Anda di halaman 1dari 5

SATUAN ACARA PEMBELAJARAN

KARANG GIGI

1. Judul : Karang gigi

2. Pokok Bahasan : Karang gigi

3. Sub Pokok Bahasan :


1. Pengertian karang gigi
2. Proses terjadinya karang gigi
3. Penyebab karang gigi
4. Jenis karang gigi
5. Akibat karang gigi
6. Cara mencegah karang gigi
7. Pengobatan karang gigi

4. Sasaran : Siswa Siswi SMP Negeri 1 Godong

5. Waktu : 15-20 menit

6. Tujuan :
1.T.I.U : Sasaran dapat mengerti tentang karang gigi.
2.T.I.K : Sasaran dapat :
1. Menyebutkan pengertian karang gigi
2. Menyebutkan proses terjadinya karang gigi
3. Menyebutkan penyebab karang gigi
4. Menyebutkan jenis jenis karang gigi
5. Menyebutkan akibat dari karang gigi
6. Menyebutkan cara mencegah karang gigi
7. Menyebutkan pengobatan karang gigi
7. Materi :

1. Pengertian karang gigi


Dental calculus atau lebih populer dengan nama karang gigi adalah suatu
deposit atau endapan keras yang melekat pada gigi dan biasanya mengandung plak
bakteri yang mengeras.

2. Proses Terbentuknya karang gigi

Sisa Makanan ( Mengendap ) ----->Lapisan bening dan tipis ( Pelikel )


--->Pelikel + kuman ---->Plak (berikatan dengan kalsium ) -----> KARANG GIGI

3. Penyebab terjadinya karang gigi


a. Pembersihan gigi yang kurang baik
b. Tidak memakai kedua sisi gigi untuk mengunyah

4. Jenis-jenis karang gigi

a. Supra Gingival Calculus


b. Sub Gingival Calculus

a. Supra Gingival Calculus

Adalah karang gigi yang terdapat pada permukaan gigi yang terletak diatas gusi .
Biasanya berwarna cream atau kuning kecoklatan jika terjadi perwanaan karena stain
tembakau dan makanan. Biasanya terjadi pada permukaan ke arah pipi dari molar
(geraham) atas pertama dan permukaan kea rah lidah incisivus (gigi seri) bawah.

b. Sub Gingival Calculus

Adalah calculus yang berada pada permukan gigi dibawah gusi. Dapat terjadi dalam
berbagai bentuk : granular, lempengan-lempengan , atau berbentuk seperti cincin.
Biasanya berwarna hijau gelap,hitam,atau coklat tua.
5. Akibat adanya karang gigi
a. Bau mulut
b. Mengurangi kecantikan
c. Gingivitis / radang gusi
d. Gigi goyang

6. Pencegahan karang gigi


a. Sikat gigi secara teratur dengan cara sikat gigi yang benar (penggunaan
dental floss juga dibutuhkan )
b. Mengurangi makanan yang banyak mengandung karbohidrat dan minuman
yang banyak mengandung kafein
c. Makan buah-buahan berserat
d. Banyak minum air putih
e. Periksakan kesehatan gigi secara rutin ( 6 bulan skali )

7. Pengobatan karang gigi


Pengobatan karang gigi dilakukan dengan cara tindakan skaling , yaitu penggunaan
alat khusus untuk mengambil karaang dari gigi. Tindakan ini biasanya dilakukan
oleh perawat gigi atau dokter gigi.

8. Metode : Ceramah dan Tanya jawab

9. Alat Peraga : Flip chart dan Power point

10. Evaluasi :

Evaluasi yang dilakukan berupa :


1. Memberi masukan
2. Menyimpulkan hasil penyuluhan
3. Mengevaluasi peserta dengan memberi pertanyaan
4. Menjawab tanggapan peserta
11. Sumber :

a. Sumawinata,Narlan. Senarai Istilah Kedokteran Gigi: EGC.


b. http://doktergigilucy.com/75/pencegahan-karang-gigi/
c. http://cumamutiara.blogspot.com/2009/06/karang-gigi-calculus.html

12. Rencana Kegiatan :

NO. WAKTU KEGIATAN PENYULUHAN KEGIATAN PESERTA

1. Pembukaan 1. Menjawab salam


1. Mengucapkan salam 2. Perkenalan
2. Memperkenalkan diri 3. Mendengarkan
3. Menjelaskan maksud dan
tujuan
4. Apersepsi

2. Menyampaikan materi : 1. Mendengarkan


1. Menjelaskan materi 2. Memperhatikan
2. Diskusi 3. Peserta bertanya
kepada penyuluh

3. Evaluasi 1. Memberi
5. Memberi masukan tanggapan
6. Menyimpulkan hasil 2. Menjawab evaluasi
penyuluhan yang ditanyakan
7. Mengevaluasi peserta penyuluh
denganmemberi pertanyaan
8. Menjawab tanggapan peserta

4. Penutup
1. Mengucapkan terimakasih
2. Salam penutup
13. Pelaksana : Raaufa Imaria N

14. Penanggung Jawab : drg.Irma HY Siregar M.H.Kes

15. Hari & tanggal : Rabu, 15 Januari 2014

16. Tempat : Ruang Kelas

17. Waktu : 09.00 – 09.15 WIB

18. Rencana Anggaran

Fotokopi materi
30 x @100/lembar : Rp. 3.000,00

Doorprize
3 x @ 5.000 : Rp. 15.000,00
+

Total : Rp. 18.000,00

Semarang, 15 Januari 2014

Penanggung Jawab Pelaksana

drg. Irma HY Siregar M.H.Kes Raaufa Imaria N

Anda mungkin juga menyukai