Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMK Tunas Harapan Plupuh


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : XII / Gasal
Alokasi Waktu : 6 x 45 menit
A. Kompetensi Inti
3. memahami ,menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan
rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan
kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
4. mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan
metoda sesuai kaidah keilmuan
B. Kompetensi Dasar
3.4 menganalisis aturan pencacahan (aturan penjumlahan, aturan perkalian, permutasi, dan
kombinasi) melalui masalah kontekstual
4.4 menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan kaidah pencacahan (aturan
penjumlahan, aturan perkalian, permutasi, dan kombinasi)
C. Indikator Pencapaian Kompetensi
3.4.1 menerapkan aturan pencacahan (aturan penjumlahan, aturan perkalian, permutasi, dan
kombinasi) melalui masalah kontekstual
3.4.2 memecahkan masalah kontekstual menggunakan aturan pencacahan (aturan penjumlahan,
aturan perkalian, permutasi, dan kombinasi)
4.4.1 menerapkan kaidah pencacahan dalam menyelesaikan masalah kontekstual
4.4.2 memecahkan masalah kontekstual yang berkaitan dengan kaidah pencacahan

D. Tujuan Pembelajaran
3.4.1.1 peserta didik dapat menentukan aturan pencacahan (aturan penjumlahan, aturan perkalian,
permutasi, dan kombinasi) melalui masalah kontekstual dengan percaya diri dan santun
3.4.2.1 peserta didik dapat menyelesaikan masalah kontekstual menggunakan aturan pencacahan (aturan
penjumlahan, aturan perkalian, permutasi, dan kombinasi) dengan percaya diri dan tanggung
jawab
4.4.1.1 Disediakan beberapa angka, peserta didik dapat menyusun bilangan –bilangan dengan syarat-
syarat tertentu berdasarkan contoh dengan teliti dan percaya diri
4.4.1.2 Disediakan beberapa bendera berwarna, peserta didik dapat menentukan banyak cara memilih
bendera berwarna sesuai syarat-syarat yang diminta dengan percaya diri dan tanggung jawab

E. Materi Pembelajaran
1. Perkalian
Aturan perkalian
Jika terdapat k unsur yang disediakan, dengan :
n1 = banyak cara untuk menyusun unsur pertama
n2 = banyak cara untuk menyusun unsur kedua setelah unsur pertama tersusun
n3 = banyak cara untuk menyusun unsur ketiga setelah unsur kedua tersusun
.
.
.
nk = banyak cara untuk menyusun unsur ke – k setelah unsur sebelumnya tersusun
maka banyak cara untuk menyusun k unsur yang tersedia adalah
n1 x n2 x n3 x ... x nk
2. Faktorial
a. Jika n bilangan asli maka n! Didefinisikan :
n!=n x(n-1) x (n-2) x (n-3) x ... x 3 x 2 x 1
b. 0! = 1
3. Permutasi
n!
Diketahui Pk  dengan n  k
n

n  k !
n!
Jika n  k  1 maka Pk   n!
n
a.
n  k !
n!
Jika k  1 maka Pk  n
n
b.
n  k !
n!
Jika n  k  0 maka Pk   n!
n
c.
n  k !
4. Kombinasi
n
Kombinasi k unsur dari n unsur biasa dituliskan C kn , C(n,k), nCk atau   .
 
r
Banyak kombinasi k unsur dari n unsur yang tersedia, tanpa memperhatikan urutan susunannya
n!
dapat ditentukan dengan C k  dengan n  k , n, k merupakan bilangan asli
n

n  k !.k!
F. Pendekatan, Model dan Metode
1. Pendekatan : Pendekatan Saintifik
2. Model : PBL
3. Metode : Diskusi, penugasan, ceramah
G. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Kesatu:*)
a. Pendahuluan/Kegiatan Awal (… menit)
1) Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran
2) Memeriksa kehadiran peserta didik
3) Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai
4) Guru menyampaikan kompetensi dan indikator yang harus dicapai siswa
5) Menyampaikan lingkup dan teknik penilaian yang akan digunakan
6) Guru memberikan gambaran ulang tentang pentingnya memahami aturan perkalian dan
faktorisasi
b. Kegiatan Inti (... menit)
1) Guru membentuk kelompok yang terdiri dari 4 siswa yang mempunyai kemampuan
heterogen.
2) Guru menayangkan slide tentang aturan perkalian dan faktorisasi
3) Guru menayangkan slide. Diberikan beberapa masalah yang berkaitan dengan aturan
perkalian dan faktorisai
4) Bersama kelompoknya, siswa mengamati dan mencermati setiap tayangan slide yang telah
disajikan, kemudian siswa diminta mengidentifikasi masalah menyelesaikan masalah yang
ada
5) Siswa mengidentifikasi beberapa hal penting dari semua yang telah ditayangkan melalui
kegiatan diskusi/tanya jawab dalam kelompok masing-masing.
6) Bersama kelompoknya, siswa mengumpulkan informasi yang mendukung dalam
penyelesaian masalah yang diberikan
7) Bersama kelompoknya siswa mendiskusikan untuk membuat rumus sederhana tentang aturan
perkalian dan faktorisasi
8) Guru meminta setiap kelompok menyampaikan gagasan konsep hasil diskusi mereka di
depan kelas, kelompok lain memberikan tanggapan.
c. Penutup (… menit)
1) Guru memandu siswa membuat kesimpulan tentang materi yang telah dipelajari.
2) Untuk mengecek penguasaan siswa terhadap materi yang sedang dipelajari, siswa
diminta menyelesaikan soal pada lembar kerja siswa
3) Guru memotivasi siswa agar pada pertemuan berikutnya siswa lebih aktif dan
kreatif dalam pembelajaran. Siswa diminta mempelajari materi permutasi
2. Pertemuan Kedua:*)
a. Pendahuluan/Kegiatan Awal (… menit)
1) Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai
pembelajaran
2) Guru memeriksa kehadiran siswa
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
4) Sebagai apersepsi guru menanyakan PR dari pertemuan sebelumnya yang dianggap sulit
oleh siswa.
b. Kegiatan Inti (... menit)
1) Guru membentuk kelompok yang terdiri dari 4 siswa yang mempunyai kemampuan
heterogen.
2) Bersama kelompoknya, siswa mengamati dan mencermati slide yang ditayangan
oleh guru tentang permutasi
3) Siswa mengidentifikasi beberapa hal penting setelah mengamati slide yang
ditayangkan melalui kegiatan diskusi / tanya jawab dalam kelompok masing-
masing.
4) Bersama kelompoknya, siswa mengumpulkan informasi yang mendukung
penemuan tentang permutasi
5) bersama kelompoknya siswa mencermati beberapa contoh yang ada untuk
menemukan cara yang lebih mudah menentukan penyelesaian dari permutasi
6) Guru meminta setiap kelompok menyampaikan gagasan konsep hasil diskusi
mereka di depan kelas, kelompok lain memberikan tanggapan.
c. Penutup (… menit),
1) Guru memandu siswa membuat kesimpulan tentang materi yang dipelajari saat ini.
2) Untuk mengecek penguasaan siswa terhadap materi yang sedang dipelajari, siswa
diminta menyelesaikan soal permutasi dalam masalah kontektual
3) Guru memotivasi siswa agar pada pertemuan berikutnya siswa lebih aktif dan
kreatif dalam pembelajaran. Siswa diminta mempelajari materi kombinasi.
3. Pertemuan ketiga
a. Kegiatan pendahuluan
1) Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai
pembelajaran
2) Guru memeriksa kehadiran siswa
3) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
4) Sebagai apersepsi guru menanyakan PR dari pertemuan sebelumnya yang dianggap
sulit oleh siswa.
b. Kegiatan inti
1) Guru membentuk kelompok yang terdiri dari 4 siswa yang mempunyai kemampuan
heterogen.
2) Bersama kelompoknya, siswa mengamati dan mencermati slide yang ditayangan
oleh guru tentang permutasi
3) Siswa mengidentifikasi beberapa hal penting setelah mengamati slide yang
ditayangkan melalui kegiatan diskusi / tanya jawab dalam kelompok masing-
masing.
4) Bersama kelompoknya, siswa mengumpulkan informasi yang mendukung
penemuan tentang permutasi
5) bersama kelompoknya siswa mencermati beberapa contoh yang ada untuk
menemukan cara yang lebih mudah menentukan penyelesaian dari permutasi
6) Guru meminta setiap kelompok menyampaikan gagasan konsep hasil diskusi
mereka di depan kelas, kelompok lain memberikan tanggapan.
c. Kegiatan penutup
1) Guru memandu siswa membuat kesimpulan tentang materi yang dipelajari saat ini.
2) Untuk mengecek penguasaan siswa terhadap materi yang sedang dipelajari, siswa
diminta menyelesaikan soal kombinasi yang berkaitan dengan masalah kontektual
3) Guru memotivasi siswa agar pada pertemuan berikutnya siswa lebih aktif dan
kreatif dalam pembelajaran. Siswa diminta mempelajari materi
H. Penilaian Pembelajaran, Remedial dan Pengayaan
1. Instrumen dan Teknik Penilaian
Tes tertulis dalam bentuk uraian
a. Rani hendak melakukan perjalanan dari Yogya Ke Surabaya, dari Yogya ke Solo ada 2
jenis kendaraan yang bisa digunakan yaitu bus dan kereta api, sedangkan dari Solo Ke
Surabaya ada 3 jenis kendaraan yaitu bus, kereta api dan pesawat terbang. Berapa
banyak cara tyang dapat ditempuh Rani dari Yogya Ke Surabaya melalui Solo?
b. Sebuah panitia akan dibentuk dari 5 pria dan 4 wanita. Jika panitia tersebut terdiri dari
2 pria dan 1 wanita, ada berapa susunan kepanitiaan yang dapat dibentuk?
c. Dari angka 1,2,3,4 dan 5 akan dibentuk suatu bilangan ribuan. Ada berapa angka yang
dapat dibentuk bila angka-angka tersebut tidak boleh berulang?
d. Lima siswa, yaitu Elis, Winny, Feni, Vidya, dan Dessi ingin duduk mengelilingi sebuah
meja. Ada berapa cara duduk, jika:
1) Tidak ada syarat apapun
2) Feni harus duduk di sebelah kiri Vidya

Analisis Hasil Penilaian


Kunci jawaban

Kunci Jawaban Soal:


1. Banyak cara bepergian dari Yogya ke Solo ada 2 cara
Banyak cara bepergian dari Solo Ke Surabaya ada 3 cara
Banyak cara bepergian dari Yogya ke Surabaya ada 2*3 = 6 cara

2.
C 25 xC14 
5! 4! 5! 4! 5 x 4 x 3! 4x3!
=(5 – 2)!2! x (4−1)! x 1!
= 3! x 2!
x 3! x 1!
= 3! x 2 x 1 x 3! x 1
= 10 x 4 = 40
3. Disediakan angka 1,2,3,4, dan 5

Jadi banyaknya angka yang tersedia adalah


= 5*4*3*2
= 120 bilangan
4. Banyaknya cara duduk :
a. Permutasi lingkaran P(5, o) = (5 – 1)! = 4 ! = 4 x 3 x 2 x 1 = 24
b. Feni dan Vidya dianggap sebagai satu kesatuan sehingga permutasi lingkaran menjadi P(4, o)
= (4 – 1)! = 3! = 3 x 2 x 1 = 6
Penskoran Jawaban dan Pengolahan Nilai
1. Nilai 25 : jika sesuai kunci jawaban dan ada pengembangan jawaban
2. Nilai 20 : jika jawaban sesuai kunci jawaban
3. Nilai 15 : jika jawaban kurang sesuai dengan kunci jawaban
4. Nilai 5 : jika jawaban tidak sesuai dengan kunci jawaban

2. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


a. Pembelajaran remidial : Pemberian tugas-tugas atau latihan secara khusus
b. Pembelajaran pengayaan : Belajar kelompok

I. Media, Alat, Bahan, dan Sumber Belajar


1. Media : laptop dan LCD
2. Alat : lembar penilaian
3. Bahan : Modul
4. Sumber Belajar : buku matematika untk siswa kelas XII dan buku matematika yang relevan untuk
kelas XII

Mengetahui, Sragen, ...............................


Kepala sekolah Guru mata pelajaran matematika

Tugimin, M.Pd Pujiati, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai