Anda di halaman 1dari 3

SOAL KEPERAWATAN ANAK

KONSEP ASUHAN KEPERAWATAN ANAK DENGAN


KEBUTUHAN KHUSUS (AUTISME)

OLEH:
KELOMPOK VII TINGKAT II.2

1. NLP. AYU PUSPITA WANGI (P07120016064)


2. NI KADEK DWI WULANDARI (P07120016065)

KEMENTERIAN KESEHATAN RI
POLITEKNIK KESEHATAN DENPASAR
PROGRAM STUDI DIPLOMA III
JURUSAN KEPERAWATAN
TAHUN AKADEMIK 2017
1. Keluarga Tn. K pergi ke poli tumbuh kembang Anak RS Cinta Kasih
mengeluh anaknya bernama An. J mengalami kesulitan bicara dan tidak
mau bergaul dengan teman sekitarnya. Hal ini disadari sejak An. J berumur
3 tahun. An. J sekarang akan beranjak usia 4 tahun. Data pemeriksaan
ditemukan anak tampak sulit bicara, terdapat gerakan stereotipi dan ekolali
serta tidak mau merespon pembicaraan secara verbal. Masalah
keperawatan yang muncul pada An. J adalah...
a. Hambatan komunikasi verbal.
b. Kerusakan komunikasi
c. Resiko membahayakan diri sendiri
d. Hambatan komunikasi berhubungan dengan kebingungan stimulasi
e. Resiko perubahan peran orang tua
2. An. P berusia 4 tahun 6 bulan telah didiagnosa menderita Autis sejak usia 3
tahun. An. P memperlihatkan perilaku kekerasan dan merusak dirinya
sendiri dengan membenturkan kepala ke pintu atau tembok dan disertai
tantrum yang tinggi. Intervensi keperawatan yang tepat diberikan kepada
An. P agar terjadi penurunan perilaku kekerasan adalah..
a. Dekati anak dengan sikap yang agresif agar anak mau menuruti
perintah perawat
b. Sediakan lingkungan kondusif dan sebanyak mungkin rutinitas
sepanjang periode perawatan di rumah sakit.
c. Anjurkan anak untuk mengekspresikan perasaan mereka sesering
mungkn.
d. Kolaborasi dengan ahli terapi terkait dengan pemberian terapi
wicara.
e. Gunakan restrain fisik selama prosedur untuk memastikan
keamanan orang tua terjamin
3. Ny. R mengeluh anaknya bernama An. T sering marah dan memukul orang
disekitarnya tanpa alasan yang jelas, sehingga Ny. R membawa anaknya
untuk diperiksa psikologisnya. Didapatkan hasil An. T menderita Autis
dengan hasil pengkajian pada nutrisi An. T didapatkan bahwa An. T sangat
suka makan ikan laut. Dokterpun menyarankan agar Ny. R menghentikan
konsumsi ikan laut pada anaknya. Jenis ikan laut yang boleh diberikan
pada An. T adalah..
a. Ikan bandeng
b. Ikan salmon
c. Ikan lele
d. Ikan mas
e. Ikan gabus
4. Ny A mempunyai anak umur 4 tahum, saat ini anaknya belum bisa
berbicara dengan jelas, anak kadang mengoceh dengan kata-kata yang
kurang jelas dengan tanpa arti yang berulanh-ulang . dari pernyataan
tersebut anak tersebut mengalami gangguan apakah ?
a. autis dengan gangguan komunikasi
b retardasi mental dengan gangguan komunikasi
c. autime gangguan verbal
d autisme
5. Anak autisme bisa diditeksi pada umur berapa ?
a. 3,5 tahun.
b. 5 tahun.
c. 2,5 tahun
d. 3 tahun
e. semua salah

Anda mungkin juga menyukai