Anda di halaman 1dari 1

AKADEMI KEBIDANAN YPSDMI GARUT-JABAR

PROGRAM DIPLOMA III KEBIDANAN


KARYA TULIS ILMIAH, JUNI 2016

WINI SRI RAHAYU


B.1113106

ASUHAN KEBIDANAN KELUARGA BERENCANA PADA NY.N USIA 29


TAHUN P2A0 AKSEPTOR KB SUNTIK DEPOMEDROKSI PROGESTERONE
ACETAT (DMPA) DENGAN PENURUNAN LIBIDO STADIUM RINGAN DI
BPM NY.T LEUWIGOONG TAHUN 2016

V BAB + 95 Halaman + 2 Tabel + 3 Lampiran

ABSTRAK
Kontrasepsi suntik Depo Medroksi Progesterone Acetat (DMPA) diberikan 3
bulan sekali. Efek samping yang dapat terjadi adalah gangguan haid, jerawat,
perubahan libido, perubahan berat badan, pusing dan sakit kepala. Penurunan Libido
sering disebabkan oleh pemberian suntik KB yang mengandung hormon progesteron
terutama yang berisi 19-norsteroid yang menyebabkan keadaan vagina kering. Di
BPM Ny.T dari 32 akseptor KB suntik DMPA ada sekitar 18 akseptor (34,6%)
mengalami penurunan libido. Pada tanggal 04 Juni 2016 pukul 16.00 WIB Ny.N
datang ke BPM untuk melakukan KB ulang, ibu mengeluh selama 6 bulan berturut-
turut tidak mempunyai gairah dan merasa sakit saat berhubungan seksual, tetapi ibu
masih bisa melakukan hubungan seksual dengan suami. Dalam melakukan asuhannya
bidan berwenang untuk melakukan KIE agar penurunan libido stadium ringan ini
tidak berlanjut menjadi penurunan libido stadium menengah.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melaksanakan asuhan kebidanan
keluarga berencana pada Ny.N usia 29 tahun P2A0 akseptor KB suntik depomedroksi
progesterone acetat (DMPA) dengan penurunan libido stadium ringan di bpm Ny.T
leuwigoong tahun 2016.
Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan
pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data adalah dengan observasi
partisipatif, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi.
Hasil penelitian didapatkan dari dua kali kunjungan adalah pada kunjungan
pertama ibu merasa cemas terhadap keluhannya. Pada kunjungan kedua ibu sudah
tidak merasa cemas lagi karena ibu sudah mengetahui bahwa penurunan libido ini
merupakan efek samping dari kontrasepsi suntik.
Kesimpulannya adalah Peneliti mampu melakukan asuhan kebidanan pada
Ny.N usia 29 tahun P2A0 akseptor KB suntik DMPA dengan penurunan libido stadium
ringan.

Kata kunci : Kontrasepsi suntik DMPA, Penurunan libido stadium ringan


Daftar Pustaka : 15 buku + 3 website

Anda mungkin juga menyukai