Anda di halaman 1dari 9

FARMAKOLOGI TERAPI

OBAT TELINGA, HIDUNG, DAN TENGGOROKAN

Zhella Happy Naprila 165130101111053

Muhammad Satryo Wicaksono 165130107111029

Sigario Hutama Putra 165130107111037

Maria theresia 165130107111040

FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG

2018
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Perkembangan jumlah masyarakat pecinta hewan kesayangan seperti anjing
dan kucing, serta menganggapnya sebagai anggota keluarga sendiri sangatlah
tinggi peminatnya Di kota-kota besar di Indonesia, kenaikan jumlah populasi
anjing dan kucing sebagai hewan peliharaan sangatlah meningkat. Kenaikan
populasi tersebut juga bersamaan dengan munculnya kesadaran masyarakat
terhadap masalah pada kesehatan hewan tersebut.
Salah satu masalah kesehatan hewan kesayangan adalah pada area Telinga,
Hidung dan Tenggorokan (THT). Masing-masing memiliki ciri khas tersendiri
dalam menyebabkan permasalahan kesehatan namun ketiga organ tersebut
tergabung dalam satu saluran sehingga pengobatan kadang bereaksi ke lebih
dari 1 organ. Kerusakan pada telinga bagian luar seperti daun telinga kadang-
kadang disebabkan oleh adanya sesuatu di dalam liang telinga bagian dalam
(internus). Misalnya bila liang telinga terasa gatal maka hewannya akan selalu
menggaruk-garuk telinganya dengan kaki belakang sehingga terjadi excoratio
pada kulit daun telinga
BAB II
ISI

A. Beberapa produk obat yang dipilih untuk pengobatan otitis eksterna

Produk Nama dagang Jenis (sifat) Indikasi Pengenceran


Membilas;
mengeringkan;
Asam Asetat Pembilas dan 1:1 sampai 1:3
DIXI perawatan u/
(cuka putih) Pengering dalam air
sebagian besar
otitis
Pembilas, 1:100 dalam
Klorheksidin Hibitane Pembilasan;
beberapa efek air untuk
(5%) (Astrazeneca) bakteri
pengering pembilasan
Docusol Pembersih
Dioktil natrium (Kyron), telinga;
Ceruminolitik
sulfosuksinat Surfactol pengobatan
(Centaur) jamur, cerumen
Pengeringan;
Asam asetat Swim-EAR
Pengering perawatan untuk
glasial, solution
otitis
jamur dan eksudat
alkohol isoprofil (Kyron)
pada otitis
Asam laktat,
Ceruminolitik/ Seperti untuk
asam salisilat,
Epi-Otic pengering, anti Dioktil natrium
propilen glikol,
(Virbac) bakteri dan anti sulfosuksinat
asam malat,
jamur ringan diatas
asam benzoate
Betadine
Providon - iodin Pembilas, bakteri 1:10 sampai
(Adcock Pembilas
(10%) otitis 1:50 dalam air
Ingram)

1. Epi-Otic (Virbac)
Spesie: Kucing, anjing
Area: Dermatologis

Indikasi :Pembersih telinga yang aman digunakan secara regular untuk mengatasi
otitis eksterna
komposisi
Lactic acid 25 mg/mL
Salicylic acid 1.1 mg/mL

Petunjuk penggunaan
1 Arahkan telinga hewan membentuk posisi vertikal
2 Arahkan ujung botol obat ke bagian dalam telinga, kemudian pencet botol
hingga mengeluarkan cairan dan menimbulkan efek flushing.
3 Secara perlahan pijat bagian atas dan tengah telinga agar cairan obat terdispersi
merata selama kurang lebih 1 menit, lalu biarkan anjing/kucing menggelengkan
kepalanya.
4 Usapkan tissue atau kapas untuk me-lapsisa cairan dan sel debris yang
tertinggal di dalam telinga. Ulangi lagkah 1-4 hingga cairan yang keluar bersih.

Kelebihan produk
1. Mengandung antimikrobial spectrum luas
2. Stimulasi regenerasi sel epitel sehingga mempercepat proses penyembuhan.
3. Mengandung agen film sehingga memudahkan adhesi dan penutupan area.
4. Menghasilkan iritasi yang minimal sehingga aman untuk digunakan berulang.

Kelemahan produk
1. Karena mengandung pH yang netral, obat sebaiknya tidak digunakan
bersamaan dengan perparasi telinga lainnya.

2. Kyron
Spesie: Kucing, anjing
Area: Dermatologis

Indikasi :Pembersih telinga yang aman digunakan secara regular untuk mengatasi
otitis eksterna
Komposisi
Asam organic Docusate (aq)
Propilin glikol

Petunjuk penggunaan
1. Arahkan telinga hewan membentuk posisi vertikal
2. Arahkan ujung botol obat ke bagian dalam telinga, kemudian pencet botol
hingga mengeluarkan cairan.
3. Secara perlahan pijat bagian atas dan tengah telinga agar cairan obat
terdispersi merata selama kurang lebih 1 menit. Asam organic perlahan
menurunkan ph sehingga membantu memisahkan jaringan mati dari jaringan
yang sehat di saluran telinga, serta mengurangi pertumbuhan bakteri, jamur
dan khamir. Propilin glikol dan natrium docusate membantu mnegeringkan
kanal telinga, dan juga menghilangkan lilin dan sekresi berlebih lain.
4. Usapkan tissue atau kapas untuk membersihkan sel debris dan lilin yang
tertinggal di dalam telinga

Kelebihan produk
1. Mengandung antimikrobial spectrum luas dan khusus mengatasi jamur

Kelemahan produk
1. Harga relatif mahal (sekitar Rp 60.000 untuk 30ml obat)

3. Swim-EAR
Spesie: Kucing, anjing
Area: Dermatologis

Indikasi : Pembersih telinga dari penumpukan air berlebih di dalam telinga


Komposisi
Alcohol isoprofil 95% Solven otic
Gliserin anhydrous 5%

Petunjuk penggunaan
5 Arahkan telinga hewan membentuk posisi vertikal
6 Arahkan ujung botol obat ke bagian dalam telinga, kemudian pencet botol hingga
mengeluarkan cairan 4-5 tetes.
7 Biarkan cairan obat terdispersi merata selama kurang lebih 1 menit. Kandungan
alkohol yang bersifat menghidrasi air yang terdapat di dalam kanal telinga.
8 Usapkan tissue atau kapas untuk me-lap sisa cairan yang tertinggal di dalam
telinga.

Kelebihan produk
1. mengeluarkan cairan sekaligus mengurangi rasa tidak nyaman di telinga

Kelemahan produk
1. Harga produk relatif mahal (sekitar Rp 150.000 tiap 30 ml)
2. Terdapat kontraindikasi : pengeluaran cairan, rasa perih atau iritasi, rasa
pusing sementara.

B. Obat Tenggorokan

1. AZATHIOPRINE

 Obat ini menghambat proliferasi limfosit sel T. Azathioprine biasanya


dikombinasikan dengan obat imunosupresi lainnya (contoh :
kortikosteroid) Pada kucing diberikan dosis 2.2mg/kg untuk kucing
yang sensitive terhadap toksik.
 Bentuk Sediaan : Tablet
 Dosis : 50-100mg/tablet
 Nama Dagang : Azamun, Azanin, Imurek, Imurel

2. ACETAMINOPHEN

 Acetaminophen disebut juga paracetamol, acetaminophen merupakan


obat yang mempunyai efek analgesic dan antipiretik, efek
terapeutiknya mirip dengan salisilat namun lebih sedikit efek anti-
inflamasi, anti platelet dan efek pada ulcer lambung.
 Bentuk Sediaan : Supository (Acephen), Tablet
 Dosis : anjing 10mg/kg untuk dosis terapeutik analgesia
 Nama Dagang : Alphamol, Panadol, Pyrexin, Xepamol, Sanmol
Analpim, Buscopan Plus, Calapol, Citamol, Cymacold, Erphamol,
Farmadol, Fasidol, Fasidol Forte, Grafadon, Hufagesic, Mirasik,
Nalgesik, Nasamol, Novagesic, Omegrip, Ottopan Pacetik, Pamol,
Paracetol, Paradyn, Procet, Progesic, Propyretic, Pyrexin, Pyridol,
Samconal, Sanmol, Scopma Plus, Sistemol, Sumagesic, Tempra,
Termagon, Termagon Forte, Tropigesic, Turpan, Uni Cetamol,
Varsemol, Xepamol, Zetamol.

3. TYRUFAL

 Digunakan untuk menghilangkan gejala ngorok akibat vaksinasi


 Dosis : 1g tiap 1L air minum, diberikan sesudah vaksinasi selama 3
hari berturut-turut.
 Bentuk Sediaan : Serbuk

C. OBAT HIDUNG

1. FLUTIKASON

 SEDIAAN OBAT
Suspensi (Spray); Semprot Hidung; Cairan Inhalasi; Inhaler Padat;
Krim dengan dosis 44mg, 110mg dan 220mg per aktuasi.

 MERK DAGANG:
Avamys; Flixonase Aqueous Nasal Spray; Flixotide; Flixotide
Inhaler; Flixotide Nebules; Flutias; Medicort; Seretide; Seretide
Diskus 100; Seretide Diskus 125; Seretide Diskus 250; Seretide
Inhaler; Cutivate

 CARA PENGGUNAAN:
Fluticasone digunakan sebagai kortikosteroid inhalasi (topikal)
untuk pengobatan penyakit saluran napas. Sebagian besar
penggunaan telah ditetapkan untuk kucing, tetapi juga dapat
digunakan untuk anjing, kuda, atau hewan lain di mana adaptor
khusus dapat digunakan untuk mengirimkan obat melalui inhaler
dosis terukur.
 EFEK SAMPING:
Sering menyebabkan epistaksis, kandidiasis mulut dan
kerongkongan. Umum: sakit kepala, rasa tidak enak, bau tidak
enak, hidung kering, iritasi hidung, tenggorokan kering, iritasi
tenggorokan, pneumonia, suara serak, luka memar.
Jarang menyebabkan: reaksi hipersensitif kutan.
Sangat jarang: reaksi hipersensitivitas, reaksi anafilaksis,
bronkospasme, ruam kulit, udem pada wajah atau lidah, glaukoma,
peningkatan tekanan intraokular, katarak, perforasi dinding hidung,
sesak napas, anafilaktik, sindroma Cushing, keterlambatan
pertumbuhan, penurunan densitas mineral tulang, hiperglikemia,
gelisah, gangguan tidur dan perubahan sikap termasuk
hiperaktivitas dan iritabilitas.

2. AMOXICLAV

 Merupakan kombinasi dari amoksisilin dan klavulanat ini


adalah antibiotik yang termasuk dalam kelompok obat yang
dikenal sebagai penisilin dan beta-laktamase inhibitor. Obat ini
bekerja dengan membunuh bakteri dan mencegah pertumbuhan
bakteri.

 SEDIAAN OBAT
Tablet, syrup, injeksi

 MEREK DAGANG
Aclam, amocomb, ancla, capsinat, betaclav, bellamox, clabat,
dexyclav, protamox, vulamox, Augmentin.

 KEGUNAAN
Biasa digunakan sebagai pilihan pertama untuk mengatasi infeksi
bakteri dengan gejala-gejala seperti infeksi saluran pernafasan atas
atau bawah (seperti infeksi telinga dalam, radang tenggorokan,
pneumonia, sinusitis bakteri).

 EFEK SAMPING
Efek samping amoxiclav yang mungkin terjadi Diare, mual,
muntah, tidak nyaman di perut, sakit kepala, ruam kulit. Jika salah
satu gejala menetap atau memburuk segera hubungi dokter atau
apoteker anda.
DAFTAR PUSTAKA

Carlos, L. MVZL. 2008. Lorenzana Castro Asesor técnico Div. Animales de


compañiá Laboratorios Virbac México., Otitis externa: Etiopatogenia,
diagnóstico y tratamiento No.15 Animal Compania.

Carlotti, D.N. 2006.Diagnosis and Medical treatment of otitis externa in dogs and
cats.Journal of Small Animal Practice 32: 394-400.

Manggalatung, Andika Bangsawan. 2016. KAJIAN OBSERVASIONAL LAPANG


OTITIS EKSTERNA PADA ANJING DI KLINIK HEWAN DI MAKASSAR.
Fakultas kedokteran hewan universitas Hassanudin. Makassar

Mark G. Papich DVM, MS, DACVCP in Saunders. 2016. Handbook of Veterinary


Drugs (Fourth Edition).

Plumb, D. C., 2008. Plumb’s Veterinary Drug Handbook 6th edition. The IOWA
State University Press. Ames.

Anda mungkin juga menyukai