Anda di halaman 1dari 5

TUJUAN

1. Praktikan dapat memahami pengertian dan atribut usabilitas.


2. Praktikan dapat mengetahui cara menilai dan menganalisis atribut usabilitas suatu produk.
3. Praktikan dapat membandingkan atribut usabilitas beberapa produk.
DAFTAR PUSTAKA

Nielsen, J., 1993, Usability Engineering. Academic Press, San Diego.

Hudson, William., 2001, How Many Users Take it to Change a Web Site?, [diakses oline pada tanggal
20 Agustus 2012]. URL : http://www.syntagm.co.uk/design/articles/howmany.htm

Bosenick, Tim and Kalbach, James. 2003. Web Page Layout: A Comparison Between Left and Right
Justified Site Navigation Menus. Journal of Digital Information Vol 4 No 1. Hamburg.
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Waktu
Jumat, 30 November 2012 pukul 07.00-09.30 WIB.

3.2 Tempat

Laboratorium Ergonomika, Program Studi Teknik Industri, Jurusan Teknik Mesin dan
Industri, Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada.

3.3 Subyek Penelitian


Kelompok 17 dengan jumlah 8 orang.

3.4 Obyek Penelitian


Nilai Usabilitas pada penggunaan dua website yang berbeda dengan indikator atribut
usabilitas, seperti learnability and efficiency, memorability, satisfaction.

3.5 Alat dan Bahan

a. Website yang akan diuji


b. Stopwatch
c. Lembar Kerja
d. Alat Tulis
e. Laptop/PC

3.6 Penjelasan Metode yang Digunakan

Praktikum mengenai usabilitas ini dilakukan pada dua website yang berbeda. Website
pertama merupakan laman resmi milik Harvard University dan website kedua merupakan
website PSTI. Pada kedua website ini praktikan diasumsikan baru pertama kali menggunakan,
sehingga dapat kita ketahui seberapa cepat praktikan mempelajari penggunaan fitur dan
aplikasinya. Setelah melakukan pengujian pertama, yaitu keefektifan dan tingkat kemudahan
untuk dipelajari, praktikan secara bergantian melakukan tes memorabilitas dengan mengulangi
task yang sama dengan pengujian pertama. Dalam kedua pengujian ini, dilakukan pencatatan
pada table yang telah disediakan pada modul sesi 3 praktikum ergonomi.
3.7 Teknik dan Pengumpulan Data

Pada sesi usabilitas ini, data yang dihasilkan masing-masing praktikan pada kedua
praktikan dicatat pada tabel-tabel yang disediakan pada modul sesi 3 praktikum ergonomi
secara manual dan kemudian diolah secara sederhana. Data yang kami dapatkan pada masing-
masing individu, kami kumpulkan jadi satu dan diolah kembali. Hasil olah data ini menjadi
dasar analisis yang kami lakukan pada pekerjaan keadaan bising dan tanpa kebisingan.

3.8 Prosedur Praktikum

a. Satu orang praktikan masuk secara bergiliran ke dalam suatu ruangan.


b. Praktikan akan diberi penjelasan dan pengarahan terlebih dahulu oleh asisten mengenai
task yang akan diselesaikan. Task yang diberikan dikerjakan secara berurutan dan
menggunakan PC/laptop. Pertama kali pengujian dilakukan padaWebsite A, kemudian
jika seluruh praktikan sudah melakukan pengujian dilanjutkan kembali untuk pengujian
Website B. pengujian masing-masing website dilakukan 3(tiga) kali dengan langkah
sebagai berikut:
Pada pengujian pertama (learnability dan efficiency)
1) Praktikan akan mengerjakan task pada website yang akan diperintahkan
oleh asisten dengan menggunakan computer.
2) Task yang diberikan memiliki batas waktu sementara asisten menilai
worksheet pada Tabel 6.1 apakah task yang dikerjakan selesai dalam
batas waktu yang ditentukan/tidak.
Pada pengujian kedua (memorability)
1) Praktikan akan mengerjakan task pada website yang akan diperintahkan
oleh asisten dengan menggunakan computer.
2) Asisten mencatat dalam Woksheet pengerjaan yang dilakukan praktikan
dalam Tabel 6.2
3) Praktikan dapat membandingkan perbandingan waktu pada pengujian
pertama
4) Asistenmenyerahkan worksheet yang sudah diisi oleh asisten ke
praktikan untuk praktikan analisis. Kemudian asisten memberikan
kuisioner terhadap website agar diisi oleh praktikan di luar ruangan.
Pada pengujian ketiga (satisfaction)
1) Kuisioner yang sudah diberikan oleh asisten kemudian diisi oleh
praktikan sebagai user dan kuantitatif dihitung jumlahnya dari skala 1
hingga 5 dengan keterangan; 1= sangat sulit (SS), 2= sulit (S), 3= cukup
(C),, 4= mudah (M), dan 5= sangat mudah (SM).
3. Setelah mengisi kuisioner praktikan kembali masuk dengan urutan yang sama seperti
diawal untuk melakukan pengujian website kedua dengan langkah dan prosedur yang
sama seperti diatas dan tetap didampingi oleh asisten.
4. Setelah itu, praktikan keluar ruangan dan menghitung secara akumulatif total waktu
pengerjaan kelompok pada bagian table 9.3.
5. Praktikan menjumlahkan error rate masing-masing pratikan untuk dapat
membandingkan antara website A dan website B.
6. Kemudian praktikan menganalisis masalah-masalah yang ditemui dalam kedua website
yang diujikan dengan atribut usabilitas lalu membuat rekomendasi untuk kedua
perangkat. Analisis dibuat dalam laporan sesuai dengan format yang sudah ditentukan
dan memberikan kesimpulan.

Anda mungkin juga menyukai