Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Kurikulum KTSP 2006

Kelas II SDN 1 Pamijen

Disusun Oleh :
Agung Muklis Widodo
NIM. 1501100164

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOKERTO
2018
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Nama Sekolah : SDN 1 Pamijen


Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan
Kelas : II
Semester :I
Alokasi Waktu : 2 x 35 menit ( 1 kali pertemuan)

A. Standar Kompetensi
2. Menampilkan sikap cinta lingkungan
B. Kompetensi dasar
2.1 Mengenal pentingnya lingkungan alam, seperti dunia tumbuhan dan dunia
hewan
C. Indikator
1. Menyebutkan nama tumbuhan yang ada di lingkungan
2. Menyebutkan manfaat tumbuhan dan hewan yang ada dilingkungan.

D. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat menjelaskan tentang lingkungan alam
2. Siswa dapat menjelaskan lingkungan buatan
3. Siswa dapat menyebutkan perbedaan antara lingkungan alam dan buatan
4. Siswa dapat menyebutkan tumbuh-tumbuhan yang ada di lingkungan
5. Siswa dapat menyebutkan manfaat tumbuhan

E. Materi Ajar
1. Lingkungan alam adalah segala sesuatu yang ada di alambdan diciptakan
oleh Tuhan. Ketampakan lingkungan alam di muka bumi berbeda-beda.
Contoh lingkungan alam yang ada di muka bumi, antara lain sungai,
danau, laut, lembah, dan gunung. Selain itu, ketampakan alam ada juga
yang berupa dataran rendah, pantai, laut, pegunungan, dan dataran tinggi.
2. Lingkungan buatan
Lingkungan buatan adalah segala sesuatu yang dibuat oleh manusia dan
bertujuan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. Contoh lingkungan
buatan adalah waduk, lahan pertanian, tambak, perkebunan, dan
permukiman penduduk.
3. Lingkungan tumbuhan
Bunga termasuk tumbuhan yang ada di lingkungan alam sekitar kita
tumbuhan ada yang sengaja dipelihara ada pula yang masih liar
4. Manfaat tumbuhan
Beberapa manfaat tumbuhan sebagai berikut.
a. Sebagai bahan makanan
Padi dan jagung adalah contoh bahan makanan.
b. Sebagai bahan obat-obatan
Jahe dan kencur adalah contoh bahan obat-obatan.
c. Sebagai bahan sandang
Kapas adalah contoh bahan sandang. Kapas dipintal menjadi benang.
Benang ditenun menjadi kain. ulat sutera kepompongnya diambil
dipintal dan ditenun menjadi kain sutera.
d. Sebagai bahan bangunan dan peralatan rumah tangga
Kayu jati dan bambu adalah bahan bangunan.
e. Sebagai hiasan
Mawar dan anggrek adalah contoh tanaman hias.
F. Pendekatan Dan Metode pembelajaran
Pendekatan : Pendekatan kontekstual
Metode : Ceramah, tanya jawab dan diskusi

G. Langkah-langkah kegiatan
Kegiatan Alokasi
Waktu
Kegiatan 1. Mengajak semua siswa berdoa sesuai dengan 1 x 15
awal agama dan kepercayaannya masing-masing untuk menit
memulai pelajaran
2. Melakukan apersepsi tentang alam sekitar dengan
sama-sama menyanyikan lagu Lihat Kebunku atau
Pelangi-Pelangi
3. Memberikan pengertian pada siswa bahwa semua
yang ada di alam ini adalah ciptaan Tuhan

Kegiatan Kontruktivisme 2 x 35
Inti  Siswa dipusatkan perhatiannya oleh guru dengan menit
bernyanyi lagu “Lihat Kebunku”
Inquiri
 Guru menunjukkan gambar lingkungan alam dan
lingkungan buatan kepada siswa kemudian
menjelaskan gambar tersebut kepada siswa
 Siswa diberi kesempatan untuk menjelaskan apa
yang mereka amati
 Guru menjelaskan perbedaan lingkungan alam
dan lingkungan buatan
 Guru bertanya kepada siswa tentang lagu kebunku
“Siapa yang di rumah mempunyai kebun?”,
“Ditanami apa saja kebunnya?”.
 Guru menanyakan tumbuhan yang ada di
lingkungan sekolah
 Siswa mengamati tumbuhan yang ada di
lingkungan sekolah
 Siswa menuliskan hasil pengamatannya setelah
mengamati tumbuhan di lingkungan sekolah.
Siswa mempresentasikan hasil temuannya di
depan kelas.
 Kemudian guru mengajak siswa untuk kembali
memusatkan perhatian yaitu dengan tepuk cermat
“Bayam... (prok 3x) Jeruk... ( prok 2x) Belimbing
(prok 2x) Kangkung... (prok 3x
 Guru kembali menjelaskan kepada siswa tentang
manfaat tumbuhan
 Siswa menjelaskan kembali penjelasan dari guru
tentang manfaat tumbuhan bagi manusia

Penutup 1. Bersama seluruh siswa membuat kesimpulan 1 x 10


tentang materi yang telah dipelajari. menit
2. Melakukan tanya jawab ulang tentang materi yang
telah di ajarkan
3. Mengakhiri dengan mengajak siswa untuk berdoa
sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-
masing

H. Sumber Bahan Ajar


a. Gambar tentang lingkungan alam dan buatan
b. Gambar tentang lingkungan tumbuhan di lingkungan siswa
c. Buku paket ( Buku Pendidikan Kewarganegaraan untuk Sekolah Dasar
Kelas II
d. Lingkungan sekolah
I. Penilaian
Format Kriteria Penilaian
 PRODUK (hasil diskusi)
No Aspek Kriteria Skor
1. Konsep  Semua benar 4
 Sebagian besar benar 3
 Sebagian kecil benar 2
 Semua salah 1

 PERFORMANSI
No Aspek Kriteria Skor
1. Pengetahuan  Pengetahuan 4
 Kadang-kadang 2
Pengetahuan
 Tidak Pengetahuan 1

2. Sikap  Sikap 4
 Kadang-kadang
Sikap 2
 Tidak Sikap
1

Lembar Penilaian
Performan
Jumlah
No Nama Produk Nilai
Skor
Pengetahuan Sikap
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

CATATAN:
Nilai = (Jumlah skor: jumlah skor maksimal) X 10.
 Untuk siswa yang tidak memenuhi syarat penilaian KKM maka
diadakan Remedial.

Banyumas, 12 Oktober 2018
Guru Kelas II Peserta Magang 3

(Endang, S.Pd. (Agung Mukhlis Widodo)


NIP. NIM. 1501100164
Mengetahui,
Kepala Sekolah SDN 1
Pamijen

(Tumiyah, S.Pd. SD.)


NIP.
196205191983042005

Anda mungkin juga menyukai