KKJKHH

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN POHUWATO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS DUHIADAA
Jl. Kolonisasi Desa Buntulia Barat Kec Duhiadaa Kab.Pohuwato

KERANGKA ACUAN KERJA


(KAK)
PEMERIKSAAN KUALITAS AIR MINUM, PEMERIKSAAN TERDIRI DARI
PENGAMBILAN SAMPEL
PUSKESMAS DUHIADAA KEC. DUHIADAA KAB. POHUWATO
BULAN FEBRUARI 2017

I. PENDAHULUAN

Ketersedian air minum saat ini cukup mengkhawatirkan. Banyak air sumur sudah tidak
layak minum, karena tercemar bakteri maupun zat kimia sedangkan masalah kebutuhan air
minum di masyarakat semakin meningkat.
Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, banyak yang mendirikan usaha depot pengisian
air minum. Air minum ini lebih dikenal dengan air minum isi ulang (AMIU), karena
masyarakat memperoleh air minum dengan cara mengisi galon yang dibawanya di Depot Air
Minum Isi Ulang (DAMIU). Harganya pun relatif murah dan terjangkau, yaitu berkisar Rp
5000 - Rp 6000 pergalon. Harga AMIU relatif murah dan terjangkau, namun tetap air minum
tersebut harus memenuhi syarat kesehatan dalam pengolahan air minum yang telah ditetapkan
oleh pemerintah.
Mengingat begitu pentingnya air minum dan begitu banyaknya Depot Air Minum Isi
Ulang (DAMIU), perlu diadakan pengendalian mutu untuk melindungi konsumen akibat buruk
terhadap kesehatan yang ditimbulkan jika DAMIU tidak memenuhi syarat kesehatan bagi
masyarakat yang mengkomsumsinya. Dalam konteks ini kita tidak mengetahui bagaimanakah
kualitas air minum isi ulang yang berada di wilayah kerja Puskesmas Duhiadaa sehingga
diperlukan pemeriksaan kualitas air minum isi ulang.

II. DASAR PELAKSANAAN

a. DPA BOK Nomor : 1.0201161352 Tanggal 03 Januari 2017


b. Surat Perintah Tugas dari Kepala Puskesmas Duhiadaa, Nomor:
1) 820/PKM-DHD/ /II/2017 Tanggal 1 Februari 2017
2) 820/PKM-DHD/ /II/2017 Tanggal 14 Februari 2017

III. TUJUAN PELAKSANAAN

a. Tujuan Umum

Untuk mengetahui kualitas air minum isi ulang.


b. Tujuan Khusus
 Untuk mengetahui parameter fisik (bau ,warna dan rasa)
 Untuk mengetahui parameter mikrobiologi (MPN)

 Untuk mengetahui parameter kimiawi (pH air dan kesadahan)

IV. TEMPAT DAN JADWAL PELAKSANAAN

1. Desa Duhiadaa (Depot Air Minum Isi Ulang “Aquabarra”) : 1 Februari 2017
2. Desa Buntulia Selatan (Depot Air Minum Isi Ulang “Aquarian I”) : 3 Februari 2017
3. Desa Buntulia Jaya (Depot Air Minum Isi Ulang “Aquarian II”) : 4 Februari 2017
4. Desa Buntulia Selatan (Depot Air Minum Isi Ulang “Aquamin”) : 16 Februari 2017
5. Desa Buntulia Barat (Depot Air Minum Isi Ulang “Afika”) : 17 Februari 2017
6. Desa Buntulia Selatan (Depot Air Minum Isi Ulang “Aqua Irene”) : 18 Februari 2017

V. PROSES PELAKSANAAN
Kegiatan ini dilaksanakan dengan melakukan kunjungan ke Depot Air Minum (DAM) dan
melakukan pengambilan sampel air bakteriologi dan kimia selanjutnya sampel diantar ke
laboratorium air

VI. PELAKSANA

Terdiri dari 2 Petugas:


1. St. Aisyah, AMKL
2. Nur Isdoyan Tantu, SKM

VII. BIAYA
Kegiatan dibebankan pada Dana Alokasi Khusus (BOK) Tahun 2017
Kegiatan pemeriksaan kualitas air minum, pemeriksaan terdiri dari pengambilan sampel = Rp.
600.000

VIII. KESIMPULAN
Kegiatan pemeriksaan kualitas air minum, pemeriksaan terdiri dari pengambilan sampel

bakteriologi dan kimia yang bertujuan untuk pemeriksaan kualitas air isi ulang.

IX. PENUTUP

Demikian kerangka acuan kerja ini kami buat untuk digunakan sebagaimana mestinya.

Duhiadaa, 1 Februari 2017

Kepala Puskesmas Duhiadaa

Noor Rahmayanty
NIP : 19790514 200604 2 011

Anda mungkin juga menyukai