Anda di halaman 1dari 1

LAPORAN PERJALANAN DINAS

Dalam rangka penyusunan peta informasi masyarakat kurang gizi Triwulan II Tahun 2018 ke Desa M. Julu,
Kel. Pijorkoling, Desa Goti, Desa Huta Koje, Desa Huta Limbong, Desa Salambue Kecamatan
Padangsidimpuan Tenggara.

I. Pendahuluan
Dasar Surat Perintah Tugas Nomor :
II. Pelaksanaan
Tanggal Pelaksanaan : 04 s/d 09 Juni 2018
III. Tempat Pelaksanaan : Desa M. Julu, Kel. Pijorkoling, Desa Goti, Desa Huta Koje, Desa
Huta Limbong, Desa Salambue
IV. Materi

1. Cakupan partisipasi masyarakat ke posyandu (d/s) di akhir Triwulan II ada yang mengalami
penurunan dan ada yang mengalami kenaikan dan ada yang tetap, yaitu Kel. Pijorkoling turun dari
(77%) menjadi (75%), Desa Huta Koje turun dari (100%) menjadi (96%), Desa Goti turun dari
(86%) menjadi (84%), sedangkan Desa Huta Limbong dan Desa M.Julu tetap (100%) dan Desa
Salambue mengalami kenaikan dari (75%) menjadi (84%).

2. Ditemukan balita Gizi Kurang sampai akhir Triwulan II yaitu Desa Salambue 2 orang (0,8%), Desa
Goti 1 orang (0,8%), dan Kel. Pijorkoling 2 orang (0,7%).

Peta informasi masyarakat kurang gizi terlampir

V. Saran-saran :

1. Terus menerus memberikan penyuluhan kepada masyarakat yang mempunyai anak balita agar rajin
untuk membawa balitanya ke posyandu.

2. Khusus Balita Gizi Kurang agar terus dipantau perkembangannya.

VI. Penutup

Demikian Laporan Perjalanan Dinas ini dibuat untuk dapat dipergunakan seperlunya.

Padangsidimpuan, 11 Juni 2018


Yang Melaksanakan Perjalanan Dinas

Lenni Mardia, AMG


NIP. 197801102006042004

Anda mungkin juga menyukai