Anda di halaman 1dari 12

 ANDI AKBAR

 SULFIKAR
 ANRI WIRANATA
 SAHRUL RAMADHAN
 ANGGUNG PUTRI
 TAKBIR
 ASRUL AMIRUDDIN

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur bagi Allah SWT yang telah memberikan nikmat serta hidayah-Nya terutama
nikmat kesempatan dan kesehatan sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah mata kuliah
Bahasa Indonesia yang berjudul “Penelusuran Search Engine” ini. Kemudian shalawat beserta
salam kita sampaikan kepada Nabi besar kita Muhammad SAW yang telah memberikan
pedoman hidup yakni Al-Qur’an dan sunnah untuk keselamatan umat di dunia.

Makalah ini merupakan salah satu tugas mata pelajaran SKD. Selanjutnya penulis
mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada segenap pihak yang telah memberikan
bimbingan serta arahan selama penulisan makalah ini.

Akhirnya penulis menyadari bahwa banyak terdapat kekurangan-kekurangan dalam


penulisan makalah ini, maka dari itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang konstruktif dari
para pembaca demi kesempurnaan makalah ini.

Terima kasih, dan semoga makalah ini bisa memberikan sumbangsih positif bagi kita
semua.

Pinrang , Januari 2018


Penyusun

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL

KATA PENGANTAR…………………………………………………………………………. ii

DAFTAR ISI…………………………………………………………………………………… iii

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang …………………………………………………………………………….. 1


B. Rumusan Masalah………………………………………………………………………….. 2

PEMBAHASAN

1. Jelaskan pengertian Search Engine?............................................................................. 3


2. Apa jenis-jenis Search Engine?................................................................................... 4
3. Bagaimana komponen Search Engine?......................................................................... 5
4. Bagaimana cara Kerja Search Engine?......................................................................... 6
5. Jelaskan Manfaat Search Engine? ………………………………………………………… 7

PENUTUP
1. Kesimpulan………………………………………………………………………………… 9
2. Saran dan kritik …………………………………………………………………………… 9

iii
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Search Engine (Mesin Pencari) adalah sebuah sistem software yang di desain untuk
mencari berbagai informasi yang tersimpan dalam layanan World Wide Web (WWW), File
Transfer Protocol (FTP), Mailing List, atau News Group yang berada di dalam sebuah atau
sejumlah Server dalam suatu batasan jaringan.

Dalam konteks Internet, mesin pencari biasanya merujuk kepada www dan bukan protokol
ataupun area lainnya. Selain itu, mesin pencari mengumpulkan data yang tersedia di newsgroup,
database besar, atau direktori terbuka seperti dmoz.org. Karena pengumpulan datanya dilakukan
secara otomatis, mesin pencari berbeda dengan direktori Web yang dikerjakan manusia.

Mesin pencari yang akan dibahas adalah mesin pencari khusus yang digunakan untuk
mencari informasi dan berbagai file di Internet, sehingga mesin pencari sangat berguna bagi para
penggunanya untuk mencari berbagai bahan referensi atau lainnya. Mesin pencari biasanya
menggunakan indeks (yang sudah dibuat sebelumnya dan dimutakhirkan secara teratur) untuk
mencari file setelah pengguna memasukkan kriteria pencarian.

Dibalik teknologi pencarian adalah perangkat lunak. Perangkat lunak dengan serangkaian
bahasa program untuk menghitung secara simultan dengan membutuhkan sepersekian detik.
Mesin pencari tradisional lebih mengandalkan seberapa sering kata muncul pada halaman web.
Google menggunakan lebih dari 200 sinyal, termasuk algoritma pagerank yang merupakan hak
paten Google. Sinyal ini berfungsi untuk memeriksa seluruh struktur link dari situs dan
menentukan halaman yang paling penting. Setelah itu Google menganalisis kesesuaian hipertext
untuk menentukan halaman yang relevan dengan pencarian khusus yang dilakukan.
Menggabungkan sinyal secara keseluruhan dan relevansi query spesifik, dan menempatkan hasil
pertama yang paling relevan dan dapat diandalkan atas query pengguna.

1
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian pada latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam makalah ini,
adalah :

6. Jelaskan pengertian Search Engine?


7. Apa jenis-jenis Search Engine?
8. Bagaimana komponen Search Engine?
9. Bagaimana cara Kerja Search Engine?
10. Jelaskan Manfaat Search Engine?

2
PEMBAHASAN

1. Pengertian dan Sejarah Singkat Search Engine

Search Engine (Mesin Pencari) adalah sebuah sistem software yang di desain untuk
mencari berbagai informasi yang tersimpan dalam layanan World Wide Web (WWW), File
Transfer Protocol (FTP), Mailing List, atau News Group yang berada di dalam sebuah atau
sejumlah Server dalam suatu batasan jaringan. Hasil dari pencarian akan menampilkan berbagai
data informasi yang bersumber dari sebuah Website, Blog, Forum tertentu. Hasil dari pencarian
sering disebut sebagai Search Engine Result Pages (SERPs).
Secara prinsip, tujuan dari sebuah program searching engine adalah menemukan dokumen
atau arsip elektronics di internet yang sesuai dengan kebutuhan atau permintaan pengguna dalam
waktu yang sesingkat-singkatnya. Kedua hal ini kualitas hasil temuan dan waktu pencarian yang
kemudian menjadi pengukur baik tidaknya kinerja sebuah searching engine.
Seiring dengan perkembangan dunia maya, Search Engine pun memiliki perkembangan
yang cukup baik dari tahun ke tahun. Salah satu Search Engine yang cukup terkenal dan banyak
dipakai oleh banyak negara adalah Search Engine Google. Namun ada beberapa kelompok
membuat Search Engine sendiri untuk negaranya, seperti Search Engine Yandex yang berasal
dari Rusia dan telah beroperasi sejak tahun 1997. Kemudian ada Search Engine Baidu yang
beroperasi sejak tahun 2000. Baidu didirikan di kampus Baidu yang letaknya di Distrik Haidan,
Beijing, RRC. Search Engine lain yang juga terkenal adalah Bing, Yahoo, ASK, MSN, AOL,
dan lainnya.
Search Engine Google sendiri muncul di akhir tahun 1997. Ketatnya persaingan dengan
berbagai Search Engine yang sudah lebih dahulu ada, tidak membuat Google menyerah begitu
saja. Pada tahun 2000 Search Engine Yahoo sempat menduduki posisi peringkat puncak, namun
hal itu hanya sementara dikarenakan Google berhasil mencapai peringkat tersebut. Google pun
diperhitungkan dan dipandang sebagai Search Engine yang utama sampai sekarang ini.

3
2. JENIS-JENIS SEARCH ENGINE

Berdasarkan mengumpulkan data halaman-halaman web mesin pencari dapat di


kelompokkan menjadi 4 kategori yang diantaranya adalah:

a. Computer Created Search Engine


Search engine kategori ini banyak memiliki kelebihan karena banyak menyajikan inforrmasi
walaupun kadang-kadang ada beberapa informasi yang tidak relevan. Search engine ini telah
menggunakan software laba-laba atau software spider yang berfungsi menyusup pada situs-situs
tertentu, kemudian mengumpulkan data serta mengelompokan dengan sedikit bantuan tangan
manusia.

b. Human Organized Search Engine


Mesin pencari ini dikelola sepenuhnya oleh tangan manusia. Mesin pencari ini
menggunakan metode dengan milih informasi yang relevan dan dikelompokan sedemikian rupa
sehingga lebih bermakna dan bermanfaaat bagi penggunannya. Situs ini dalam prakteknya
memperkerjakan para pakar dalam bidang-bidang tertentu, kemudian para pakar tersebut dapat
mengkelompokan situs-situs tertentu sesuai dengan bidangnnya atau kategori situs itu sendiri.

c. Hybrid Seacrh Engine


Merupakan gabungan antara tangan manusia dengan computer, sehingga menghasilkan hasil
pencarian yang relative akurat. Peran manusia dalam hal ini adalah sebagai pengoreksi dalam
proses pengkoleksian database halaman web. Sebenarnya tipe ini lah yang paling mudah
pembuatannya karena dapat didesain sesuai dengan keinginan kita.

d. MetaCrawler/Metasearch
MetaCrawler/Metasearch Merupakan perantara dari mesin pencari yang sebenarnya. Mesin ini
hanya akan mengirimkan permintaan pencarian ke berbagai mesin pencari serta menampilkan
hasilnya satu di layar browser sehingga akan menampilkan banyak sekali hasil dari berbagai
mesin pencari yang ada.

4
3. Komponen Search Engine

Gambar: Komponen Utama Program Search Engine

Sedangkan struktur umum sebuah mesin pencari adalah sebagai berikut :

1. Kotak teks pencari, kotak ini digunakan sebagai tempat memasukan kata kunci yang
akan dijadikan acuan dilakukan pencarian.
2. Tombol pencari, tombol ini yang akan menjalankan perintah pencarian.

a. Query Interface

Query interface adalah komponen penting pertama yang merupakan bentuk tampilan atau
format situs yang menyediakan fasilitas searching engine. Bentuk yang paling sederhana adalah
tersedianya sebuah kotak kosong di situs dimana user dapat menuliskan data atau informasi yang
ingin dicari (lihat situs Yahoo.com atau Altavista.com). Yang harus diketahui oleh user adalah
bahwa tidak semua situs memiliki kemampuan yang sama dalam membantu user untuk
mengekspresikan jenis data atau informasi yang ingin dicari. Dalam bahasa komputer cara
mengekspresikan ini disebut sebagai query.
Walaupun secara internasional telah diusulkan dan ditentukan standar baku dalam
menuliskan sebuah query, namun terlihat bahwa masing-masing situs menawarkan beragam cara
yang berbeda. Yang utama bagi user adalah bahwa Query Interface yang ditawarkan mudah
dipergunakan dan efektif.
b. Query Engine
Komponen kedua adalah Query Engine, merupakan sebuah program yang bertugas untuk
menterjemahkan keinginan user ke dalam bahasa yang dimengerti oleh mesin komputer. Secara
teknis, perusahaan-perusahaan penyedia searching engine berlomba-lomba membuat query
engine yang baik sehingga selain tepat dalam mengekspresikan keinginan user, dapat pula

5
melakukan tugas pencarian secara cepat. Query Engine ini pulalah yang segera melakukan
pencarian arsip dan dokumen yang tepat di dalam sistem basis data (database) yang
bersangkutan.
c. Database
Database pada dasarnya merupakan kumpulan atau daftar dari dokumen maupun arsip
dari seluruh situs yang ada di internet. Semakin besar skala internet, akan semakin besar pula
kapasitas penyimpan yang dibutuhkan.
d. Spider
Spider merupakan komponen terpenting dalam sebuah searching engine. Secara berkala
dan kontinyu, spider akan mendata setiap situs yang ada di internet, baik yang baru maupun yang
lama. Terhadap masing-masing situs, selain alamatnya, akan diambil kata-kata kunci dari arsip
maupun dokumen yang ditemukan. Katakanlah dari situs Bidanku.com akan diambil setiap kata
pada kalimat judul artikel, disinilah sebenarnya persaingan antara situs terjadi, yaitu strategi dan
teknik apa yang dipergunakan dalam melakukan sampling terhadap kata-kata yang akan menjadi
kunci dalam pencarian arsip dan dokumen.
e. Indexer
Indexer merupakan sebuah program untuk mempercepat proses pencarian. Filosofi yang
dipergunakan mirip dengan prinsip penggunaan indeks pada kamus atau buku-buku. Perang antar
situs pun terjadi di sini, karena teknik melakukan indeks akan sangat berpengaruh terhadap
kecepatan pencarian data atau informasi. Biasanya yang terjadi di sini adalah adu algoritma (alur
logika sebuah program) antar para programmer yang direkrut oleh masing-masing perusahaan.

4. Cara Kerja Search Engine

Program Search Engine dalam menjalankan fungsinya sebenarnya bekerja bersamaan dengan
Browser. Ketika kita mengetikkan sesuatu lalu Enter, Search Engine-lah yang bekerja
melakukan pencarian di database. Hasil yang didapat diberikan kembali ke Browser, lalu
Browser menampilkannya untuk kita dalam format yang mudah kita mengerti. Sebenarnya
Search Engine tidak tampak, ia bekerja di balik layar. Search Engine juga sebenarnya bekerja
dengan teman-temannya yaitu crawler atau indexer atau robot atau bot. Sederhananya, proses
yang berlangsung adalah: saat user membuka Browser, dan memerintahkan pencarian, maka
browser minta tolong Search Engine untuk mencarikan. Jika sudah didapat, hasilnya

6
dikembalikan ke Browser dan Browser menampilkannya untuk user. Semuanya berlangsung
sangat cepat sehingga kita tidak mengetahui proses sesungguhnya yang terjadi.
Mesin pencari web bekerja dengan cara menyimpan informasi tentang banyak halaman web,
yang diambil secara langsung dari www. Halaman ini di ambil dengan web crawler-browser web
yang otomatis mengikuti setiap pranala yang dilihatnya. Isi setiap halaman lalu dianalisis untuk
menentukan cara mengindeksnya (misalnya kata-kata di ambil dari judul, subjudul, atau field
khusus yang di sebut meta tag). Data tentang halaman web disimpan dalam sebuah database
indeks untuk digunakan dalam pencarian selanjutnya.
Sebagian mesin pencari seperti Google, menyimpan seluruh atau sebagian halaman sumber
(yang disebut cache) maupun informasi tentang halaman web itu sendiri. Ketika seorang
pengguna menggunakan mesin pencari dan memasukan query, biasanya dengan memasukan kata
kunci, mesin mencari akan mengindeks dan memberikan daftar halaman web yang paling sesuai
dengan kriterianya. Daftar ini biasanya disertai ringkasan singkat menggenai judul dokumen dan
terkadang sebagian teks dari hasil pencarian yang kita cari.
Secara umum, cara kerja mesin pencarian dimulai saat user menulis alamat website (URL).
Saat alamat web terisi, maka spider dari search engine akan menerima dan menganalisa URL.
Secara otomatis spider memutuskan web yang didaftar layak diterima atau tidak. Jika layak,
maka spider langsung menambahkan alamat URL tersebut ke sistem database. Rangking segera
ditetapkan dengan algoritma dan caranya masing-masing. Jika tidak layak maka users terpaksa
bersabar dan mengulangi pendaftaran diwaktu yang lain.

5. Manfaat Search Engine

Kehadiran mesin pencari memberi banyak manfaat hebat bagi pengguna internet ataupun pemilik
situs. Berikut ini tiga manfaat utama yang dirasakan langsung.

1. Beragam informasi
Internet menyimpan banyak informasi dan dokumen berharga. Mesin pencari mempermudah
pencarian beragam informasi yang dikehendaki, mulai dari hasil studi universitas, ensiklopedia,
diskusi umum hingga blog personal. Layanan tersebut memungkinkan pengguna mencari
informasi berdasar sumber utama.

7
2. Ketepatan hasil
Mesin pencari mampu menyusun hasil pencarian yang tepat. Dengan meletakan dua tanda kutip
(contoh: “baik”) maka daftar hasil penelusuran jauh lebih akurat. Beberapa layanan seperti
Google atau Yahoo bahkan mempermudah pencarian spesifik menurut sumber web. Pengguna
pun bisa memperoleh hasil efektif tanpa buang-buang banyak waktu.
3. Teratur
Layanan mesin pencari dapat memberikan keteraturan dalam dunia internet dan website. Artinya
bahwa beragam informasi yang tersebar luas di server seluruh pelosok dunia dikumpulkan pada
satu wadah sehingga akses lebih mudah, kapanpun dan dimana saja. Ini berdampak positif bagi
pemilik situs yang bisa memperoleh kunjungan secara gratis serta stabil.

8
PENUTUP
1. Kesimpulan

Adapun pengertian search engine secara umumnya termasuk salah satu pencarian
yang memungkinkan pengguna internet untuk menemukan beragam dokumen dan
informasi pada dunia internet alias World Wide Web. Dengan demikian pengguna lebih
cepat memperoleh informasi dari berbagai situs dalam hitungan beberapa detik saja.
Layanan mesin pencari paling laris manis, handal dan akurat saat ini adalah Google. Cara
kerja mesin pencari tergolong sederhana, yakni mengirim “sinyal” untuk mengumpulkan
dokumen sebanyak mungkin. Pada layanan ini terdapat sebuah program bernama indexer
dimana bertujuan membaca hasil pengumpulan dokumen dan menyusun indeks
berdasarkan kata kunci yang tertera pada setiap dokumen. Setiap layanan seach engine
mengusung algoritma paten untuk menghasilkan indeks akurat. Selain mempermudah
pengguna internet mencari dokumen yang dikehendaki, layanan mesin pencari turut
menyumbang trafik atau pengunjung menuju website milik pihak tertentu. Saat ini,
hampir semua sektor industri tumbuh pesat berkat kehadiran mesin pencari yang
mengembangkan ide pengoptimalan konten web sehingga mampu mendongkrak rangking
(posisi) dalam hasil penelusuran dari kata kunci tertentu.

2. Saran

Semoga makalah ini dapat bermanfaat untuk kita semua, dan penggunaan search
engine lebih bisa bermaanfaat lagi.

Anda mungkin juga menyukai