KAJI BANDING
I. PENDAHULUAN
Penyelenggaraan kesehatan tersebut harus diselenggarakan secara
berkualitas adil dan merata, memuaskan seluruh masyarakat yang menjadi
tanggung jawabnya. Kualitas dan kinerja dalam penyelenggaraan upaya
kesehatan masyarakat akan dicapai jika penyelenggaraan upaya kesehatan
masyarakat tersebut dikelola dengan baik sesuai dengan standar dan pedoman
penyelenggaraan upaya kesehatan masyarakat, peningkatan mutu dan kinerja
yang berkesinambungan.
Penyelenggaraan upaya kesehatan masyarakat harus memperhatikan
standar, standar proses penyelenggaraan dan standar hasil. Indikator kinerja
upaya kesehatan masyarakat perlu ditetapkan, distandarkan, diukur secara
periodik, dianalisa dan membandingkan kinerjanya terhadap aktifitas atau
kegiatan serupa lain yang sejenis baik secara internal dan eksternal sehingga
dapat mengadopsi best practice untuk meraih sasaran yang diinginkan.
Mutu pelayanan kesehatan adalah kinerja yang menunjuk pada tingkat
kesempurnaan pelayanan kesehatan yang disatu pihak dapat menimbulkan
kepuasan pada setiap pasien, dipihak lain tata cara penyelenggaraan sesuai
dengan standar kode etik profesi yang telah ditetapkan.
PELINDUNG
KEPALA UPTD PUSKESMAS
MEURAXA