Anda di halaman 1dari 1

Konsep Statistik

Statistik merupakan alat kuantitatif yang sangat bermanfaat untuk banyak tujuan.

Dalam kaitannya dengan manajemen risiko, statistik (khsusunya konsep probabilitas) mempunyai
relevansi yang tinggi dengan pengukuran risiko, karena bisa dipakai untuk mengukur besar kecilnya
risiko.

Sebagai contoh, kita barangkali ingin mengajukan pertanyaan, ‘seberapa besar kemungkinan dua buah
mobil akan mengalami kecelakaan tahun ini?’ Melalui tehnik perhitungan probabilitas, kita akan bisa
menjawab pertanyaan tersebut.

Distribusi Probabilitas

Distribusi probabilitas menjelaskan bagaimana sebaran probabilitas untuk variabel random tertentu.

Untuk variabel random x, distrbibusi probabilitas disebut sebagai fungsi probabilitas (probability
function), dituliskan sebagai f(x).

Fungsi probabilitas tersebut menentukan probabilitas untuk setiap nilai dari variabel random. Sebagai
contoh, jika kita melempar koin satu kali, variabel random yang muncul adalah kejadian munculnya
angka dan munculnya gambar. Fungsi probabilitas bisa dipakai untuk menentukan probabilitas masing-
masing kejadian tersebut, yaitu 0,5.

Variabel Random

Sebagai contoh, misal kita melempar dadu dua kali, kejadian munculnya angka empat dalam dua kali
lemparan tersebut merupakan variabel random. Contoh lain, misal kita mengikuti ujian, kejadian kita
lulus dalam ujian tersebut merupakan variabel random.

Anda mungkin juga menyukai