Anda di halaman 1dari 6

Kata Pengantar

Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah swt. Atas karunia yang di limpahkan
kepada kita semua, semoga rahmat dan berkah-Nya senantiasa memberikan kekuatan lahir dan
batin atas terselenggaranya Perkemahan Tamu Ambalan (PTA) dan Pelantikan Pramuka
Penegak Bantara yang di selenggarakan pada tanggal 22,23,24 Agustus 2017 di Bumi
Perkemahan Cipanon Beach.
Perkemahan Tamu Ambalan (PTA) adalah sarana untuk mengenalkan kegiatan
pramuka yang ada di Gugus Depan 17099 – 17100 Pangkalan SMK Budi Utama Panimbang
dan juga masa peralihan dari pramuka penggalang ke tamu ambalan (tamu penegak) yang mana
para peserta akan di uji dan dilatih kemampuan baik fisik maupun mental serta berbagai
ketangkasan dan keterampilan, di kegiatan ini juga menitik beratkan pada pendidikan karakter
kegiatan ini akan di ikuti oleh seluruh peserta didik baru yang mana masih berstatus penggalang
akan diterima menjadi tamu ambalan(tamu penegak).
Perkemahan Tamu Ambalan (PTA) tidak akan mungkin terlaksana tanpa dukungan
semua pihak maka dari itu kami sangat berterimakasih atas dukungan moril dan materilnya

Panitia

I. Latar Belakang
Perkemahan Tamu Ambalan (PTA) adalah sarana untuk mengenalkan kegiatan
pramuka yang ada di Gugus Depan 17099 – 17100 Pangkalan SMK Budi Utama
Panimbang dan juga masa peralihan dari pramuka penggalang ke tamu ambalan (tamu
penegak) dan menjadi sebuah kebanggaan serta tanggung jawab sebagai anggota
pramuka yang berjiwa Tri Satya dan Dhasa Dharma

a. Dasar hukum :
1. Undang – undang No. 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.
2. Keputusan musyawarah nasional No. 11/Munas/2013 tentang Anggaran Dasar
Gerakan Pramuka dan .Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka.
3. Petunjuk penyelenggara No. 080 tahun 1988 tentang pola dan mekanisme
bimbingan pramuka penegak pandega.
4. Rencana strategis gerakan pramuka.
5. Program kerja Gugus depan 17099-17100 Pangkalan SMK Budi Utama
Panimbang
b. Dasar Pemikiran :
1. Musyawarah pengurus dewan ambalan pangeran sabranglor dan ratu ayu kirana.
2. Rasa cinta dan tanggung jawab moril terhadap gerakan pramuka serta menumbuh
kembangkan konsepsional Tri satya dan Dasa Dharma.
3. Menerapkan kedisiplinan dan kekompakan dalam acara Perkemahan Tamu
Ambalan
4. Pengamalan tribina yang terdapat dalam polbin T/D
5. Mengenalkan gugus depan 17099 -17100 pangkalan SMK Budi Utama Panimbang
kepada peserta didik baru.

II. Tujuan dan Sasaran

A. Tujuan Kegiatan

1. Mempererat rasa persatuan, kesatuan, dan persaudaraan sesuai dengan adat


ambalan;
2. Memupuk kerjasama (semangat gotong royong);
3. Disiplin, percaya diri, mandiri, dan bertanggung jawab;
4. Mengembangkan bakat dan keterampilan;
5. Meningkatkan mutu pendidikan pramuka yang berkualitas.
6. Melatih ketangkasan dan life skil Pramuka Penegak
B. Sasaran

1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.


2. Meningkatkan rasa cinta terhadap diri sendiri, keluarga, masyarakat, bangsa,
dan Negara.
3. Mengamalkan kode kehormatan gerakan pramuka.
4. Mempererat silaturahmi antar pramuka penegak Pangkalan SMK Budi Utama
Panimbang.
III. Nama Kegiatan

Nama kegiatan ini adalah Perkemahan Tamu Ambalan, selanjutnya disingkat


menjadi “PTA”

IV. Motto danTema Kegiatan


a. Motto :
“Satyaku ku Dharmakan, Dharmaku ku Baktikan”
b. Tema :
“ Mengubah pola fikir seorang penggalang menjadi penegak dengan dasar dasa
dharma dan Tri satya”
V. Waktu dan Tempat
Kegiatan Perkemahan Tamu Ambalan tahun 2018 dilaksanakan pada :
Hari : Senin s/d Rabu
Tanggal : 27-29 Agustus 2018
Waktu : Pukul 07.15 s/d selesai
Tempat : Bumi Perkemahan Cikujang
VI. Bentuk Kegiatan
Kegiatan ini Perkemahan Tamu Ambalan (PTA) berbentuk penerimaan
pramuka penggalang untuk menjadi tamu ambalan (tamu penegak) di Ambalan Ratu
Ayu Kirana Dan Pangeran Sabrang Lor.
VII. Jadwal Kegiatan
Untuk terlaksana kegiatan serta tercapainya tujuan kegiatan maka disusunlah
jadwal kegiatan penerimaan tamu ambalan (jadwal terlampir.
VIII. Susunan Panitia

1. Penanggung jawab : Nizamuddin,ST


2. Penasehat : 1. Marthes Prima Anoom,Amd Kep
(Unsur Mabigus / Wakabid Kesiswaan).
2. Solihun, M.Pd.I (Unsur Mabigus / Wakabid
Kurikulum)
3. Aipudin, Spd (Unsur Mabigus/Wakabid Sapras)
4. Romdhoni Sidiq, Spd (Unsur Mabigus/Wakasek
Humas)
5. Pembimbing : 1.Yayan Supriatna,S.Pd.MG (Pembina Putra)
2. Cahyanti (Pembina Putri)
3. Dewan Guru dan Staf SMK Budi Utama
Panimbang (Unsur Pembina)
6. Ketua DA : 1. Firmansyah H.M
2. Siska Fatimah Nur
7. Ketua Pelaksana : Annisa Winanda Rahayu
8. Sekretaris : Putri Tri Aprilianti & Nendi Baharudin
9. Bendahara : Karminih & Muhamad
10. Seksi Keg PTA : 1. Rosmita
2. Siti Nurkholifah
3. Surya Dana
4. Rena Indriana
11. Seksi Konsumsi : 1. Eca Octavia
2. Zusli
3. Siti Saroh
4. Holipah
5. Nevhi
12. Seksi Kesehatan : 1. Anita Puspitasari
2. Hewi Alih
3. Rina
4. Indra Giriyanto
5. Syaeful Nurkadi
13. Seksi Peralatan : 1. Mario
2. Topik Hidayat
3. Rini
14. Seksi Keamanan : 1. Fazri Muhaeri
2. Saepul Bahri
3. Enca Annisa N.F
4. Agnes Monica
5. Siti Nurhasanah
15. Seksi Dokumentasi : 1. Rida
2. Anita Yuliana

IX. Peserta
Peserta Perkemahan Tamu Ambalan (PTA) merupakan pramuka penggalang
yang akan menjadi tamu pramuka penegak di Ambalan Pangeran Sabranglor dan
Ratu Ayu Kirana Gugus Depan 17099 -17100 pangkalan SMK Budi Utama
Panimbang..(daftar peserta terlampir)

X. Anggaran
Rencana anggaran terlampir.

XI. PENUTUP

Demikian proposal ini dibuat. Layaknya manusia biasa sudah tentu laporan yang
kami buat ini masih kurang dari sempurna, untuk itu kami sangat menanti saran dan
kritik sebagai kajian bahan perbaikan dimasa mendatang.Akhir kata kami haturkan
terimakasih kepada semua pihak terkait, semoga pelaksanaan Perkemahan Tamu
Ambalan dan kedepannya lebih baik lagi. Amin

Panimbang,06Agustus 2018

Ketua Pelaksana Sekertaris

ANNISA WINANDA RAHAYU PUTRI TRI APRILIANTI

Mengetahui,

Pembina Putri Pembina Putra

CAHYANTI YAYAN SUPRIATNA, S.Pd.MG

Anda mungkin juga menyukai