Anda di halaman 1dari 3

KETERAMPILAN KLINIS

PEMERIKSAAN IVA

Kompetensi yang akan dicapai:


Setelah menyelesaikan modul ini peserta didik mampu :

1. Melakukan pemeriksaan IVA test

Keterampilan :

2.1. Melakukan anamnesis pada pasien Ginekologi

2.2. Melakukan pemeriksaan fisik pada pasien Ginekologi

2.3. Melakukan tindakan IVA test pada pasien Ginekologi


DAFTAR TILIK KETERAMPILAN KLINIS
PEMERIKSAAN IVA

Keterangan:
0 : jika tidak dilakukan
1 : jika dilakukan masih perlu perbaikan
2 : jika dilakukan dengan baik

Keterangan
No LANGKAH / TUGAS
0 1 2
A. SIKAP DAN PERILAKU
1. Menjelaskan prosedur yang dilakukan
2. Bersikap sopan
3. Memposisikan pasien dengan tepat
4. Tanggap terhadap reaksi pasien
5. Sabar dan teliti
B. TINDAKAN
1. PERSIAPAN ALAT
a. Bak steril berisi:
- Spekulum cocor bebek
- Handscoen
b. Kapas Dettol
c. Larutan asam asetat 3% - 5%
d. Lampu sorot
e. Meja ginekologi
f. Larutan chlorine 0,5%
g. Tempat sampah basah dan kering
2. PERSIAPAN RUANGAN
a. Ruangan tertutup, pintu jendela ditutup
b. Lampu sorot dinyalakan
3. PERSIAPAN PASIEN
a. Pasien dalam keadaan siap untuk dilakukan IVA:
Tidak koitus minimal 1 hari sebelumnya
Tidak sedang haid
Tidak menggunakan obat vaginal minimal 2 hari
b. Pasien diminta untuk kencing
c. Pasien dipersilahkan membuka pakaian bawah
d. Pasien dipersilahkan tidur di meja ginekologi
e. Pasien tidur dalam posisi litotomi
4. PERSIAPAN PETUGAS
a. Petugas cuci tangan di bawah air mengalir
b. Mengeringkan tangan dengan handuk kering bersih
c. Memakai handscoen
5. PELAKSANAAN
a. Vulva hygiene
b. Memasang spekulum
c. Memvisualisasi portio
d. Serviks dibersihkan dengan kapas steril
e. Kemudian serviks dioleskan dengan cairan asam
asetat dengan menggunakan kapas steril, tunggu
selama 1 menit.
f. Dilakukan interprestasi pada serviks
 Plak putih yang tebal atau epitel acetowhite,
biasanya dekat SSJ  IVA positif
 Permukaan polos dan halus, bewarna merah
jambu  IVA negatif
 Massa mirip kembang kol atau ulkus  lesi
kanker
g. Spekulum dilepas
h. Lakukan periksa dalam untuk menentukan keadaan
serviks
i. Rapikan klien
6. PASCA TINDAKAN
a. Dekontaminasi alat dengan larutan chlorine 0,5%
selama 10 menit
b. Buang sampah pada tempat yang telah disediakan.
c. Masukkan tangan pada wadah berisi larutan
chlorine 0,5%, bersihkan sarung tangan dan
lepaskan secara terbalik
d. Cuci tangan di bawah air mengalir
e. Keringkan tangan dengan handuk
f. Lakukan pendokumentasian
C. TEKNIK
1. Melakukan tindakan secara sistematis
2. Melaksanakan tindakan secara berurutan
3. Menjaga privacy pasien
4. Memberikan perhatian terhadp respon pasien
5. Melaksanakan tindakan dengan percaya diri dan tidak ragu-
ragu
TOTAL SCORE: 60

PEMBIMBING

(....................................)

Anda mungkin juga menyukai