Anda di halaman 1dari 5

KETUA UMUM

IKATAN MAHASISWA MUHAMMADIYAH

KOMISARIAT “EKSTRA”

UNIVERSITAS NEGERI MALANG

Periode 2018-2019

‫السالم عليلكم و ر حمة هللا و بر كا ته‬

‫بسم هللا الر حمن الر حيم‬

A. Muqaddimah

Alhamdulillahi Rabbil ’Alamin, segala puji bagi Allah SWT, Tuhan semesta alam yang telah memberikan keikhlasan dan keistiqomahan
kepada kita semua. sehingga sampai akhir kepengurusan periode ini, kita masih dapat bertemu dalam keadaan sehat wal ‘afiat.

Shalawat serta salam harus selalu dihaturkan kepada junjungan kita bersama Nabi Besar Muhammad SAW, seorang pemimpin sejati,
seorang advocator sejati. Seorang suri tauladan yang berakhlak mulia, dan semoga kita dapat meneladaninya sehingga kita benar-benar menjadi
Muhammadiyah (pengikut nabi Muhammad).
Fa inna ma’al usri yusro, inna ma’al usri yusro, fa idzaa faroghtafansab, wilaa rabbika farghob
(Q.S.Al-INSYIRAH :Ayat 5-8)
Maka sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan,sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan,
Maka apabila engkau telah selesai (dari suatu urusan) tetaplah bekerja keras (untuk urusan yang lain),
dan hanya kepada Tuhanmu kamu berharap. (Q.S.Al-INSYIRAH :Ayat 5-8)

Musyawarah Komisariat merupakan titik akhir dari sebuah struktur kepemimpinan. Hal ini jugalah yang mengingatkan kita tentang arti
sebuah tanggung jawab. Tanggung jawab tentang kinerja-kinerja yang selama ini telah kita lakukan ,tanggung jawab kepada diri
sendiri,tanggung jawab kepada seluruh anggota yang kita pimpin,dan yang paling utama sebenarnya adalah tanggung jawab dihadapan Allah
SWT, di akhirat kelak karena kita semua pasti yakin bahwa semua orang adalah pemimpin dan setiap pemimpin kelak pasti akan dimintai
pertanggung jawaban atas apa-apa yang telah dipimpinnya.

Musyawarah Komisariat merupakan sarana untuk mengevaluasi dan memperbaiki diri agar di kemudian hari organisasi ini bisa lebih
baik,lebih bermanfaat,dan lebih progressif dibandingkan dengan periode-periode sebelumnya.Entah sudah berapa banyak asam garam yang kita
makan,entah sudah berapa banyak pagar-pagar berduri yang kita lewati,entah sudah berapa banyak rintangan,hambatan,tragedy,peristiwa –
peristiwa suka dan duka yang telah menerpa kita,dan entah sudah banyak kesalah pahaman yang coba untuk melumat habis setiap niat baik,dan
langkah-langkah kita untuk membangun organisasi ini.Mungkin sudah tak terhitung jumlahnya.Namun demikian, selama kita masih
bersama,selama masih ada kepercayaan diantara kita ,setajam apaun duri itu,setinggi apaun pagar itu pasti tidak akan sanggup melemahkan dan
merobohkan kita Jusru hambatan-hambatan itu akan semakin memperkokoh ikatan dan rasa persaudaraan kita.
Marilah kita jadikan Musyawarah Komisariat kali ini sebagai tonggak awal kita untuk menuju kepemimpinan yang lebih baik tanpa
mengesampingkan nilai-nilai perjuangan yang selama ini telah menjadi landasan dan visi gerak IMM EKSTRA UM . Inilah waktunya ,inilah
moment yang tepat bagi IMM EKSTRA UM untuk mulai merapatkan barisan kembali dalam mewujudkan akademisi muslim yang berakhlak
mulia untuk mencapai tujuan muhammadiyah.

B. Program Kerja

Visi : “ Menjadikan Kader Ikatan yang berakhlak mulia, berkarakter Sosial, berjiwa intelektual, serta mempunyai semangat dakwah yang tinggi
“.

Misi

1. Melaksanakan proses kaderisasi efektif yang berasaskan kekeluargaan dan meneladani sikap Rasulullah guna menumbuhkan Tri
kompetensi dasar bagi kader ikatan.
2. Menanamkan nilai islam sebagai dasar pergerakan organisasi.
3. Meningkatkan kepekaan dalam diri tiap kader terhadap kondisi sosial kemasyarakatan
4. Mengoptimalkan peran IMM sebagai organisai otonom dalam persarikatan Muhammadiyah
5. Mengoptimalkan peran IMM sebagai organisasi kemahasiswaan yang kritis dengan dasar Al-qu’an dan Hadits
6. Memperjuangkan terlahirnya intelektual yang tercerahkan di Universitas Negeri Malang sebagai solusi kritis, kontributif dan
kependidikan terhadap kepemimpinan bangsa.
KETUA UMUM

NO NAMA PROGRAM KERJA SASARAN TUJUAN WAKTU


1 Bertanggung jawab atas seluruh kegiatan Pimpinan 1. mengontrol kegiatan setiap bidang Selama Menjabat
IMM Komisariat Ekstra UM IMM 2. membimbing kegiatan setiap bidang
2 Mengadakan Rapat Kerja Pimpinan IMM Pimpinan 1. mengetahui program kerja setiap bidang Setelah MUSYKOM
Komisariat Ekstra UM IMM 2. membuat program kerja setiap bidang
3 Mengadakan UP-GRADING Kepengurusan Pimpinan 1. menambah wawasan setiap bidang IMM Insidental
IMM 2. memotivasi setiap pimpinan IMM dan
memperkuat komitmen sesama pimpinan
4 Mengadakan Rapat Konsolidasi Minimal 1 Pimpinan 1. mengetahui setiap program kerja setiap 3 Minggu Sekali
Bulan Sekali IMM bidang
2. mengevaluasi program kerja setiap bidang
5 Mengirim Delegasi Pimpinan 1. mengirimkan perwakilan sebagai tamu Ketika ada Undangan
a. Mengirim Delegasi Undangan dan anggota undangan untuk menghormati pengundang Masuk
IMM
6 Mengusahakan untuk Mengadakan Study Komisariat 1. membandingkan, meningkatkan kualitas dan insidental
banding (pimpinan komisariat) dengan Lain mengetahui kondisi komisariat diluar IMM
komisariat lain Ekstra UM
‫باهللا في سبيل الحق فا ستبق الخيرات‬
‫والسال م عليكم و رحمت هللا و بر كا ته‬

Malang, 15 Agustus 2018


Ketua Umum PK IMM EKSTRA
Universitas Negeri Malang

Imm. Nidhom Mahmudi

Anda mungkin juga menyukai