Anda di halaman 1dari 4

Ihsan Muhammad Aulia

1706043393

1. a. Stakeholder adalah sekelompok orang yang mempunyai suatu kepentingan di suatu


usaha/perusahaan yang biasanya mempengaruhi dan/atau dipengaruhi dari
usaha/perusahaan tersebut. Stakeholder dapat dibagi menjadi dua, yaitu stakeholder internal
dan stakeholder eksternal. Stakeholder internal biasanya terdiri dari pemilik
perusahaan/stockholder, investor, dan karyawan. Stakeholder eksternal biasanya terdiri dari
suplier, kreditor, grup publik, dan pemerintah.
b. - Investor
- Pemerintah
- Karyawan
- Pembeli (suplier)
- Penjual
Investor biasanya mempengaruhi arah fokus suatu perusahaan/usaha, dalam kasus ini
(blibli) Djarum Group. Dalam menentukan arah fokus blibli, investor perlu mengikuti regulasi
dari pemerintah. Untuk menjalankan perusahaan, blibli merekrut karyawan untuk menjalankan
usahanya. Penjual retail akan menjual barangnya melalui blibli yang akan dibeli oleh pembeli.

2. Dalam mengembangkan usahanya secara global, perusahaan dapat melakukan licensing dan
franchising. Kedua cara tersebut memberikan perusahaan kesempatan untuk melebarkan
sayap bisnisnya tanpa harus mengambil risiko yang lebih besar. Dalam pengaplikasiannya,
licensing dan franchising memiliki beberapa perbedaan yaitu sebagai berikut:
 Dalam licensing, licensor menjual properti intelektualnya (logo, merek) kepada
perusahaan lain untuk digunakan dalam menjalankan usahanya. Dalam franchising,
franchisee menggunakan model bisnis perusahaan lain dan mereknya dalam
pengoperasian usahanya. Contoh licensing adalah perusahaan mainan Matte yang
memproduksi mainan yang karakter asalnya berasal dari Disney. Contoh franchising
salah satunya adalah cabang-cabang Mcdonald’s.
 Dalam kontrol operasionalnya, franchising memiliki kontrol lebih terhadap cabangnya
untuk memastikan kualitas produk yang dihasilkan sama di mana pun produk tersebut
diperoleh, sedangkan licensor biasanya tidak terlalu mengontrol operasional licensee.
 Franchisor memberikan pelatihan dan dukungan kepada franchisee dalam operasional
usaha. Dukungan biasanya dalam bentuk kunjungan rutin dari wakil franchisor. Dalam
licensing, licensor biasanya hanya memberikan pelatihan terbatas.

3. Median age populasi Indonesia adalah 28,6 tahun (separuh dari populasi berusia di atas 28,6
tahun, separuh lainnya di bawah 28,6 tahun). Angka ini menunjukkan bahwa Indonesia memiliki
potensi produktifitas yang tinggi. Indonesia juga sedang memasuki yang disebut dengan
gelombang usia pertama. Gelombang usia pertama terjadi ketika penduduk usia kerja mulai
bekerja sehingga produksi meningkat. Seiring meningkatnya pekerjaan, pendapatan akan
meningkat sehingga konsumsi produk dan jasa juga akan ikut bertambah. Dengan
bertambahnya konsumsi produk dan jasa, pertumbuhan bisnis akan semakin pesat karena
pasar yang semakin membesar sehingga usaha dan bisnis memiliki peluang yang lebih baik
untuk dapat berkembang.
Ihsan Muhammad Aulia
1706043393

4. Konsep Invisible Hands dalam bisnis merupakan suatu kekuatan pasar yang akan
menghasilkan keseimbangan antara permintaan dan suplai. Contoh dari konsep ini adalah jika
ada suatu usaha (Perusahaan A) yang menjual suatu barang tanpa adanya pesaing dari
perusahaan lain. Pada awalnya, semua orang membeli produk itu dari perusahaan tersebut.
Seiring berjalannya waktu, ada perusahaan baru (Perusahaan B) yang menawarkan produk
dengan spesifikasi sama. Karena Perusahaan B ingin menarik perhatian pengguna produk
Perusahaan A, Perusahaan B menjual produknya dengan harga yang lebih murah. Karena hal
ini, permintaan atas produk A akan berkurang sehingga Perusahaan A akan menurunkan harga
produknya juga. Seiring berjalannya waktu, akan terjadi keseimbangan antara suplai dan
permintaan akibat penyesuaian harga.

5. Kapitalisme merupakan sistem ekonomi di mana perdagangan, industri, dan alat-alat produksi
dimiliki dan dikendalikan oleh pemilik swasta dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan
sebesar-besarnya. Secara fungsional, perencanaan ekonomi dalam sistem kapitalisme terjadi
melalui keputusan swasta. Pemerintah memiliki peran yang minimal dalam menentukan apa
yang harus diproduksi, berapa banyak, dan kapan produk tersebut harus diproduksi.
Kapitalisme cenderung membuat orang-orang memiliki insentif untuk bekerja lebih keras,
meningkatkan efisiensi, dan menghasilkan produk yang lebih baik.

Sosialisme merupakan sistem ekonomi yang ditandai dengan kepemilikan sosial dari alat-alat
produksi dan industri serta perdagangan. Dalam sistem ekonomi sosialis, kebijakan ekonomi
ditetapkan oleh pemerintah. Pemerintah yang menetapkan apa, kapan, bagaimana, dan
seberapa banyak barang diproduksi. Keuntungan utama dari sosialisme adalah orang-orang
memiliki “jaring pengaman” dalam bentuk disediakannya kebutuhan dasar. Sistem ekonomi
sosialisme juga berpotensi lebih efisien, dalam artian kurang diperlukannya kebutuhan dana
yang digunakan dalam promosi suatu produk.

6. Produk Domestik Bruto (PDB) adalah nilai pasar semua barang dan jasa yang diproduksi oleh
suatu negara dalam periode tertentu. Konsumsi publik, pengeluaran pemerintah, investasi,
inventaris milik swasta, ekspor dan impor termasuk dalam perhitungan PDB. Pada tahun 2017,
PDB Indonesia mencapai Rp 13.588,8 triliun yang berarti PDB per kapita senilai Rp 51,89 juta.
PDB dihitung dengan menambahkan keseluruhan konsumsi (K), investasi (I), pengeluaran
pemerintah (P), serta surplus ekspor (PDB = K + I + P + (X – M)).

Tingkat Pengangguran merupakan persentase orang yang tidak bekerja dibanding dengan
angka angkatan kerja keseluruhan. Ketika ekonomi dalam keadaan yang buruk, biasanya
tingkat pengangguran juga akan naik. Pada tahun 2017, tingkat pengangguran Indonesia
berkisar pada angka 5,33%. Persentase pengangguran dihitung dengan cara membagi jumlah
orang yang menganggur dengan angka angkatan kerja dikali 100%.

Inflasi adalah suatu proses di mana harga barang dan jasa terus meningkat sehingga daya beli
dari suatu mata uang menurun. Dengan kata lain, inflasi juga merupakan proses menurunnya
nilai mata uang secara kontinu. Contoh dari inflasi adalah jika suatu negara memiliki tingkat
inflasi sebanyak 2%, semisal harga permen karet adalah Rp 5000 sebelum inflasi, harga
permen karet tersebut akan menjadi Rp 5100 setelah inflasi.
Ihsan Muhammad Aulia
1706043393

Kebijakan fiskal adalah kebijakan ekonomi yang dilakukan pemerintah demi mengarahkan
perekonomian ke arah yang diinginkan dengan cara mengatur pendapatan (melalui pajak) dan
pengeluaran pemerintah. Jika dilakukan dengan benar, kebijakan fiskal dapat menurunkan
inflasi, meningkatkan lapangan pekerjaan, dan mempertahankan nilai dari suatu mata uang.
Contoh dari kebijakan fiskal adalah pada tahun 2013, Amerika Serikat berpotensi untuk jatuh
ke dalam keadaan yang bernama “fiscal cliff” yang dapat membuat perekonomian Amerika
Serikat kembali ke dalam masa resesi. Hal ini dapat dihindari karena kongres Amerika Serikat
menyetujui RUU American Taxpayer Relief Act of 2012 yang membuat potongan pajak selama
2001 sampai 2010 permanen.

7. Praktik perdagangan yang tidak adil merujuk kepada segala hal yang bersifat menipu dan
curang dalam menjalankan suatu bisnis. Iklan yang tidak benar, undian yang menipu, dan
produksi yang tidak sesuai dengan regulasi termasuk dalam praktik perdagangan yang tidak
adil. Suatu praktik perdagangan dapat dikatakan tidak adil ketika suatu produk dapat
membahayakan konsumen dan konsumen tidak dapat untuk tidak menggunakan produk
tersebut. Praktik perdagangan yang menipu ketika apa yang dipromosikan suatu produk
menyebabkan konsumen untuk mengartikan promosi tersebut secara tidak benar. Contoh
praktik perdagangan yang tidak adil adalah suatu perusahaan yang memproduksi pengisi daya
untuk barang elektronik, tetapi menggunakan spesifikasi yang tidak aman, tidak sesuai dengan
aturan pemerintah, dan dapat membahayakan konsumen dalam rangka mengurangi biaya
produksi.

8. Pemerintah berusaha mengurangi impor barang untuk melindungi usaha yang ada di dalam
negeri yang juga secara langsung akan melindungi lapangan pekerjaan yang dihasilkan oleh
produksi barang tersebut. Pemerintah mengurangi impor juga untuk membuat neraca
perdagangan lebih baik sehingga meningkatkan pendapatan negara. Indonesia mengenakan
pajak bagi barang-barang yang datang dari luar negeri agar produk dalam negeri akan lebih
kompetitif secara harga dibanding barang pesaing yang datang dari luar negeri.

9. Perusahaan: Tesla, Inc.


 Perusahaan manufaktur mobil elektrik.
 Model bisnis:
i. Penjualan langsung (tidak seperti manufaktur pada umumnya yang menjual
mobil melalui franchised dealerships,, Tesla langsung menjual mobilnya melalui
showrooms dan galeri milik perusahaan sendiri.
ii. Layanan (Tesla menggabungkan layanan dukungan dan layanan perbaikan)
 Perusahaan terbuka karena sahamnya diperjualbelikan publik.
 Dewan direksi, pemegang saham, pemerintah, karyawan, pengguna, dan lain-lain.
 Mesin, manajemen, material, pekerja, dan pengetahuan pasar.
 Dengan diproduksinya mobil Tesla di Amerika Serikat, masyarakat di sekitar pabrik
akan mendapatkan lapangan pekerjaan yang lebih besar sehingga secara positif
mempengaruhi perekonomian di wilayah sekitar pabrik.
Ihsan Muhammad Aulia
1706043393

Referensi

https://www.investopedia.com/terms/s/stakeholder.asp

https://id.wikipedia.org/wiki/Blibli.com

http://buku-otobiografi.blogspot.com/2016/12/biografi-singkat-kusumo-martanto-sang.html

https://budgeting.thenest.com/difference-between-shareholders-vs-investors-25311.html

http://www.franchisingplus.co.za/news-articles/199-licensing-vs-franchising

https://www.diffen.com/difference/Franchising_vs_Licensing#Legal_implications

https://www.indonesia-investments.com/id/budaya/penduduk/item67?#poll0

https://id.wikipedia.org/wiki/Demografi_Indonesia

https://www.investopedia.com/terms/i/invisiblehand.asp

https://www.quora.com/What-are-some-examples-of-the-invisible-hand-theory

https://www.thebalance.com/capitalism-characteristics-examples-pros-cons-3305588

https://www.econlib.org/library/Enc/Capitalism.html

https://www.investopedia.com/terms/s/socialism.asp

https://www.investopedia.com/terms/g/gdp.asp

https://id.wikipedia.org/wiki/Produk_domestik_bruto

https://data.worldbank.org/indicator/NY.GDP.MKTP.CD?locations=ID

https://www.investopedia.com/exam-guide/cfa-level-1/macroeconomics/gross-domestic-
product.asp

https://data.oecd.org/unemp/unemployment-rate.htm

https://en.wikipedia.org/wiki/List_of_countries_by_unemployment_rate

https://tirto.id/bps-sebut-jumlah-pengangguran-di-indonesia-capai-701-juta-cn9l

https://www.investopedia.com/terms/i/inflation.asp

https://www.jurnal.id/id/blog/2017/pengertian-tujuan-dan-macam-macam-kebijakan-fiskal

https://www.investopedia.com/insights/what-is-fiscal-policy/

https://www.investopedia.com/terms/a/american-taxpayer-relief-act-2012.asp

https://www.investopedia.com/terms/u/unfair-trade-practice.asp

https://www.mytutor.co.uk/answers/1308/A-Level/Economics/What-is-protectionism/

https://id.wikipedia.org/wiki/Tesla,_Inc.

Anda mungkin juga menyukai