Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMK Cipta Skill


Mata Pelajaran : Pemrograman Berorientasi Objek (Visual Basic 6.0)
Kelas/ Semester : XI/ I
Materi Pokok : Flowchart Pemrograman
Alokasi Waktu : 8 X 45 Menit

1. Kompetensi Inti (KI)


KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menghayati dan Mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli
(gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif dan
menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan
dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta
dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
K3 : Memahami, menerapkan dan menganalisa pengetahuan faktual, konseptual,
dan prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam wawasan kemanusiaan,
kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan
kejadian dalam bidang kerja yang spesifik untuk memecahkan masalah.
K4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, dan mampu melaksanakan tugas spesifik dibawah pengawasan
langsung.

2. Kompetensi Dasar (KD)


1.1 : Memahami nilai-nilai keimanan dengan menyadari hubungan keteraturan dan
kompleksitas alam dan jagad raya terhadap kebesaran Tuhan yang
menciptakannya.
2.1 : Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu, objektif, jujur; teliti,
cermat; tekun, hati-hati, bertanggung jawab, terbuka, kritis, kreatif, inovatif dan
peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap
dalam melakukan percobaan dan berdiskusi.
4.1 : Membuat program aplikasi sederhana dengan bahasa pemrograman Visual Basic

3. Indikator
4.1.4 : Merencanakan Flowchart untuk persiapan pemrograman.

4. Tujuan Pembelajaran
Dengan kegiatan diskusi, pembelajaran kelompok dan pemberian proyek dalam
pembelajaran pembuatan flowchart pemrograman Visual Basic diharapkan siswa terlibat aktif
dalam kegiatan pembelajaran dan bertanggungjawab dalam menyampaikan pendapat,
menjawab pertanyaan, memberi saran dan kritik, serta dapat:
1. Menjelaskan kembali kegunaan dari Flowchart dalam sebuah pemrograman
2. Menjelaskan kembali bagaimana cara pembuatan Flowchart untuk menyelesaikan
sebuah permasalahan dalam program aplikasi Visual Basic
3. Membuat Flowchart program aplikasi sederhana pada Visual Basic

5. Materi Pembelajaran
1. Pengertian Flowchart
2. Siklus Input dan Output
3. Simbol-simbol dalam Flowchart
4. Menggambar Flowchart
5. Studi Kasus Flowchart

6. Metode Pembelajaran
Pendekatan pembelajaran adalah pendekatan saintifik (scientific). Pembelajaran koperatif
(cooperative learning) menggunakan kelompok diskusi yang berbasis masalah (problem-based
learning) dan penggabungan metode berbasis proyek (proyek-project-based learning).

7. Media, Alat dan Sumber Belajar


1. Media : Bahan Tayang
2. Alat/ Bahan : Komputer/ Laptop, Infokus, Sumber Listrik
3. Sumber Belajar :
a. M. Agus (2000), Belajar Sendiri Microsoft Visual Basic, Elex Media, Jakarta.
b. Retna Prasetia (2004), Visual Basic Teori dan Praktek, Andi, Yogyakarta.
c. Pemrograman Database dengan Visual Basic, Andi, Yogyakarta.
d. www.ilmukomputer.com

8. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran:


Pertemuan ke 9
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan 1. Guru dan siswa berdoa sebelum pelajaran dimulai. 10 menit
2. Guru mengabsen dan memeriksa kelangkapan belajar siswa.
3. Guru me-review materi pelajaran sebelumnya
4. Guru dibantu oleh siswa mengumpulkan tugas PR.
5. Guru menjelaskan cakupan materi yang akan dipelajari.
6. Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok.
Inti 1. Guru mengorientasikan siswa pada permasalahan bentuk dan 70 menit
jenis
2. Flowchart Pemrograman Visual Basic
3. Siswa mencari informasi tentang gambar simbol Flowchart
pada program Visual Basic
4. Siswa mendiskusikan jenis-jenis gambar simbol Flowchart
dalam pemrograman Visual Basic.
5. Guru memeriksa tugas PR siswa
6. Siswa mempresentasikan hasil diskusi kelompok
7. Guru mengevaluasi hasil presentasi setiap kelompok siswa.

Penutup 1. Dengan bantuan presentasi komputer, guru menayangkan apa 10 menit


yang telah dipelajari dan disimpulkan tentang gambar simbol
Flowchart dalam pemrograman.
2. Guru memberikan tugas PR kepada siswa
3. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan
untuk tetap belajar di rumah dan mengerjakan PR.

9. Penilaian
a. Pengamatan dan Tes Tertulils
a) Pengamatan
Lembar Sikap Pengamatan

Kelas XI RPL

Sikap

Hormat Pada Orang Tua


Ramah Dengan Teman
Ketekunan Belajar

Tanggung Jawab
Menepat Janji
Tenggang Rasa
Keterbukaan

Kedisiplinan

Kepedulian
Kerjasama

Kejujuran
Kerajinan

No. Nama

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14
1.
2.
3.

4.
5.

Keterangan:

Skala penilaian sikap dibuat dengan rentang antara 1 s.d 5.


1 = sangat kurang;
2= kurang konsisten;
3 = mulai konsisten;
4 = konsisten; dan
5 = selalu konsisten.

b) Tes Tertulis
1. Jelaskan pengertian dari Flowchart !
2. Mengapa Flowchart sangat perlu dipelajari dalam sebuah pemrograman ?
3. Tuliskan nama program untuk membuat Flowchart !
4. Tuliskan nama-nama simbol dalam Flowchart !
5. Tuliskan syarat penulisan Flowchart secara umum

Pedoman Penskoran:

Aspek Skor
Siswa menjawab pernyataan benar dengan alasan benar 20
Siswa menjawab pernyataan benar tapi tidak didukung oleh alasan benar 15
Siswa menjawab pernyataan salah 5

Kunci Jawaban

1. Flowchart adalah representasi grafik dari langkah-langkah yang harus diikuti dalam
menyelesaikan suatu permasalahan yang terdiri atas sekumpulan simbol, dimana masing-masing
simbol merepresentasikan suatu kegiatan tertentu.
2. Kita diharapkan dapat berfikir secara logis, dapat menentukan komponen program (input dan
output), serta memahami alur program. Flowchart merupakan teknik yang memudahkan kita
dalam memprogram, dalam hal ini memudahkan dalam arti mengantisipasi agar tak ada
komponen program yang tertinggal.
3. Microsoft Word, Microsoft Excel, Microsoft Visio, yWorks yEd Graph Editor, Cacoo, Diagram.ly,
FlowBreeze.
4. Simbol Input, Proses, Output, Percabangan, Prosedur, Garis Alir, Terminator, Konektor, Komentar.
5. Flowchart diawali dengan penerimaan input, pemrosesan input, dan diakhiri dengan penampilan
output.

Lembar Hasil Penilaian Tes Tertulis

Kelas XI RPL

No Nama Siswa Skor Soal No Jumlah

1 2 3 4 5
1.

2.
3.

4.
5.

Pertemuan ke 10

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu

Pendahuluan 1. Guru dan siswa berdoa sebelum pelajaran dimulai. 10 menit


2. Guru mengabsen dan memeriksa kelangkapan belajar siswa.
3. Guru me-review materi pelajaran sebelumnya
4. Guru dibantu oleh siswa mengumpulkan tugas PR
5. Guru menjelaskan cakupan materi yang akan dipelajari.
6. Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok.
Inti 1. Guru mengorientasikan siswa pada permasalahan Flowchart 70 menit
2. Pemrograman Visual Basic
3. Siswa mencari informasi tentang Flowchart pada program Visual
Basic
4. Siswa mendiskusikan jenis-jenis Flowchart dalam pemrograman
Visual Basic.
5. Guru memeriksa tugas PR siswa
6. Siswa mempresentasikan hasil diskusi kelompok
7. Guru mengevaluasi hasil presentasi setiap kelompok siswa.

Penutup 1. Dengan bantuan presentasi komputer, guru menayangkan apa 10 menit


yang telah dipelajari dan disimpulkan dasar-dasar Flowchart
dalam pemrograman.
2. Guru memberikan tugas PR kepada siswa
3. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan
untuk tetap belajar di rumah dan mengerjakan PR.

10. Penilaian
a. Pengamatan dan Tes Tertulis
a) Pengamatan
Lembar Sikap Pengamatan

Kelas XI RPL

Sikap
Hormat Pada Orang Tua
Ramah Dengan Teman
Ketekunan Belajar

Tanggung Jawab
Menepat Janji
Tenggang Rasa
Keterbukaan

Kedisiplinan

Kepedulian
Kerjasama

Kejujuran
Kerajinan

No. Nama

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14
1.

2.
3.
4.

5.

Keterangan:

Skala penilaian sikap dibuat dengan rentang antara 1 s.d 5.

1 = sangat kurang;
2= kurang konsisten;
3 = mulai konsisten;
4 = konsisten; dan
5 = selalu konsisten.
.

b) Tes Tertulis
1. Jelaskan perbedaan antara System Flowchart dan Program Flowchart !
2. Tuliskan pedoman-pedoman dalam membuat Flowchart !
3. Tuliskan jenis-jenis Flowchart !
4. Tuliskan kegunaan simbol terminator dalam sebuah Flowchart !
5. Jelaskan perbedaan antara simbol On-Page Connector dan Off-Page Connector!

Pedoman Penskoran

Aspek Skor
Siswa menjawab pernyataan benar dengan alasan benar 20

Siswa menjawab pernyataan benar tapi tidak didukung oleh alasan benar 15
Siswa Siswa menjawab pernyataan salah 5

Kunci Jawaban

1. Sistem Flowchart adalah urutan proses dalam sistem dengan menunjukkan alat media input,
output serta jenis media penyimpanan dalam proses pengolahan data. Sedangkan Program
Flowchart adalah urutan instruksi yang digambarkan dengan simbol tertentu untuk memecahkan
masalah dalam suatu program.
2. Pedoman dalam membuat Flowchart:
- Bagan alir sebaiknya digambar dari atas ke bawah dan mulai dari bagian kiri dari suatu
halaman.
- Kegiatan di dalam bagan alir harus ditunjukkan dengan jelas.
- Harus ditunjukkan dari mana kegiatan akan dimulai dan dimana akan berakhirnya.
- Masing-masing kegiatan di dalam bagan alir sebaiknya digunakan suatu kata yang mewakili
suatu pekerjaan, misalnya:
"Persiapkan" dokumen
"Hitung" gaji
- Masing-masing kegiatan di dalam bagan alir harus di dalam urutan yang semestinya.
- Kegiatan yang terpotong dan akan disambung di tempat lain harus ditunjukkan dengan jelas
menggunakan simbol penghubung.
- Gunakanlah simbol-simbol bagan alir yang standar.
3. Jenis-jenis Flowchart
- Bagan alir sistem (systems flowchart).
- Bagan alir dokumen (document flowchart).
- Bagan alir skematik (schematic flowchart).
- Bagan alir program (program flowchart).
- Bagan alir proses (process flowchart).
4. Terminator berfungsi untuk menandai awal dan akhir dari suatu flowchart. Simbol ini biasanya
diberi label START untuk menandai awal dari flowchart, dan label STOP untuk menandai akhir
dari flowchart. Jadi dalam sebuah flowchart pasti terdapat sepasang terminator yaitu terminator
start dan stop.
5. On page connector digunakan untuk menghubungkan suatu langkah dengan langkah lain dari
flowchart dalam satu halaman, sedangkan off page connector digunakan untuk menghubungkan
suatu langkah dengan langkah lain dari flowchart dalam halaman yang berbeda.

Lembar Hasil Penilaian Tes Tertulis

Kelas XI RPL

Skor Soal No Jumlah


No Nama Siswa
1 2 3 4 5

1.
2.

3.
4.

5.

Pertemuan Ke 11

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi

Waktu

Pendahuluan 1. Guru dan siswa berdoa sebelum pelajaran dimulai. 10 menit


2. Guru mengabsen dan memeriksa kelangkapan belajar siswa.
3. Guru me-review materi pelajaran sebelumnya
4. Guru dibantu oleh siswa mengumpulkan tugas PR
5. Guru menjelaskan cakupan materi yang akan dipelajari.
6. Guru membagi modul praktikum menggambar Flowchart.
Inti 1. Guru mengorientasikan siswa pada langkah-langkah70 menit
menggambar Flowchart
2. Siswa melaksanakan kegiatan menggambar Flowchart
3. Guru memeriksa tugas PR siswa.
4. Siswa bertanya tentang permasalahan menggambar
Flowchart.
5. Siswa mempresentasikan praktikum kepada guru
6. Guru mengevaluasi hasil presentasi setiap siswa.
Penutup 1. Dengan bantuan presentasi komputer, guru menayangkan 10 menit
apa yang telah dipelajari dan disimpulkan tata cara
menggambar Flowchart dalam pemrograman.
2. Guru memberikan tugas PR kepada siswa
3. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan
untuk tetap belajar di rumah dan mengerjakan PR.

11. Penilaian

Pengamatan dan Tes Tertulis


Kelas XI RPL
Lembar Pengamatan Sikap
Sikap
Keterbukaan

Tenggang Rasa

Kedisipliman

Ramah dengan Teman

Hormat pada Orang Tua

Kepedulian

Tanggung Jawab
Ketekunan Belajar

Menepati Janji
Kerajinan

Kerjasama

Kejujuran

No Nama

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

1 Dwika Agaroland Irwan


2 Ega Syahputra
3 Ema Mutia Fitri
4 Hendra Gunawan Natara

Keterangan:

Skala penilaian sikap dibuat dengan rentang antara 1 s.d 5.


1 = sangat kurang;
2 = kurang konsisten;
3 = mulai konsisten;
4 = konsisten; dan
5 = selalu konsisten

Tes Proyek

1. Buatlah gambar Flowchart untuk menyelesaikan permasalahan menghitung luas persegi Panjang!

Lembar Penilaian Proyek


Pedoman Penskoran

Aspek Skor
Siswa membuat desain form dengan pernyataan yang lengkap 100
Siswa membuat desian form dengan pernyataan yang kurang lengkap 75
Siswa membuat dasain form tidak sesuai instruksi kerja 45

Kunci Jawaban
Penyelesaian:

Algoritma dengan kalimat deskriptif

- Masukkan panjang dan lebar

- Kalikan panjang dengan lebar dan simpan hasilnya sebagai luas

- Tulislah hasilnya

- Algoritma dengan flowchart

Lembar Hasil Tes Proyek


Kelas XI RPL
No Nama Siswa Penilaian Jumlah
Pertama Perbaikan
1
2
3
4
5

Pertemuan ke 12

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi

Waktu

Pendahuluan 1. Guru dan siswa berdoa sebelum pelajaran dimulai. 10 menit


2. Guru mengabsen dan memeriksa kelangkapan belajar siswa.
3. Guru me-review materi pelajaran sebelumnya
4. Guru dibantu oleh siswa mengumpulkan tugas PR
5. Guru menjelaskan cakupan materi yang akan dipelajari.
6. Guru membagi modul praktikum membuat Flowchart untuk
program Visual Basic..
Inti 1. Guru mengorientasikan siswa pada langkah-langkah menggambar 70 menit

Penutup 1. Flowchart untuk berbagai macam jenis program Visual Basic. 10 menit
2. Siswa melaksanakan kegiatan membuat Flowchart untuk
penyelesaian masalah pemrograman.
3. Guru memeriksa tugas PR siswa.
4. Siswa bertanya tentang permasalahan program yang akan dibuat
5. Flowchart-nya.
6. Siswa mempresentasikan praktikum kepada guru
7. Guru mengevaluasi hasil presentasi setiap siswa.

Penilaian

Pengamatan Sikap dan Tes Proyek

Lembar Pengamatan Sikap

Kelas XI RPL

Sikap
Ketekunan Belajar
Keterbukaan

Kerajinan

Tenggang Rasa

Kedisipliman

Kerjasama

Ramah dengan Teman

Hormat pada Orang Tua

Kepedulian

Tanggung Jawab
Menepati Janji
Kejujuran

No Nama

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14
1

2
3

4
Keterangan:
Skala penilaian sikap dibuat dengan rentang antara 1 s.d 5.
1 = sangat kurang;
2 = kurang konsisten;
3 = mulai konsisten;
4 = konsisten; dan
5 = selalu konsisten
Tes Proyek

1. Buatlah gambar Flowchart untuk menyelesaikan permasalahan :


a. Menghitung Luas Sebuah Lingkaran
b. Memilih bilangan terbesar dari 3 buah bilangan yang di Inputkan
c. Menampilkan Kalimat “ Hello ini Program VB Pertamaku” sebanyak 5 baris
d. Mengecek berapa jumlah digit pada sebuah nilai numeric yang di inputkan menggunakan
struktur If...Then...Else

Penskoran:

Aspek Skor
Siswa membuat desain form dengan pernyataan yang lengkap 100
Siswa membuat desian form dengan pernyataan yang kurang lengkap 75
Siswa membuat dasain form tidak sesuai instruksi kerja 45

Kunci Jawaban

a. Menghitung Luas Lingkaran b. Memilih bilangan terbesar dari 3 buah


bilangan

c. Menampilkan kalimat Hello ini pogram d. Mengecek berapa jumlah digit pada
VB pertamaku” sebanyak 5 baris sebuah nilai numeric yang di inputkan
menggunakan struktur If...Then...Else
Lembar Hasi Penilaian Proyek
Kelas XI RPL
No Nama Siswa Penilaian Jumlah
Pertama Perbaikan

1
2

3
4

Bandung, 08 Agustus 2018


Mengetahui

Kepala Sekolah Penyusun RPP

(……………………………………) Cecep Kurnia Sastradipraja, M.Kom

Anda mungkin juga menyukai