Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN

KEPALA PUSKESMAS KARANG BINTANG


NOMOR : 188.4/VII/ /SK/PKM-KRB/1201/2018

TE NTAN G

PENANGANAN PASIEN GAWAT DARURAT

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,


KEPALA PUSKESMAS KARANG BINTANG,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu klinis dan keselamatan pasien
Puskesmas Karang Bintang, perlu disusun Penanganan Pasien Gawat Darurat;
b. bahwa sehubungan dengan butir a tersebut diatas maka perlu ditetapkan Surat
Keputusan Kepala Puskesmas Karang Bintang tentang Penanganan Pasien
Gawat Darurat;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan


(Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2009 Nomor 144, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia nomor 5063 );
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik
Kedokteran (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 116, Tambahan Lembaran
Negara Nomor 4431);
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
290/MENKES/PER/III/2008 Tentang Persetujuan Tindakan Kedokteran;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
Hk.02.02/Menkes/514/2015 Tentang Panduan Praktik Klinis bagi Dokter di
Fasilitas Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama.
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 46 Tahun 2015 tentang
Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat Praktek Mandiri Dokter dan
Tempat Praktek Mandiri Dokter Gigi;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KARANG BINTANG TENTANG


PENANGANAN PASIEN GAWAT DARURAT
Kesatu : Keputusan Penanganan Pasien Gawat Darurat ditetapkan sebagaimana dalam
lampiran keputusan ini.
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan bila ada
kekeliruan akan dilakukan perubahan sebagaimana mestinya.

: Karang Bintang
Ditetapkan di
pada tanggal :
KEPALA PUSKESMAS KARANG BINTANG,

Abdul Isyra Hidayat


LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS NOMOR
188.4/VII/ /SK/PKM-KRB/1201/2018
TENTANG : PENANGANAN PASIEN GAWAT DARURAT

Kebijakan Umum:
1. Pelayanan di unit harus berorientasi pada mutu dan keselamatan pasien
2. Setiap petugas harus bekerja sesuai standar profesi, standar prosedur operasional yang berlaku,
etika profesi, etika umum dan menghormati hak pasien
3. Peralatan di unit harus selalu dilakukan pemeliharaan secara teratur dan kalibrasi sesuai
ketentuan yang berlaku
4. Semua petugas unit wajib memiliki izin sesuai dengan ketentuan yang berlaku
5. Dalam melaksanakan tugasnya setiap petugas wajib mematuhi ketentuan dalam keselamatan
pasien
6. Untuk melaksanakan koordinasi dan evaluasi wajib dilaksanakan rapat rutin minimal 1 bulan
sekali
7. Semua unit wajib membuat laporan bulanan, triwulan dan tahunan

Kebijakan Khusus:
Yang termasuk gawat darurat adalah:
1. Cedera Kepala
2. Infark Miocard
3. Luka Bakar
4. Syok Hipovolemik
5. Syok Anafilaktik
6. Syok Hipoglikemia
7. Syok Cardiogenik
8. Kejang Demam
9. Keracunan Organofosfat
10. Keracunan Makanan
11. Open Fraktur
12. Stroke

Ditetapkan di : Karang Bintang


pada tanggal :
KEPALA PUSKESMAS KARANG BINTANG,

Abdul Isyra Hidayat

Anda mungkin juga menyukai