Anda di halaman 1dari 7

45

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


(RPP)

Satuan Sekolah : SMA N 9 Pontianak


Mata pelajaran : Matematika Wajib
Kelas/Semester :X/I
Materi Pokok : Nilai Mutlak
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit

A. Kompetensi Inti

KI 1 Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.


KI 2 Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab,
peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan
pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas
berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
KI 3 Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan,
dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik
sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4 Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan
metoda sesuai kaidah keilmuan.
46

B. Kompetensi Dasar
3.1 Mengintepretasi persamaan dan pertidaksamaan nilai mutlak dari
bentuk linear satu variabel dengan persamaan dan pertidaksamaan linear
aljabar lainnya.
4.1 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan persamaan dan
pertidaksamaan nilai mutlak dari bentuk linear satu variabel.

C. Indikator
3.1.1 Menemukan konsep nilai mutlak.
3.1.2 Mendefinisikan pengertian nilai mutlak.
4.1.1 Menggunakan konsep nilai mutlak untuk menyelesaikan masalah
kontekstual yang berkaitan dengan nilai mutlak.

D. Tujuan Pembelajaran
Melalui proses pengamatan, bertanya, mengumpulkan informasi, bernalar,
diskusi, serta mengasosiasi siswa dapat:
1. Menemukan sendiri konsep nilai mutlak.
2. Menjelaskan pengertian nilai mutlak.
3. Menggunakan konsep nilai mutlak untuk menyelesaikan masalah
kontekstual yang berkaitan dengan nilai mutlak.

E. Materi Ajar
1. Konsep nilai mutlak
2. Permasalahan yang melibatkan nilai mutlak

F. Metode dan Model Pembelajaran

1. Model Pembelajaran : Problem Based Learning.


2. Metode Pembelajaran : Diskusi kelompok, Tanya jawab dan Penugasan
47

G. Media Pembelajaran
Bahan tayang, lembar kerja siswa, lembar penilaian.

H. Sumber Belajar
Buku matematika untuk SMA kelas X dan buku referensi lain.

I. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Waktu


Komunikasi
1. Meminpin doa (meminta seorang siswa untuk
memimpin doa)
2. Mengecek kehadiran siswa dan meminta siswa untuk
menyiapkan perlengkapan dan peralatan yang
diperlukan, misalnya buku siswa.
Pendahuluan Apersepsi 10 menit
1. Guru memberikan gambaran tentang pentingnya
memahami konsep nilai mutlak.
2. Guru memberi motivasi siswa secara kontekstual
sesuai manfaat dan aplikasi nilai mutlak dalam
kehidupan sehari-hari dengan memberi contoh.
3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang
ingin dicapai.
Fase 1: Mengorientasikan siswa pada masalah
Inti 1. Guru menyajikan suatu permasalahan yang
berkaitan dengan konsep nilai mutlak.
2. Guru mengarahkan siswa untuk mencermati dan
mengidentifikasi permasalahan yang berkaitan
dengan konsep nilai mutlak.
3. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk 70 menit
bertanya terkait pengamatan siswa tentang
permasalahan yang berkaitan dengan konsep nilai
mutlak.
Fase 2: Mengorganisasikan siswa belajar

4. Guru membagi siswa ke dalam kelompok-kelompok


yang terdiri dari 4 orang.
48

5. Guru mengarahkan siswa dalam kelompok bersama-


sama mendiskusikan cara menyelesaian
permasalahan yang disajikan dalam LKS.
6. Guru mendorong siswa agar bekerja sama dalam
kelompok.
Fase 3: Membimbing penyelidikan individu dan
kelompok

7. Guru berkeliling ke semua kelompok untuk melihat


diskusi yang dilakukan siswa, melihat keterlibatan
semua siswa dalam kelompok serta mengarahkan
jika ada kelompok yang melenceng dari
pekerjaannya.
8. Guru meminta siswa untuk mengolah informasi
berdasarkan hubungan-hubungan informasi/data
terkait membangung konsep atau mencoba
menganalisa data.
9. Apabila terdapat siswa/kelompok yang mengalami
kesulitan, guru memberi penjelasan atau pemberian
pertanyaan yang mengarahkan siswa untuk
menemukan jawaban.
Fase 4: Mengembangkan dan menyajikan karya

10. Guru meminta salah satu kelompok diskusi untuk


mempresentasikan hasil diskusinya ke depan kelas.
11. Guru memberikan kesempatan kepada kelompok
lain untuk menanggapi pemecahan masalah yang
diberikan kelompok yang mempresentasikan.
12. Guru meminta kelompok lainnya yang mempunyai
cara atau hasil pekerjaan yang berbeda dengan
kelompok lainnya untuk mempresentasikan hasil
diskusinya.
Tahap 5: Menganalisa dan mengevaluasi proses
pemecahan masalah

13. Guru memberikan konfirmasi terhadap jawaban


siswa dalam diskusi dengan meluruskan jawaban-
jawaban yang kurang tepat dan memberikan
penghargaan bila jawaban benar dengan pujian atau
tepuk tangan.
14. Guru memberikan penguatan materi melalui
penjelasan singkat
49

1. Siswa merefleksi penguasaan materi yang telah


dipelajari dengan membuat catatan penguasaan
materi.
2. Siswa diberikan evaluasi dan umpan balik hasil
Penutup evaluasi pembelajaran yang telah dicapai. 10 menit
3. Guru memberikan tugas mandiri
4. Guru mengakhiri pertemuan dengan nasihat agar
siswa belajar dengan sungguh-sungguh dan
mengucapkan salam.

J. Evaluasi/Penilaian Hasil Belajar


1. Teknik Penilaian : Tugas individu/kelompok, tes hasil belajar.
2. Prosedur Penilaian : Uraian
Teknik
No Aspek yang dinilai Waktu Penilaian
Penilaian
1 Sikap Pengamatan Selama pembelajaran dan
a. Terlibat aktif dalam proses saat diskusi
pembelajaran.
b. Bekerjasama dalam kegiatan
kelompok.
c. Toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang
berbeda dan kreatif.
2 Pengetahuan Pengamatan dan Penyelesaian tugas
Menentukan penyelesaian hasil nilai tes individu dan kelompok
mutlak.

3 Keterampilan Pengamatan Penyelesaian tugas (baik


a. Terampil dalam menerapkan individu maupun
konsep nilai mutlak untuk kelompok) dan saat
menyelesaikan masalah diskusi
kontekstual yang berkaitan
dengan nilai mutlak
50

3. Instrumen Penilaian Hasil Belajar


Tes Tertulis
1. Selesaikan nilai mutlak berikut berdasarkan definisi nilai mutlak.
a. Nilai dari |𝑥 + 2|
b. Nilai dari |2𝑥 − 3|
c. Nilai dari |5𝑥 + 12|
2. Ani dan Dian sedang bermain permainan mencari harta karun. Setelah
berdiri pada tempat yang sudah ditentukan, kemudian mereka membaca
petunjuk yang ada pada kertas petunjuk permainan tersebut. Petunjuk
pertama adalah “Maju 5 langkah ke depan”, setelah itu “Berputar 180° lalu
maju 10 langkah ke depan”. Petunjuk terakhir adalah “Mundur 3 langkah ke
belakang”.
a. Tentukanlah berapa langkah posisi akhir Ani dan Dian dari posisi
semula!
b. Tentukanlah berapa langkah yang dijalani Ani dan Dian!

Pedoman Penskoran
No. Soal dan Kunci Jawaban Skor

Mencari batas untuk nilai 𝑥


𝑥+2=0

1a. 𝑥 = −2 20
Sehingga,
𝑥 + 2, 𝑗𝑖𝑘𝑎 𝑥 ≥ −2
|𝑥 + 2| = {
−𝑥 − 2, 𝑗𝑖𝑘𝑎 𝑥 < −2
Mencari batas untuk nilai 𝑥
2𝑥 − 3 = 0
b. 20
3
𝑥=2

Sehingga,
51

3
2𝑥 − 3, 𝑗𝑖𝑘𝑎 𝑥 ≥ 2
|2𝑥 − 3| = { 3
−2𝑥 + 3, 𝑗𝑖𝑘𝑎 𝑥 < 2

Mencari batas untuk nilai 𝑥


5𝑥 + 12 = 0
12
𝑥=− 5
c. 20
Sehingga,
12
5𝑥 + 12, 𝑗𝑖𝑘𝑎 𝑥 ≥ −
5
|5𝑥 + 12| = { 12
−5𝑥 − 12, 𝑗𝑖𝑘𝑎 𝑥 ≤ − 5

Menghitung posisi Ani dan Dian dari posisi awal :


𝑥 = 5 + (−10) + 3
2a. 𝑥 = −2 20
Sehingga dapat kita simpulkan bahwa posisi akhir Ani dan
Dian dari posisi semula adalah 2 langkah ke belakang.
Menghitung banyak langkah yang dijalani oleh Ani dan
Dian:
𝑥 = |5| + |−10| + |3|
b. 𝑥 = 5 + 10 + 3 20
𝑥 = 18
Sehingga langkah yang dijalani oleh Ani dan Dian sebanyak
18 langkah.

Anda mungkin juga menyukai