Anda di halaman 1dari 1

Reading Report 5 – Dinamika Politik Internasional

Nama : Indra Pujianto


NPM : 1806164861
Bahan Bacaan : Hoffman, Bruce, “What Is Terrorism”, dalam Robert J. Art dan Robert Jervis,
2009, hal. 174 – 180.
Inti dari tulisan Bruce Hoffman yang berjudul “What is Terrorism” adalah pendefinisan
terrorism yang dirasa sulit. Hal ini dikeranakan adanya perubahan makna dari terrorism yang
terjadi selama kurang lebih dua ratus tahun terakhir. Dahulu, kata “terrorism” memiliki makna
konotasi yang positif yaitu sebagai sebuah cara untuk membangun ketertiban selama periode
pergolakan anarkis yang menyusul pemberontakan tahun 1789 dan banyak revolusi lainnya.
Hal ini berbeda dengan makna terrorism saat ini yang berarti sebagai sebuah revolusi atau
aktivitas anti pemerintah yang dilakukan oleh entitas non-negara atau subnasional.

Dalam konteks politik, terrorism dimaknai sebagai penggunaan atau akuisisi kekuatan
untuk mencapai perubahan politik. Sehingga terrorism juga dimaknai sebagai suatu bentuk
kekerasaan yang ditujukan untuk mencapai sebuah tujuan politik. Dalam tulisannya, Bruce
Hoffman juga menjelaskan mengenai peraturan – peraturan dalam perang (Rules of War). Rules
of War meliputi 5 poin, yaitu: (1) Dilarang menculik warga sipil utnuk dijadikan sandera; (2)
Menjalankan hukum yang mengatur perlakuan terhadap tahanan perang (Prisoners of War);
(3) Melarang pembalasan dendam terhadap warga sipil atau tahanan perang; (4) Mengakui
wilayah netral dan hak warga netral; (5) Menjunjung tinggi hal – hal yang tak dapat diganggu
gugat dari diplomat dan perwakilan.
Selain itu, Bruce Hoffman juga menganalisa perbedaan dan persamaan antara guerilla
(gerilya) dan terrorism (terorisme) serta perbedaan dan persamaan antara kriminal dan
terorisme. Perbedaan dan persamaan mereka adalah seperti ini:
Persamaan Perbedaan
Gerilya Terorisme Gerilya Terorisme
Menggunakan taktik (pembunuhan, penculikan, Beroperasi sebagai unit Tidak beroperasi sebagai
pembomban dan penyanderaan) militer unit militer
Memiliki tujuan yang sama: mengintimidasi dan Menyerang militer Menghindari singgungan
memaksa musuh dengan militer musuh
Mempengaruhi prilaku orang lain melalui ketakutan Merebut / Tidak merebut /
mempertahankan teritori mempertahankan teritori
Tidak menggunakan seragam/lencana sehingga sulit Menjalankan suatu Tidak menjalankan suatu
dibedakan dari warga sipil bentuk kedaulatan atau bentuk kedaulatan atau
kendali atas suatu kendali atas suatu
wilayah geografis wilayah geografis
tertentu dan populasinya tertentu dan populasinya

Persamaan Perbedaan
Kriminal Terorisme Kriminal Terorisme
Pelaku kriminal dan teroris menggunakan kekerasan Menggunakan kekerasan Tujuan bertujuan untuk
sebagai cara untuk mencapai tujuan untuk mendapatkan mendapatkan
uang, benda uang/benda
Tidak menciptakan Menciptakan reaksi
reaksi psikologis psikologis
Menggunakan tindakan Menggunakan tindakan
jangka pendek jangka panjang
Tidak mempengaruhi Mempengaruhi opini
opini publik publik

Anda mungkin juga menyukai