Anda di halaman 1dari 8

4.3.

13 Pelaksanaan Pekerjaan Pemasangan Keramik Lantai

Pelaksanaan pekerjaan keramik lantai pada proyek ini meliputi :

4.3.13.1 Pelaksanaan Pekerjaan Campuran Mortar

Mortar diperlukan sebagai perekat keramik dengan lantai juga sebagai pengatur
ketebalan lantai,campurannya pun harus sesuai standar mutu karena jika campuran dibawah
mutu standar maka keramik akan mudah lepas

4.3.13.1.1 Komposisi Campuran Mortar

Berdasarkan pengamatan langsung,kami menghitung komposisi yang diperlukan untuk


membuat 1 kali adukan campuran mortar adalah
 Semen 4 Sak
 Pasir 8 Arko
 Dan air dengan jumlah secukupnya berdasarkan faktor air semen
Jumlah ini didapatkan berdasarkan pengamatan langsung lebih dari satu kali

4.3.13.1.2 Proses Pengadukan Mortar

1. Tenaga Kerja
Dalam proses pengadukan mortar memerlukan 1-2 pekerja dalam proses kerjanya
2. Alat dan Bahan
 Sekop
 Sendok Semen
 Arko
 Semen Tiga Roda
 Pasir
 Air
3. Langkah Kerja
1) Hamparkan pasir pada satu tempat dengan jumlah sesuai rencana
Gambar 4.001 Hamparan Pasir
Sumber :Dokumentasi Pribadi
2) Lalu tuang semen diatas pasir secara merata dengan jumlah sesuai rencana

Gambar 4.002 Penuangan Semen


Sumber : Dokumentasi Pribadi
3) Lalu aduk dengan sekop sampai tercampur sempurna

Gambar 4.003 Hasil Adukan Pasir dan Semen


4) Lalu beli celah ditengah campuran lalu tuangkan air secukupnya dahulu
5) Lalu aduk hingga rata sambil menuangkan air hingga sesuai jumlah rencana\

4.3.13.2 Pelaksanaan Pekerjaan Pengadaan Bahan

4.3.13.2.1 Pelaksanaan Pekerjaan Pemesanan

Pemesanan bahan untuk pekerjaan pemasangan keramik ini dilakukan oleh pelaksana
lapangan (kontraktor) kepada distributor penjual keramik,dan dipesan beberapa hari sebelum
proses pemasangan agar tidak terjadi kendala saat hari pemasangan
4.3.13.2.2 Pelaksanaan Distribusi Bahan

Pendistribusian bahan untuk pekerjaan pemasangan keramik ini diantar oleh


distributor bahan baik menggunakan pickup,distribusi bahan juga sebaiknya dilakukan
beberapa hari sebelum pemasangan untuk menghindari kendala yang terjadi saat hari
pemasangan

4.3.13.3 Pelaksanaan Pekerjaan Pemasangan Keramik

4.3.13.3.1 Spesifikasi Keramik

Keramik yang digunakan pada proyek ini memiliki spesifikasi yaitu


 Ukuran Keramik : 60 cm x 60 cm
 Tebal Keramik : 95 mm
 Jumlah Keramik per Kotak : 4 pcs
 Berat Keramik : 28 kg (4 pcs)
 Mutu : AAA
 Warna : Putih

Gambar 4.004 Spesifikasi Keramik

4.3.13.3.2 Pemasangan Keramik

1. Tenaga kerja
Berdasarkan pengamatan di lapangan untuk pemasangan keramik dibutuhkan 2-3

pekerja,2 untuk pemasangan dan 1 untuk penuangan dan pengangkutan mortar


2. Alat dan Bahan
 Keramik
 Sendok Semen
 Ember (untuk mengangkut mortar)
 Tali
 Paku

3. Langkah Kerja
Dalam pemasangan keramik,banyak metode yang digunakan tergantung dari pekerja

yang mengerjakannya,langkah kerja ini adalah salah satu metode yang kami amati di

lapangan
1) Memasang Keramik biasa dimulai dari as pintu,beri tanda pada as pintu

dengan menggunakan tali sampai ke dinding di sisi seberang pintu

Gambar 4.005 Tanda Tali di As Pintu


Sumber : Dokumentasi Pribadi
Gambar 4.006 Tali Acuan Keramik
Sumber : Dokumentasi Pribadi

2) Lalu pasang juga tali dengan sudut 90º dari tali pertama,dengan jarak dari

pintu sesuai dengan lebar kolom

Gambar 4.007 Pemasangan Tali


Sumber : Dokumentasi Pribadi
3) Tuang mortar dengan lebar hamparan sesuai dengan lebar keramik yang ingin

dipasang,dan tebal sesuai rencana,ratakan permukaannya


Gambar 4.008 Penuangan Mortar
Sumber : Dokumentasi Pribadi

4) Sebelum keramik dipasang di atas mortar,terlebih dahulu bagian bawah

keramik dioles dengan mortar agar ikatannya lebih kuat

Gambar 4.009 Pengolesan Mortar pada Bagian Bawah Keramik


Sumber :Dokumentasi Pribadi
Gambar 4.010 Hasil Pengolesan Mortar
Sumber : Dokumentasi Pribadi
5) Pasang keramik dan susun dengan rapi,pastikan keramik lurus dengan tali dan

permukaannya sama rata

Gambar 4.011 Pemasangan Keramik


Sumber : Dokumentasi Pribadi
6) Untuk keramik selanjutnya tinggal memindahkan tali dengan jarak sesuai

lebar keramik
7) Jika keramik telah terpasang semua untuk satu ruangan,maka selanjutnya

mengisi celah keramik dengan semen putih


Gambar 4.012 Pengisian Celah Keramik
Sumber: Dokumentasi Pribadi
8) Pemasangan keramik selesai

Anda mungkin juga menyukai