Anda di halaman 1dari 8

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

PEMETAAN INFRASTRUKTUR SOSIAL EKONOMI KECAMATAN


DALAM KABUPATEN MUARA ENIM

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam era otonomi daerah, sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 22 dan 25
Tahun 1999, kewenangan dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah (perencanaan dan
pembangunan daerah) dan keuangan daerah berada di daerah otonom yang bersangkutan.
Dengan otonomi daerah, diharapkan masing-masing daerah dapat merencanakan
pengembangan wilayahnya sesuai dengan potensi dan karakteristik masing-masing daerah.
Salah satu data yang dibutuhkan dalam merencanakan pembangunan suatu wilayah adalah
data infrastruktur yang ada di wilayah tersebut. Dengan adanya data infrastruktut
termasuk sebarannya di kecamatan, diharapkan perencanaan pembangunan infrastruktur
khususnya infrastruktur sosial dan ekonomi dapat lebih terarah dan tepat sasaran.

Data sebaran infrastruktur sosial dan ekonomi di kecamatan, termasuk data mengenai
kualitas atau kondisi fisiknya, akan sangat membantu dalam menetapkan infrastruktur-
infrastruktur sosial ekonomi apa saja yang masih kurang atau sudah cukup di suatu
kecamatan. Sehingga aparatur di bidang perencanaan dapat secara tepat menetapkan
apakah suatu bangunan infrastruktur di suatu wilayah perlu dibangun atau tidak atau cukup
dilaksanakan rehab.

Mengingat begitu penting dan strategisnya data mengenai infrastruktur sosial ekonomi di
kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim dalam perencanaan pembangunan, termasuk
data sebarannya, kondisi fisiknya, kebutuhannya dan lokasinya, maka perlu disusun data
yang menggambarkan atau memetakan infrastruktur-infrastruktur sosial dan ekonomi di
setiap kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim.
B. Maksud dan Tujuan

Maksud dilaksanakannya kegiatan penyusunan pemetaan infrastruktur sosial ekonomi


kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim adalah untuk menyusun data kondisi
infrastruktur sosial ekonomi yang ada di setiap kecamatan. Sedangkan tujuan penyusunan
pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim adalah
tersediannya data kualitatif dan kuantitatif infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam
Kabupaten Muara Enim.

C. Manfaat

Sedangkan manfaat yang diperoleh dari data pemetaan infrastruktur sosial ekonomi
kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim Tahun 2012 adalah :

1. Bahan perencanaan untuk merumuskan kebijakan pembangunan bidang infrastruktur


sosial ekonomi di Kabupaten muara Enim.
2. Bahan evaluasi perencanaan pembangunan khususnya pembangunan bidang sosial
ekonomi di Kabupaten Muara Enim.
3. Sebagai bahan informasi bagi stakeholders dan pelaku bisnis, terutama investor yang
ingin menanamkan modal di Kabupaten muara Enim.
III. PELAKSANAAN

A. Dasar Hukum
Pelaksanaan kegiatan pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam Kabupaten
Muara Enim tahun 2012 didasarkan pada Peraturan Daerah Kabupaten Muara Enim No :
........ Tahun 2012 tentang Penetapan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja
Daerah (APBD/P) Kabupaten Muara Enim Tahun Anggaran 2012.

B. Metodologi

Pemetaan infrastruktur sosial ekonomi daerah Kabupaten Muara Enim dilaksanakan


melalui metode survey dan analisi. Data yang dibutuhkan dalam penyusunan pemetaan ini
diperoleh dari berbagai sumber, yang meliputi data primer dan data sekunder. Data primer
diperoleh melalui survey dan pendataan langsung ke lapangan. Data sekunder diperoleh
melalui berbagai pustaka dan dari dinas/instansi terkait lainnya. Secara umum, kegiatan
ini lebih banyak bertumpu pada data sekunder.

Tahapan pelaksanaan kegiatan penyusunan Pemetaan Infrastruktur Sosial Ekonomi


kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim Tahun 2012 meliputi :
1. Persiapan, meliputi : persiapan administrasi, penyusunan Kerangka Acuan Kerja
(KAK), pembentukan tim pelaksana dan tim teknis, pengadaan pihak ketiga dan rapat-
rapat persiapan.
2. Pelaksanaan, meliputi : survei lapangan, pengumpulan data sekunder, evaluasi data,
penyusunan rancangan/draft laporan, paparan rancangan / draft laporan dan
penyusunan laporan final. Kegiatan pelaksanaan dilaksanakan oleh Pihak ketiga.

C. Lingkup Kegiatan
Lingkup kegiatan penyusunan pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam
Kabupaten Muara Enim tahun 2012 ini meliputi pemetaan data kualitatif dan kuantitatif
infrastruktur sosial ekonomi di kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim yang meliputi
infrastruktur pendidikan, infrastruktur kesehatan, infrastruktur pemerintahan desa dan
infrastruktur perdagangan dan jasa.

D. Tenaga Ahli yang Diperlukan


Pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan merupakan serangkaian aktivitas survey
dan analisis yang memerlukan tenaga-tenaga ahli dengan kualifikasi khusus yang terkait
dengan bidang sosial dan bidang ekonomi. Tenaga ahli – tenaga ahli yang dibutuhkan
dalam pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan ini antara lain : Tim leader, ahli
pemetaan, ahli statistik, ahli teknik sipil dan tenaga/staf pendukung meliputi tenaga/staf
surveyor, operator dan tenaga/staf administrasi. Tim leader pendidikan minimal S2 di
bidang pemetaan/statistik/sarana prasarana fisik dengan pengalaman minimal 9 tahun.
Untuk tenaga ahli minimal pendidikan S1 dengan pengalaman minimal 7 tahun.

E. Sumber Dana
Sumber dana untuk penyusunan pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam
Kabupaten muara Enim Tahun 2012 bersumber dari dana APBD Perubahan Kabupaten
Muara Enim Tahun Anggaran 2012 pada SKPD Badan Perencanaan Pembangunan Daerah
Kabupaten Muara Enim dengan kode rekening kegiatan 1.06.1.06.01.15.43.

E. Time Schedule

Jangka waktu pelaksanaan penyusunan pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan


dalam Kabupaten Muara Enim dari mulai tahapan persiapan sampai dengan serah terima
dokumen hasil pekerjaan direncanakan selama 6 bulan dari bulan Agustus 2012 sampai
dengan bulan Desember 2012 sebagaimana jadwal terlampir.

F. Produk yang Dihasilkan

Produk akhir penyusunan pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam


Kabupaten Muara Enim berupa buku Pemetaan Infrastruktur Sosial Ekonomi Kecamatan
dalam Kabupaten Muara Enim. Produk final terdiri dari Laporan Pendahuluan, Laporan
antara dan laporan final/akhir masing-masing sebanyak 15 buku serta soft copy dalam
bentuk CD sebanyak 15 buah.
III. PENUTUP

Demikianlah Kerangka Acuan Kerja ini disusun sebagai pedoman/acuan pelaksanaan kerja
bagi pelaksana penyusunan pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam
Kabupaten Muara Enim tahun 2012. Selanjutnya diharapkan setelah tersusunnya pemetaan
infrastruktur sosial ekonomi ini dapat ditindaklanjti dengan kajian mengenai kebutuhan
infrastruktur sosial ekonomi di setiap kecamatan dalam Kabupaten Muara Enim berdasarkan
jumlah penduduk, luas wilayah, angka kemiskinan dan letak geografis desa/kecamatan
sehingga program-program pembangunan bidang sosial dan bidang ekonomi lebih tepat
sasaran
Kepada Tim penyusun diharapkan keseriusan dan profesionalismenya dalam penyusunan
pemetaan infrastruktur sosial ekonomi kecamatan dalam Kabupaten muara Enim ini sehingga
produk yang dihasilkan bebar-benar dapat dimanfaatkan dalam perencanaan pembangunan di
Kabupaten Muara Enim di masa-masa mendatang.

Muara Enim, Juli 2012

Mengetahui / Menyetujui :

PENGGUNA ANGGARAN /
KEPALA BAPPEDA PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN/
KABUPATEN MUARA ENIM, KEPALA BIDANG SOSBUD,

Ir. H. ABDUL NADJIB, MM. Ir. TRIHADI PRANYOTO


NIP. 19600209 198603 1 004 NIP. 19641111 199003 1 009
JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
PENYUSUNAN PEMETAAN INFRASTRUKTUR SOSIAL EKONOMI KECAMATAN DALAM KABUPATEN MUARA ENIM
Bulan/minggu
No Uraian Juli Agust Sept Okt Nop Des
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1 Persiapan
- Penyusunan KAK X X
- Pembentukan Tim Pelaksana X
- Pembentukan Tim Teknis X
- Persiapan Lelang X X X
2 Pengadaan konsultan penyusun X X X X X X X X X
3 Pelaksanaan Penyusunan
- Penyusunan Lap Pendahuluan X X X
- Penyusunan Lap Antara X X X X X
- Paparan Lap Antara X
- Penyusunan Draf Lap Final X X X X X X X
- Paparan Draf Lap Final X
- Penyempurnaan Lap Final X X

Mengetahui / Menyetujui : Muara Enim, Juli 2012

PENGGUNA ANGGARAN / PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN/


KEPALA BAPPEDA, KEPALA BIDANG SOSBUD,

Ir. H. ABDUL NADJIB, MM. Ir. TRIHADI PRANYOTO


NIP. 19600209 198603 1 004 NIP. 19641111 199003 1 009

Anda mungkin juga menyukai