Anda di halaman 1dari 4

BAB 3

LAPORAN HASIL KEGIATAN

PELATIHAN P3K DAN PEMBINAAN GURU UKS

SE-LANGENSARI 1

TAHUN 2017

2.1 Dasar Pemikiran

Beberapa hal yang menjadi dasar pemikiran kami dalam pelaksanaan pelatihan, pembinaan dan
pengembangan program promosi kesehatan di sekolah yang berhubungan dengan di lakukannya
pelatihan P3K dan Pembinaan Guru UKS Se-LANGENSARI 1 adalah :

 Data program promosi kesehatan tahun 2011, tidak ada Guru UKS yang pernah dilatih
dalam melakukan pertolongan pertama pada kecelakaan serta tidak pernah diberikan bekal
pengetahuan mengenai kesehatan yang berhubungan dengan anak sekolah.
 Perilaku hidup bersih dan sehat belum mencapai pada tingkat yang diharapkan, disamping
itu ancaman sakit terhadap murid sekolah masih cukup tinggi dengan adanya penyakit
endemis dan kekurangan gizi.
 Masalah kesehatan anak usia sekolah yang masih banyak terjadi di Indonesia yang
mungkin sudah berdampak di LANGENSARI 1 antara lain :

Sanitasi dasar yang memenuhi syarat kesehatan seperti jamban sehat dan air bersih yang tidak
sesuai dengan standar kesehatan dari segi perbandingan jumlah murid dan jamban /toilet.

Meningkatnya pecandu narkoba dan remaja yang merokok

Kesehatan reproduksi remaja dan pernikahan dini

 Peningkatan sumberdaya manusia ;

Kurangnya guru yang menangani promosi kesehatan di sekolah.

 Kader kesehatan sekolah perlu dilatih dalam bidang pendidikan dan penyuluhan /promosi
kesehatan sehingga terwujud pendidikan yang efektif dan produktif sehingga tercipta
sumber daya manusia yang berkualitas dan berdayaguna, baik pendidik maupun peserta
didik
 Terbatasnya sarana dan prasarana promosi kesehatan di sekolah
 Kurang lancarnya koordinasi, informasi, sinkronisasi dan sosialisasi antar instansi /
lembaga sehingga kerjasama lintas sector tidak terwujud, akhirnya dukungan kelembagaan
terhadap promosi kesehatan terutama disekolah-sekolah dalam menangani program
kesehatan masih kurang.
2.2 Lokasi Kegiatan Dan Waktu Pelaksanaan

Hari /Tanggal : Rabu /14 Maret 2017

Pukul : 08.30- 16.00 Wita

Tempat : Ruang Pertemuan Kantor Camat Batu Putih

Jl.Raja Alam II RT.03 Kec.Batu Putih Kab.Berau

2.3 Panitia

Panitia kegiatan ini terdiri dari ;

Penasehat ; Camat Batu Putih

Pembina ; Kepala Puskesmas Batu Putih

Penanggung Jawab Pelatihan P3K ; dr. Kozzy

Ketua Panitia ; Kristiansen SST

Sekretaris ; drg.Syahril Samad

Bendahara ; Musdalifah

Seksi Perlengkapan ; Purwo W dan Roniansyah

Seksi Humas dan Transportasi ; M.H Fadli & Yuni Ismawati Amd

Seksi Dokumentasi ; Tri Hargiono SKM

Seksi Konsumsi ; Eni T Amd.Gz & Maimunah

Anggota Kegiatan ; Staff Puskesmas Batu Putih.

2.4 Nara Sumber

Adapun narasumber / pemateri yang memberikan penjelasan dari berbagai materi yang diberikan
berasal dari puskesmas batu putih dan terdiri dari berbagai disiplin ilmu dan materi yang diberikan
sesuai dengan bidang bidang /keahlian /tugas dan tanggung jawab mereka, adapun pemateri
tersebut sbb ;
1. dr.Nailil Izzah
2. dr. Christoforus Kozzy
3. drg. Syahril Samad
4. Kristiansen SST
5. Moh.Nadjib Amd.Kl
6. Eny Tusmiyati Amd.Gz
7. Tri Hargiono SKM

2.5 Peserta

Peserta Pelatihan adalah Guru pada Taman Kanak-Kanak (TK), Guru Di Sekolah Dasar (SD),
Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) Se-LANGENSARI 1
yang terdiri dari 1-2 orang mewakili sekolah masing-masing.

NO NAMA INSTANSI KAMPUNG KET


1 Kasmiran SDN 004 Balikukup Hadir
2 Susiyanti S.Pd SMP 14 Berau Tembudan Hadir
3 Ani Nurita S.Pd SMP 14 Berau Tembudan Hadir
4 Sapransyah SDN 002 Tembudan Hadir
Lobang Tidak
SDN 003
5 Samsiati Kelatak Hadir
Eko I Prastowo
SMA Batu Putih
6 S.Pd Hadir
Lilis Suryani
SDN 004 Kayu Indah
7 A.ma Hadir
Sumber
SDN 006
8 Wasisno Agung Hadir
9 Marten Mangi SDN 001 Batu Putih Hadir
TK Pelita
Batu Putih
10 Marianti Iban Bangsa Hadir
11 Yuhana PT.Jabontara Batu Putih Hadir
12 Astina S.Pd SMP 19 Berau Batu Putih Hadir
13 Sari Wulan S.Pd SMP 19 Berau Batu Putih Hadir

2.6 Sistem Pelatihan

Sistem pelatihan terdiri dari:

1) Ceramah

2) Tanya jawab

3) Diskusi
2.7 Materi Pelatihan

Materi pelatihan terdiri dari:

1)

4) Pendidikan Gizi Anak Sekolah.

5) Kesehatan Lingkungan di Sekolah

6) PHBS di Sekolah

7) Kesehatan Gigi dan Mulut

8)

2.9 Hasil Kegiatan

Kegiatan Pelatihan P3K dan Pembinaan Guru UKS Se-LANGENSARI 1 Tahun 2017 diikuti oleh
11 Orang Guru UKS dan 1 Orang Tenaga Kesehatan Perusahaan dan 1 Guru UKS di SDN 003
Batu Putih Kampung Lobang Kelatak Tidak hadir pada kegiatan ini,

2.10 Penutup

Demikian laporan Kegiatan Pelatihan P3K dan Pembinaan Guru UKS Se-LANGENSARI 1 Tahun
2017, dengan harapan kegiatan serupa dapat terlaksana setiap tahun atau dilakukan secara berkala
dalam rangka melibatkan lintas sektor dan memberdayakan tokoh masyarakat pendidik menjadi
kader kesehatan, sehingga diharapkan berdampak terhadap peningkatan derajad kesehatan
khususnya diLANGENSARI 1 sehingga menjadi terwujud LANGENSARI 1 Sehat.

Anda mungkin juga menyukai