Anda di halaman 1dari 2

VALDERAMA TRI SADANA

1130578 / A
P. AGAMA ISLAM
FAKULTAS FARMASI

WAWANCARA
Narasumber : Bagas Cahya N.
Q : Question
A : Answer

1. Q : Apa perbedaan Kristen dengan Kristen protestan?


A: Perbedaan disudut pandang serta perbedaan alkitabnya, cara penafsiran al kitab
juga berbeda. Perbedaan dalam upacara suci atau yang dikenal sakramen, perbedaan
dalam hal pemuka agama sama seperti berbeda dalam hal ibadahnya.
2. Q : Dalam kristen apakah ada juga tentang berpuasa, khitan atau sering disebut sunat?
A : Kalau tentang berpuasa ada, tapi cara pelaksanaannya berbeda, dalam kristen
protestan tidak mewajibkan berpuas, dalam katolik mewajibkan untuk berpuasa pada
masa pra-paskah, pelaksanaannya juga bebas ditentukan masing-masing seperti 7 hari,
40 hari, 8 jam, 1 hari, 3 hariatau 1 hari 1 malam
Untuk masalah sunat tidak diwajibkan karena sudut pandang yang berbeda, namun
ada juga yang melakukannya. Ada cara pandang yesus telah disunat maka orang
kristen tak perlu lagi disunat karena kepercayaan itu maka orang kristen telah
“disunat”
3. Q : Apakah harus beribadah di hari minggu, bisakah dihari lainnya?
A : Karena sudah kesepakatan pengurus gereja dan paulus, untuk beribadah dihari lain
juga bisa dilakukan, namun disarankan yang utama pada hari minggu
4. Q : Apa saja larangan-larangan dalam agama kristen?
A : Sama halnya dalam menghindari tindak negatif yaitu dilarang membunuh,
larangan untuk berzina, larangan untuk mencuri, larangan mengambil hak orang lain.
Ya banyak larangan yang ada hampir sama dalam hal berkehidupan. Jika banyak yang
menyimpang kembali lagi kepada individunya.
5. Q : Apakah ada makanan yang diharamkan dalam kristen?
A : Ada, ada berbagai versi. Saya sebutkan sebagian ya, antara lain binatang yang
tidak bersirip dan bersisik, kelinci, diharamkan karena binatang memamah biak tetapi
tidak berkuku, binatang merayap juga dilarang seperti kadal, cicak, ular dan komodo
6. Q : Bagaimana pendapatmu tentang perpecahan umat beragama karena individu yang
tidak bertanggung jawab?
A : Nah itu harus dijaga toleransi, perbedaan tentang beragama jangan sampai
merusak hubungan kehidupan bersosial karena umat manusia diciptakan untuk saling
melengkapi dan menyayangi sesama manusia. Jangan sampai ada permusuhan dalam
hal beragama dan hal etika warga negara.
7. Q : Apa saja yang dilakukan dalam hal hari raya dalam kristen yaitu natal, apakah ada
hal yang diwajibkan?
A : hal-hal kerohanian dalam menyambut natal, ada prosesi-prosesi sakral, juga
dalam perayaan yaitu kebaktian untuk memperingati kematian yesus kristus. Ada
kamis putih dan jumat agung untuk prosesi menebus dosa.
8. Q : Kenapa orang kristen harus dibaptis?
A : Untuk memperkuat iman seseorang, sering kali dilakukan karena keselamatan,
baptis sendiri kembali dalam hal tanggung jawab dan karena perintah gereja atau
kristus.
9. Q : Pertanyaan terakhir apakah anda mengetahui semua ajaran dan larangan dalam
kristen ? apakah ada juga kegiatan untuk menghafal alkitab?
A : Untuk menghafal alkitab tidak dianjurkan namun dibaca dan dipahami, untuk
penerapannya kembali ke individu tersebut rajin atau tidaknya dalam membaca
alkitab itu sendiri.

Diakhir pertanyaan penanya mengucapkan terima kasih ke narasumber karena


telah berbagi wawasan tentang agama kristen.

Surabaya, Mei 2018

Anda mungkin juga menyukai