Anda di halaman 1dari 1

Multi Azimuth

Azimuth adalah sudut yang dibentuk dari pengamat menuju objek dengan arah
utara sebagai acuannya.
Multi-Azimuth dalah metode pengambilan data seismic 3D dengan arah
penembakan (shooting) dari berbagai arah (azimuth).
Dalam survei Multi-Azimuth (MAZ), meningkatnya jangkauan azimuth
didapat dengan memperoleh data 3D di daerah bawah permukaan yang sama dengan
beberapa orientasi, yaitu survei diperoleh beberapa kali dalam arah yang berbeda.
Dalam survei streamer konvensional, data pada dasarnya diperoleh di sepanjang
azimuth tunggal sehingga dapat dianggap sebagai survei 'azimuth terbatas'. MAZ
memiliki jangkauan azimuth yang lebih luas dengan memperoleh survei konvensional
overlapping pada berbagai azimut, biasanya 3 - 6. Hasil dari penambahan data 3D
dengan orientasi yang berbeda secara bersama-sama, dapat meningkatkan kualitas
citra gabungan permukaan bawah tanah.
Dibandingkan dengan survey seismic 3D ‘konvensional’, survey seismic multi
azimuth memiliki keunggulan seperti meningkatkan resolusi, ketajaman dan
meningkatkan rasio sinyal terhadap noise (SNR). Berikut prinsip pengambilan data
seismic 3D multi azimuth:

Anda mungkin juga menyukai