Anda di halaman 1dari 2

INFORMASI TAMBAHAN UNTUK TANOTO SCHOLARS GATHERING 2016

Hal-hal yang sering ditanyakan calon peserta:


a. Peralatan apa yang harus dibawa?
1. Jacket Almamater (wajib)
Bagi scholars yang sudah pulang berlibur dan lupa membawa Jacket Alamater,
serta akan beragkat dari daerah asal, segera hubungi teman/rekan kamu, untuk
meminjamkan/atau mengirimkan Jacket Almamater untuk dibawa ke Pangkalan
Kerinci.
2. Kaos Polo TF warna putih (wajib, sama seperti jacket Almamater). Kaos Polo TF
warna putih juga akan dibagikan di acara Gathering.
3. Pakaian secukupnya (tidak memungkinkan mencuci baju), dan bawa yang tidak
tebal karena cuaca di Pangkalan Kerinci panas
4. Peralatan Sholat
5. Celana Olah Raga/Celana Training
6. Sepatu Olahraga dan Kaos Kaki
7. Sandal
8. Perlengkapan Pribadi seperti:
- Obat-obatan pribadi
- Peralatan mandi (Sabun, Shampoo)
- Sikat Gigi dan Pasta Gigi
- Sunblock/Sunscreen
9. Handuk (Wajib)
10. Charger HP/Power Bank
b. Bagaimana dengan biaya ke Pangkalan Kerinci?
Tanoto Foundation akan menyediakan transportasi dari daerah asal/PTN asal ke
tempat kegiatan. Termasuk biaya penginapan dan makan selama kegiatan.
c. Bagaimana dengan co-fasilitator?
Kemungkinan besar tahun ini tidak memakai co-fasilitator

INFORMASI LAIN YANG PERLU DIPERHATIKAN:


1. Membuat account twitter dan Instagram bagi yang belum punya (bila HP
memungkinkan), karena akan banyak quiz melalui twitter dan instagram selama
kegiatan TSG.
2. Peserta yang transit di Jakarta sebelum ke Pekanbaru, harap memperhatikan jam dan
terminal lanjutan (TF tidak akan mengganti/membelikan tiket apabila peserta lalai dan
tertinggal pesawat).
3. Untuk peserta yang nantinya akan menggunakan pesawat terbang, jangan
memasukkan barang berharga (laptop, Camera dll) kedalam bagasi pesawat.
4. Tiap TSA harap menyiapkan performance dengan durasi 10 menit (menyanyi, menari
dll), yang akan ditampilkan untuk mengisi kegiatan di malam hari. Akan dipilih TSA
dengan Performance terbaik. Tema untuk performance: Hari kemerdekaan atau
Bhineka Tunggal Ika
5. Tiap TSA harap mempersiapkan kenang-kenangan /cenderamata (bukan yang dibeli,
layak untuk dipajang) untuk diserahkan ke Founder Tanoto Foundation. Usahakan
tidak terlalu besar sehingga report untuk membawanya.
6. Tiap TSA akan diminta untuk membuat video dokumenter (dikompetisikan) dan Tanoto
Foundation akan menyediakan hadiah yang sangat menarik bagi 3 video terbaik.
Persyaratan untuk Video Dokumenter sudah diinformasikan terpisah.

Anda mungkin juga menyukai