Anda di halaman 1dari 8

SURAT KONTRAK PERJANJIAN KERJASAMA

Berikut ini adalah perjanjian kerjasama antara dua belah pihak yakni:

PIHAK PERTAMA
Nama : SYAMSUL ALAM
Tempat & tanggal lahir : SURABAYA, 17 JULI 1992
Jenis kelamin : LAKI-LAKI
Alamat : PERUMAHAN SUKODONO DIAN REGENCY, GG. ANUGRAH 6 NO. 25, JLN.
RAYA SAIMBANG, SUKODONO, SIDOARJO.
Pekerjaan : DIREKTUR PT. LUSMO DIGITAL
No. KTP : 3515081707920005
No. Telpon Aktif : 0812 3383 8173

PIHAK KEDUA
Nama :
Tempat & tanggal lahir :
Jenis kelamin :
Alamat :
Pekerjaan :
No. KTP :
No. Telpon Aktif :

PASAL #1: PERIHAL

Surat perjanjian ini memuat hak dan kewajiban terkait kerjasama yang dilakukan bersama. Dalam hal ini
termasuk jenis bisnis yang dilakukan, imbalan yang berhak diterima oleh kedua belah pihak, penyelesaian
masalah yang mungkin terjadi, dan sanksi yang ditetapkan pada pihak yang tidak mematuhi.

PASAL #2: JENIS USAHA

Kedua belah pihak menyepakati bahwa kedua belah pihak menjalin kerjasama bisnis yang dijalankan
bersama dengan pembagian hak dan kewajiban sebagai berikut yang dijelaskan pada pasal ketiga dari
perjanjian ini.
PASAL #3: KEWAJIBAN USAHA

PIHAK PERTAMA berperan sebagai konsultan pemasaran online dan menyetujui bahwa PIHAK PERTAMA
berkewajiban untuk:

a) Mempromosikan bisnis PIHAK KEDUA secara online pada situs-situs yang dimiliki oleh kedua
pihak, sesuai ketentuan yang dipilih oleh PIHAK KEDUA.
b) Mempromosikan bisnis secara online sesuai cara yang telah disepakati dengan budget yang
nominal dan sumbernya juga telah disepakati sesuai kesepakatan bersama kedua belah pihak
yang ditulis di pasal ke empat surat perjanjian ini meliputi:
 pengelolaan & maintenance situs dan optimasi mesin pencari untuk produk PIHAK
KEDUA,
 pembuatan artikel promosi untuk produk yang dijual oleh PIHAK KEDUA,
 pengelolaan media sosial dan periklanan yang dilakukan dalam media sosial tersebut,
 pengelolaan kampanye iklan secara online dalam berbagai macam media,
 dan lain sebagainya yang mungkin dibutuhkan.
c) Memberikan saran dan nasihat terkait rencana, program, dan aktivitas pemasaran dalam
kapasitasnya sebagai konsultan pemasaran online guna kemajuan dan keberlangsungan bisnis.
d) Merekrut dan mengelola seluruh sumber daya manusia yang diperlukan untuk melaksanakan
seluruh aktivitas pemasaran online yang telah ditetapkan.
e) Memastikan bahwa seluruh aktivitas pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan sejalan dengan
identitas, visi, dan misi perusahaan yang disepakati.

PIHAK KEDUA berperan sebagai partner pemilik bisnis dan menyetujui bahwa PIHAK KEDUA berkewajiban
untuk:

a) Melakukan aktivitas operasional bisnis dan perusahaan, meliputi:


 pengelolaan bisnis secara umum meliputi pembelian material dan penyelesaian pesanan,
 pemenuhan nomor telepon dan perangkat telpon khusus untuk membedakan aktivitas
pemasaran dari PIHAK PERTAMA dan yang telah dilakukan oleh PIHAK KEDUA,
 penerimaan dan pemenuhan pesanan dari pelanggan dengan penuh tanggung jawab,
 pengelolaan jadwal dan jam kerja perusahaan,
 pelaporan dampak dari aktivitas pemasaran yang dilakukan PIHAK PERTAMA sebagai
bahan penyempurnaan sistem, serta
 pengelolaan sumber daya manusia yang terkait dengan aktivitas bisnis secara
keseluruhan.
b) Melakukan aktivitas finansial bisnis dan perusahaan, meliputi:
 pengelolaan keuangan yang dijalankan secara transparan antara kedua belah pihak,
 melakukan pembukuan dan akuntansi sederhana sesuai kesepakatan dengan contoh
template pelaporan keuangan terlampir dalam surat perjanjian ini,
 pembayaran gaji kepada staff dan karyawan,
 penentuan budget promosi baik itu promosi online dan offline,
 pelaporan pajak, dan
 pembayaran biaya maintenance serta apa pun yang diperlukan untuk menjalankan bisnis
secara semestinya.
c) Membagi keuntungan bisnis dengan PIHAK PERTAMA sesuai dengan kesepakatan yang telah
disepakati, dimana besarannya ditentukan dalam pasal keempat dari perjanjian ini.

PASAL #4: HAK USAHA

Kedua belah pihak berhak atas keuntungan yang diperoleh dari usaha ini, dimana pembagiannya
ditentukan sebagai berikut:

a) PIHAK PERTAMA berhak atas pembagian keuntungan dan tanggung jawab sesuai salah satu
pilihan yang ada di bawah ini (pilih salah satu):
 10% keuntungan bersih yang dihasilkan oleh perusahaan dimana penjualannya terjadi
karena aktivitas pemasaran PIHAK PERTAMA; PIHAK PERTAMA dalam hal ini
menanggung SELURUH biaya promosi situs untuk produk yang dijual oleh PIHAK KEDUA.
b) PIHAK KEDUA berhak atas seluruh keuntungan yang dihasilkan oleh perusahaan, setelah
dikurangi oleh keuntungan PIHAK PERTAMA yang ditentukan di poin di atas, selama perjanjian ini
masih berlaku.
c) Perhitungan keuntungan didasarkan pada pendapatan perusahaan yang diperoleh karena dan
dari aktivitas pemasaran yang dilakukan oleh PIHAK PERTAMA, yang diketahui dari datangnya
pesanan dari nomor telepon khusus yang digunakan untuk membedakan aktivitas pemasaran
PIHAK PERTAMA dengan aktivitas pemasaran yang mungkin telah dilakukan PIHAK KEDUA.
d) Keuntungan bersih yang dimaksud adalah pendapatan perusahaan dari PIHAK PERTAMA
dikurangi seluruh komponen biaya termasuk pajak. Komponen biaya ini meliputi: biaya iklan, gaji
staff, pajak, transport, biaya operasional, biaya material, pulsa, dan seluruh biaya yang diperlukan
untuk memastikan bisnis ini dapat berjalan secara semestinya.
e) Pembagian keuntungan kepada masing-masing pihak disertai dengan pelaporan pendapatan
perusahaan yang pembagiannya ditentukan tiap tanggal 1 (satu) bulan berjalan, dan besaran
pembagian keuntungan dapat berubah sesuai kesepakatan dua belah pihak sebelumnya.
f) Bahwa hak yang tertera dalam perjanjian ini menjadi tidak berlaku apabila pihak yang
bersangkutan mengundurkan diri, tidak menjalankan kewajiban yang telah disepakati, atau
melakukan pelanggaran yang merugikan pihak lain dalam perjanjian ini.

PASAL #5: SANKSI & CIDERA JANJI

Bahwa apabila salah satu pihak diketahui melanggar satu atau lebih poin dalam pasal-pasal di surat
perjanjian ini, maka pihak lainnya berhak memberikan sanksi tersebut dibawah ini:

a. Pembatalan kerjasama sehingga PIHAK PERTAMA tidak berhak atas pembagian keuntungan dari
pendapatan PIHAK KEDUA, dan atau PIHAK KEDUA tidak berhak atas promosi online di situs yang
dimiliki PIHAK PERTAMA.
b. Pengurangan porsi pembagian keuntungan atau pembatalan kerjasama yang dikarenakan cidera
janji atas surat perjanjian ini yang dibuktikan dengan:
 PIHAK PERTAMA kurang menjalankan fungsinya dengan baik sebagai konsultan
pemasaran online dengan:
i. tidak me-maintenance situs dengan baik,
ii. menjadikan situs yang digunakan sebagai media promosi terbengkalai sehingga
mengakibatkan penurunan ranking di mesin pencari,
iii. tidak menyediakan template dan pelatihan yang diperlukan bagi staff PIHAK
KEDUA untuk meningkatkan kemampuannya di bidang pemasaran,
iv. dan lain sebagainya yang menjadi tanggung jawab PIHAK PERTAMA.
 PIHAK KEDUA kurang memenuhi tanggung jawabnya sebagai partner pemilik bisnis
dengan:
i. tidak memberikan pelaporan keuangan dan dampak aktivitas pemasaran yang
transparan kepada PIHAK PERTAMA,
ii. pembagian keuntungan kepada PIHAK PERTAMA yang ditunda-tunda secara
sengaja tanpa alasan yang dapat dibenarkan,
iii. secara sengaja menghindari komunikasi terbuka dengan PIHAK PERTAMA yang
ditandai dengan sulitnya PIHAK PERTAMA menghubungi PIHAK KEDUA setelah
gagal menghubungi tiga kali di hari yang berbeda pada nomor telpon aktif PIHAK
KEDUA.
iv. Dan lain sebagainya yang menjadi tanggung jawab PIHAK KEDUA.

PASAL #6: JANGKA WAKTU & PENINJAUAN KEMBALI

Surat perjanjian ini dibuat dengan jangka waktu yang ditentukan yakni selama ___ tahun ___ bulan,
semenjak surat perjanjian ini ditandatangani, yakni hingga tanggal ___ bulan _______________ dan tahun
20 ___, dan akan ditinjau kembali di periode berakhirnya perjanjian ini.

Peninjauan kembali dimaksudkan untuk melanjutkan kembali perjanjian ini dengan atau tanpa pasal
tambahan, dan atau untuk menyesuaikan pasal yang ada sesuai keadaan yang berlaku di masa
mendatang.

PASAL #7: FORCE MAJEURE

Apabila terjadi bencana tidak terduga yang disebabkan karena kecelakaan, huru-hara, tanah longsor,
banjir, kebakaran, anarkisme, demonstrasi, dan lain sebagainya yang menyebabkan perusahaan dalam
kondisi merugi atau pailit maka kerugian tersebut ditanggung oleh kedua belah pihak sesuai dengan porsi
yang telah disepakati.

PASAL #8: PENYELESAIAN MASALAH

Apabila di masa depan terjadi perselisihan yang disebabkan terkait dari isi perjanjian ini, maka akan
diselesaikan secara musyawarah oleh kedua belah pihak dan akan menjadi amandemen dari surat
perjanjian ini.
Apabila dari musyawarah yang telah dilakukan tidak terjadi mufakat, maka kedua belah pihak setuju untuk
menyelesaikannya di Pengadilan Negeri setempat.

Demikan surat perjanjian ini dibuat rangkap dua, di atas materai Rp 6.000 untuk dijadikan pegangan bagi
masing-masing pihak, dan ditandatangani di depan saksi-saksi dalam keadaan sehat walafiat tanpa
tekanan dari siapapun.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

____________________ ____________________
SYAMSUL ALAM

SAKSI PERTAMA SAKSI KEDUA

____________________ ____________________
LAMPIRAN: TEMPLATE AKUNTANSI SEDERHANA

TGL JML. TELP OMZET PROFIT PROFIT NETT 20% x PROFIT NETT
01 13 55.000.000 10.500.000 9.000.000 Rp 1.800.000
02
03
04
05
06
07
08
09
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
31
TOTAL
LAMPIRAN: TEMPLATE LAPORAN DAMPAK PEMASARAN HARIAN

TGL ___ BLN ____________ 20 __


NO. TELP DEAL? ITEM JUMLAH OMZET PROFIT
0812 3456 7890 YA BESI BETON 40 TON 400.000.000 80.000.000

Anda mungkin juga menyukai