarakat.
Adapun yang dimaksud dengan sehat adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa dan sosial
yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomi.1
Untuk dapat mewujudkan keadaan sehat tersebut banyak upaya yang harus
dilaksanakan. Salah satu di antaranya yang dianggap penting adalah penyelenggaraan
pelayanan kesehatan (Blum, 1976). Jika pelayanan kesehatan tidak tersedia (available), tidak
tercapai (accesible), tidak terjangkau (affordable), tidak berkesinambungan (continue), tidak
menyeluruh (comprehensive), tidak terpadu (integrated), dan atau tidak bermutu (quality)
tentu sulit diharapkan terwujudnya keadaan sehat tersebut.1
Secara umum bentuk dan jenis pelayanan kesehatan dapat dibedakan atas dua macam.
Pertama, pelayanan kesehatan personal (personal health services) atau sering disebut pula
sebagai pelayanan kedokteran (medical services). Kedua, pelayanan kesehatan lingkungan
(environmental health services) atau sering disebut pula sebagai pelayanan kesehatan
masyarakat (public health services).2
Dokter keluarga merupakan salah satu bentuk pelayanan kesehatan yang berorientasi
komunitas dengan titik berat kepada keluarga, ia tidak hanya memandang penderita sebagai
individu yang sakit tetapi sebagai bagian dari unit keluarga dan tidak hanya menanti secara
pasif, tapi bila perlu aktif mengunjungi penderita atau keluarganya. Sebagai salah satu ujung
tombak dalam pelayanan kesehatan, pelayanan dokter keluarga disiapkan sebagai pelayanan
medik bermutu tnggi untuk strata pertama di Indonesia.4
Tuberkulosis (TB) adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi Mycobacterium
tuberculosis complex (M.TB) dan sering menginfeksi paru.. Orang–orang yang terinfeksi
oleh kuman M.tuberculosis (M.TB) mempunyai risiko untuk menderita TB sebesar 10%
terutama pada orang–orang dengan sistem imun yang mengalami penurunan, seperti HIV,
malnutrisi, Diabetes Mellitus, dan perokok.3

1
2

Menurut Data yang diperoleh dari WHO secara global pada tahun 2017 ada sekitar
10,4 juta kasus insiden TB (kisaran, 8,8 juta hingga 12,2 juta), setara dengan 140 kasus per
100.000 penduduk dan Insidensi kasus TB di dunia yaitu wilayah Asia Tenggara sekitar 45
%, bagian wilayah Afrika (25%), wilayah Pasifik Barat (17%), wilayah Miditerania (7%),
wilayah Eropa (3%), wilayah Amerika (3%).3
Pasien TB di Indonesia pada tahun 2010 diperkirakan mencapai 690.000 dengan
prevalence rate 289 per 100.000 penduduk. Diperkirakan terdapat 450 ribu kasus baru pada
tahun 2010 dengan incident rate 189 setiap 100.000 penduduk. Indonesia menjadi negara
dengan pasien TB tertinggi ke-3 pada tahun 2007 dan menjadi yang kelima pada tahun 2010.3
TB merupakan penyakit dengan pengobatan yang cukup lama. Kesembuhan pasien
TB tidak hanya bergangtung pada obat yang dikonsumsi, akan tetapi faktor-faktor seperti
dukungan keluarga, masalah kesehatan keluarga dan masalah ekonomi keluarga tersebut juga
menjadi faktor keberhaslan terapi.
Oleh karena itu dibutuhkan penilaian dan pengamatan mengenai penanganan kasus TB
melalui pendekatan kedokteran keluarga.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang diatas maka dapat dibuat perumusan masalah yaitu
bagaimana pendekatan kedokteran keluarga untuk menangani kasus TB?

C. Tujuan
1. Tujuan Umum
Mengaplikasikan dan menerapkan konsep kedokteran keluarga pada seorang pasien
yang menderita penyakit Tuberkulosis paru.
2. Tujuan Khusus
a. Mengidentifikasi masalah kesehatan keluarga, termasuk masalah lingkungan dan
sosial ekonomi keluarga.
b. Membantu seluruh anggota keluarga untuk mengenali masalah yang ada di dalam
keluarga tersebut yang akan mempengaruhi derajat kesehatan anggota keluarga.
c. Membantu keluarga untuk memahami fungsi-fungsi anggota keluarga (biologis,
psikologis,sosial,ekonomi dan pemenuhan kebutuhan, serta penguasaan masalah
dan kemampuan beradaptasi).
d. Meningkatkan kualitas kesehatan seluruh anggota keluarga dengan Membentuk
perilaku hidup sehat di dalam keluarga.
3

D. Manfaat
1. Menambah pengalaman pendekatan kedokteran keluarga pada pasien TB paru dan
menambah wawasan pengetahuan tentang TB paru.
2. Membantu keluarga menjadi lebih memahami mengenai masalah kesehatan yang ada
dalam lingkungan keluarga.
3. Membantu keluarga mampu untuk mengatasi permasalahan kesehatan keluarga secara
mandiri.
4. Sebagai bahan masukan kepada tenaga kesehatan agar dapat memberikan pelayanan
kepada pasien Tuberkulosis paru secara holistik dan komprehensif serta
mempertimbangkan aspek keluarga dalam proses kesembuhan
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Pendekatan Kedokteran Keluarga


1. Definisi Keluarga
a. UU No. 10 Tahun 1992, keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat yang terdiri dari
suami istri, atau suami istri dan anaknya, atau ayah dan anaknya, atau ibu dan anaknya.
b. Menurut Friedman, keluarga adalah kumpulan dua orang manusia atau lebih yang satu
sama lain saling terkait secara emosional, serta bertempat tinggal yang sama dalam satu
daerah yang berdekatan.
c. Menurut Goldenberg (1980), keluarga adalah tidak hanya merupakan suatu kumpulan
individu yang bertempat tinggal yang sama dalam satu ruang fisik dan psikis yang sama
saja, tetapi merupakan suatu sistem sosial alamiah yang memiliki kekayaan bersama,
mematuhi peraturan, peranan, struktur kekuasaan, bentuk komunikasi, tata cara negosiasi,
serta tata cara penyelesaian masalah yang disepakati bersama, yang memungkinkan
berbagai tugas dapat dilaksanakan secara efektif.

2. Bentuk Keluarga
Menurut Goldenberg, bentuk keluarga terdiri sembilan macam, antara lain:
a. Keluarga inti (nuclear family)
b. Keluarga besar (extended family)
c. Keluarga campuran (blended family)
d. Keluarga menurut hukum umum (common law family)
e. Keluarga orang tua tunggal
f.Keluarga hidup bersama (commune family)
g. Keluarga serial (serial family)
h. Keluarga gabungan (composive family)
i. Hidup bersama dan tinggal bersama (co habitation family)

4
3. Fungsi dan Siklus Keluarga
Berdasarkan peraturan pemerintah No. 21 Tahun 1994 fungsi keluarga dibagi menjadi
delapan jenis, yaitu fungsi keagamaan, fungsi budaya, fungsi cinta kasih, fungsi melindungi,
fungsi reproduksi, fungsi sosialisasi dan pendidikan, fungsi ekonomi, dan fungsi pembinaan
lingkungan. Apabila fungsi keluarga terlaksana dengan baik, maka dapat diharapkan
terwujudnya keluarga yang sejahtera. Yang dimaksud keluarga sejahtera adalah keluarga
yang dibentuk berdasarkan perkawinan yang sah, mampu memenuhi kehidupan spiritual, dan
materiil yang layak.1
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Ogburn (1969), telah terbukti adanya
perubahan pelaksanaan fungsi keluarga. Olehnya disebutkan, bahwa keluarga memiliki
fungsi:3
a. Fungsi ekonomi
b. Fungsi pelindungan
c. Fungsi agama
d. Fungsi rekreasi
e. Fungsi pendidikan
f. Fungsi status sosial
Terdapat 8 tahap pokok yang terjadi dalam keluarga (siklus keluarga), yaitu:3
a. Tahap awal perkawinan (newly married family)
b. Tahap keluarga dengan bayi (birth of the first child)
c. Tahap keluarga dengan anak usia pra sekolah (family with children in school)
d. Tahap keluarga dengan anak usia sekolah (family with children in school)
e. Tahap keluarga dengan anak usia remaja
f. Tahap keluarga dengan anak-anak yang meninggalkan keluarga
g. Tahap orang tua usia menengah
h. Tahap keluarga dalam masa pensiun dan lansia

4. Arti dan Kedudukan Keluarga dalam Kesehatan


Keluarga memiliki peranan yang cukup penting dalam kesehatan. Adapun arti dan
kedudukan keluarga dalam kesehatan adalah sebaga berikut.3
a. Keluarga sebagai unit terkecil dalam masyarakat dan melibatkan mayoritas
penduduk, bila masalah kesehatan setiap keluarga dapat di atasi maka masalah
kesehatan masyarakat secara keseluruhan akan dapat turut terselesaikan.
b. Keluarga sebagai suatu kelompok yang mempunyai peranan mengembangkan,
mencegah, mengadaptasi, dan atau memperbaiki masalah kesehatan yang diperlukan
dalam keluarga, maka pemahaman keluarga akan membantu memperbaiki masalah
5
kesehatan masyarakat.
c. Masalah kesehatan lainnya, misalnya ada salah satu anggota keluarga yang sakit
akan mempengaruhi pelaksanaan fungsi-fungsi yang dapat dilakukan oleh keluarga
tersbut yang akan mempengaruhi terhadap pelaksanaan fungsi-fungsi masyarakat
secara keseluruhan.
d. Keluarga adalah pusat pengambilan keputusan kesehatan yang penting, yang akan
mempengaruhi kebrhasilan layanan kesehatan masyarakat secara keseluruhan.
e. Keluarga sebagai wadah dan ataupun saluran yang efektif untuk melaksanakan
berbagai upaya dan atau menyampaikan pesan-pesan kesehatan.

5. Peran Dokter Keluarga dalam Pelayanan Kesehatan


Pelayanan dokter keluarga mengutamakan pelayanan kesehatan yang efektif dan
efisien maka dari itu masalah kesehatan dibidang biaya kesehatan yang harus dikeluarkan
oleh keluarga dapat ditekan. Selain itu, pelayanan ini mengutamakan pelayanan promotif dan
preventif sehingga kesehatan anggota keluarga tetap dapat terpelihara. Dokter keluarga harus
dapat memberikan pelayanan kesehatan yang berorientasi komunitas dengan titik berat pada
keluarga, tidak haanya memandang individu yang sakit saja. Dokter keluarga bertanggung
jawab menyelenggarakan pelayanan kesehatan tingkat pertama yang merupakan pintu masuk
ke sistem pelayanan kesehatan , memeberikan pelayanan menyeluruh dan berkesinambungan
serta bertindak sebagai coordinator pelayanan kesehatan. Dengan demikian, syarat pokok
yang harus dipenuhi oleh dokter keluarga adalah pelayanan kedokteran yang menyeluruh
(Comprehensive Medical Services). Keberhasilan penerapan paradigma sehat yang sadar
mutu dan sadar biaya, sangat ditentukan oleh penerapan pelayanan kedokteran keluarga.2

B. Tubekulosis
1. Definisi
Tuberkulosis adalah penyakit infeksi bakteri yang disebabkan oleh Mycobacterium
tuberculosis, paling banyak mengenai paru. Infeksi ini dapat ditularkan dari satu orang ke
orang lain melalui droplet dari tenggorokan dan paru orang yang sedang memiliki penyakit
paru.9

2. Etiologi
Mycobacterium tuberculosis adalah bakteri batang tipis lurus berukuran sekitar 0,4 x 3
mikrometer. Bakteri ini merupakan bakteri “tahan asam”, karena dengan 95% etil alkohol
mengandung 3% asam hidroklorat dengan cepat menghilangkan semua bakteri kecuali
6
mikobakterium. Sifat mikobakterium adalah aerob obligat dan cenderung lebih resistan
terhadap bahan – bahan kimia karena permukaan selnya bersifat hidrofobik.7
Secara umum, M. tuberculosis memiliki sifat umum berupa berbentuk batang dengan
panjang 1-10 mikron, lebar 0,2-0,6 mikron, tahan asam dengan metode pewarnaan Ziehl
Neelsen, memerlukan media khusus untuk biakan seperti Lowenstein Jensen, kuman nampak
berbentuk batang berwarna merah dibawah mikroskop, tahan terhadap suhu rendah 4 C
hingga minus 70 C, peka terhadap panas, sinar matahari dan sinar ultraviolet sehingga kuman
akan mati dalam waktu beberapa menit, dalam dahak pada suhu 30-37 C akan mati dalam
waktu sekitar 1 minggu dan kuman dapat bersifat dorman.7

Gambar 1. Mycobacterium tuberculosis (CDC, 2013)

3. Epidemiologi
Sebagian besar dari kasus TB ini (95%) dan kematiannya (98%) terjadi dinegara-
negara yang sedang berkembang. Di antara mereka 75 % berada pada usia produktif yaitu 20-
49 tahun. Karena penduduk yang padat dan tingginya prevalensi maka lebih dari 65 % dari

kasus-kasus TB yang baru dan kematian yang muncul di Asia. Alasan utama yang muncul

atau meningkatnya penyakit TB global ini disebabkan :11


a. Kemiskinan pada berbagai penduduk
b. Meningkatnya penduduk dunia
c. Perlindungan kesehatan yang tidak mencukupid.
d. Tidak memadainya pendidikan mengenai penyakit TB.
e. Terlantar dan kurangnya biaya pendidikan.
Diperkirakan jumlah pasien TB di Indonesia sekitar 5,8% dari total jumlah pasien TB
didunia. Diperkirakan, setiap tahun ada 429.730 kasus baru dan kematian 62.246 orang.
Insidensi kasus TB BTA positif sekitar 102 per 100.000 penduduk (Kemenkes, 2011).
Prevalensi penduduk Indonesia yang didiagnosis TB paru oleh tenaga kesehatan tahun 2013
adalah 0.4 persen. Lima provinsi dengan TB paru tertinggi adalah Jawa Barat (0.7%), Papua
(0.6%), DKI Jakarta (0.6%), Gorontalo (0.5%), Banten (0.4%) dan Papua Barat (0.4%) ,

7
dengan kelompok umur tertinggi terjadi pada usia 65-74 tahun yaitu 0,8% (Riskesdas, 2013).
Indonesia menempati posisi kedua dengan beban Tuberculosis (TB) tertinggi di dunia sesuai
data WHO Global Tuberculosis Report 2016.9

8 (Zumla et al, 2013)

4. Penularan
Mycobacterium tuberculosis ditularkan melalui partikel udara yang disebut dengan
droplet dengan diameter 1-5mikron. Infeksius droplet dihasilkan oleh individu dengan infeksi
TB paru atau laring saat batuk, bersin, berteriak atau menyanyi. Partikel kecil ini dapat hidup
di udara selama beberapa jam, tergantung dari kondisi lingkungannya.11

Gambar 3. Cara Penularan TB (CDC, 2013)

5. Faktor Risiko
TB merupakan infeksi yang dapat di pengaruhi oleh beberapa faktor risiko, yaitu :
kontak dengan dengan sumber penularan yang dipengaruhi oleh peluang dan lamanya waktu
kontak, konsentrasi/jumlah kuman yang terhirup, tingkat dan reaksi daya tahan tubuh, usia.
8
Factor lingkungan juga berpengaruh terhadap kemungkinan penularan.15
Risiko penularan setiap tahunnya di tunjukkan dengan Annual Risk of Tuberculosis
Infection (ARTI) yaitu proporsi penduduk yang berisiko terinfeksi TB selama satu tahun.
ARTI sebesar 1%, berarti 10 (sepuluh) orang diantara 1000 penduduk terinfeksi setiap tahun.
ARTI di Indonesia bervariasi antara 1-3%. Hanya sekitar 10% yang terinfeksi TB akan
menjadi sakit TB. Dengan ARTI 1%,diperkirakan diantara 100.000 penduduk rata-rata terjadi
1000 terinfeksi TB dan10% diantaranya (100 orang) akan menjadi sakit TB setiap tahun.
Sekitar 50 diantaranya adalah pasien TB BTA positif.9

Tabel 1. Faktor lingkungan yang mempengaruhi penularan TB


Faktor Keterangan
Konsentrasi dari infeksius droplet Semakin banyak droplet di udara semakin
mungkin M. tuberculosis ditularkan
Ruang Pajanan di ruangan kecil atau ruang tertutup
Ventilasi Ventilasi yang tidak adekuat menghasilkan
pelemahan atau pembuangan droplet infeksius
yang tidak efektif
Sirkulasi udara Resirkulasi dari udara yang mengandung droplet
terinfeksi
Penanganan specimen Prosedur penanganan sesimen yang tidak benar
akan menularkan droplet infeksius
Tekanan udara Tekanan udara positif didalam ruangan pasien
terinfeksi akan menyebabkan M. tuberculosis
menyebar ke area lain
Sumber: CDC, 2013

6. Patogenesis
Kuman TB yang masuk melalui saluran napas akan bersarang di jaringan paru
sehingga akan terbentuk suatu sarang pneumoni, yang disebut sarang primer atau afek primer.
Sarang primer ini mungkin timbul di bagian mana saja dalam paru, berbeda dengan sarang
reaktivasi. Dari sarang primer akan kelihatan peradangan saluran getah bening menuju hilus
(limfangitis lokal). Peradangan tersebut diikuti oleh pembesaran kelenjar getah bening di
hilus (limfadenitis regional) afek primer bersama-sama dengan limfangitis regional dikenal
sebagai kompleks primer. Kompleks primer ini akan mengalami salah satu nasib sebagai
berikut :6
1. Sembuh dengan tidak meninggalkan cacat sama sekali (restitution ad integrum)
9
2. Sembuh dengan meninggalkan sedikit bekas (antara lain sarang Ghon, garis fibrotik,
sarang perkapuran di hilus). Menyebar dengan cara :
a. Perkontinuitatum menyebar ke sekitarnya. Salah satu contoh adalah
epituberkulosis, yaitu suatu kejadian penekanan bronkus biasanya bronkus lobus
medius oleh kelenjar hilus yang membesar sehingga menimbulkan obstruksi pada
saluran napas bersangkutan dengan akibat atelektasis. Kuman tuberkulosis akan
menjalar sepanjang bronkus yang tersumbat ini ke lobus yang atelektasis dan
menimbulkan peradangan pada lobus yang atelektasis tersebut, yang dikenal
sebagai epituberkulosis.
b. Penyebaran secara bronkogen, baik di paru bersangkutan maupun ke paru
sebelahnya atau tertelan.
c. Penyebaran secara hematogen dan limfogen. Penyebaran ini berkaitan dengan
daya tahan tubuh, jumlah dan virulensi kuman. Sarang yang ditimbulkan dapat
sembuh secara spontan akan tetetapi bila tidak terdapat imunitas yang adekuat,
penyebaran ini akan menimbulkan keadaan cukup gawat seperti tuberkulosis
milier, meningitis tuberkulosis, typhobacillosis Landouzy. Penyebaran ini juga
dapat menimbulkan tuberkulosis pada alat tubuh lainnya, misalnya tulang, ginjal,
genitalia dan sebagainya.
3. Tuberkulosis Postprimer
Tuberkulosis postprimer akan muncul bertahun-tahun kemudian setelah
tuberkulosis primer, biasanya terjadi pada usia 15-40 tahun. Tuberkulosis postprimer
mempunyai nama yang bermacam-macam yaitu tuberkulosis bentuk dewasa, localized

tuberculosis, tuberkulosis menahun, dan sebagainya.6

Bentuk tuberkulosis inilah yang terutama menjadi masalah kesehatan masyarakat,


karena dapat menjadi sumber penularan. Tuberkulosis postprimer dimulai dengan
sarang dini, yang umumnya terletak di segmen apikal lobus superior maupun lobus
inferior.Sarang dini ini awalnya berbentuk suatu sarang pneumoni kecil. Sarang
pneumoni ini akan mengikuti salah satu jalan sebagai berikut :6
a. Diresopsi kembali dan sembuh tanpa meninggalkan cacat. Sarang tersebut
akan meluas dan segera terjadi proses penyembuhan dengan penyebukan
jaringan fibrosis. Selanjutnya akan terjadi pengapuran dan akan sembuh dalam
bentuk perkapuran. Sarang tersebut dapat menjadi aktif kembali dengan
membentuk jaringan keju dan menimbulkan kavitas bila jaringan keju
dibatukkan keluar.
b. Sarang pneumoni meluas, membentuk jaringan keju (jaringan kaseosa).

10
Kavitas akan muncul dengan dibatukkannya jaringan keju keluar. Kaviti
awalnya berdinding tipis, kemudian dindingnya akan menjadi tebal (kaviti
sklerotik). Kaviti tersebut akan menjadi Meluas kembali dan menimbulkan
sarang pneumoni baru. Sarang pneumoni iniakan mengikuti pola perjalanan
seperti yang disebutkan di atas memadat dan membungkus diri dan disebut
tuberkuloma.Tuberkuloma dapat mengapur dan menyembuh, tetapi mungkin
pula aktif kembali, mencair lagi dan menjadi kaviti lagi atau bersih dan
menyembuh yang disebut open healed cavity, atau kaviti menyembuh dengan
membungkus diri dan akhirnya mengecil. Kemungkinan berakhir sebagai
kaviti yang terbungkus dan menciut sehingga kelihatan seperti bintang
(stellate shaped) .

Gambar 4. Patogenesis TB Paru


7. Klasifikasi
1) Berdasarkan hasil pemeriksaan dahak (BTA) TB paru dibagi dalam:
a) Tuberkulosis Paru BTA (+)
o Sekurang-kurangnya 2 dari 3 spesimen dahak menunjukkan hasil BTA
positif.
o Hasil pemeriksaan satu spesimen dahak menunjukkan BTA positif dan
kelainan radiologik menunjukkan gambaran tuberkulosis aktif.
o Hasil pemeriksaan satu spesimen dahak menunjukkan BTA positif dan
biakan positif.
b) Tuberkulosis Paru BTA (-)

11
o Hasil pemeriksaan dahak 3 kali menunjukkan BTA negatif, gambaran klinik
dan kelainan radiologik menunjukkan tuberkulosis aktif serta tidak respons
dengan pemberian antibiotic spektrum luas
o Hasil pemeriksaan dahak 3 kali menunjukkan BTA negatif dan biakan
M.tuberculosis
2) Berdasarkan Tipe Penderita
Tipe penderita ditentukan berdasarkan riwayat pengobatan sebelumnya. Ada
beberapa tipe penderita yaitu :
a) Kasus baru
Adalah penderita yang belum pernah mendapat pengobatan dengan OAT (Obat
Anti Tuberkulosis) atau sudah pernah menelan OAT kurang dari satu bulan (30
dosis harian).
b) Kasus kambuh (relaps)
Adalah penderita tuberkulosis yang sebelumnya pernah mendapat pengobatan
tuberkulosis dan telah dinyatakan sembuh atau pengobatan lengkap, kemudian
kembali lagi berobat dengan hasil pemeriksaan dahak BTA positif atau biakan
positif. Bila hanya menunjukkan perubahan pada gambaran radiologik
sehingga dicurigai lesi aktif kembali, harus dipikirkan be berapa
kemungkinan:
o Infeksi sekunder
o Infeksi jamur
o TB paru kambuh
c) Kasus pindahan (Transfer In)
Adalah penderita yang sedang mendapatkan pengobatan di suatu kabupaten
dan kemudian pindah berobat ke kabupaten lain. Penderita pindahan tersebut
harus membawa surat rujukan/pindah
d) Kasus lalai berobat
Adalah penderita yang sudah berobat paling kurang 1 bulan, dan berhenti 2
minggu atau lebih, kemudian datang kembali berobat (PDPI, 2006).

8. Gejala Klinis

Suspek TB adalah seseorang dengan gejala atau tanda TB. Gejala klinis tuberkulosis
dapat dibagi menjadi 2 golongan, yaitu gejala lokal dan gejala sistemik, bila organ yang
terkena adalah paru maka gejala lokal ialah gejala respiratori (gejala lokal sesuai organ yang
terlibat).6

12
o Respiratorik : Batuk > 3 minggu, berdahak, batuk darah, nyeri dada, sesak napas
o Sistemik : demam, keringat malam, malaise, nafsu makan menurin, berat badan
turun (Hasan H, 2010).

Gejala tuberkulosis ekstraparu tergantung dari organ yang terlibat, misalnya pada
limfadenitis tuberkulosis akan terjadi pembesaran yang lambat dan tidak nyeri dari kelenjar
getah bening, pada meningitis tuberkulosis akan terlihat gejala meningitis, sementara pada
pleuritis tuberkulosis terdapat gejala sesak napas dan kadang nyeri dada pada sisi yang
rongga pleuranya terdapat cairan.6

9. Diagnosis
1) Pemeriksaan Bateriologik
Pemeriksaan bakteriologik untuk menemukan kuman tuberkulosis
mempunyai arti yang sangat penting dalam menegakkan diagnosis. Beberapa bahan
dapat menjdai bahan pemeriksaan, salah satunya adalah dahak. Dengan cara
pengambilan dahak 3 kali, setiap pagi 3 hari berturut – turut atau sewaktu , pagi,
sewaktu (SPS) dan menggunakan cara pemeriksaan mikroskopik. lnterpretasi hasil
pemeriksaan mikroskopik dari 3 kali pemeriksaan ialah bila :
o 2 kali positif, 1 kali negatif → Mikroskopik positif
o 1 kali positif, 2 kali negatif → ulang BTA 3 kali , kemudian bila 1 kali positif, 2
kali negatif → Mikroskopik positif
o bila 3 kali negatif → Mikroskopik negatif.
2) Pemeriksaan Radiologik
Pemeriksaan standar ialah foto toraks PA dengan atau tanpa foto lateral.
Gambaran radiologik yang dicurigai sebagai lesi TB aktif :
o Bayangan berawan / nodular di segmen apikal dan posterior lobus atas paru dan
segmen superior lobus bawah
o Kaviti, terutama lebih dari satu, dikelilingi oleh bayangan opak berawan atau
nodular
o Bayangan bercak milier
o Efusi pleura unilateral (umumnya) atau bilateral (jarang)
Gambaran radiologik yang dicurigai lesi TB inaktif
o Fibrotik pada segmen apikal dan atau posterior lobus atas
o Kalsifikasi atau fibrotic
o Kompleks ranke
o Fibrotoraks/Fibrosis parenkim paru dan atau penebalan pleura

13
3) Uji tuberkulin
Pemeriksaan ini sangat berarti dalam usaha mendeteksi infeksi TB di daerah
dengan prevalensi tuberkulosis rendah. Di Indonesia dengan prevalensi tuberkulosis
yang tinggi, pemeriksaan uji tuberkulin sebagai alat bantu diagnostik kurang berarti,
apalagi pada orang dewasa. Uji ini akan mempunyai makna bila didapatkan konversi
dari uji yang dilakukan satu bulan sebelumnya atau apabila kepositifan dari uji yang
didapat besar sekali atau bula

Gambar 5. Skema alur diagnosis TB Paru (PDPI, 2006)

14
Gambar 6. Skema alur diagnosis dan tindak lanjut TB Paru (PDPI, 2006)

10. Penatalaksanaan
Pengobatan tuberkulosis terbagi menjadi 2 fase yaitu fase intensif (2-3 bulan) dan fase
lanjutan 4 atau 7 bulan.4
Tahap awal (intensif)
a. Pada tahap intensif (awal) pasien mendapat obat setiap hari dan perlu diawasi secara
langsung untuk mencegah terjadinya resistensi obat.
b. Bila pengobatan tahap intensif tersebut diberikan secara tepat, biasanya pasien
menular menjadi tidak menular dalam kurun waktu 2 minggu.
c. Sebagian besar pasien TB BTA (+) menjadi BTA (-) (konversi) dalam 2 bulan.
Tahap Lanjutan
a. Pada tahap lanjutan pasien mendapat jenis obat lebih sedikit, namun dalam jangka
waktu yang lebih lama
b. Tahap lanjutan penting untuk membunuh kuman persister sehingga mencegah
terjadinya kekambuhan
Panduan Obat Anti Tuberkulosis
Pengobatan tuberkulosis dibagi menjadi:
a. TB paru (kasus baru), BTA (+) atau pada foto toraks: lesi luas paduan obat yang
dianjurkan :
1. 2 RHZE/4RH atau
2. 2 RHZE/4R3H3 atau
3. 2 RHZE/6HE
Paduan ini dianjurkan untuk
1) TB paru BTA (+), kasus baru
2) TB paru BTA (-), dengan gambaran radiologik lesi luas (termasuk luluh paru)
Pada evaluasi hasil akhir pengobatan, bila dipertimbangkan untuk memperpanjang
fase lanjutan, dapat diberikan lebih lama dari waktu yang ditentukan. (Bila perlu
dapat dirujuk ke ahli paru). Bila ada fasilitas biakan dan uji resistensi, pengobatan
disesuaikan dengan hasil uji resistensi.

15
Gambar 7. Pengelompokan OAT (Kemenkes, 2011)

Gambar 8. OAT lini pertama (Kemenkes, 2014)


TB paru kasus kambuh
Pada TB paru kasus kambuh menggunakan 5 macam OAT pada fase intensif
selama 3 bulan (bila ada hasil uji resistensi dapat diberikan obat sesuai hasil uji
resistensi). Lama pengobatan fase lanjutan 5 bulan atau lebih, sehingga paduan obat
yang diberikan : 2 RHZES/1 RHZE/5 RHE. Bila diperlukan pengobatan dapat
diberikan lebih lama tergantung dari perkembangan penyakit. Bila tidak ada/tidak
dilakukan uji resistensi, maka alternatif diberikan paduan obat : 2 RHZES/1 RHZE/5
R3H3E3 (P2 TB).4
TB Paru kasus gagal pengobatan
Pengobatan sebaiknya berdasarkan hasil uji resistensi dengan menggunakan
minimal 5 OAT (minimal 3 OAT yang masih sensitif), seandainya H resisten tetap
diberikan. Lama pengobatan minimal selama 1-2 tahun. Sambil menunggu hasil uji
resistensi dapat diberikan obat 2 RHZES, untuk kemudian dilanjutkan sesuai uji
resistensi.4
1) Bila tidak ada / tidak dilakukan uji resistensi, maka alternatif diberikan paduan
obat : 2 RHZES/1 RHZE/5 H3R3E3 (P2TB)
16
2) Dapat pula dipertimbangkan tindakan bedah untuk mendapatkan hasil yang
optimal
3) Sebaiknya kasus gagal pengobatan dirujuk ke ahli paru d. TB Paru kasus putus
berobat
Pasien TB paru kasus lalai berobat, akan dimulai pengobatan kembali sesuai dengan
kriteria sebagai berikut:
1) Pasien yang menghentikan pengobatannya <2 bulan, pengobatan OAT dilanjutkan
sesuai jadwal.
2) Pasien menghentikan pengobatannya 2 bulan:
 Berobat 4 bulan, BTA saat ini negatif, klinik dan radiologik tidak
aktif/perbaikan, pengobatan OAT STOP. Bila gambaran radiologik aktif,
lakukan analisis lebih lanjut untuk memastikan diagnosis TB dengan
mempertimbangkan juga kemungkinan penyakit paru lain. Bila terbukti TB
maka pengobatan dimulai dari awal dengan paduan obat yang lebih kuat dan
jangka waktu pengobatan yang lebih lama. Jika telah diobati dengan kategori
II maka pengobatan kategori II diulang dari awal. 
 Berobat >4 bulan, BTA saat ini positif : pengobatan dimulai dari awal dengan
paduan obat yang lebih kuat dan jangka waktu pengobatan yang lebih lama.
Jika telah diobati dengan kategori II maka pengobatan kategori II diulang dari
awal. 
 Berobat <4 bulan, BTA saat ini positif atau negatif dengan klinik dan
radiologik positif : pengobatan dimulai dari awal dengan paduan obat yang
sama. Jika memungkinkan sebaiknya diperiksa uji kepekaan (kultur resistensi)
terhadap OAT. 

TB Paru kasus kronik
1) Pengobatan TB paru kasus kronik, jika belum ada hasil uji resistensi, berikan
RHZES. Jika telah ada hasil uji resistensi, sesuaikan dengan hasil uji resistensi
(minimal terdapat 3 macam OAT yang masih sensitif dengan H tetap diberikan
walaupun resisten) ditambah dengan obat lini 2 seperti kuinolon, betalaktam,
makrolid. 4
2) Jika tidak mampu dapat diberikan INH seumur hidup.
3) Pertimbangkan pembedahan untuk meningkatkan kemungkinan
penyembuhan
4) Kasus TB paru kronik perlu dirujuk ke ahli paru. Catatan : TB diluar
paru lihat TB dalam keadaan khusus (PDPI, 2006)
17
Paket Kombipak
Adalah paket obat lepas yang terdiri dari Isoniasid, Rifampisin, Pirazinamid dan
Etambutol yang dikemas dalam bentuk blister. Paduan OAT ini disediakan program
untuk digunakan dalam pengobatan pasien yang mengalami efek samping OAT KDT.
Keuntungan kombinasi dosis tetap antara lain:4
a. Penatalaksanaan sederhana dengan kesalahan pembuatan resep minimal.
b. Peningkatan kepatuhan dan penerimaan pasien dengan penurunan kesalahan
pengobatan yang tidak disengaja.
c. Peningkatan kepatuhan tenaga kesehatan terhadap penatalaksanaan yang benar dan
standar.
d. Perbaikan manajemen obat karena jenis obat lebih sedikit.
e. Menurunkan risiko penyalahgunaan obat tunggal dan MDR akibat penurunan
penggunaan monoterapi (Kemenkes, 2011).

Gambar 9. Dosis panduan OAT lini pertama (Kemenkes, 2011)

Gambar 10. Dosis panduan OAT KDT kategori 1 (Kemenkes, 2011)

Gambar 11. Dosis panduan OAT Kombipak Kategori 1 (Kemenkes, 2011)

18
Gambar 12. Dosis Panduan OAT KDT Kategori 2 (Kemenkes, 2011)

Gambar 13. Dosis Panduan OAT Kombipak Kategori 2 (Kemenkes, 2011)

Gambar 14. Penanganan Efek Samping OAT (PDPI, 2006)


Evaluasi Pengobatan
Evaluasi klinik meliputi keluhan, berat badan, pemeriksaan fisik setiap 2 minggu pada
1 bulan pertama dan selanjutnya tiap 1 bulan. Evaluasi bakteriologik 0-2-6/9 secara
mikroskopis, biakan bila ada fasilitas. Evaluasi radiologik 0-2-6/9. Evaluasi efek
samping fungsi hati, ginjal, darah lengkap, asam urat, pemeriksaan visus dan uji buta
warna, uji keseimbangan dan audiometri. Evaluasi keteraturan obat dan evaluasi

19
penderita TB yang telah dinyatakan sembuh minimal dalam 2 tahun pertama setelah
sembuh untuk mengetahui terjadinya kekambuhan.4

11. Komplikasi
1) Batuk darah
2) Pneumotoraks
3) Luluh paru
4) Gagal napas
5) Gagal jantung
6) Efusi pleura

12. Pencegahan
1) Terapi pencegahan untuk penderita HIV atau AIDS dengan INH 5mg/kgBB (tidak
lebih dari 300mg) sehari selama minimal 6 bulan.
2) Diagnosis dan pengobatan TB BTA (+) untuk mencegah penularan

13. SISTEM SKORING DIAGNOSIS TUBERKULOSIS ANAK

Parameter 0 1 2 3

Kontak Tb Tidak jelas Laporan keluarga, BTA (-) atau tidak Kavitas BTA (+)
tahu (+),
BTA
tidak
jelas

Uji Tuberkulin Negatif Positif ( ≥ 10


mm atau ≥ 5
mm pada
keadaan
imunosupresi)

Berat BB/TB < 90% atau BB/U < 80% Klinis


badan/keadaan gizi
gizi buruk
atau
BB/TB<

20
70%atau
BB/U <
60%

Demam tanpa ≥ 2 minggu


sebab
jelas

Batuk ≥ 3 minggu

Pembesaran ≥ 1cm, jumlah >1, tidak nyeri


kelenjar limfe
kolli, aksila,
inguinal

Pembengkakan Ada pembengkakan


tulang/sendi
panggul, lutut,
falang

Foto Rontgen Normal/tidak o Infiltrat o


toraks jelas o Pembesaran kelenjar
o Konsolidasi segmental/
lobar

o atelektasis
o kalsifikasi + infiltrat
o pembesaran kelenjar +
infiltrat

Catatan :
o Diagnosis dengan sistem skoring ditegakkan oleh dokter
o Jika dijumpai skrofuloderma, langsung didiagnosis tuberkulosis
o Berat badan dinilai saat datang (moment opname)
o Demam dan batuk tidak ada respons terhadap terapi sesuai baku
o Foto rontgen toraks bukan alat diagnostik utama pada Tb anak
o Semua anak dengan reaksi cepat BCG harus dievaluasi dengan sistem skoring Tb anak
o Didiagnosis Tb jika skor ≥ 6 (skor maksimal 14). Cut off point ini masih bersifat
tentatif/sementara, nilai definitif menunggu hasil penelitian yang sedang dilaksanakan.

21
14. Peta Jalan Eliminasi TB di Indonesia

Hasil Survei Prevalensi TB Nasional 2013/2014 telah diterbitkan pada 2015 dan telah
disikapi menjadi salah satu dasar dasar perubahan kebijakan dan strategi penanggulangan TB
2016-2020 serta peta jalan dan milestone menuju eliminasi TB.

Peta Jalan Nasional menetapkan arah dan target yang jelas dalam mengeliminasi TB di
Indonesia, sejalan dengan tujuan SDGs 2030 dan End TB Strategy 2035.

1. Milestone

Gambar II.B.1.1. Milestone Peta Jalan Eliminasi TB di Indonesia

Gambar 15. Target Milestone Eliminasi TB di Indonesia

22
Milestone 2016-2020

• Penguatan PPM dan penerapan penemuan aktif

• Pemanfaatan TCM dan mikroskopis

• Desentralisasi kegiatan kepada Kabupaten/kota

• Penguatan regulasi dan kepemimpinan program

• Menerapkan exit strategy ketergantungan dari donor.

• Penerapan kegiatan penurunan risiko penularan

• Penerapan shoterm regiment untuk MDR-TB

• Akselerasi pengobatan kasus TB mencapai 70% dan angka keberhasilan


pengobatan diatas 85%.

Milestone 2020-2025

• Mempertahankan cakupan pengobatan tetap di atas 70% dan angka


kesuksesan pengobatan di atas 85%.

• Optimalisasi desentralisasi kegiatan TB kepada kabupaten/kota.

• Mencegah pembiayaan katastropik TB

• Penguatan pengendalian faktor risiko: profilaksis dan pengobatan TB laten

• Maksimalisasi pemanfaatan diagnosis TCM dan mikroskopis

• Desentralisasi kegiatan kepada Kabupaten/kota

• Penerapan short-term regiment untuk TB sensitive

Milestone 2025-2030
• Mempertahankan cakupan pengobatan tetap di atas 80% dan angka
kesuksesan pengobatan di atas 95%.
• Menerapkan cakupan semesta untuk TB.
• Mengendalikan pembiayaan katastropik TB
• Akselerasi pengobatan profilaksis dan pengobatan TB laten
• Inovasi diagnosis TB
• Penguatan surveilans TB
• Penerapan short-term regiment untuk TB laten
• Penerapan vaksin TB

23
2030-2035

• Penguatan surveilans kasus TB termasuk surveilans migrasi

• Mempertahankan cakupan pengobatan milestone tetap di atas 95% dan angka


kesuksesan pengobatan di atas 95%

• Menerapkan cakupan semesta untuk TB

• Mencegah pembiayaan katastropik TB

• Mempertahankan pengobatan profilaksis dan pengobatan TB laten tinggi

• Meningkatkan Inovasi dalam diagnosis dan pengobatan TB

• Akselerasi penggunaan vaksin TB

2. Formulasi Strategi Eliminasi TB

Pengembangan dan formulasi Strategi Penanggulangan Tuberkulosis yang baru


didasarkan pada:

• Hasil survei prevalensi 2013-2014, yang menunjukkan bahwa TB mempengaruhi


orang-orang dari semua usia atau golongan, dengan orang-orang miskin yang paling
terpengaruh. Pria lebih banyak terkena daripada wanita dan orang di daerah perkotaan
lebih banyak daripada di daerah pedesaan. Faktor risiko lain adalah penderita gizi
buruk, narapidana, dan orang-orang dengan sistem kekebalan yang terganggu,
termasuk HIV dan diabetes, rentan terhadap TB.
• Pelaporan/notifikasi kasus TB oleh program terus landai sebesar 30%, menunjukkan
bahwa perubahan pendekatan, metode dan strategi sangat diperlukan
• Perkembangan terbaru manajemen dan alat diagnostik TB.
• Berbagai temuan dan rekomendasi Joint External Monitoring Mission (JEMM) 2013
dan 2016.
• Komitmen pemerintah pusat dan daerah serta dunia yang memberikan perhatian
tinggi terhadap masalah TB.
Enam strategi diformulasikan untuk diimplementasikan secara komprehensif, terpadu,
dan sinergis dalam mencapai eliminasi TB, yaitu:

1. Penguatan Kepemimpinan Program TB berbasis kabupaten/kota

• Koordinasi oleh pemerintah dengan peta jalan eliminasi yang jelas dan
diperkuat dengan regulasi.

24
• Kolaborasi multisektoral dan koalisi yang kuat dengan organisasi
masyarakat

• Peningkatan pembiayaan, terutama dari pendanaan bersumber dalam


negeri

• Koordinasi, harmonisasi, sinkronisasi dan sinergi untuk mencapai kinerja


program yang terbaik.
2. Meningkatkan akses layanan TB yang bermutu.

• Melibatkan semua penyedia layanan melalui peningkatan jaringan layanan


pemerintah swasta melalui district-based public-private mix (PPM)
• Intensifikasi penemuan kasus TB aktif melalui pendekatan kesehatan
masyarakat dan keluarga.

• Pendekatan integrasi layanan seperti TB-HIV, TB-DM, IMCI, PAL, dll.

• Inovasi diagnostik TB dengan memanfaatkan alat terbaru sesuai


rekomendasi WHO

• Meningkatkan kepatuhan pengobatan pasien dan dukungan pasien dan


keluarga

• Integrasi dengan asuransi kesehatan untuk mencapai cakupan


universal untuk pengobatan TB
3. Pengendalian faktor risiko

• Promosi, lingkungan dan gaya hidup sehat

• Implementasi pencegahan dan pengendalian infeksi TB (imunisasi,


pengobatan profilaksis, pengendalian infeksi, dll.)

• Meningkatkan penemuan kasus TB dan juga mempertahankan


keberhasilan pengobatan yang tinggi
4. Penguatan kemitraan TB melalui forum koordinasi

• Pemetaan mitra potensial dalam eliminasi TB

• Peningkatan kemitraan melalui koordinasi forum TB di tingkat pusat

• Peningkatan kemitraan melalui forum koordinasi TB di tingkat


provinsi/kabupaten

25
5. Peningkatan keterlibatan masyarakat dalam pengendalian TB

• Meningkatkan keterlibatan dan keterlibatan pasien TB, mantan pasien,


keluarga dan masyarakat dalam pengendalian TB

• Memperluas keterlibatan masyarakat dan keluarga dalam


pengendalian TB

• Keterlibatan peran masyarakat dalam promosi TB, temuan kasus TB dan


dukungan pengobatan terhadap TB
• Pemberdayaan masyarakat melalui integrasi TB ke dalam pelayanan
kesehatan berbasis keluarga dan masyarakat
6. Memperkuat sistem kesehatan dan manajemen TB

• Sumber daya manusia yang memadai dan kompeten

• Mengelola logistik secara efektif

• Meningkatkan pembiayaan, advokasi dan peraturan

• Memperkuat sistem informasi strategis, surveilans proaktif, termasuk


kewajiban melaporkan (Mandatory Notification).

• Jaringan dalam penelitian dan pengembangan inovasi program.

Indikator 2016 2017 2018 2019 2020

Insidensi per 100.000


389 379 364 344 319
penduduk

Jumlah kasus baru


1.006.237 992.441 964.533 922.059 864.702
(insidens)

Cakupan penemuan dan


pengobatan semua kasus TB 33% 40% 55% 65% 70%
(case detection rate/CDR)

26
Angka notifikasi semua
kasus TB yang diobati (case
128 152 200 224 223
notification rate/CNR) per
100.000 penduduk

Jumlah Kasus TB yang


332,058 396,976 530,493 599,338 605,291
dinotifikasi dan diobati

Angka keberhasilan
pengobatan pasien TB 90% 90% 90% 90% 90%
semua kasus

Cakupan penemuan kasus


16% 40% 60% 70% 80%
TB resistan obat

Angka keberhasilan
pengobatan pasien TB 65% 70% 70% 75% 75%
resistan obat

Persentase pasien TB yang


30% 40% 50% 60% 60%
mengetahui status HIV

27
28
BAB III
LAPORAN KASUS

III.1 Identitas Pasien


Nama : Ny. Arianah
Umur : 47 tahun
Jenis Kelamin : Perempuan
Status Perkawinan : Sudah Menikah
Alamat : Jetis, Desa Ngadirejo RT 19/10 Salaman

Agama : Islam
Suku Bangsa : Jawa
Pendidikan Terakhir : Tamat SD
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga

III.2 Karakterisitik Kedatangan Pasien ke Pelayanan Kesehatan


Pasien datang pertama kali sekitar 3 bulan yang lalu. Pasien datang dengan
keluhan batuk lama yang tidak kunjung sembuh selama hampir 2 bulan disertai
rasa badan yang lemas dan selalu berkeringat malam hingga akhirnya pasien batuk
darah. Saat itu pasien berdomisili di daerah Salaman, sehingga pasien datang ke
puskesmas setempat. Saat itu pasien diperiksa dahak dan disarankan untuk
melakukan pemeriksaan rontgen dada dan pemeriksaan dahak, didapatkan hasil
pemeriksaan dahak BTA (+) dan rontgen didapatkan gambaran TB paru. Setelah
didiagnosis sebagai TB paru aktif, pasien diberikan surat untuk mengambil obat
rutin selama 6 bulan dan rutin pemeriksaan dahak setiap 1 bulan sekali di
puskesmas.
Pengobatan dimulai pada bulan Maret 2018 dan saat ini telah memasuki
bulan ketiga pengobatan. Pasien mengatakan bahwa 10 tahun yang lalu sering
mengalami batuk hingga 1 bulan lebih namun tidak pernah batuk berdarah dan
tidak pernah lemas seperti saat ini, maka pasien hanya mengobati dengan obat
batuk yang terdapat di warung, pasien memiliki riwayat diabetes mellitus 5 bulan
yang lalu namun tidak pernah minum obat dan tidak terkontrol.

28
III.3 Karakteristik Demografis Keluarga
Pasien tinggal di Desa Jetis, RT 19/RW 10, Desa Ngadirejo, Kecamatan
Salaman. Saat ini pasien tinggal bersama suami dan kedua anaknya. Suami pasien
berusia 52 tahun, anak pertamanya sudah berusia 20 tahun dan berjenis kelamin
laki-laki dan belum menikah, anak kedua pasien berusia 8 tahun berjenis kelamin
perempuan.

Kedudukan Umur Pendidikan


No. Nama Sex Pekerjaan Ket.
di keluarga (thn) Terakhir

Tn. Agus
1. Mulyanto KK L 52 Tamat SMA Buruh Sehat
(Tn. A)
Ny. Arianah Ibu Rumah
2. Istri P 47 Tamat SD Pasien
(Ny. A) Tangga

An. Bagus
3. Anak L 20 Tamat SMA Buruh Sehat
(An. B)

An. Lia
4. Anak L 8 SD Tidak bekerja Sehat
(An. L)
5. Ny. Saadiah Ibu P 68 SD Tidak bekerja Sehat

Tabel 3.1 Daftar Anggota Keluarga Serumah


Sumber : Data primer hasil wawancara dengan pasien

29
X2 Y2 X1

2 1

4 5

Gambar 3.1 Genogram Keluarga


(Sumber : Ny. Arianah, 7 Mei 2018)

Keterangan :

1. Pasien : Ny A, 47 tahun, TB Paru Kasus Baru


2. Suami Pasien : Tn A, 52 tahun, sehat
3. Ibu Pasien : Ny.S, 68 tahun, sehat
4. Anak Pertama Pasien : An. B, 20 tahun, sehat
5. Anak Kedua Pasien : An. L, 8 tahun, sehat
X1. Bapak pasien : Meninggal sebelum pasien menikah
X2. Bapak mertua pasien : Meninggal setelah pasien menikah
Y2. Ibu mertua pasien : Meninggal setelah pasien menikah

: tinggal satu rumah

30
III. 4 Bentuk dan Siklus Keluarga
Bentuk keluarga ini adalah extended family, dimana keluarga inti disertai
adanya sanak keluarga lain, pada keluarga ini adalah nenek. Keluarga ini berada
dalam 1 siklus keluarga. Gambaran hubungan tiap anggota keluarga (family map):

Ny. A

Ny. S Tn. A

An. L An. B

Gambar 3.2 Family Map

Hubungan tiap anggota keluarga baik, pasien lebih sering bersama kedua
anaknya.

III. 5 Komponen APGAR

Skor

Komponen Indikator 1 0
2
(kadang- (tidak sama
(selalu)
kadang) sekali)
Adaptation Saya puas bahwa saya dapat
kembali ke keluarga saya bila  
saya menghadapi masalah

Partnership Saya puas dengan cara


keluarga saya membahas dan 
membagi masalah dengan
saya

31
Growth Saya puas dengan cara
keluarga saya menerima dan
mendukung keinginan saya 
untuk melakukan kegiatan
baru atau arah hidup yang
baru
Affection Saya puas dengan cara
keluarga saya meng-
ekspresikan kasih sayangnya  
dan merespon emosi saya
seperti kemarahan perhatian,
dll
Resolve Saya puas dengan cara
keluarga saya dan cara 
membagi waktu bersama-sama

Tabel 3.2 Komponen APGAR


Kesimpulan :
Skor APGAR berjumlah 7, menunjukkan bahwa fungsi keluarga kurang sehat
(moderately dysfunctional family).

III. 6 Sumber Daya Keluarga (Family Screem)

Sumber Patologis
Pasien dan keluarga memiliki
waktu untuk berkumpul
SOCIAL bersama. Hubungan pasien, Tidak ada
keluarga pasien, dan tetangga
sekitar baik.
Pasien melakukan kegiatan di
lingkungan tempat tinggalnya
CULTURAL Tidak ada
sesuai dengan kebudayaan
Jawa yang berlaku.
Pasien dan keluarga beragama
RELIGIOUS Islam dan selalu menjalankan Tidak ada
ibadah dengan taat.
Biaya hidup pasien bersumber
Pasien adalah seorang ibu rumah
tangga Dari suami dan anaknya
Suami bekerja sebagai buruh sebagai buruh
ECONOMIC
Anak pertamanya bekerja
.buruh

32
dijadikan sumber biaya hidup
pasien.
Pasien hanya menempuh
Pasien tidak melanjutkan
pendidikan hingga SD,
EDUCATION pendidikan karena masalah
anak pasien menempuh
pendidikan hingga SMA dan biaya.
masih di bangku SD
Jarak dari tempat tinggal ke
Puskesmas cukup dekat dan
Pasien hanya berkunjung ke
dapat diakses dengan
MEDICAL fasilitas kesehatan saat sakit/ada
kendaraan umum. Jika sakit
keluhan saja
pasien memiliki kartu KIS
untuk berobat, pasien selalu di
antar oleh anaknya.

Tabel 3.3 Family Screem


(Sumber : Data primer hasil wawancara dengan pasien)

Dalam keluarga Ny. Arianah terdapat 3 fungsi sumber daya keluarga yang
patologis. Fungsi tersebut diantaranya adalah fungsi economic, education, dan
medical. Dari fungsi economic, pasien mengandalkan biaya hidupnya dari suami
dan anaknya yang bekerja sebagai buruh. Dari fungsi education, pendidikan
pasien masih minim hanya sampai jenjang Sekolah Dasar akibat kendala biaya.
Sedangkan dari segi medical, kesadaran pasien untuk berobat teratur masih
kurang, yaitu hanya saat pasien sakit atau ada keluhan saja.

III.7 Perjalanan Hidup Keluarga (Family Life Line)

Tahun Usia Peristiwa Severity of Illness


Pasien tidak melanjutkan
1983 12 tahun Tamat SD sekolah karena masalah
biaya.
Pasien merasa memiliki
Pasien membantu orangtua
tanggung jawab lebih
pasien berjualan di pasar,
1984 13 tahun setelah berkewajiban
membantu
perekonomian keluarga

33
Pasien memiliki
Pasien menikah dan ikut
1996 25 tahun tanggung jawab baru
dengan suaminya
sebagai seorang istri

Pasien memiliki tanggung


Pasien melahirkan anak
1998 27 tahun jawab baru sebagai
pertama
seorang ibu

Pasien memiliki beban


Pasien mengalami sakit batuk lebih karena batuknya
2008 37 tahun
lama Dan sering cepat lelah

Pasien merasakan
Pasien mengalam sakit batuk
2018 47 tahun kesedihan mendalam
lama disertai batuk darah karena sakit yang diderita
dan dirasakannya

Pasien harus
Pasien menjalani pengobatan
2018 47 tahun mengkonsumsi obat rutin
selama 6 bulan

Tabel 3.4 Family Life Line

III.8 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

No. Indikator PHBS Ya Tidak


1 Persalinan di keluarga anda di tolong oleh tenaga
kesehatan terampil yang dilakukan di fasilitas 
kesehatan (bukan di rumah sendiri)
2 Pemeriksaan kehamilan minimal 4 kali selama 
hamil
3 Pemberian ASI eksklusif saja pada bayi sampai 
usia 6 bulan
4 Balita ditimbang secara rutin (minimal 8 kali 
setahun)
5 Keluarga biasa makan dengan gizi seimbang 

34
6 Menggunakan air bersih untuk kebutuhan sehari- 
hari
7 Keluarga biasa BAB di jamban sehat 
8 Membuang sampah pada tempatnya sehari-hari 
9 Menggunakan lantai rumah kedap air (bukan tanah) 
10 Apakah keluarga anda biasa melakukan aktifitas 
fisik minimal 30 menit perhari?
11 Tidak merokok 
12 Mencuci tangan dengan sabun sebelum makan dan 
sesudah BAB
13 Menggosok gigi minimal 2 kali sehari 
14 Membeli/menyimpan /menjual minum-minuman 
keras (bir, alkohol, arak, anggur)/narkoba?
15 Anggota JPK/Dana Sehat/Asuransi 
Kesehatan/JAMKESMAS (peserta JKN/BPJS)?
16 Melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) 
seminggu sekali?

Tabel 3.5 PHBS


Dari penilaian indikator tersebut, dapat ditentukan kriteria PHBS tatanan
rumah tangga, yaitu :
1. Sehat pratama = 0-5
2. Sehat madya = 6 -10
3. Sehat utama = 11 -15
4. Sehat paripurna = 16
Kesimpulan :
Keluarga pasien masuk kedalam perilaku hidup bersih dan sehat utama dengan
skor 11.

III.9 Resume Penyakit dan Penatalaksanaan yang telah diberikan


Anamnesis Pasien
Anamnesis dilakukan secara autoanamnesis pada hari Senin, 7 Mei 2018 pukul
12.00 WIB di rumah pasien.

35
a. Keluhan utama
Batuk-batuk sejak 3 bulan yang lalu.
b. Keluhan tambahan
Lemas, keringat dingin di malam hari, dan berdarah
c. Riwayat penyakit sekarang
Pasien mengeluhkan batuk-batuk sejak 3 bulan yang lalu. Batuk disertai
dengan dahak yang berwarna bening kehijauan, terkadang dahak disertai
semburan merah seperti darah. Selain itu pasien juga merasakan tubuhnya
lemah, berkeringat dingin tiap malam dan menurunnya nafsu makan dan
menurunnya berat badan pasien, hal ini disadari oleh pasien karena
bajunya terasa longgar. Setelah 2 bulan batuk, pasien memeriksakan
dirinya ke puskesmas. Setelah dilakukan pemeriksaan dahak dan rontgen
dada, pasien dinyatakan menderita TB paru. Kemudian pasien diberikan
obat yang diminum rutin selama 6 bulan.
d. Riwayat penyakit dahulu
Pasien pernah mengalami keluhan serupa sekitar 10 tahun yang lalu, ketika
itu pasien tidak berobat ke puskesmas hanya meminum obat warung
hingga keluhan hilang. Pasien tidak memiliki riwayat sakit asma,
hipertensi dan penyakit lain, namun memiliki diabetes mellitus 5 bulan
yang lalu serta tidak pernah minum obat dan tidak terkontrol.
e. Riwayat penyakit keluarga
Tidak ada keluarga pasien yang mengalami keluhan serupa.
f. Riwayat lingkungan
Saat ini di dusun tempat pasien tinggal terdapat 1 warga yang batuk lama
seperti pasien namun saat periksa dahak dan rontgen tidak ada tanda
bahwa warga tersebut TB paru. Warga tersebut merupakan tetangga baik
pasien dan sering bertemu.
Hasil Pemeriksaan Fisik
Pemeriksaan fisik dilakukan pada hari Senin, 7 Mei 2018, pukul 13.00 WIB.


Keadaan umum : Baik

Kesadaran : Composmentis


BB : 55 kg

36

TB : 155 cm

IMT : 22,3 (normoweight)

Tanda vital : TD : 110/80 mmHg
N : 80 x/menit
RR : 19 x/menit
T : 36,5° C

Kulit : Turgor kulit baik

Kepala : Normocephal, distribusi rambut merata

Mata : Edema palpebra -/-, konjungtiva anemis -/-,
sklera ikterik -/-, pupil isokor diameter 3/3 mm,
reflek cahaya +/+

Telinga : Bentuk normal, sekret -/-

Hidung : Bentuk normal, sekret -/-, septum deviasi -/-

Mulut : Mukosa lembab, faring tidak hiperemis

Leher : Simetris, pembesaran kelenjar tiroid (-),
pembesaran KGB (-)

Dada : Pulmo :
Inspeksi : Normochest, dinding dada simetris
saat statis dan dinamis
Palpasi : Vocal fremitus kiri menurun,
ekspansi dinding dada simetris,
nyeri tekan (-)
Perkusi : Pekak pada lapang paru kiri atas
Auskultasi : Vesikuler menurun pada apeks paru
kiri, ronkhi -/-, wheezing -/-
Cor :
Inspeksi : Tidak tampak ictus cordis
Palpasi : Ictus cordis tidak teraba
Perkusi : Apeks jantung, redup pada ICS V
linea midclavicula sinistra; kiri atas,
redup pada ICS III linea
parasternalis sinistra; Kanan bawah,

37
redup pada ICS IV linea
parasternalis dextra; Kanan atas,
redup pada ICS II linea parasternalis
dextra
Auskultasi : BJ I dan II reguler, Gallop -/-,
Murmur -/-
Abdomen : Inspeksi : Datar
Auskultasi : Bising usus (+) tidak meningkat
Palpasi : Supel, turgor kulit baik, nyeri tekan
(-), pembesaran hepar dan lien (-)
Perkusi : Timpani seluruh lapang abdomen
Ekstremitas : Edema (-), sianosis (-), CRT < 2 detik

Hasil Pemeriksaan Penunjang


BTA (+)

Diagnosis Kerja
TB Paru Aktif

Rencana Penatalaksanaan
a. Terapi Medikamentosa
Tablet FDC sesuai berat badan yaitu 55kg memakai 4 tablet FDC yang
terdiri dari: 2 bulan tahap intensif Rifampisin 1x150 mg, isoniazid 1x75
mg, pirazinamid 1x400mg, etambutol 1x275 mg. dilanjutkan 4 bulan
tahap lanjutan dengan kemasan FDC 2 obat terdiri dari: rifampisin 1x150
mg dan isoniazid 1x75 mg.
b. Non Medikamentosa
1) Membuka pintu dan jendela setiap hari agar terjadi pertukaran udara.
2) Membuka gorden jendela kamar agar sinar matahari dapat masuk ke
dalam ruangan yang dapat membunuh bakteri TB.
3) Minum OAT secara teratur.
4) Menjelaskan pentingnya peranan PMO dalam pengobatan TB.
5) Anak, menantu, dan cucu memakai masker, memeriksakan diri ke
dokter dan melakukan pemeriksaan sputum.
6) Kontrol diabetes mellitus dan rajin menebus obat yang diresepkan.

38
Hasil Penatalaksanaan Medis

Pemeriksaan dilakukan saat kunjungan ke rumah pasien pada tanggal 7
Mei 2018, kondisi pasien sudah lebih membaik. Keluhan batuk berdahak
pada pasien
 sudah berkurang, nafsu makan membaik dan berat badan
 menaik.

Faktor pendukung: peran keluarga untuk mendukung minum obat maupun
hidup sehat, dan istirahat cukup, pemeriksaan
 seluruh anggota keluarga ke
puskesmas atau BKPM untuk tes BTA.
 
 Faktor penghambat: -

Indikator keberhasilan: pengetahuan keluarga meningkat, kesadaran
anggota keluarga untuk meningkatkan sirkulasi
 udara dan pencahayaan
rumah, dan kepatuhan untuk minum obat.

III.10 Identifikasi Fungsi-Fungsi Keluarga


a. Fungsi Keagamaan
Seluruh anggota keluarga pasien beragama Islam dan menjalankan ibadah
dengan taat di rumah, namun tidak ada ruangan khusus untuk beribadah di
rumah.
b. Fungsi Budaya
Keluarga pasien adalah suku Jawa dan mengikuti adat, etika, nilai, serta
norma yang berlaku di lingkungan sekitarnya yang juga keturunan Jawa.
Keluarga pasien tidak melakukan ritual khusus terkait dengan kebudayaan
Jawa dan dilarang oleh agama yang dianutnya.
c. Fungsi Cinta Kasih
Hubungan antar anggota keluarga terjalin dengan baik. Seluruh anggota
keluarga pasien saling menyayangi, menghormati, dan menghargai.
d. Fungsi Melindungi
Komunikasi yang baik dan terjalinnya rasa saling percaya antar anggota
keluarga pasien memperlihatkan bahwa sudah terpenuhinya rasa aman,
nyaman, dan penuh kehangatan di keluarga pasien.
e. Fungsi Reproduksi
Pasien memiliki dua anak yang masing-masing berusia 20 tahun dan 8
tahun. Kedua anak pasien masih satu rumah dengan pasien. Anak pertama
pasien sudah bekerja, sedangkan anak keduanya sedang sekolah di
bangkus SD.
39
f. Fungsi Sosialisasi dan Pendidikan
Pendidikan terakhir pasien adalah tamatan SD. Pasien tidak melanjutkan
pendidikannya karena masalah ekonomi. Setelah lulus SD, pasien
membantu perekonomian keluarga dengan membantu orangtuanya
berjualan di pasar. anak pasien sudah melampaui pendidikan pasien, yaitu
tamatan SMA.
g. Fungsi Ekonomi
Sumber penghasilan keluarga berasal dari suami dan anak pertama pasien
yang bekerja sebagai buruh.
h. Fungsi Psikologis
Pasien tinggal bersama suami, ibu dan kedua anaknya. Hubungan antar
keluarga baik. Sehari-sehari anak-anaknya selalu bersama pasien di
rumahnya untuk menghabiskan waktu bersama. Semua masalah yang
berhubungan dengan keluarga diselesaikan dengan musyawarah.
i. Fungsi Biologis
Pasien menderita TB Paru Relaps dan saat ini sedang dalam pengobatan
yang sudah berlangsung 2 bulan. Pasien pertama kali menderita TB paru
saat ini namun pasien pernah mengalami keluhan serupa sekitar 10 tahun
lalu, dan telah tuntas menerima pengobatan. Tidak ada anggota keluarga
lain yang memiliki keluhan seperti pasien, tetapi di sekitar rumah pasien
ada tetangga pasien yang memiliki keluhan sama dengan pasien.
j. Fungsi Sosial
Pasien tinggal di kawasan pedesaan yang padat penduduk. Pergaulan
umumnya berasal dari kalangan menengah kebawah. Keluarga pasien
berhubungan baik dengan lingkungan sekitar dimana pasien dan
keluarganya sering bersosialisasi bersama tetangga di sekitar rumahnya.

40
III.11 Pola Konsumsi Makanan Pasien dan Keluarga
Frekuensi makan pasien dan keluarga teratur, yaitu 3 kali sehari. Variasi
makanan yang dikonsumsi keluarga antara lain nasi, lauk (tahu, tempe, telur),
sayur (sup, sayur sawi, sayur bayam, dll), dan buah tetapi jarang.

III.12 Identifikasi Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kesehatan


a. Faktor Perilaku Keluarga
Sehari-hari pasien lebih sering di rumah, namun pada sore hari pasien
sering bersosialisasi dengan tetangga sekitar rumah di halaman rumah
mereka. Pasien menyapu dan mengepel rumahnya setiap hari, namun
mengepel 3 hari sekali. Pasien dan keluarga jarang membuka jendela di
rumahnya. Jika ada anggota keluarga yang sakit, biasanya dibawa ke
puskesmas ataupun tempat praktik bidan desa.
b. Faktor Non Perilaku Keluarga
Puskesmas atau tempat praktik bidan desa di sekitar rumah pasien dapat
diakses menggunakan sepeda motor milik pribadi ataupun angkutan umum
berupa bus. Pembiayaan pengobatan pasien maupun keluarga
menggunakan KIS.

III.13 Identifikasi Lingkungan Rumah


a. Gambaran Lingkungan
Rumah pasien terletak di pemukiman penduduk yang tidak terlalu padat
dan termasuk pemukiman biasa di pedesaan.
b. Kondisi Rumah
Luas bangunan ± 70 m2. Secara umum rumah terdiri atas 1 ruang tamu, 1
ruang keluarga, 3 ruang tidur, dapur, dan kamar mandi beserta jamban.
Jarak kamar mandi dan jamban dari rumah sekitar 2 meter. Atap rumah
terbuat dari genteng tanpa langit-langit, dinding berupa tembok, sedangkan
lantai seluruhnya kedap air dimana sebagian diubin dan sebagian lagi
berupa lantai semen. Setiap ruangan

41
memiliki jendela dan ventilasi. Pencahayaan masih kurang sehingga perlu
bantuan lampu jika dibutuhkan untuk membaca.
c. Sanitasi dasar
Sumber air bersih merupakan sumur dengan mesin pompa. Limbah rumah
tangga dialirkan ke septic tank. Tempat sampah di rumah tersedia, setelah
penuh keluarga pasien memiliki kebiasaan untuk membakar sampah di
halaman.
d. Denah Rumah

Gambar 3.3 Denah


Rumah

Keterangan :
1. Ruang tamu
2. Ruang keluarga
3. Ruang tidur pasien
4. Ruang tidur anak pertama pasien
5. Ruang tidur anak kedua dan ibu pasien
6. Kamar mandi
7. Jamban

42
e. Peta Rumah Dicapai dari Pelayanan Kesehatan

Puskesmas
Salaman

Rumah
Ny. A

Gambar 3.4 Peta Rumah dari Pelayanan Kesehatan

43
III.14 Diagram Realita yang Ada pada Keluarga

Lingkungan

 Kebersihan kurang
 Pencahayaan kurang
 Ventilasi kamar kurang
 Keadaan lembab

Genetik Derajat Kesehatan Pelayanan


Ny. A Kesehatan
Diabetes mellitus Pasien TB Paru Baru
5 bulan lalu Pelayanan
kesehatan
mudah diakses

Perilaku

 Pasien jarang membuka jendela kamar


 tidur
 Pasien tidak pernah berolahraga
 Pasien sadar diri memeriksakan diri ke
puskesmas

Bagan 3.1 Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kesehatan dalam Keluarga

44
III.15 Segitiga Epidemiologi pada Pasien

HOST
Ny. A, 47 tahun, IRT
BMI: 22,3
(Normoweight)

AGENT ENVIRONMENT
Mycobacterium  Tetangga ada yang menderita
tuberculosis  TB Paru
 Kebersihan, pencahayaan,
 dan ventilasi kamar kurang
 Rumah lembab

Bagan 3.2 Segitiga Epidemiologi Ny. A

III.16 Diagnosis Holistik


a. Aspek Personal
1. Aspek kedatangan
Pasien datang berobat ke puskesmas karena keluhan batuk kronis
disertai darah. Pasien pernah mengalami keluhan yang sama 10 tahun
lalu namun tidak berobat.
2. Kekhawatiran
Pasien khawatir keluhannya bertambah parah dan menyebabkan
kematian, serta dapat menularkan penyakitnya kepada anggota
keluarga yang lain.
3. Harapan
Pasien berharap sembuh dan tidak mengalami keluhan yang sama
dikemudian hari.

45
b. Aspek Klinis
Berdasarkan hasil anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan
penunjang disimpulkan bahwa diagnosis pasien tersebut adalah TB Paru
Baru.
c. Aspek Internal
1. Genetik
Diabetes melitus 5 bulan lalu tidak terkontrol
2. Pola makan
Frekuensi makan pasien dan keluarga teratur, yaitu 3 kali sehari dan
menu makanan bervariasi setiap hari.
3. Kebiasaan
Sehari-hari pasien paling sering berada di rumah, namun pada sore
hari pasien sering bersosialisasi dengan tetangga sekitar rumah di
halaman rumah mereka.
4. Spiritual
Pasien menerima penyakit yang dideritanya saat ini dan berdoa agar
diberikan kesembuhan dan yakin dapat sembuh.
d. Aspek Eksternal
Hubungan antar anggota keluarga cukup baik, anak pertama pasien
berperan sebagai pengawas minum obat dan pasien sendiri sadar untuk
disiplin dalam meminum obat. Pasien tinggal di lingkungan rumah yang
tidak terlalu padat penduduk dan sering kontak/komunikasi dengan
tetangga. Rumah pasien kurang pencahayaan dan sirkulasi udara
sehingga memungkinkan kuman berkembang biak dengan baik.
Penghasilan rata-rata per bulan berasal dari suami anak pasien,
namun penghasilan tersebut kurang untuk biaya hidup pasien dan
keluarga. Pasien dan keluarga memiliki kartu KIS dan menggunakannya
untuk pengobatan TB Paru pasien. Jarak rumah pasien dengan fasilitas
kesehatan yang lumayan jauh namun mudah diakses, yaitu Puskesmas
Salaman, dimana pasien dan keluarga biasanya menggunakan kendaraan
umum ataupun sepeda motor milik pribadi.

46
e. Derajat Fungsional
Menurut skala, pasien termasuk derajat 2 dimana pasien dapat
melakukan aktivitas ringan secara mandiri.

III.17 Manajemen Komprehensif


a. Promotif
Edukasi untuk meningkatkan kondisi rumah menjadi rumah sehat,
seperti membuka gorden jendela agar pencahayaan baik, membuka pintu
dan jendela setiap hari agar terjadi pertukaran udara, membersihkan
rumah setiap hari termasuk sudut-sudut rumah.
b. Preventif
a. Primary prevention
i. Edukasi tentang penyakit TB meliputi penyebab, faktor risiko,
perjalanan penyakit, gejala, pemeriksaan terkait, pengobatan,
pencegahan, dan komplikasi.
ii. Edukasi pasien dan keluarga pasien untuk menjaga jarak saat
berbicara, menerapkan etika bersin, batuk, dan membuang ludah
yang baik dan benar, menghindari kedua cucu pasien yang masih
berusia 3 tahun dari jangkauan pasien, serta jika ada dana lebih
membeli masker untuk digunakan pasien.
iii. Edukasi tentang penyakit TB Paru merupakan salah satu penyakit
menular yang dipengaruhi oleh kondisi lingkungan sekitar rumah
yang tidak memenuhi syarat rumah sehat dan perilaku hidup bersih
dan sehat.
iv. Menjaga kebersihan lingkungan rumah dan sekitar rumah dengan
menerapkan prinsip rumah tangga sehat yang memperhatikan
syarat rumah sehat yang merupakan faktor risiko penularan
penyakit TB Paru.
v. Edukasi untuk membuka gorden jendela agar pencahayaan baik,
membuka pintu dan jendela setiap hari agar terjadi pertukaran

47
udara, dan membersihkan rumah setiap hari termasuk sudut-sudut
rumah.
b. Secondary prevention
Menyarankan keluarga pasien untuk memeriksakan diri ke puskesmas,
mengingat bahwa TB Paru merupakan penyakit yang sangat mudah
menular.
c. Tertiary prevention
i. Edukasi kepada pasien mengenai pentingnya rutin meminum obat
dan kontrol ke puskesmas.
ii. Edukasi kepada keluarga pasien mengenai peran keluarga dalam
proses kesembuhan pasien sebagai pengawas minum obat dan
memotivasi pasien untuk sembuh.
iii. Edukasi kepada pasien dan keluarga pasien mengenai bahayanya
putus obat pada pasien dengan TB paru.
c. Kuratif
Tablet FDC sesuai berat badan yaitu 55kg memakai 4 tablet FDC
yang terdiri dari: 2 bulan tahap intensif Rifampisin 1x150 mg, isoniazid
1x75 mg, pirazinamid 1x400mg, etambutol 1x275 mg. dilanjutkan 4
bulan tahap lanjutan dengan kemasan FDC 2 obat terdiri dari: rifampisin
1x150 mg dan isoniazid 1x75 mg.
d. Rehabilitatif
Belum perlu dilakukan.
e. Paliatif
Belum perlu dilakukan.

48
BAB IV
ANALISIS KASUS

IV.1 Analisis Klinis


Pasien datang pertama kali sekitar 3 bulan yang lalu, dengan keluhan batuk
lama yang tidak kunjung sembuh selama hampir 2 bulan, Pasien kemudian datang
ke puskesmas, lalu dilakukan pemeriksaan dahak dan disarankan untuk dilakukan
pemeriksaan rontgen dada. Hasil yang diperoleh dari pemeriksaan dahak yaitu
BTA (+), dan hasil rontgen didapatkan TB paru aktif. Lalu pasien diberi surat
untuk mengambil obat selama 6 bulan di puskesmas.
Pengobatan dimulai pada bulan Maret 2018 dan saat ini telah memasuki
bulan ketiga pengobatan. Pasien mengatakan bahwa 10 tahun yang lalu sering
mengalami batuk hingga 1 bulan lebih namun tidak pernah batuk berdarah dan
tidak pernah lemas seperti saat ini, maka pasien hanya mengobati dengan obat
batuk yang terdapat di warung. Pasien memiliki riwayat penyakit diabetes mellitus
sejak 5 bulan yang lalu dan tidak terkontrol serta tidak rutin minum obat walau
sudah membeli obat.
Pasien dan keluarga tidak memiliki riwayat penyakit lain. Pada
pemeriksaan fisik, status generalis dalam batas normal. Dari hasil pemeriksaan
sputum BTA (+). Secara klinis, berdasarkan anamnesis dan pemeriksaan fisik
mengarahkan diagnosis klinis TB Paru Aktif.
Terdapat beberapa hal yang mendukung timbulnya keluhan pasien
menurut teori H.Bloom, yaitu kesehatan manusia dipengaruhi oleh beberapa unsur
yang berkaitan. Pada pasien ini, unsur yang terkait adalah lingkungan yang
berisiko terjadinya penularan dan pertumbuhan bakteri yang baik sehingga
menyebabkan keluhan pada pasien. Faktor lingkungan tersebut, yaitu keadaan
rumah pasien yang lembab, serta kebersihan, pencahayaan, dan ventilasi kamar
kurang sehingga memungkinkan bakteri berkembang biak dengan baik.

49
IV.2 Analisis Home Visit
Pada home visit, didapatkan bahwa pasien tinggal bersama suami, ibu dan
kedua anaknya. Pasien merupakan ibu rumah tangga.
Dari hasil penilaian family assestment tools, pasien tinggal bersama suami,
ibu dan kedua anaknya dengan siklus keluarga dalam masa pensiun dan lansia. Di
dalam perangkat genogram, tidak ada yang memiliki riwayat genetik keluhan
yang sama. Hubungan pasien dengan keluarga baik. Fungsi keluarga pasien dinilai
dengan perangkat APGAR dan keluarga pasien termasuk dalam keluarga yang
memiliki fungsi keluarga yang kurang sehat atau moderately dysfunctional family
dengan skor 7, berikut adalah uraian penjelasannya;

Komponen Kondisi Pasien


Adaptation Pasien merasa terkadang merasa puas terhadap keberadaan
keluarga dalam menghadapi masalah.
Partnership Pasien terkadang merasa puas terhadap cara keluarganya
membahas dan membagi masalah.
Growth Pasien merasa puas dengan cara keluarganya yang
mendukung keinginan pasien untuk melakukan kegiatan
baru atau arah hidup yang baru.
Affection Pasien merasa puas mendapatkan perhatian dan kasih
sayang dari anak dan keluarganya.
Resolve Pasien kadang merasa puas dengan waktu yang ada untuk
menjalin kebersamaan dengan keluarga karena anak dan
menantunya juga memiliki kesibukan lain.

IV.3 Prinsip Kedokteran Keluarga


1. Holistic care
Pada pasien telah dilakukan anamnesis disease (berkaitan dengan
klinis pasien) dan anamnesis illness (berkaitan dengan perasaan pasien

50
terhadap penyakitnya), serta anamnesis psikososial dan tergali
permasalahan klinis dan psikisnya yang saling berkaitan.
2. Comprehensive care
Pasien telah mendapatkan aspek promotif berupa edukasi tentang
penyakit TB, kebersihan lingkungan dan perilaku hidup bersih dan
sehat, serta teratur minum obat dan kontrol di puskesmas untuk
mengambil obat ataupun memeriksakan dahak. Upaya preventif
dilakukan dengan menghindari faktor risiko yang dapat memperburuk
keluhan pasien. Upaya kuratif telah dilakukan dengan meminum obat
secara teratur. Upaya rehabilitatif dan paliatif belum dilakukan.
3. Personal care
Pasien telah diberikan kesempatan untuk bertanya, mendapat
informasi tentang penyakit yang dialaminya, serta menyalurkan ide,
perasaan, harapan, dan masalah psikososial yang dihadapi.
4. Continuing care
Pasien telah mendapatkan beberapa kali kunjungan rumah untuk
mengontrol perkembangan penyakit dan kesehatan pasien terkait
faktor risiko, kebiasaan, dan perilaku yang dapat memperburuk
maupun memperingan penyakitnya.
5. Patient centered, family focused, and community oriented
Pasien telah melibatkan keluarga satu rumah, yaitu suami dan kedua
anaknya terhadap penyakit yang diderita pasien
6. Emphasis of preventive medicine
Upaya pencegahan berupa pengobatan dari puskesmas serta faktor
perilaku pasien yang rutin meminum obat sudah dilakukan sehingga
tidak terjadi komplikasi.

51
BAB V
PENUTUP

V.1 Kesimpulan
Berdasarkan data yang didapatkan dari hasil kunjungan rumah pada pasien
bernama Ny. A Dusun Jetis, RT 19/RW 10, Desa Ngadirejo, Kecamatan Salaman,
Kabupaten Magelang dapat disimpulkan hasil sebagai berikut.
a. Faktor-faktor yang mempengaruhi derajat kesehatan Ny. A terdiri dari tiga
hal yaitu faktor lingkungan, perilaku dan genetik, yaitu keadaan rumah
pasien yang lembab dan kebiasaan pasien dan keluarga yang jarang
membuka jendela serta pasien memiliki riwayat diabetes mellitus tidak
terkontrol.
b. Keluarga memiliki peranan penting dalam proses kesembuhan pasien TB
Paru Aktif pada pasien Ny. A terutama dalam hal pengawasan minum obat,
mengingat bahwa pada pasien TB terkadang bosan untuk meminum obat
karena merasa sudah sembuh.
c. Peran keluarga untuk meningkatkan derajat kesehatan dengan peningkatan
pengetahuan tentang TB serta faktor lingkungan dan perilaku yang dapat
menyebabkan menurunkan kejadian penyakit tersebut dan dapat mengubah
perilaku sehingga mencapai perilaku menjadi perilaku hidup bersih dan
sehat.

V.2 Saran
1. Kepada pasien untuk tetap mempertahankan kepatuhan berobat.
2. Kepada keluarga untuk selalu melakukan pengawasan minum obat dan
perlunya memperbaiki perilaku menjadi perilaku hidup bersih dan sehat agar
dapat menurunkan risiko penularan TB paru.
3. Kepada tenaga kesehatan untuk melakukan pendekatan kedokteran keluarga
dalam menangani kasus TB Paru.
4. Penyuluhan, penyebaran pamflet dan poster kepada masyarakat tentang TB
untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat agar lebih sigap dalam
pengenalan gejala dini dan pengobatan TB.
52
DAFTAR PUSTAKA

1. Anggraini M, Novitasari A, Setiawan M. Buku Kedokteran Keluarga. Semarang:


Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadyah Semarang. 2015.
2. Arsita Eka. Buku Kedokteran Keluarga. Solo: Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas
Maret. 2015.
3. Anies. 2014. Kedokteran Keluarga; Pelayanan Kedokteran yang Berprinsip Pencegahan.
Semarang: Badan Penerbiit Universitas Diponegoro Semarang.
4. Perhimpunan Dokter Paru Indonesia. Pedoman diagnosis dan penatalaksanaan
tuberkulosis di Indonesia. Jakarta: Perhimpunan Dokter Paru Indonesia. 2006.
5. IDI. Panduan Praktik Klinis Bagi Dokter di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer.
Jakarta: IDI. 2014.
6. Hasan H, 2010, Buku Ajar Ilmu Penyakit Paru 2010, Departemen Ilmu Penyakit Paru FK
Unair – RSUD Dr.Soetomo, Surabaya.
7. Jawetz et al, 2008, Mikrobiologi Kedokteran, Edisi 23, Penerbit Buku Kedokteran EGC,
Jakarta
8. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2011. Pedoman Nasional Pengendalian
Tuberkulosis. Jakarta; Kementerian Kesehatan RI.
9. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2014. Pedoman Nasional Pengendalian
Tuberkulosis. Jakarta; Kementerian Kesehatan RI.
10. Yunita,F, 2015, Kontak Dengan Tuberkulosis Dewasa Serumah Sebagai Penentu
Kejadian Tuberkulosis Anak Di Indonesia: Analisis Riset Kesehatan Dasar 2013, Depok:
Universitas Indonesia.
11. Zumla, A. Raviglione, M., Hafner, R., Reyn, C. F. 2013. Tuberculosis. N Engl J Med
2013;368:745-55.

53
LAMPIRAN

54

Anda mungkin juga menyukai