Anda di halaman 1dari 12

Cara Install Nox App Player Di

Komputer (Panduan Lengkap)


Nox App Player adalah salah satu emulator android terbaik untuk
komputer. Selain ringan, Nox App Player juga memiliki fitur yang
sangat lengkap.

Berbagai kelebihannya itu, Nox App Player sangat ideal


digunakan untuk memainkan game android di komputer.

Jika kamu adalah orang yang hobi main game di android dan
ingin main game android di komputer, maka Nox App Player bisa
jadi solusinya.

Selain bisa menjalankan game android dengan lancar, Nox juga


bisa menjalankan aplikasi android dengan lancar pula.

Nox App Player saat ini tersedia untuk dua sistem operasi, yaitu
Windows dan macOS. Versi Windows yang didukung adalah
Windows 7, 8, 8.1 dan Windows 10. Sedang macOS bisa
digunakan di versi terbaru.

Untuk spesifikasi komputer agar Nox bisa berjalan lancar,


minimal komputer atau laptop kamu memiliki spesifikasi sebagai
berikut:

 RAM lebih dari 2GB


 Prosesor 2.2 Ghzatau lebih tinggi
 Kartu grafis 1GB atau lebih tinggi
 Intel Core i3 atau lebih baru
Jika komputer kamu memiliki spesifikasi sama dengan atau lebih
dari spesifikasi diatas, kamu bisa mengikuti cara install Nox App
Player dibawah ini.

Cara Install Nox App Player Di Komputer


1. Pertama kamu harus mendownload Nox App Player versi
terbaru di website resminya. Klik tombol download pada website
Nox App Player. Tersedia 2 versi yang bisa kamu download yaitu
offlince installer dan online installer. Pilih yang kamu inginkan.

2. Setelah proses download selesai, klik dua kali pada file Nox
App Player tersebut. Sama seperti ketika ingin menginstall
aplikasi lainnya.

3. Centang pernyataan “I have read and accept the Nox


License Agreement”. Kemudian klik “Install”.
4. Tunggu hingga proses instalasi selesai. Jika Nox kamu berhenti
di angka 99%, maka kamu bisa menonaktifkan antivirus dan
memulai proses instalasi kembali. Kamu bisa membaca
selengkapnya di artikel cara mengatasi Nox berhenti di 99%.
5. Setelah proses instalasi selesai, selanjutnya klik tombol “Start”
untuk memulai proses selanjutnya.
6. Kemudian Nox App Player akan mulai berjalan dan kamu bisa
menjelajahi fitur-fitur uniknya.

7. Seperti yang bisa kamu lihat pada screenshot dibawah ini,


tampilan Nox App Player akan sangat familiar karena terlihat
seperti tampilan smartphone / tablet android. Ada beberapa
aplikasi bawaan seperti Google Play Store, File Manager, Settings,
Play Games, Browser, dan lain-lain.
8. Untuk mendownload aplikasi dan game, klik ikon Play Store.
Kemudian kamu akan langsung menuju ke halaman login Google.
Kamu bisa login menggunakan akun yang sudah ada atau
membuat akun baru.
9. Jika kamu ingin login menggunakan akun yang sudah ada, klik
tombol “Existing”. Kemudian masukkan alamat email dan
password Gmail kamu. Jika ada pesan “Term of Service”, klik OK
saja.
10. Selesai. Sekarang kamu bisa mulai mendownload aplikasi dan
game dari Google Play. Termasuk Mobile Legends. Untuk cara
setting Mobile Legends di Nox App Player kamu bisa membaca
artikel sebelumnya yang pernah Androbuntu tulis.

Cara Setting Nox App Player Agar Nyaman


Digunakan
Sama seperti aplikasi lainnya, Nox App Player juga memiliki
pengaturan yang bisa disesuaikan agar lebih nyaman digunakan.

Untuk itu, kamu bisa mengikuti tutorial dibawah ini untuk cara
setting Nox App Player dibawah ini:

1. Sentuh ikon gear di pojok kanan atas untuk masuk ke menu


Setting.
2. Kemudian pada menu Setting pilih tab General untuk
mengakses beberapa pengaturan utama.
3. Di tab Advance, kamu bisa mendapatkan pengaturan tingkat
lanjut untuk mengatur performa Nox App Player. Kamu bisa
memilih performa Low, Mid, Hight atau sesuai selera kamu.

4. Di tab Property, kamu bsia mengubah tampilan Nox App Player


sesuai keinginan kamu. Ada 3 tampilan yang bisa kamu pilih,
yaitu smartphone, tablet, dan kustom. Kamu juga bisa
memasukkan IMEI dan nomor ponsel pribadi kamu agar lebih
terasa seperti perangkat smartphone asli.
5. Pada tab Interface, kamu bisa mengatur tampilan Nox App
Player lebih jauh lagi. Kamu bisa mengutak-atik tampilannya dari
tab ini.
Setelah semua setting sudah kamu ubah, selanjutnya adalah klik
Save Setting dan Nox akan meminta kamu untuk melakukan
restart emulator. Klik tombol “Restart now”.

Kesimpulan
Itu dia panduan lengkap cara install Nox App Player dikomputer.
Dengan mengikuti panduan diatas, kamu bisa menggunakan Nox
App Player dengan lancar di komputer.

Anda mungkin juga menyukai