Anda di halaman 1dari 4

Tugas Kunjungan Indusri Pengolahan Limbah Cair PT Timatex

PT. Tiga ManunggalSynthetic Indusutries yang di kenal dengan nama Timatex secara
de facto didirikan tahun 1975. PT timatex meruakan perusahaan manufaktur yang menjadikan
benang menjadi kain yang menghasilkan limbah cair dengan kandungan amoniak yang tinggi.
PT Timatex mempunyai IPAL yang digunakan untuk pengolahan limbah cair yang menjadi
tugas bagian pengolahan limbah cair (UPL)

Bagian Unit Pengolahan Limbah (UPL)

1. Melaksanakan uji zat-zat untuk dijadikan bahan kimia dalam proses pengolahan limbah
cair.
2. Melakukan proses pengolahan limbah cair dari proses produksi yang terdapat di PT.
Timatex. ( Pengolahan limbah ke Sungai Ledok)
3. Melakukan pemeliharaan terhadap mesin-mesin di UPL dan perbaikan terhadap mesin-
mesin untuk pengolahan limbah yang rusak.
4. Membuat Laporan Hasil Proses Pengolahan Limbah, Laporan Pekerjaan Harian, Laporan
Hasil Analisa Laborat, dan Laporan Bulanan.
5. Bertanggung jawab atas tercapainya target yang sudah di tetapkan untuk proses
pengolahan limbah.

Argumen

Pengolahan limbah cair PT Timatex cukup baik dibandingkan dengan IPAL RS.
Sisma Medika, karena PT timatex yang mempunyai bagian UPL untuk melakukan
pengolahan limbah, sedangkan RS. Sisma Medika tidak ada bagian khusus UPL.

Proses pengolah limbah cair PT Timatex


Setelah bak input terisi oleh air limbah, maka secara perlahan air limbah disalurkan menuju
bak equalisasi yang mempunyai kapasitas sampai 60.000 liter air limbah, sebelum memasuki
bak equalisasi, air limbah sebelumnya melalui proses screening sistem yang kedua yang
bertujuan untuk memisahkan air limbah dari padatan yang terikut.

Equalisasi

Proses equalisasi ini mempunyai tujuan untuk meminimumkan dan mengendalikan


fluktuasi aliran limbah cair baik kualitas maupun kuantitas yang berbeda dan
menghomogenkan konsentrasi limbah cair dalam bak equalisasi, dan di bak equalisasi
dipasang 2 buah motor aerator yang berguna untuk mencegah pembusukan, juga untuk
mengaduk limbah cair sehingga limbah bersifat homogen dan juga supaya tidak terjadi
pengen-dapan. Di bak equalisasi juga dilakukan proses. Di bak equalisai terdapat 2 pompa
yang beroperasi secara bergantian yang berfungsi untuk mentransfer limbah cair ke proses
berikutnya.
Bak Netralisasi

Limbah cair dari industri umumnya bersifat asam sehingga diperlukan proses kimia
netralasi limbah cair. Di bak netralisasi terdapat sebuah pH analyzer yang bertujuan untuk
mengontrol pH sampai mencapai ambang pH netral yaitu 6,5 – 7,5 .

Bak Sedimentasi

Sedimentasi adalah suatu proses pemisahan suspensi secara mekanik menjadi dua bagian,
yaitu slurry dan supernatant. Slurry adalah bagian dengan konsentrasi partikel terbesar, dan
supernatant adalah bagian cairan yang bening. Proses ini memanfaatkan gaya gravitasi, yaitu
dengan mendiamkan suspensi hingga terbentuk endapan yang terpisah dari beningan (Foust,
1980).

Aerasi

Setelah melalui proses sedimentasi, air limbah masih mengandung zat-zat pencemar
lain yang tidak dapat diuraikan dengan proses sedimentasi maka dilakukanlah proses
berikutnya yaitu proses pengu-raian organik menggunakan mikroorganisme aerob. Pada
proses aerasi, mikroba yang digunakan adalah bakteri filamen yang berfungsi untuk
mereduksi zat-zat pencemar yang tersisa. Di bak aerasi, zat-zat organik diubah kedalam
bentuk karbon dioksida dan air, dan sejumlah energi juga dihasilkan sehingga
mikroorganisme dapat berkembang biak. Bakteri aerobik memerlukan oksigen untuk
menunjang kehidupannya, suplay oksigen didapatkan 4 unit motor aerator yang secara
langsung menyuntikan oksigen ke dalam bak aerasi. Untuk menjaga proses penguraian agar
proses penguraian berjalan sempurna, maka harus dipenuhi pula kebutuhan mikroba seperti
pH antara 6,5-8,5, kecukupan oksigen, temperatur antara 20°C-30°C , bebas dari zat toksik
dan juga kecukupan akan nutrien. Dan untuk mengetahui kecukupan kandungan nutrien,
maka dilakukanlah pengecekan kandungan nitrit dan kandungan phospatnya. Nutrien akan
dikatakan cukup apabila nilai nitrit ± 5 ppm dan nilai phospat ±0,5 ppm.

Sand filter

Sand filter untuk menyaring air dan menghilangkan kekeruhan pada air dan
memberihkan dari partikel yang tidak larut sehingga air menjadi lebih jernih dari
sebelumnya. Sehingga diperoleh air yang siap dibuah kelingkungan, yang dilihat pada
gambar dibawah.

Anda mungkin juga menyukai