Anda di halaman 1dari 47

Divisi Informasi Kredit

Departemen Perizinan dan Informasi Perbankan


PEDOMAN PENYUSUNAN LAPORAN DEBITUR
KATA PENGANTAR

Pedoman Operasional Sistem Informasi Debitur (SID) merupakan petunjuk bagi


Pelapor untuk menyusun laporan dan menjalankan fungsi teknis aplikasi SID. Dalam
pedoman ini terdiri dari 2 (dua) macam pedoman, yaitu: Pedoman Penyusunan Laporan
Debitur dan Pedoman Teknis SID. Pedoman Penyusunan Laporan Debitur berisi mengenai
tata cara penyusunan Laporan Debitur yang akan disampaikan oleh Pelapor ke Bank
Indonesia setiap periode penyampaian Laporan. Pedoman Penyusunan Laporan Debitur ini
merupakan penyempurnaan dari Pedoman Penyusunan Laporan Debitur sebelumnya yang
telah diterbitkan oleh Bank Indonesia sebagai lampiran dari SE Ekstern tentang SID.
Sedangkan Pedoman Teknis SID berisi mengenai tata cara penggunaan fungsi-fungsi yang
terdapat dalam aplikasi SID, termasuk didalamnya juga menjelaskan langkah-langkah teknis
yang dilakukan Pelapor terkait dengan fungsi pelaporan dan pemeliharaan data Debitur
sehingga dapat menghasilkan kualitas data yang Lengkap, Akurat, Kini, dan Utuh (LAKU).
Penyempurnaan Pedoman Operasional SID ini diperlukan karena adanya kebutuhan untuk
menyesuaikan teknis pelaporan SID dengan perkembangan bisnis di Lembaga Keuangan
(LK), termasuk didalamnya juga disebabkan adanya penyempurnaan aplikasi SID versi 5
menjadi SID versi 6.
Untuk dapat menyajikan data mengenai Debitur yang LAKU, maka Laporan Debitur
wajib disampaikan secara benar sesuai dengan petunjuk penyusunan Laporan Debitur dan
Pedoman Teknis SID. Penyimpangan terhadap proses penyusunan laporan dan teknis
pengoperasian aplikasi SID dapat menyebabkan ketidaksesuaian standar data pelaporan yang
disampaikan kepada Bank Indonesia. Kesalahan pelaporan tersebut akan berdampak lebih
lanjut pada rendahnya akurasi data debitur, sehingga pemanfaatan data laporan SID akan
kurang optimal.
Sebagai upaya untuk menjaga kualitas data pelaporan Debitur dalam SID tetap sesuai
dengan standarisasi yang telah ditetapkan, maka setiap penyampaian Laporan Debitur harus
sesuai petunjuk yang terdapat dalam Pedoman Operasional SID berikut ini.

Jakarta, Oktober 2012

Bulan 10 tahun 2012 i


DAFTAR ISI

Halaman
KATA PENGANTAR ............................................................................................................. i
DAFTAR ISI ........................................................................................................................... ii
DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................................... iv
I. PANDUAN PELAKSANAAN SID .............................................................................. 1
A. Akses SID ........................................................................................................ 1
B. Penyampaian Laporan Debitur dan/atau Koreksi Laporan Debitur ................ 9
II. PENJELASAN UMUM ................................................................................................ 9
A. Sistem Informasi Debitur (SID) ...................................................................... 9
B. Tujuan Pelaporan ........................................................................................... 12
C. Pengisian Dan Penyampaian Laporan ........................................................... 13
D. Jenis Laporan ................................................................................................. 13
E. Lain-Lain ....................................................................................................... 13
III. DAFTAR KANTOR CABANG .................................................................................. 17
IV. PERMINTAAN DAN KONFIRMASI DIN ................................................................ 22
V. DEBITUR .................................................................................................................... 37
VI. PENGURUS/PEMILIK ............................................................................................... 46
VII. PENYEDIAAN DANA ............................................................................................... 50
PANDUAN GABUNGAN ....................................................................................... 50
I. FORM 03 - PENEMPATAN PADA BANK LAIN ...................................... 64
II. FORM 03 - SURAT BERHARGA ............................................................... 75
III. FORM 03 - KREDIT YANG DIBERIKAN ................................................. 83
IV. FORM 03 - TAGIHAN LAINNYA ............................................................ 112
V. FORM 03 - PENYERTAAN ....................................................................... 119
VI. FORM 03 - IRREVOCABLE L/C YANG MASIH BERJALAN .............. 124
VII. FORM 03 - GARANSI BANK ................................................................... 129
VIII. FORM 03 - PENERUSAN KREDIT (KREDIT KELOLAAN) ................. 137

Bulan 10 tahun 2012 ii


VIII. AGUNAN/PENJAMINAN ........................................................................................ 144
A. AGUNAN .................................................................................................... 144
B. PENJAMIN ................................................................................................. 150
IX. KONTROL LAPORAN BULANAN ........................................................................ 154
X. KEUANGAN DEBITUR ........................................................................................... 157
XI. INFORMASI DEBITUR INDIVIDUAL (IDI) ......................................................... 160
A. INFORMASI DEBITUR INDIVIDUAL (IDI) INTERAKTIF .................. 160
B. INFORMASI DEBITUR INDIVIDUAL (IDI) BATCH ............................ 165
C. CARA PEMBACAAN IDI HISTORIS (IDIH) .......................................... 168

Bulan 10 tahun 2012 iii


DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

LAMPIRAN I ..................................................................................................................... 178


DAFTAR SANDI DATI 2 ...................................................................................... 178
LAMPIRAN II .................................................................................................................... 195
DAFTAR SANDI NEGARA DAN VALUTA ....................................................... 195
LAMPIRAN III ................................................................................................................... 205
DAFTAR SANDI PIHAK KETIGA BUKAN BANK ........................................... 205
LAMPIRAN IV................................................................................................................... 209
DAFTAR SANDI SEKTOR EKONOMI ............................................................... 209
LAMPIRAN V .................................................................................................................... 217
DAFTAR SANDI HUBUNGAN KETERKAITAN .............................................. 217
DENGAN BANK ................................................................................................... 217
LAMPIRAN VI................................................................................................................... 218
DAFTAR SANDI BANK ....................................................................................... 218
LAMPIRAN VII ................................................................................................................. 227
DAFTAR SANDI KONDISI .................................................................................. 227
LAMPIRAN VIII ................................................................................................................ 231
DAFTAR SANDI PERINGKAT ............................................................................ 231
LAMPIRAN IX................................................................................................................... 233
DAFTAR SANDI JENIS PENGGUNAAN ........................................................... 233

Bulan 10 tahun 2012 iv


Halaman ini sengaja dikosongkan

Bulan 10 tahun 2012 v


Panduan Pelaksanaan SID

I. PANDUAN PELAKSANAAN SID

A. Akses SID
1. TATA CARA AKSES SID
Dalam rangka pemenuhan terhadap kewajiban pelaporan, Pelapor harus memiliki
user-id dan password Administrator Web SID, yang dapat diperoleh dengan ketentuan
sebagai berikut:
a. Kantor Pelapor wajib menyampaikan surat tertulis yang memuat data pegawai
yang menjadi Administrator Web SID di kantor Pelapor, mencakup data antara
lain: (i) nama pegawai, (ii) nama Pelapor, (iii) nama kantor Pelapor, dan (iv)
sandi kantor Pelapor. Surat tersebut ditandatangani oleh minimal pejabat yang
bertanggungjawab terhadap manajemen user SID atau pimpinan kantor Pelapor
yang bersangkutan dan disampaikan kepada Departemen Perizinan dan Informasi
Perbankan c.q. Divisi Informasi Kredit, Jl. M.H. Thamrin No. 2 Jakarta 10350
paling lambat 1 (satu) bulan setelah melakukan kegiatan operasional, dengan
tembusan kepada satuan kerja pengawas yang membawahi kantor Pelapor yang
bersangkutan. Data pegawai yang akan dilaporkan untuk menjadi Administrator
Web SID dilaporkan sebagaimana dalam Format Daftar Petugas Penanggung
Jawab SID.
b. Apabila sampai dengan berakhirnya batas waktu dimaksud pada huruf a surat
tertulis belum disampaikan, kantor Pelapor yang bersangkutan wajib
menyampaikan pemberitahuan secara tertulis kepada Bank Indonesia, yang antara
lain berisi alasan yang mengakibatkan tidak dapat disampaikannya permohonan
dimaksud.
c. Sebagai tindak lanjut dari surat tertulis sebagaimana dimaksud pada huruf a di
atas, kantor Pelapor akan menerima surat yang memuat antara lain hal-hal sebagai
berikut:
1) CD aplikasi SID bagi Pelapor;
2) User-id dan password Administrator Web SID;
3) User-id dan password extranet SID; dan
4) Undangan pelatihan (apabila diperlukan).
d. Setelah menerima user-id dan password Administrator Web SID, kantor Pelapor
wajib menyampaikan dokumen-dokumen sebagai berikut:
1) Daftar petugas yang bertanggung jawab dalam:
i. menyampaikan Laporan Debitur kepada Bank Indonesia;

Bulan 10 tahun 2012 I-1


Panduan Pelaksanaan SID

ii. melakukan verifikasi Laporan Debitur yang disampaikan kepada Bank


Indonesia; dan
iii. mengajukan permintaan dan menerima informasi Debitur dari Bank
Indonesia;
2) Daftar pejabat yang bertanggungjawab terhadap manajemen user SID; dan
3) Daftar Petugas Penanggung Jawab SID yang akan diikutsertakan dalam
pelatihan SID (apabila diperlukan),
paling lambat 2 (dua) bulan sejak Bank Indonesia memberikan user-id dan
password Administrator Web SID. Daftar sebagaimana dimaksud pada butir 1)
dan 2) paling kurang memuat nama petugas dan/atau pejabat yang bertanggung
jawab, jabatan, nomor telepon, nomor faximili, alamat e-mail, tanda tangan dari
petugas penanggung jawab SID tersebut, nama Pelapor, nama kantor Pelapor,
dan sandi kantor Pelapor. Format Daftar Petugas Penanggung Jawab SID
ditandatangani oleh minimal pejabat yang bertanggungjawab terhadap
manajemen user SID atau pimpinan kantor Pelapor yang bersangkutan;
e. Pelapor wajib membuat user-id petugas penanggung jawab SID yang ditunjuk
untuk menyampaikan Laporan Debitur, mengajukan permintaan dan menerima
informasi Debitur sebagaimana dimaksud pada huruf d butir 1) dan 2).
f. User-id yang akan digunakan sebagai hak akses petugas penanggung jawab SID
sebagaimana dimaksud pada huruf d butir 1) dan 2), harus mencirikan nama dari
petugas penanggung jawab SID yang bersangkutan.
Contoh:
Untuk petugas pelaksana bernama Rahmat Wicaksono, maka user-id yang
dibuat harus mencirikan yang bersangkutan misalnya rahmat_wicaksono,
rahmat_w, r_wicaksono atau rahmatwicaksono.
g. Hak akses petugas penanggung jawab SID sebagaimana dimaksud pada huruf e
hanya dapat digunakan oleh petugas penanggung jawab yang bersangkutan.
h. Kantor Pelapor sebagaimana dimaksud pada huruf c wajib menyampaikan
Laporan Debitur untuk pertama kalinya, paling lambat 3 (tiga) bulan sejak
diberikannya user-id dan password Administrator Web SID oleh Bank Indonesia.
Yang dimaksud dengan 3 (tiga) bulan adalah 3 periode pelaporan sejak
diberikannya user-id dan password Administrator Web SID oleh Bank Indonesia.
Contoh:
Pelapor yang diberikan user-id dan password Administrator Web SID oleh Bank
Indonesia pada tanggal 1 sampai dengan 31 Desember 2010, wajib
menyampaikan Laporan Debitur untuk posisi bulan data Februari 2011 paling
lambat tanggal 12 Maret 2008.

Bulan 10 tahun 2012 I-2


Panduan Pelaksanaan SID

Gambar I. 1 Alur Data Laporan Petugas SID

2. TATA CARA PERUBAHAN PETUGAS PENANGGUNG JAWAB SID


Dalam hal terjadi perubahan petugas penanggung jawab SID yang berwenang
untuk melakukan hal-hal sebagaimana dimaksud dalam angka 1 huruf d butir 1) dan
2), Pelapor wajib:
a. melakukan penonaktifan hak akses user yang tidak dipergunakan lagi segera
setelah terjadi perubahan; dan
b. melaporkan penonaktifan tersebut serta menyampaikan Daftar Petugas
Penanggung Jawab SID yang berwenang setelah terjadi perubahan tersebut
dengan format sebagaimana Format Daftar Petugas Penanggung Jawab SID
dalam angka 1 huruf d, yang ditandatangani oleh minimal pejabat yang
bertanggungjawab terhadap manajemen user SID atau pimpinan kantor Pelapor
yang bersangkutan. Daftar tersebut disampaikan kepada Departemen Perizinan
dan Informasi Perbankan c.q. Divisi Informasi Kredit, Jl. MH. Thamrin No. 2
Jakarta 10350, paling lambat 7 (tujuh) hari kerja setelah terjadinya perubahan,

Bulan 10 tahun 2012 I-3


Panduan Pelaksanaan SID

dengan tembusan kepada satuan kerja pengawas yang membawahi kantor Pelapor
yang bersangkutan.
3. TATA CARA RESET PASSWORD SID
Dalam hal Pelapor akan mengajukan reset password SID (Administrator Web
dan/atau Extranet SID), Pelapor mengajukan permohonan tertulis kepada Departemen
Perizinan dan Informasi Perbankan c.q. Divisi Informasi Kredit, Jl. MH. Thamrin No.
2 Jakarta 10350 untuk melakukan reset password SID dengan format sebagaimana
tercantum pada Format Permohonan Reset Password yang ditandatangani oleh
minimal pejabat yang bertanggungjawab terhadap manajemen user SID atau pimpinan
kantor Pelapor yang bersangkutan.
4. SENTRALISASI OPERASIONAL SID
Dalam hal Pelapor melakukan sentralisasi operasional SID (penggabungan
pengelolaan beberapa Kantor Pelapor dalam 1 (satu) Kantor Pelapor tertentu), maka
perubahan mekanisme pengelolaan tersebut harus dilaporkan kepada Bank Indonesia.
Pemberitahuan tertulis tersebut ditujukan kepada Departemen Perizinan dan Informasi
Perbankan c.q. Divisi Informasi Kredit, Jl. MH. Thamrin No. 2 Jakarta 10350 dengan
format sebagaimana tercantum pada Format Pemberitahuan Sentralisasi
Operasional SID yang ditandatangani oleh minimal pejabat yang bertanggungjawab
terhadap manajemen user SID atau pimpinan kantor Pelapor yang bertanggung jawab
terhadap operasional sentralisasi.

Bulan 10 tahun 2012 I-4


Panduan Pelaksanaan SID

Format Daftar Petugas Penanggung Jawab SID

No.................... Jakarta,

Kepada
Departemen Perizinan dan Informasi Perbankan
c.q. Divisi Informasi Kredit
Jl. M.H. Thamrin No. 2
Jakarta 10350

Perihal : Daftar Petugas Penanggungjawab Sistem Informasi Debitur (SID)

Menunjuk PBI No. 9/14/PBI/2007 tanggal 30 November 2007 tantang Sistem Informasi Debitur
khususnya terkait dengan kewajiban kami untuk menjadi Pelapor, bersama ini kami sampaikan
daftar petugas yang akan bertanggung jawab terhadap operasional SID sebagaimana terlampir.
Sehubungan dengan hal tersebut, dengan ini kami menyatakan pula bahwa:
1. Kami telah menerima aplikasi (program) SID *)
2. Kami akan menggunakan aplikasi (program) SID hanya untuk hal-hal terkait dengan pelaporan
Debitur dan pemintaan Informasi Debitur.
3. Kami tidak akan mengubah data dalam data induk melalui program lain di luar program SID
yang disediakan Bank Indonesia.
4. Kami bertanggung jawab terhadap keabsahan data yang dilaporkan.
5. Kami bertanggung jawab terhadap kebenaran data Petugas Penanggungjawab sebagaimana
dimaksud.
6. Kami bertanggung jawab terhadap seluruh permintaan IDI oleh Petugas Penanggungjawab yang
bersangkutan.
7. Hak akses Petugas Penanggungjawab SID sebagaimana dimaksud di atas, hanya akan digunakan
oleh Petugas Penanggungjawab yang bersangkutan.

Demikian disampaikan, agar maklum.

Nama Pelapor
Nama Kantor Cabang Pelapor
Sandi Pelapor

(Tanda Tangan)

Nama Pejabat **)


Jabatan
cc. …………………….***)
*) Hanya berlaku untuk penyampaian daftar petugas penanggungjawab SID untuk pertama kalinya.
Tidak dicantumkan apabila sebelumnya telah menerima aplikasi (program) SID.
**) Pejabat yang menandatangani surat minimal adalah Pejabat yang bertanggung jawab terhadap
management user SID atau Pimpinan Kantor Pelapor ybs.
***) Tim Pengawas Bank ybs, untuk LKNB tidak perlu dicantumkan

Bulan 10 tahun 2012 I-5


Panduan Pelaksanaan SID

No.................. <diisi sama dengan nomor surat>

LAMPIRAN DETAIL DATA PETUGAS


Jenis Pengajuan : Penanggung Jawab Penyampaian Laporan Debitur
(diisi sesuai dengan pilihan) *)

A. Tujuan Pengajuan (Beri tanda √ pada jenis pengajuan yang dikehendaki)


Pelaporan Daftar Petugas Baru Perubahan Daftar Petugas Lama

B. Daftar Petugas Baru


Nama Jabatan No. Telepon & Fax E-mail Tanda Tangan
SURANI OPERATOR SID 021-89565498 sur@sur.com
PURI OPERATOR SID 021-89565498 pur@pur.com
ASEP MANAJER OPERASIONAL 021-89577785 asp@asp.com

C. Daftar Petugas Lama (Diisi untuk tujuan pengajuan Perubahan Data & Reset Password)
Nama Jabatan No. Telepon & Fax E-mail Status **)
Hapus/Tetap

D. Daftar Petugas Sentralisasi (Diisi dalam hal pengelolaan SID dilakukan secara sentralisasi)
Petugas yang kami sebutkan dibawah ini bertanggung jawab untuk mengelola operasional SID di beberapa cabang
sebagai berikut:
No Cabang Yang Dikelola
Nama Petugas
Sandi Cabang Nama Cabang
777-001 Kantor Pusat 777
1. SURANI
777-002 Bank 777 Cabang Kota Gede
777-003 Bank 777 Cabang Kota Bumi
2. PURI
777-004 Bank 777 Cabang Kota Angin

Keterangan:
*) Jenis Pengajuan diisi sesuai dengan pilihan sebagai berikut:
(1) Hak Akses Administrator SID Web
(2) Penanggung Jawab Management User SID
(3) Penanggung Jawab Penyampaian Laporan Debitur
(4) Penanggung Jawab Verifikasi Laporan Debitur
(5) Penanggung Jawab Permintaan Informasi Debitur Individual Historis (IDI H)
(6) Persetujuan terhadap Permintaan IDI H
Jenis pengajuan ini HARUS diisi, apabila tidak diisi maka permohonan Pelapor tidak akan diproses di BI
Satu lembar lampiran untuk 1 (satu) Jenis Pengajuan.

**) Coret yang tidak perlu

Bulan 10 tahun 2012 I-6


Panduan Pelaksanaan SID

Format Permohonan Reset Password

No.................... Jakarta,

Kepada
Departemen Perizinan dan Informasi Perbankan
c.q. Divisi Informasi Kredit
Jl. M.H. Thamrin No. 2
Jakarta 10350

Perihal : Permohonan Reset Password Sistem Informasi Debitur (SID)

Menunjuk PBI No. 9/14/PBI/2007 tanggal 30 November 2007 tentang Sistem Informasi Debitur
khususnya terkait dengan kewajiban kami untuk menjadi Pelapor, bersama ini kami mohon bantuan Saudara
untuk melakukan reset password SID, sebagai berikut:

Hak Akses : Administrator Web/Extranet SID *)


Nama Petugas : ....................
Jabatan : ....................
No. Telepon dan Faksimili : ....................
E-mail : ....................
Tanda tangan :

(....................)

Sehubungan dengan hal tersebut, dengan ini kami <<nama Pelapor dan nama kantor cabang>>,
menyatakan bahwa hak akses sebagaimana dimaksud di atas, hanya akan digunakan oleh Petugas yang
bersangkutan.

Demikian disampaikan, agar maklum.

Nama Pelapor
Nama Kantor Cabang Pelapor
Sandi Pelapor

(Tanda Tangan)

Nama Pejabat **)


Jabatan

*) Coret apabila tidak perlu.

**) Pejabat yang menandatangani surat minimal adalah Pejabat yang bertanggung jawab terhadap management user SID
atau Pimpinan Kantor Pelapor ybs.

Bulan 10 tahun 2012 I-7


Panduan Pelaksanaan SID

Format Pemberitahuan Sentralisasi Operasional SID

No.................... Jakarta,

Kepada
Departemen Perizinan dan Informasi Perbankan
c.q. Divisi Informasi Kredit
Jl. M.H. Thamrin No. 2
Jakarta 10350

Perihal : Pemberitahuan Sentralisasi Operasional SID

Sesuai dengan ketentuan Bank Indonesia mengenai tata cara pelaporan SID, bersama ini kami sampaikan
perihal pengelolaan operasional SID kantor pelapor kami secara sentralisasi. Rincian Kantor Pelapor (KP)
yang disentralisasi adalah sebagai berikut:
Kantor Pengelola Sentralisasi Kantor Pelapor Yang Di Sentralisasi
Sandi Pelapor Alamat Kantor Contact Person Sandi Pelapor Alamat Kantor Contact Person
Email Email
Telepon Telepon
777-001 Jl. ABC Alinudin 777-002 Jl. DEF Susian
Jakarta ali@abc.com Yogyakarta sus@def.com
021-7778987 0274-898587
777-003 Jl. GHI Andini
Semarang and@ghi.com
024-8898568
777-004 Jl. JKL Yenyen
Medan yen@jkl.com
061-654578
777-005 Jl. MNO Jasulian 777-006 Jl. PQR Yuyun
Surabaya jas@mno.com Balikpapan yun@pqr.com
031-556856 0542-989898
777-007 Jl. STU Daan
Makasar dan@stu.com
0411-556564

Adapun fungsi-fungsi operasional SID yang disentralisasi adalah sebagai berikut:


Pengiriman Fungsi lainnya..
Sandi Pelapor Permintaan DIN Permintaan IDI
Laporan <sebutkan>
777-002 Sentralisasi Sentralisasi Tidak -
777-003 Sentralisasi Tidak Tidak -
777-004 Sentralisasi Tidak Tidak -
777-006 Sentralisasi Tidak Tidak -
777-007 Sentralisasi Sentralisasi Tidak -

Demikian disampaikan, agar maklum.


Nama Pelapor
Nama Kantor Cabang Pelapor
Sandi Pelapor

(Tanda Tangan)
*) Pejabat yang menandatangani surat minimal
adalah Pejabat yang bertanggung jawab terhadap Nama Pejabat *)
management user SID atau Pimpinan Kantor Jabatan
Pelapor ybs.

Bulan 10 tahun 2012 I-8


Panduan Pelaksanaan SID

B. Penyampaian Laporan Debitur dan/atau Koreksi Laporan Debitur


PENYAMPAIAN LAPORAN DAN/ATAU KOREKSI LAPORAN SECARA OFF-LINE
Dalam hal Pelapor menyampaikan Laporan Debitur dan/atau koreksi Laporan Debitur
secara off-line, Pelapor wajib menyampaikan pemberitahuan tertulis kepada Bank Indonesia
dengan dilampiri dokumen pendukung mengenai kondisi yang menyebabkan Pelapor
menyampaikan Laporan Debitur dan/atau koreksi Laporan Debitur secara off-line. Format
pemberitahuan tertulis sebagaimana tercantum pada Format Pemberitahuan Laporan
Debitur dan/atau koreksi Laporan Debitur secara off-line.

Bulan 10 tahun 2012 I-9


Panduan Pelaksanaan SID

Format Pemberitahuan Laporan Debitur dan/atau koreksi Laporan Debitur secara off-line

No.................... Jakarta,

Kepada
Departemen Perizinan dan Informasi Perbankan
c.q. Divisi Informasi Kredit
Jl. M.H. Thamrin No. 2
Jakarta 10350

Perihal : Pelaporan Off-line Sistem Informasi Debitur (SID)

Sesuai dengan PBI No. 9/14/PBI/2007 tanggal 30 November 2007 tentang SID, pengiriman Laporan
Debitur / koreksi Laporan Debitur *) seharusnya kami kirimkan secara on-line sampai dengan batas tanggal
pelaporan yang telah ditentukan. Namun demikian, dikarenakan adanya suatu hal, pengiriman Laporan Debitur
/ koreksi Laporan Debitur *) tersebut kami sampaikan secara off-line. Adapun rincian laporan off-line tersebut
adalah sebagai berikut:
Sandi Bulan Data
No Penyebab Offline Contact Person, Telp & Email
Kantor Pelapor (bulan-tahun)
1. Alinudin
777-001 02-2012 Server database bermasalah ali@abc.com
021-7778987
2.
dst

Untuk mengatasi permasalahan dan penjelasan mengenai kronologis penyampaian Laporan Debitur /
koreksi Laporan Debitur *) kami sampaikan sebagaimana terlampir.

Demikian disampaikan, agar maklum.

Nama Pelapor
Nama Kantor Cabang Pelapor
Sandi Pelapor

(Tanda Tangan)

Nama Pejabat **)


Jabatan

*) Coret apabila tidak perlu.


**) Pejabat yang menandatangani surat minimal adalah Pimpinan Kantor Pelapor ybs.

Bulan 10 tahun 2012 I-10


Panduan Pelaksanaan SID

No.................. <diisi sama dengan nomor surat>

LAMPIRAN PENYAMPAIAN LAPORAN OFF-LINE

I. Penyebab Offline <777-001 >:Server Database Bermasalah


Untuk mengatasi kendala tersebut di atas, kami telah melakukan hal-hal sebagai berikut
1. Melakukan backup data secara berkala
2. Menyediakan cadangan server
3. Melakukan koordinasi dengan cabang lainnya
4. Dst...
Kronologis penyampaian laporan (disertai dengan bukti gangguan / screen shoot gangguan yang
terjadi):

II. Penyebab Offline <sandi Kantor Pelapor >:_________________________________________


Untuk mengatasi kendala tersebut di atas, kami telah melakukan hal-hal sebagai berikut
1. .........................................................
2. ........................................................
3. ........................................................
4. Dst...
Kronologis penyampaian laporan (disertai dengan bukti gangguan / screen shoot gangguan yang
terjadi):

III. Dst....

Bulan 10 tahun 2012 I-11


Panduan Pelaksanaan SID

Halaman ini sengaja dikosongkan

Bulan 10 tahun 2012 I-12


Penjelasan Umum

II. PENJELASAN UMUM

A. Sistem Informasi Debitur (SID)


Sistem Informasi Debitur (SID) adalah sistem yang menyediakan informasi Debitur
yang merupakan hasil olahan dari Laporan Debitur yang diterima oleh Bank
Indonesia.Sistem Informasi Debitur hanya dapat diakses melalui jaringan ekstranet
Bank Indonesia dan dalam operasionalnya mencakup hal-hal sebagai berikut :
1. Permintaan dan konfirmasi DIN
2. Pengisian Laporan Debitur, yang mencakup:
a. Identitas Debitur
b. Identitas Pengurus dan Pemilik, bagi Debitur yang berbentuk badan usaha
c. Fasilitas Penyediaan Dana
Merupakan proses pengisian Laporan Debitur atas setiap fasilitas yang
diberikan Bank Pelapor kepada Debitur. Fasilitas-fasilitas tersebut
mencakup: Penempatan pada bank lain, Surat Berharga, Kredit, Tagihan
Lainnya, Penyertaan dan Penerusan kredit (kredit kelolaan).
d. Agunan/Penjamin
e. Kontrol LBU
f. Laporan Keuangan Debitur
3. Pencarian data Informasi Debitur Individual

Aplikasi Sistem Informasi Debitur


Aplikasi Sistem Informasi Debitur terbagi atas 2 (dua) macam, yaitu: Aplikasi SID
WEB dan aplikasi SID Pelapor (Client). Aplikasi SID WEB adalah aplikasi yang
dapat diakses oleh Bank Pelapor melalui Website ekstranet BI. Sedangkan aplikasi
SID Pelapor adalah aplikasi yang diinstall di komputer Pelapor.
Fungsi dari aplikasi SID Web ini diantaranya:
1. Pengiriman permintaan DIN
Pengiriman permintaan DIN bertujuan untuk melakukan permintaan DIN atas
Debitur baru.
2. Pengiriman laporan bulanan SID
3. Permintaan Informasi Debitur Individual
Merupakan salah satu fungsi dari aplikasi SID Web yang bertujuan untuk
menampilkan informasi dari Debitur yang dikehendaki berkaitan dengan semua
fasilitas penyedian dana yang diterima oleh Debitur.

Bulan 10 tahun 2012 II-9


Penjelasan Umum

4. Melakukan beberapa fungsi utilitas seperti update data dan system apabila terjadi
perubahan, pemindahan/mutasi data, pemantauan aktifitas (log file), dan media
komunikasi antara Pelapor dengan Bank Indonesia.
Fungsi dari aplikasi SID Pelapor adalah untuk melakukan proses input, update, dan
delete data SID.Input, update, dan delete tersebut dilakukan baik terhadap data
laporan SID, DIN, maupun permintaan Informasi Debitur Individual (IDI).
Gambaran aplikasi SID WEB dan SID Pelapor sebagaimana terdapat pada gambar
berikut ini:
Aplikasi SID Web

Bulan 10 tahun 2012 II-10


Penjelasan Umum

Aplikasi SID Pelapor

Konfigurasi Jaringan Sistem Informasi Debitur (SID)


Konfigurasi jaringan SID adalah konfigurasi yang memungkinkan seluruh Pelapor
SID dapat mengakses aplikasi SID Web, terkait dengan fungsi yang dapat digunakan
pada aplikasi tersebut. Konfigurasi jaringan tersebut dapat digambarkan sebagai
berikut:

Bulan 10 tahun 2012 II-11


Penjelasan Umum

Konfigurasi jaringan tersebut terbagi menjadi 2 (dua) bagian, yaitu konfigurasi di


sisi Pelapor dan konfigurasi di sisi Bank Indonesia. Dari sisi Pelapor, untuk
mengakses aplikasi SID Web dapat dilakukan dengan cara singleuser atau multiuser.
Singleuser adalah jenis akses dimana hanya terdapat 1 (satu) komputer yang
terhubung dengan jaringan ekstranet BI, sedangkan jenis multiuser memungkinkan
pengguna untuk mengakses aplikasi SID Web melalui lebih dari 1 (satu) komputer
secara bersamaan. Untuk jenis multiuser ini memerlukan sebuah server yang
terhubung dengan jaringan ekstranet BI.
Dari sisi BI, aplikasi SID Web dapat diakses melalui jaringan intranet BI.
Konfigurasi jaringan dari sisi Pelapor digambarkan sebagai berikut:

Berdasarkan gambar konfigurasi jaringan dari sisi Pelapor tersebut, dapat dijelaskan
bahwa perangkat (Hardware) yang akan digunakan dalam pelaporan SID meliputi
Personal Computer (PC), modem, jaringan dan media penyimpanan.

B. Tujuan Pelaporan
Laporan Debitur adalah informasi yang disajikan dan dilaporkan oleh Pelapor
kepada Bank Indonesia menurut tata cara dan bentuk laporan yang ditetapkan oleh
Bank Indonesia. Laporan ini dimaksudkan untuk membentuk data induk perkreditan
secara nasional yang digunakan untuk :
1. Membantu Bank Pelapor dalam memperlancar proses penyediaan dana,
2. Mempermudah penerapan manajemen risiko,
3. Membantu bank dalam melakukan identifikasi kualitas Debitur untuk
pemenuhan ketentuan yang berlaku.
Untuk mencapai tujuan tersebut di atas, maka Laporan Debitur harus disusun secara
lengkap, akurat, terkini, dan utuh sesuai dengan Pedoman Penyusunan Laporan
Debitur sebagaimana dimaksud pada bab ini dan disampaikan tepat pada waktunya.

Bulan 10 tahun 2012 II-12


Penjelasan Umum

C. Pengisian Dan Penyampaian Laporan


1. Prosedur dan tata cara pengisian data Laporan Debitur dilakukan secara on-line
diatur dalam Petunjuk Penggunaan Aplikasi Sistem Informasi Debitur (SID)
Bank.
2. Prosedur dan tata cara penyampaian Laporan Debitur dari Bank Pelapor ke Bank
Indonesia dilakukan sesuai ketentuan mengenai Sistem Informasi Debitur.

D. Jenis Laporan
Pelapor SID wajib menyusun laporan untuk Debitur yang memperoleh fasilitas
denganjumlah plafon per Debitur mulai Rp.1,00 (satu rupiah) ke atas, melalui
program/aplikasi SID dengan mengisi formulir Laporan, yaitu :
a. FORMULIR– 01– DATA DEBITUR
b. FORMULIR – 02 – DATA PENGURUS/PEMILIK
c. FORMULIR – 03
Pelaporan pada Formulir-03, disesuaikan dengan bisnis yang dilakukan oleh
masing-masing lembaga Pelapor sebagai berikut:
FORMULIR BANK UMUM BPR NON BANK *)
A. PENEMPATAN PADA BANK 03A 03A -
B. SURAT BERHARGA 03B - -
C. KREDIT 03C 03B 03A
D. TAGIHAN LAINNYA 03D - -
E. PENYERTAAN 03E - -
F. IRREVOCABLE LC 03F - -
G. GARANSI BANK 03G - -
H. KREDIT KELOLAAN 03H 03C 03B
*) a.l: Perusahaan Pembiayaan dan Koperasi
d. FORMULIR – 04
• 04A – AGUNAN
• 04B – PENJAMIN
e. FORMULIR – 05 – KONTROL LBU/LBPR (Khusus untuk pelapor BANK)
f. FORMULIR – 06 – DATA KEUANGAN DEBITUR

E. Lain-Lain
1. Perpindahan/Pengalihan pengelolaan Debitur/Fasilitas (Mutasi Data)
Dalam hal terdapat perpindahan atau pengalihan Debitur atau fasilitas dari satu
Kantor Pelapor ke Kantor Pelapor yang lain (termasuk pindah ke Kantor Pusat)

Bulan 10 tahun 2012 II-13


Penjelasan Umum

untuk Pelapor yang sama ataupun Pelapor yang berbeda, pelaksanaannya


dilakukan melalui Aplikasi SID Pelapor.
Cara 1 :
a. Bank pemilik data:
• Bank melaporkan Debitur/fasilitas yang akan dipindahkan melalui
aplikasi SID Pelapor pada menu Pisah/Gabung Data Bank Lain dengan
cara: memilih Debitur/fasilitas yang akan dipindahkan, mengisi sandi
kantor bank pemilik data dan sandi kantor bank tujuanyang selanjutnya
melakukan pengiriman laporan melalui tombol Req. Pisah.
• Setelah memperoleh persetujuan dari Bank penerima data, maka bank
pemilik data harus men-download file persetujuan ke dalam aplikasi SID
Pelapor sehingga data Debitur yang dipindahkan, dihapus dari database
bank pemilik data.
b. Bank penerima data:
Bank Penerima Data memberikan proses persetujuan melalui aplikasi SID
Web terhadap data-data yang dikirimkan dari Bank Pemilik Data sebelumnya
dan harus men-download file persetujuan ke dalam aplikasi SID Pelapor
bank penerima data sehingga data-data Debitur/fasilitas yang diterima akan
ditambahkan ke dalam database bank penerima data.
Cara 2 :
Cara kedua hanya dilakukan jika terdapat kendala pada pelaksanaan perpindahan
data dengan menggunakan Cara 1. Hal ini dilakukan untuk tetap menjaga
informasi terhadap data yang dipindahkan dari satu Pelapor ke Pelapor lainnya.
Perpindahan data dengan Cara 2, dilakukan dengan langkah sebagai berikut:
a. Bank pemilik data:
Bank Pelapor melaporkan Debitur/fasilitas yang akan dipindahkan dengan
mengisi sandi kondisi 12 (Dialihkan ke Bank Lain) pada kolom kondisi di
formulir fasilitas penyediaan dana dari Debitur bersangkutan. Selanjutnya,
pada kolom “Keterangan” diisikan nama Bank/Kantor Cabang penerima
data.
b. Bank penerima data:
Bank Pelapor melaporkan Debitur/fasilitas yang diambil alih sebagai Debitur
baru sesuai dengan data dan tanggal laporan lama atau tanggal laporan baru
jika dibuatkan akad/perjanjian baru, dan mencantumkan kata “ALIHAN
DARI BANK/KANTOR CABANG LAIN (NAMA BANK/SANDI BANK)”
formulir fasilitas penyediaan dana dalam kolom Keterangan.

Bulan 10 tahun 2012 II-14


Penjelasan Umum

Dalam hal Bank mengambil alih Debitur dari “bank yang ditutup” (Bank Dalam
Likuidasi, Bank Beku Operasi, Bank Beku Kegiatan Usaha) dengan cara
membeli, baik dengan discount maupun tidak, Bank yang mengambil alih
Debitur tersebut melaporkan Debitur yang diambilalih/dibeli sebagai Debitur
baru secara lengkap sesuai dengan data dan tanggal laporan lama, dengan
mencantumkan kata “Dibeli dari PPA/BPPN” pada kolom kondisi.
Mekanisme teknis perpindahan data dalam SID akan dijelaskan lebih lanjut
dalam panduan teknis operasional SID.
2. Laporan Data Tidak Berubah
Periode pelaporan SID adalah dilakukan secara rutin setiap bulan, dalam hal
tidak terdapat perubahan pada data di sisi Pelapor, maka Pelapor tetap wajib
menyampaikan laporan dengan melakukan mekanisme KOREKSI-SIMPAN,
sehingga data yang dikirim akan tetap sama dengan data bulan sebelumnya
(tidak berubah). Yang termasuk dalam jenis data tidak berubah tersebut
misalnya:
 Tidak ada transaksi di bulan tertentu untuk fasilitas kartu kredit;
 Kredit yang pembayarannya dilakukan secara berkala (per 3 bulan atau 6
bulan), bukan bulanan;
 dll
3. Laporan Nihil
Bagi Kantor Bank yang telah terdaftar sebagai Bank Pelapor di dalam SID Bank
Indonesia, namun belum atau tidak memberikan fasilitas penyediaan dana, maka
Bank wajib menyampaikan laporan nihil dengan cara mengisi angka 0 (nol) pada
seluruh materi dalam Formulir 05 – Kontrol LBU/LBPR dan mengirimkannya
kepada Bank Indonesia secara on-line.
Demikian pula bagi kantor Pelapor yang telah memindahkan Debitur-Debiturnya
ke kantor pusat atau kantor cabang lain sehingga kantor Pelapor yang
bersangkutan tidak lagi memiliki Debitur, tetap diwajibkan menyampaikan
laporan nihil. Kewajiban laporan nihil tersebut berlaku sampai dengan Bank
menyampaikan surat resmi kepada Bank Indonesia yang menyatakan bahwa
kantor Pelapor yang bersangkutan tidak akan memberikan fasilitas penyediaan
dana karena Kantor Bank ditutup atau turun status.
Untuk Pelapor non-Bank (a.l Perusahaan Pembiayaan dan Koperasi), dalam hal
tidak terdapat data atau perubahan data yang wajib dilaporkan, maka Pelapor
wajib memberitahukan kondisi tersebut kepada Bank Indonesia secara tertulis
sebelum batas waktu pelaporan berakhir.

Bulan 10 tahun 2012 II-15


Penjelasan Umum

Halaman ini sengaja dikosongkan

Bulan 10 tahun 2012 II-16


Daftar Kantor Cabang

III. DAFTAR KANTOR CABANG

Menu Daftar Kantor berfungsi untuk melakukan proses pendaftaran Kantor Bank
Pelapor (melakukan penambahan, perubahan, dan penghapusan data Kantor Pelapor)
yang data Debiturnya akan dikelola pada Database Aplikasi SID.
Pada saat pertama kali Login, Administrator harus mendaftarkan minimal satu data
Kantor Bank Pelapor sesuai dengan Sandi Pelapor dan Sandi Kantor masing-masing
Pelapor. Menu ini dapat diakses dari File/Sistem  Daftar Kantor. Menu Daftar
Kantor terdiri dari:
1. ID_LBG (ID Lembaga)
Kolom ini diisi dengan 3 (tiga) digit angka ID Lembaga Pelapor dan bersifat
wajib untuk diisi.ID Lembaga tersebut adalah sebagai berikut:
• Bank Umum : 001
• BPR : 002
• LKNB/Koperasi : 003
2. ID_BANK
Kolom ini diisi sesuai dengan sandi untuk masing-masing lembaga pelapor.
Sandi bank ini diberikan oleh Bank Indonesia untuk memberikan identifikasi

Bulan 10 tahun 2012 III-17


Daftar Kantor Cabang

bagi masing-masing lembaga pelapor. Id_bank untuk Bank Umum terdiri dari
3 (tiga) digit nomor, sedangkan untuk BPR dan PP/KOPR terdiri dari 6 (enam)
digit nomor. Kolom ini bersifat wajib diisi
3. ID_KCB (ID Kantor Cabang)
Kolom ini diisi sesuai dengan sandi cabang dari masing-masing kantor bank
pelapor. Untuk saat ini, yang dimaksud dengan sandi cabang adalah 3 (tiga)
digit akhir dari sandi masing-masing lembaga pelapor. Kolom ini bersifat
wajib diisi.
Contoh Pengisian ID_BANK dan ID_KCB:
Contoh Sandi ID_BANK ID_KCB
Bank Umum 777-001 777 001
BPR 626666-001 626666 001
PP/KOPR 257777-001 257777 001
4. NAMA KANTOR BANK
Kolom ini diisi nama kantor Pelapor diikuti cabang kantor Bank Pelapor dan
bersifat wajib diisi.
Contoh: Bank ABC Cabang MT. Haryono; atau BPR ABC Cabang
Kartowinangun; atau PT. XYZ Finance Kantor Pusat
5. ALAMAT BANK
Kolom ini diisi alamat kantor Pelapor (tidak termasuk nama kota). Dalam hal
Pelapor melakukan pengelolaan pelaporan SID secara sentralisasi di salah satu
kantor cabang, maka Kolom ALAMAT_BANK yang harus diisi adalah alamat
sesuai dengan kantor cabang yang asli (bukan kantor cabang tempat
sentralisasi berlangsung). Dalam hal terdapat perubahan alamat, diwajibkan
untuk memberitahukan ke Bank Indonesia. Kolom ini bersifat wajib diisi.
6. KOTA
Kolom ini diisi nama kota dimanaPelaporberoperasi. Sebagaimana pengisian
dalam kolom ALAMAT_BANK (untuk pelaporan sentralisasi), maka kolom
KOTA juga diisikan dengan kota dimana cabang pelapor berada (bukan kota
tempat sentraliasi berlangsung).
7. ST_BANK (Status Bank)
Kolom ini diisi sandi statusPelapor yang dapat dipilih sesuai dengan sandi
statusPelapor yang terdapat dalam kolom ”ST_BANK”.
Kolom ini bersifat wajib diisi.

Bulan 10 tahun 2012 III-18


Daftar Kantor Cabang

No. Status Bank Pelapor Sandi


1. Bank Persero(Konvensional) 01
2. Bank Swasta Nasional (Konvensional) 02
3. Bank Asing (Konvensional) 03
4. Bank Campuran (Konvensional) 04
5. Bank Pemerintah Daerah (Konvensional) 05
6. Bank Perkreditan Rakyat Syariah (Konvensional) 06
7. Bank Dalam Likuidasi (Konvensional) 07
8. Bank Beku Operasi (Konvensional) 08
9. Bank Beku Kegiatan Usaha (Konvensional) 09
10. Bank Persero (Syariah) 11
11. Bank Swasta Nasional (Syariah) 12
12. Bank Asing (Syariah) 13
13. Bank Campuran (Syariah) 14
14. Bank Pemerintah Daerah (Syariah) 15
15. Bank Perkreditan Rakyat (Syariah) 16
16. Bank Dalam Likuidasi (Syariah) 17
17. Bank Beku Operasi (Syariah) 18
18. Bank Beku Kegiatan Usaha (Syariah) 19
19. PP Konvensional 20
20. PP Syariah 21
8. KODE AREA
Kolom ini diisi kode area nomor telepon tetap (Fixed Line) Pelapor. Dalam hal
Pelapor melakukan sentralisasi pelaporan, maka kode area telepon diisi sesuai
dengan nomor telepon cabang yang melakukan sentralisasi (bukan cabang
asal).
9. NO TELP
Kolom ini diisi nomor telepon kantor Pelapor (tidak termasuk kode area).
Nomor telepon yang diisi adalah nomor dari pimpinan kantor Pelapor atau
nomor penanggung jawab SID untuk kantor Pelapor yang bersangkutan.
Dalam hal Pelapor melakukan sentralisasi pelaporan, maka nomor telepon diisi
sesuai dengan nomor telepon cabang yang melakukan sentralisasi (bukan
cabang asal).
10. USER PENGIRIM
Kolom ini akan terisi secara otomatis oleh sistem (tidak perlu diisi).

Bulan 10 tahun 2012 III-19


Daftar Kantor Cabang

11. EMAIL
Kolom ini diisi alamat email yang dapat dihubungi berkaitan dengan SID.
12. KETERANGAN UNTUK KOLOM LAINNYA
Untuk kolom selanjutnya (Bulan, Tahun, St_Kirim, St_Val, St_Data, TT.
Record, dan Tgl Kirim) akan terisi secara otomatis oleh sistem.

Bulan 10 tahun 2012 III-20


Daftar Kantor Cabang

Halaman ini sengaja dikosongkan

Bulan 10 tahun 2012 III-21


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

IV. PERMINTAAN DAN KONFIRMASI DIN

A. PERMINTAAN DIN – DEBITUR PERORANGAN

B. PERMINTAAN DIN – DEBITUR BADAN USAHA

C. KONFIRMASI DIN

Bulan 10 tahun 2012 IV-22


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

Langkah awal dalam penyusunan Laporan Debitur adalah menentukan pihak yang
akan ditentukan sebagai Debitur. Sebagaimana definisi Debitur dalam Pasal 1 (satu)
PBI SID, yang dimaksud dengan Debitur adalah perorangan, perusahaan, atau badan
yang memperoleh satu atau lebih fasilitas penyediaan dana. Dalam hal ini, Debitur
adalah pihak yang bertanggung jawab secara langsung terhadap fasilitas penyediaan
dana yang dimiliki. Kriteria penentuan data debitur adalah sebagai berikut:
a. Debitur fasilitas langsung
Debitur fasilitas langsung adalah Debitur yang secara langsung memperoleh
fasilitas dari Bank/Lembaga Keuangan. Dalam hal ini, Bank melaporkan Debitur
tersebut sesuai dengan besar jumlah fasilitas yang diberikannya kepada Debitur.

b. Debitur pada pembiayaan sindikasi (joint financing)


Bank melaporkan Debitur yang diberikan fasilitas secara sindikasi berdasarkan
besar fasilitas yang langsung dari Bank tersebut. Misalnya Bank A bekerjasama
dengan Multifinance B untuk menyediakan kredit kendaraan bermotor dengan
besar porsi pembiayaan 70% dari Bank A dan 30% dari Multifinance B.
Berdasarkan contoh tersebut, maka Debitur yang dilaporkan oleh Bank A adalah
sebesar nilai pembiayaannya 70% dari Bank A.

c. Debitur pada pembiayaan Channeling & Executing


Dalam skema pembiayaan ini, maka Debitur yang dilaporkan adalah Debitur yang
bertanggung jawab terhadap risiko kredit yang akan terjadi. Misalnya Bank A

Bulan 10 tahun 2012 IV-23


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

bekerjasama dengan Multifinance B menyalurkan kredit untuk kendaraan


bermotor. Dalam contoh kasus tersebut, jenis Debitur yang dilaporkan sesuai
dengan skema sebagai berikut:
• Channeling
Apabila Bank A tetap menanggung risiko terhadap kredit yang disalurkan,
maka Bank A akan melaporkan Debitur akhir penerima kredit tersebut
sebagai Debitur dalam SID. Dalam hal ini, Multifinance B hanya bertindak
sebagai lembaga penyalur kredit.

• Executing
Apabila dalam skema penyaluran kredit tersebut Multifinance B bertanggung
jawab terhadap kredit yang disalurkannya kembali, maka Bank ABC harus
melaporkan Multifinance B sebagai Debitur dalam SID. Dalam hal ini,
apabila terjadi tunggakan pada Debitur akhir Multifinance, maka
Multifinance akan menanggung risiko kredit tersebut.

Bulan 10 tahun 2012 IV-24


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

Selanjutnya, Debitur yang telah ditentukan tersebut dilaporkan dalam SID dengan
terlebih dahulu meminta Nomor DIN bagi Debitur tersebut melalui menu
Permintaan dan Konfirmasi DIN dalam aplikasi SID.
Menu Permintaan dan Konfirmasi DIN memiliki fungsi yang berkaitan dengan
permintaan dan pengambilan DIN. Fungsi tersebut meliputi: Penginputan data pokok
Debitur, validasi terhadap data pokok yang diinputkan, pengirimanfile permintaan
DIN ke aplikasi SID Web, dan pembacaan file jawaban DIN yang telah diunduh
(download) dari server Bank Indonesia melalui aplikasi SID Web. Cara permintaan
dan konfirmasi DIN dapat dilihat dalam petunjuk penggunaan aplikasi SID.Menu
permintaan dan konfirmasi DIN terdiri dari data-data sebagai berikut:
1. Debtor Identification Number (DIN)
Kolom ini tidak perlu dilakukan pengisian secara manual, karena akan terisi
secara otomatis oleh sistem melalui proses permintaan DIN.
Debtor Identification Number (DIN) adalah nomor unik yang dibentuk secara
otomatis oleh sistem untuk memberikan identitas kepada setiap Debitur dalam
Sistem Informasi Debitur. Setiap Debitur akan memiliki DIN yang berbeda
dengan Debitur lainnya, sehingga apabila dalam proses permintaan DIN
Debitur baru terdapat kemiripan antara data Debitur yang diminta dengan data
Debitur yang sudah ada didalam database SID Bank Indonesia, maka Pelapor
SID yang mengajukan permintaan DIN akan diminta untuk melakukan
konfirmasi terhadap data Debitur tersebut.Untuk memudahkan proses
konfirmasi, Pelapor dapat meminta dokumentasi pendukung atau identitas
lainnya dari calon Debitur. Selanjutnya, apabila data yang dimunculkan dalam
Form Konfirmasi adalah benar data Debitur bersangkutan, maka Pelapor harus
menggunakan DIN debitur yang telah ada tersebut. Namun demikian, apabila
diyakini bahwa data yang diberikan oleh SID adalah data yang berbeda untuk
Debitur yang diminta, maka Pelapor harus memilih untuk membuat DIN baru
bagi Debitur tersebut.
2. ID Debitur Bank (Customer Information Files - CIF)
ID Debitur Bank merupakan identitas unik untuk masing-masing Debitur yang
dimiliki oleh bank. Kolom ini diisi sesuai dengan format pengisian ID Debitur
yang berlaku dimasing-masing kantor Pelapor.
3. Nama Lengkap Debitur
Kolom ini diisi dengan nama Debiturdengan ketentuan sebagai berikut:
a. Debitur Perorangan
Kolom ini (empat kolom) diisi dengan nama perorangan secara lengkap
(tidak disingkat) dengan ketentuan sebagai berikut :

Bulan 10 tahun 2012 IV-25


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

(i). Nama yang dimasukkan dalam kolom “Nama Lengkap Debitur” ini
adalah nama sebagaimana tercantum dalam kartu identitas Debitur.
Yang dimaksud dengan kartu identitas tersebut meliputi: KTP (Kartu
Tanda Penduduk) untuk Debitur Warga Negara Indonesia (WNI),
KIMS/KITAS (Kartu Izin Menetap Sementara/Kartu Izin Tinggal
Terbatas) untuk Debitur Warga Negara Asing (WNA) atau kartu
identitas lain yang fungsinya dapat dipersamakan dengan KTP,
misalnya: kartu tanda diplomatik.
(ii). Nama Debitur tersebut harus diinputkan lengkap tanpa gelar yang
menyertainya. Kecuali untuk gelar KEBANGSAWANAN, apabila
dicantumkan dalam KTP, dapat diinputkan sebagai bagian dari Nama
Debitur. Dalam hal nama Debitur sebagaimana yang tercantum dalam
kartu identitas merupakan nama singkatan, untuk standarisasi
penulisan nama dan kemudahan identifikasi data Debitur, maka nama
Debitur tersebut harus diinputkan lengkap dengan memperpanjang
singkatan pada nama Debitur tersebut.
(iii). Dalam hal nama Debitur mengandung nama yang terdiri dari 1 (satu),
2 (dua), atau lebih karakter yang menyerupai singkatan, maka
Pelapor harus melengkapi dengan surat pernyataan dari Debitur/Bank
Pelapor yang menyatakan bahwa nama tersebut bukan singkatan dan
dilengkapi dengan data pendukung lainnya. Dalam hal diperlukan,
Pelapor dapat mengadministrasikan bukti pendukung tersebut untuk
memudahkan konfirmasi apabila terdapat teguran dari BI atas
penulisan nama yang dianggap sebagai nama singkatan.
Contoh:
Misal Kepanjangan
No Nama Debitur KTP Pelaporan dalam SID
Singkatan

1. M. AWALUDDIN M= MUCHLIS MUCHLIS AWALUDIN

2. H. MUKMIN H= HAJI MUKMIN

3. PUTRA GANDA W W= WIBISONO PUTRA GANDA WIBISONO

4. MOCH. KHASAN MOCH= bukan MOCH KHASAN


singkatan (tetap)

5. I MADE SANTOSO I= bukan singkatan I MADE SANTOSO

6. A SENG DARMADI A= bukan singkatan A SENG DARMADI

7. R. RONGGO ARJUNO R= Raden RADEN RONGGO ARJUNO

Bulan 10 tahun 2012 IV-26


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

(iv). Nama keluarga, marga, atau gelar kebangsawanan (bila dicantumkan


dalam KTP) diketik penuh/lengkap. Untuk Debitur (yang umumnya
Wanita) apabila terdapat penambahan nama terkait dengan penulisan
Nama keluarga atau marga, maka nama tambahan tersebut harus
dihilangkan, namun nama keluarga/marga tetap diinputkan.
Misalnya adalah penggunaan kata “boru” dalam etnis Batak, maupun
penggunaan kata lain yang memiliki arti sejenis di etnis atau budaya
yang lain.
(v). Nama Debitur yang mengunakan kata "bin/binti" dan merupakan
kesatuan dari nama Debitur tersebut dapat diisi pada salah satu kolom
nama. Namun dalam hal kata “bin/binti” tersebut bukan merupakan
nama asli dari Debitur bersangkutan, dimana kata “bin/binti”memiliki
arti “anak dari…” maka kata “bin/binti” beserta dengan nama yang
menyertai setelah kata tersebut tidak perlu diisikan dalam kolom
“Nama Lengkap Debitur”.
Contoh:
No Nama Debitur KTP Arti Pelaporan dalam SID

1. MARGONO BIN H. KARTO Anak dari... MARGONO


PRAWIRO

2. SANUSI BIN SUKARMAN Anak dari... SANUSI

3. Ir. SUWARNI BINTI Drs. Anak dari... SUWARNI


KARTOLO

4. NICHOLAS BIN ARYANA Bagian dari nama NICHOLAS BIN ARYANA

5. NILAM BINTI CAHAYA Bagian dari nama NILAM BINTI CAHAYA

6. PARTOGI AMPING Nama keluarga PARTOGI AMPING

7. SURATMI BORU PURBA Boru= kata tambahan SURATMI PURBA

(vi). Apabila nama Debitur tersebut mengandung karakter khusus yang


tidak diijinkan oleh sistem (aplikasi SID pelapor) sehingga
mengakibatkan nama Debitur tersebut tidak lolos dalam proses
validasi, maka nama Debitur dituliskan tanpa karakter khusus
padakolom “Nama Lengkap Debitur”. Dalam hal nama Debitur
tersebut merupakan nama alias, maka penulisan nama Debitur yang
mengandung karakter khusus tersebut dituliskan pada kolom “Nama
Alias”.

Bulan 10 tahun 2012 IV-27


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

Contoh:
Nama Debitur: Jojon (Ng) Berkauli, maka karakter nama (Ng)
dimasukkan dalam kolom “Nama Lengkap Debitur” sebagai Ng
apabila karakter nama tersebut merupakan kesatuan nama Debitur
dimaksud atau dimasukkan dalam kolom “Nama Alias” sebagai Ng
apabila merupakan nama alias dari Debitur tersebut.
(vii). Kolom pertama, kedua, dan ketiga diisi kata pertama, kedua, dan
ketiga nama Debitur, masing-masing tidak melebihi 25 karakter.
Kolom keempat dapat diisi kata keempat dan kata-kata selanjutnya
(kata kelima, keenam, dan seterusnya) dari nama Debitur.
(viii). Termasuk dalam Debitur Perorangan adalah usaha dagang (UD, PO,
industri, atau usaha lainnya yang dimiliki secara perorangan, dimana
NPWP-nya menjadi satu dengan NPWP perorangan).
(ix). Dalam hal Debitur adalah ISTRI yang menggunakan nomor NPWP
SUAMI, maka penulisan nama Debitur pada kolom “Nama Lengkap
Debitur” menggunakan nama ISTRI, dan pada kolom “Keterangan”
diisi dengan ”NPWP SUAMI”.

b. Debitur Badan Usaha


Kolom ini (empat kolom) diisi nama badan usaha dengan ketentuan
sebagai berikut:
(i). Kolom pertama, kedua, dan ketiga diisi dengan kata pertama, kedua,
dan ketiga nama Debitur, masing-masing tidak melebihi 25 karakter
dan tidak termasuk spasi dan tanda baca. Dalam hal Debitur memilki
lebih dari 3 (tiga) kata, maka penulisan kata keempat dan seterusnya
ditulis pada kolom keempat.
Contoh:
Nama Debitur:
PT. MAJU INDONESIA JAYA SEJAHTERA PULP, Tbk.
Penulisan untuk kolom 1: MAJU
Penulisan untuk kolom 2: INDONESIA
Penulisan untuk kolom 3: JAYA
Penulisan untuk kolom 4: SEJAHTERA PULP
(ii). Debitur badan usaha atau lembaga diisi sesuai dengan nama badan
usaha yang tercantum dalam Akta Pendirian Badan Usaha (tidak
termasuk bentuk/jenis badan usaha). Pengisiannya menurut urutan

Bulan 10 tahun 2012 IV-28


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

nama badan usaha, dan tidak boleh disingkat. Jenis badan usaha,
seperti PT., CV., FA., PERSERO, dll diisi pada kolom
“Status/Gelar”.
(iii). Namun demikian, untuk Jenis Badan Usaha yang lazim dicantumkan
sebagai nama Badan Usaha, maka penulisan nama badan usaha
tersebut mengikutsertakan pula Jenis Badan Usahanya. Seperti
misalnya untuk jenis badan usaha KOPERASI dan YAYASAN.
No Nama Cara Pelaporan Keterangan
KOPERASI KOPERASI PEGAWAI Tetap mencantumkan
1.
PEGAWAI BI BI kata KOPERASI
KOPERASI SIMPAN Tetap mencantumkan
2. KSP MEKARSARI
PINJAM MEKARSARI kata KOPERASI
YAYASAN YAYASAN Tetap mencantumkan
3.
PENDIDIKAN BI PENDIDIKAN BI kata YAYASAN

c. Debitur Kelompok
Debitur kelompok merupakan Debitur yang anggotanya dibentuk atas dasar
kepentingan bersama, dipimpin oleh seorang ketua dan tidak berbentuk
badan usaha yang memperoleh satu atau lebih fasilitas penyediaan dana.
Dalam penulisan pada kolom nama, berlaku ketentuan sebagai berikut:
(i). Pada formulir permintaan DIN, data Debitur kelompok dimasukkan
dalam formulir permintaan DIN untuk DebiturPerorangan. Dan untuk
selanjutnya, ketentuan pengisian kolom-kolom untuk Debitur
kelompok mengikuti ketentuan pengisian kolom-kolom Debitur
perorangan.
(ii). Pada kolom “Nama Lengkap Debitur” diisi dengan nama Debitur
yang melakukan perikatan perjanjian untuk memperoleh fasilitas
penyediaan dana.
(iii). Dalam hal perikatan perjanjian dilakukan oleh 1 (satu) orang yang
bertindak sebagai penanggung jawab atas fasilitas yang diberikan
kepada kelompok tersebut, maka kolom “Nama Lengkap Debitur”
diisi dengan nama orang yang bertindak sebagai penanggung jawab
tersebut.
(iv). Dalam hal perikatan perjanjian dilakukan oleh salah seorang anggota
kelompokyangbertanggung jawab bersama anggota kelompok lainnya
dan jenis fasilitas dana yang diberikan adalah Kredit, maka setiap
anggota kelompok tersebut bertindak sebagai calon Debitur. Data
masing-masing anggota kelompok dilaporkan dalam Form
Permintaan DIN secara terpisah, dan dilakukan proses permintaan

Bulan 10 tahun 2012 IV-29


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

DIN.Selanjutnya setiap anggota kelompok tersebut dilaporkan


dengan menggunakan fasilitas “Joint Account” yang terdapat dalam
Formulir 03C – Kredit Yang Diberikan.
Dalam hal jenis fasilitas penyediaan dana yang diberikan Pelapor
selain Kredit, maka kelompok tersebut harus menunjuk 1 (satu)
orang untuk bertindak sebagai penanggung jawab sebagaimana
disebutkan pada butir (iii) diatas atau masing-masing individu
dilaporkan sebagai Debitur yang terpisah berdasarkan porsi fasilitas
pendanaan yang diterimanya masing-masing.
(v). Pengisian kolom “Nama Lengkap Debitur” untuk Debitur kelompok
diisikan sesuai dengan ketentuan pengisian kolom “Nama Lengkap
Debitur” untuk Debitur perorangan.
Contoh:
Bank ABC memberikan kredit usaha kepada Kelompok Tani “Sukamaju”.
Kelompok Tani “Sukamaju” ini terdiri dari 5 orang anggota yaitu:
Sudarmo, Sudarma, Sudarmi, Sujadi, dan Sukadi. Kelompok tersebut
sepakat memilih SudarmosebagaiKETUAyang mewakilikelompok
untukmelakukan perikatan perjanjian kredit dengan Bank ABC, maka
nama Debitur yang dilaporkan dalam Sistem Informasi Debitur adalah:
a. Apabila Sudarmo bertindak sebagai penanggung jawab atas kredit
yang diberikan kepada kelompok tersebut, maka Debitur yang
dilaporkan dalam Sistem Informasi Debitur hanya Sudarmo saja.
b. Apabila Sudarmo hanya bertindak sebagai perwakilan kelompok
tersebut, dalam hal ini masing-masing anggota kelompok
bertanggung jawab terhadap penggunaan dan kelancaran pembayaran
kredit yang diberikan, maka Debitur yang dilaporkan dan dimintakan
DIN dalam Sistem Informasi Debitur adalah semua anggota dari
Kelompok Tani “Sukamaju”, yaitu: Sudarmo, Sudarma, Sudarmi,
Sujadi, dan Sukadi.
4. Nama Alias
Kolom ini diisi nama alias atau nama lama/sebelumnya (jika ada) sebelum
menjadi nama yang sekarang sebagaimana diisikan pada kolom nama tersebut
di atas.
5. Jenis Kelamin (Untuk Debitur Perorangan)
Kolom ini diisi dengan cara memilih (Pria/Wanita) sesuai dengan pilihan yang
terdapat pada kolom “Jns Kelamin”. Untuk input data debitur Badan Usaha
melalui mekanisme expor-impor, maka jenis kelamin diisi dengan 0 (Nol).

Bulan 10 tahun 2012 IV-30


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

No. Jenis Kelamin Sandi


1. Badan Usaha 0
2. Pria 1
3. Wanita 2
6. Status/Gelar
Kolom ini diisi dengan sandi status Debitur untuk Debitur Perorangan, atau
Bentuk Badan Hukum Debitur untuk Debitur Badan Usaha, yaitu:
No. Status/Gelar Sandi
Debitur Perorangan
1 Tanpa Gelar 0100
2 Diploma 1 0101
3 Diploma 2 0102
4 Diploma 3 0103
5 S-1 0104
6 S-2 0105
7 S-3 0106
8 Debitur Kelompok 0107
9 Lainnya Perorangan 0199
Debitur Badan Usaha
10 Badan Usaha Unit Desa (BUUD) 0201
11 Commanditer Venotschap (CV) 0202
12 Debitur Kelompok 0203
13 Ekspedisi Muatan Kapal Laut (EMKL) 0204
14 FIRMA 0205
15 Gabungan Koperasi 0206
16 Induk Koperasi 0207
17 Koperasi 0208
18 Koperasi Unit Desa 0209
19 Limited 0210
20 Maskapai Andil Indonesia 0211
21 Namloose Venotschaap 0212
22 Perusahaan Daerah 0213
23 Persero 0214
24 Persekutuan Perdata 0215
25 Perusahaan Umum 0216
26 Primer Koperasi 0217
27 Perseroan Terbatas 0218
28 Pusat Koperasi 0219

Bulan 10 tahun 2012 IV-31


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

No. Status/Gelar Sandi


29 Pusat Koperasi Unit Desa 0220
30 Usaha Dagang 0221
31 Unit Dagang Kredit Pedesaan 0222
32 Yayasan 0223
33 Lainnya Badan Usaha 0299
7. Keterangan (Untuk Debitur Perorangan)
Kolom ini diisi nama gelar dalam bentuk singkatan yang lazim digunakan,
yang meliputi: gelar kesarjanaan, gelar adat atau kesukuan, gelar kepangkatan,
gelar keagamaan, atau segala bentuk sebutan status lainnya. Dalam hal gelar
lebih dari 1 (satu), urutannya diserahkan kepada bank setelah konsultasi
dengan Debitur bersangkutan.
Dalam hal Debitur adalah ISTRI yang menggunakan nomor NPWP SUAMI,
maka kolom keterangan diisi dengan “NPWP SUAMI” diurutan terakhir
setelah penulisan gelar-gelar yang melekat pada identitas Debitur.
8. Tempat Lahir (Untuk Debitur Perorangan)
a. Kolom ini diisi tempat lahir Debitur sesuai dengan KTP/KIMS/KITAS.
Dalam rangka standarisasi dan kemudahan identifikasi, maka pengisian
kolom “Tempat Lahir” diseragamkan untuk mengacu pada wilayah Dati II.
Apabila dalam kartu identitas Debitur dicantumkan tempat lahir yang tidak
mengacu pada Dati II (misalnya mengacu pada nama Kecamatan,
Kelurahan, Desa/Kampung), maka pengisian kolom “Tempat Lahir” harus
disesuaikan dengan wilayah Dati II yang terkait.
b. Pengisian kolom ini tanpa menuliskan kata-kata “KABUPATEN”,
“KOTA”, “KODYA”, “KOTIF”, dsb. Dalam hal terdapat 1 (satu) daerah
yang memiliki nama sama untuk Kabupaten maupun Kota, maka tetap
dituliskan nama daerah tersebut. Contoh: Kab. Malang dan Kota Malang
tetap dituliskan MALANG.
9. Tanggal Lahir (Untuk Debitur Perorangan)
Kolom ini diisi tanggal lahir Debitur sesuai dengan KTP/KIMS/KITAS dengan
format dd-mm-yyyy.
10. Nomor KTP (Untuk Debitur Perorangan)
Kolom ini wajib diisi dengan nomor KTP (Kartu Tanda Penduduk), yang
merupakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Debitur sesuai yang tercantum
dalam KTP terakhir. Untuk warga negara asing, kolom nomor KTP ini
dipersamakan dengan nomor identitas lain seperti KITAS (Kartu Izin Tinggal

Bulan 10 tahun 2012 IV-32


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

Terbatas)/KIMS (Kartu Izin Menetap Sementara). Nomor KTP/KITAS/KIMS


diisikan sebagaimana nomor tersebut dituliskan dalam kartu identitas.
Contoh:
Nomor KTP: 3175100312850019
Dalam kolom “Nomor KTP” dituliskan: 3175100312850019
11. Nomor Paspor (Untuk Debitur Perorangan)
Kolom ini diisi dengan nomor paspor yang tercantum dalam paspor terakhir.
Untuk Debitur yang tidak memiliki paspor, kolom ini dapat dikosongkan.
12. Nama Gadis Ibu Kandung (Untuk Debitur Perorangan)
Kolom ini diisi dengan nama gadis ibu kandung sebelum menikah secara
lengkap tanpa gelar. Ketentuan pengisian nama gadis ibu kandung mengacu
pada ketentuan pengisian nama Debitur sebagaimana dijelaskan pada angka 3
atau sesuai dengan dokumen pendukung (misalnya: Kartu Keluarga).
13. Tempat Badan Usaha Berdiri (Untuk Debitur Badan Usaha)
Kolom ini diisi tempat awal Badan Usaha didirikan.
14. Nomor Akta Awal/Berdiri (Untuk Debitur Badan Usaha)
Kolom ini diisi nomor akta pendirian Badan Usaha.
15. Tanggal Akta Awal/Berdiri (Untuk Debitur Badan Usaha)
Kolom ini diisi tanggal akta pendirian Badan Usaha dengan format dd-mm-
yyyy.
16. NPWP
NPWP adalah Nomor Pokok Wajib Pajak yang dimiliki perorangan atau badan
usaha sebagai tanda bahwa yang bersangkutan telah terdaftar sebagai wajib
pajak di Kantor Pelayanan Pajak setempat sesuai denganketentuan peraturan
perundang-undanganperpajakan yang berlaku. Pelaporan NPWP mengacu pada
ketentuan Bank Indonesia (SK Direksi BI Nomor: 27/121/KEP/DIR tanggal 25
Januari 1995) mengenai pencantuman NPWP dalam penyediaan dana serta
disesuaikan dengan ketentuan pengisian NPWP dalam pelaporan Sistem
Informasi Debitur sebagai berikut:
1. Kolom NPWP diisi secara lengkap sesuai dengan cara penomoran yang
tercantum dalam kartu NPWP (14 atau 15 digit tanpa titik).Apabila angka
NPWP yang tercantum dalam kartu memilki format penulisan kurang dari
14 atau 15 digit, maka cara penulisannya dengan menambahkan 1 (satu)
digit angka 0 (Nol) di awal dan sejumlah angka 0 (Nol) diakhir sampai

Bulan 10 tahun 2012 IV-33


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

format angka NPWP tersebut sejumlah 15 digit.Apabila angka NPWP


tersebut memiliki format penulisan lebih dari 15 digit maka kolom
“NPWP” diisi dengan 15 digit pertama angka NPWP.
Contoh :
 Jika nomor NPWP yang tercantum dalam Kartu NPWP dengan format
1.234.567.8.901, maka diisi 012345678901000 (ditambah satu angka 0
di awal dan tiga angka 0 diakhir).
 Jika nomor NPWP yang tercantum dalam Kartu NPWP dengan format
1.234.567.8.90, maka diisi 012345678900000 (ditambah satu angka 0
di awal dan empat angka 0 diakhir).
 Jika nomor NPWP yang tercantum dalam Kartu NPWP dengan format
01.234.567.8.901.000, maka diisi 012345678901000
 Jika nomor NPWP yang tercantum dalam Kartu NPWP dengan format
1.234.567.8.901.000.123 (lebih dari 15 digit), maka diisi
123456789010001
2. Bagi Debitur, pengurus, pemilik atau penjamin yang belum memiliki
NPWP, maka pengisian kolom “NPWP”ditetapkan sebagai berikut :
a. Debitur, pengurus, pemilik atau penjamin yang memperoleh
penghasilan di bawah Pendapatan Tidak Kena Pajak (PTKP), kolom
NPWP dapat dikosongkan.
b. Karyawan suatu perusahaan tidak boleh menggunakan NPWP
perusahaannya.
c. Isteri yang tidak memiliki NPWP sendiri, pelaporannya dapat
menggunakan NPWP suami. Apabila ada pemisahan harta antara
suami dan istri, maka NPWP yang digunakan adalah NPWP atas nama
pemohon kredit (istri/suami). Sebaliknya, suami yang tidak memiliki
NPWP tidak diperkenankan menggunakan NPWP istri. Dalam hal Istri
menggunakan NPWP Suami, maka pada kolom “Keterangan” diis
dengan “NPWP SUAMI”
3. Debitur Kelompok yang menunjuk seorang pihak sebagai penanggung
jawab terhadap fasilitas penyediaan dana yang digunakan oleh kelompok
tersebut, kolom “NPWP”diisi sesuai dengan NPWP pihak yang ditunjuk
sebagai penanggung jawab kelompok tersebut. Dalam hal Debitur
kelompok tidak menunjuk seorang pihak untuk bertanggung jawab
terhadap fasilitas penyediaan dana yang digunakan oleh kelompok tersebut,
maka kolom “NPWP” diisi sesuai dengan NPWP masing-masing anggota
yang memperoleh fasilitas penyediaan dana sebagaimana ketentuan
pengisian NPWP di atas.

Bulan 10 tahun 2012 IV-34


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

4. Bagi Debitur Badan Usaha atau Pengurus/Pemilik Badan Usaha yang wajib
untuk memiliki NPWP namun Pelapor (Bank dan/atau Non Bank) masih
mengalami kesulitan untuk memperoleh NPWP tersebut, maka pelaporan
NPWP sementara dapat diisi dengan angka sebagai berikut:
00.999.999.9.999.999
17. Alamat Debitur
Kolom ini diisi alamat Debitur sebagaimana tercantum dalam
KTP/KIMS/KITAS untuk Debitur Perorangan atau Akta Pendirian/Akta
Anggaran Dasar terakhir untuk Debitur Badan Usaha. Yang diinputkan dalam
Kolom “Alamat Debitur” ini adalah alamat Debitur diluar KELURAHAN,
KECAMATAN, DATI II, dan DATI I.
Contoh:
a. Alamat Debitur dalam kartu identitas: Jl. Merpati III, Gg. V, No. 03
Maka dalam kolom “Alamat Debitur”” diisikan: Jl. Merpati III, Gg. V No.
03.
b. Alamat Debitur dalam kartu identitas: Jalan Merpati III, Gg. V, No. 03
Maka dalam kolom “Alamat Debitur”” diisikan: Jalan Merpati III, Gg. V
No. 03.
18. Kelurahan
Kolom ini diisi nama kelurahan domisili Debitur sebagaimana tercantum
dalam kartu identitas Debitur. Kata "Kelurahan" tidak perlu diketik.
19. Kecamatan
Kolom ini diisi nama kecamatan domisili Debitur sebagaimana tercantum
dalam kartu identitas Debitur. Kata "Kecamatan" tidak perlu diketik.
20. Lokasi Dati 2
Kolom ini diisi sandi Dati 2/Kabupaten, Kotamadya, Kota Administratif
alamat Debitur sebagaimana tercantum pada Lampiran IPedoman Penyusunan
Laporan Debitur. Alamat yang berada di luar wilayah Indonesia, diisi dengan
sandi 9999.
21. Kode Pos
Kolom ini disi kode pos sesuai dengan alamat domisili Debitur sebagaimana
tercantum dalam kartu identitas Debitur.

Bulan 10 tahun 2012 IV-35


Permintaan Dan Konfirmasi DIN

Halaman ini sengaja dikosongkan

Bulan 10 tahun 2012 IV-36

Anda mungkin juga menyukai