Anda di halaman 1dari 20

APLIKASI KOMPUTER

Program atau Software yang Tersedia untuk Pengembangan Media


Pembelajaran Berbasis IT

KELOMPOK 4

Leliyana Nurqolbi 1605111520

Maya Saputri 1605110586

Nur Hajizah Br. Sarumpaet 1605111416

Dosen Pengampu Mata Kuliah :

Syarifah Nur Siregar, S.Si, M.Pd

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS RIAU

2018
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur ke hadirat Allah Swt yang telah


melimpahkan rahmat-Nya, maka pada hari ini makalah yang berjudul “Program
atau Software yang Tersedia untuk Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis
IT” dapat diselesaikan. Untuk itu kami menyampaikan banyak terima kasih kepada
semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembuatan makalah ini.

Terlepas dari semua itu, kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada
kekurangan baik dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu
dengan tangan terbuka kami menerima segala saran dan kritik dari pembaca agar
kami dapat memperbaiki makalah ini.

Akhir kata kami berharap semoga makalah ini dapat memberikan manfaat
maupun inpirasi terhadap pembaca.

Pekanbaru, 18 September 2018

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ....................................................................................... i


DAFTAR ISI ...................................................................................................... ii
BAB I : PENDAHULUAN ................................................................................ 1
A. Latar Belakang 1
B. Rumusan Masalah 2
C. Tujuan Penelitian 2
BAB II : PEMBAHASAN ................................................................................. 3
A. Mample 3
B. Microsoft Word 5
C. Geometer’s SkethPad 6
D. Adobe Flash 7
E. Windows Movie Maker 9
F. Microsoft Word 10
G. Cabri Geometry II Plus 13
BAB III : PENUTUP ......................................................................................... 16
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 17

ii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Media pembelajaran adalah bahan, alat, atau teknik yang digunakan dalam
kegiatan belajar mengajar dengan maksud agar proses interaksi komunikasi
pembelajaran antara guru dan siswa dapat berlangsung dengan baik. Berdasarkan
definisi tersebut, media pembelajaran memiliki manfaat yang besar dalam
memudahkan siswa mempelajari materi pelajaran. Media pembelajaran yang
digunakan harus dapat menarik perhatian siswa pada kegiatan belajar mengajar dan
lebih merangsang kegiatan belajar siswa. Dari definisi tersebut media pembelajaran
memiliki manfaat yang besar dalam memudahkan siswa untuk mempelajari materi
pelajaran.
Peran media pembelajaran menjadi sangat penting didalam strategi
pembelajaran sebagai alat bantu mengajar yang turut mempengruhi situasi, kondisi,
dan lingkungan belajar yang direncanakan, dipersiapkan dan diciptakan oleh guru.
Penggunaan media dalam proses pembelajaran dapat minat dan semangat yang
baru, membangkitkan motivasi dan rangsangan kegiatan belajar dan bahkan
membawa pengaruh-pengaruh psikologis terhadap siswa. Selain membangkitkan
motivasi dan minat siswa, media pembelajaran juga dapat membantu siswa
meningkatkan pemahaman, menyajikan data dengan menarik.
Saat ini hampir setiap sekolah telah mempunyai laboratorium komputer.
Komputer-komputer di laboratorium sekolah tersebut pada umumnya hanya
digunakan untuk kepentingan administrasi, seperti mengetik surat, mengetik
laporan, membuat daftar gaji, dan sebagainya. Masih jarang sekolah yang
menggunakan komputer untuk pembelajaran. Kalaupun ada, sebagian besar
komputer hanya digunakan untuk mata pelajaran komputer itu sendiri (TIK).
Mungkin hal ini disebabkan guru bidang studi (termasuk bidang studi

1
Matematika), belum mampu menggunakan program-program komputer tersebut
dalam pembelajaran.
Kehadiran media mempunyai peran yang penting dalam proses
pembelajaran matematika yang objek kajiannya bersifat abstrak. Maka untuk
menjelaskan apa saja program atau software dalam pengembangan media
pembelajaran maka dibuatlah makalah ini.

B. Rumusan Masalah
1. Apa saja program atau software dalam pengembangan media pembelajaran
berbasis IT ?
2. Apa keguanaan masing-masing program sebagai media pembelajaran
berbasis IT ?

C. Tujuan Penulisan Makalah


1. Dapat mengetahui program atau software dalam pengembangan media
pembelajaran berbasis IT.
2. Dapat mengetahui kegunaan atau manfaat dari masing-masing program
sebagai media pembelajaran berbasis IT.

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. Maple
1. Pengertian Program Maple
Program Maple adalah program komputer matematika tercanggih dan
terlengkap didunia saat ini. Program ini sudah digunakan oleh pelajar SMA
khususnya di Eropa dan Amerika. Dengan memanfaatkan program ini, kedepan
akan muncul pelajar-pelajar indonesia yang hebat disemua bidang keilmuan karena
memang sekarang ini matematika menjadi dasar dari pengembangan semua cabang
keilmuan.

Software program Maple merupakan software program terbaik saat ini,


karena memiliki perintah-perintah program matematika yang lengkap dan
menyeluruh. Simbol-simbol yang digunakan sama dengan simbol matematika
secara teoritis. Selain itu software Maple ini mampu menyelesaikan permasalahan-
permasalahan matematika yang rumit. Dilengkapi dengan tampilan-tampilan grafik
baik 2 dimensi maupun 3 dimensi. Bagi pelajar software ini dilengkapi dengan
“BELAJAR INTERAKTIF” yang memudahkan pelajar untuk mempelajari
matematika melalui penggunaan komputer.

2. Kegunaan Program Maple

Maple menyediakan “Worksheet” yang bisa kita gunakan untuk


memasukkan perintah dan melihat outputnya sekaligus. Kegunaan dari maple
diantaranya adalah:

1. Maple bisa digunakan untuk melakukan komputasi-komputasi sederhana,


seperti operasi (+), (-), (*), (/), pangkat (^), akar kuadrat bilangan (sqrt),
logaritma (log10), ln (log), eksponensial (exp), KPK (lcm), FPB (gcd) dan lain
sebagainya.

3
2. Sebagai alat bantu untuk memahami matematika melalui visualisasi, maupun
alat bantu hitung, antara lain Operasi Aljabar, Menggambar Fungsi, Mencari
Limit Fungsi, Kekontinuan Fungsi, Turunan, Penggunaan Turunan, Integral dan
Penggunaannya (seperti mencari luas daerah dibawah kurva, dan volume benda
putar beserta visualisasinya) dan lain sebagainya. Kegunaan Maple yang
lainnya adalah:
1. Dapat mengerjakan komputasi bilangan secara exact
2. Dapat mengerjakan komputasi numerik yang sangat besar
3. Dapat mengerjakan komputasi simbolik dengan baik
4. Mempunyai banyak perintah bawaan dalam library dan paket-paket untuk
mengerjakan matematika secara luas
5. Mempunyai fasilitas pengerjaan pengeplotan dan animasi untuk grafik baik
dimensi dua ataupun dimensi tiga
6. Mempunyai antarmuka berbasis worksheet
7. Mempunyai fasilitas untuk membuat dokumen dalam beberapa format
8. Mempunyai fasilitas bahasa pemrograman yang dapat digunakan untuk
menuliskan fungsi, paket dan sebagainya.
9. Maple memuat fungsi-fungsi matematika yang standar sepert:
a. fungsi-fungsi trigonometri (sin, cos, tan)
b. fungsi-fungsi trigonometri hiperbolik(sinh, cosh, tanh)
c. invers fungsi-fungsi trigonometri (arcsin, arccos, arctan)
d. fungsi eksponensial (exp)
e. fungsi logaritma natural (In)
f. fungsi logaritma basis 10 (log[10])
g. fungsi akar pangkat dua (sqrt)
h. pembulatan ke bilangan bulat terdekat (round)
i. pemotongan ke bilangan bulat (trunc)
j. bagian pecah (frac)

4
B. Microsoft Word
1. Pengertian Microsoft Word

Microsoft Word adalah aplikasi sebuah program pengolah kata (word


processor) yang dibuat oleh Microsoft Corporation. Program ini biasanya
digunakan para pemakai komputer untuk kegiatan tulis-menulis. Seperti pembuatan
surat, proposal, artikel, brosur, booklet, dan lain-lain dengan aneka font (huruf) dan
layout yang tersedia. Kita juga dapat membuat naskah ilmiah dengan rumus-rumus
matematika, fisika maupun kimia dan mendesain sebuah dokumen dengan variasi
gambar yang unik dan sangat lengkap.

Untuk mengaktifkan Microsoft Word, kita dapat memulai atau menjalankan


program aplikasi Microsoft Word dengan menggunakan langkah berikut:

1. Pilih dan Klik tombol Start


2. Pilih menu program
3. Kemudian, pilih dan klik program Microsoft Word
4. Tunggu sampai jendela program aplikasi Word ditampilkan

2. Pemakaian Ms Word untuk Media Pembelajaran Matematika

Ilmu hitung atau matematika adalah suatu ilmu yang bersifat pasti. Karena
matematika merupakan suatu ilmu yang penuh dengan kepastian, maka matematika
memerlukan penghitungan dan dalam penghitungan kita dapatkan berbagai jenis
hitung sehingga membutuhkannya suatu rumus. Berbagai rumus dalam
matematika didapatkan, mulai yang sederhana sampai yang rumit. Mulai dari
sekedar aljabar sederhana sampai hitungan aplikatif di dunia ekonomi atau bahkan
engineering.

Sebelum kita masuk bagaimana caranya, pastikan dulu format file saat
penyimpanan adalah .docx, agar Equationnya aktif. Terkecuali jika memang
penulisan rumusnya sudah selesai, kita bisa menyimpan dengan format .doc, tetapi

5
perlu diingat file tersebut tidak dapat lagi digunakan untuk menuliskan rumus dari
Equation.

C. Geometer’s SkethPad (GSP)

Geometer’s SketchPad (GSP) sebagai media pembelajaran berbasis IT


adalah software geometri yang dinamis dan bermanfaat dalam menjelaskan bidang
geometri, aljabar, kalkulus, statistik, dan cabang matematika lainnya. Geometer’s
sketchpad juga dapat mensimulasikan bangun ruang geometri dengan baik.

GSP diciptakan oleh Nicholas Jackiw. GSP ini memungkinkan pengguna


melakukan kontruksi secara sederhana hingga sangat kompleks, teorema dan
hubungan dalam geometri, dan memiliki kemampuan untuk merekam konstruksi
siswa sebagai skrip (Kamariah Abu Bakar, dkk, 2008: 2). Geometers sketchpad
dapat mengkonstruksi titik, vektor, garis, maupun suatu kurva tertentu yang
kemudian dapat diketahui bentuk aljabarnya. Selain itu, program GSP menyediakan
proses belajar dan mengajar dengan cara yang lebih kreatif.

Beberapa karakteristik dari geometers sketchpad adalah sebagai berikut:

 Ketepatan dalam melukis dan mengukur secara digital;


 Proses visualisasi dari awal dengan berbagai ukuran dimensi berbeda mudah
dipahami;
 Memberikan kesempatan siswa untuk melakukan investigasi, ekplorasi, dan
pemecahan masalah;
 Mempunyai ciri spesifik, gambar animasi, jejak gambar, dan sembarang
titik yang menyediakan kesempatan untuk mensimulasikan berbagai situasi

Kekurangan Software SketchPad, yaitu:


1. Pilihan icon hanya sedikit,
2. Tidak dapat langsung memasukkan suatu rumus.
3. Sulit mengkoordinasikan langsung jarak yang diinginkan

Kelebihan Software SketchPad, yaitu :

6
1. Dapat mengundo apabila terjadi kesalahan dapat membatalkan perintah yg
telah dilakukan,
2. Dapat meredo untuk mengulangi perintah yang telah dilakukan,
3. Dapat membuat tabel berserta datanya,
4. Dapat menulis rumus bersamaan dengan gambar,
5. Memiliki grid form yang banyak,
6. Dapat merekam setiap pekerjaan yang kita lakukan.
7. Memiliki calculate sendiri untuk keperluan perhitungan
8. Dapat membuktikan rumus trapesium

Salah satu materi yang perlu divisualisasi ke siswa adalah grafik fungsi
kuadrat. Program GSP ini memudahkan siswa mencermati gambar dengan
lengkap dan efesien, terutama bentuk gambar fungsi kuadrat. Materi fungsi
kuadrat salah satu kajian materi matematika di sekolah menengah atas mempunyai
tujuan pembelajaran yaitu siswa mampu mengenali sifat-sifat fungsi kuadrat, siswa
mampu menentukan persamaannya dan menggambar grafiknya. Konsep fungsi
kuadrat juga banyak kaitannya dalam mempelajari matematika lanjutan misalnya
materi turunan, integral dan program linear.

D. Adobe Flash (Macromedia Flash)

Adobe Flash (dahulu bernama Macromedia Flash) adalah salah


satu perangkat lunak komputer yang merupakan produk unggulan Adobe Systems.
Adobe Flash digunakan untuk membuat gambar vektor maupun animasi gambar.
Flash didesain dengan kemampuan untuk membuat animasi 2 dimensi yang handal
dan ringan sehingga flash banyak digunakan untuk membangun dan memberikan
efek animasi pada website, CD interaktif dan yang lainnya. Selain itu aplikasi ini
juga dapat digunakan untuk membuat animasi logo, movie, game, pembuatan
navigasi pada situs web, tombol animasi, banner, menu interaktif, interaktif form
isian, e-card, screen saver dan pembuatan aplikasi-aplikasi web lainnya.
Fungsi macromedia:

7
a. Membuat presentasi
b. Membuat aplikasi
c. Membuat animasi
d. Membuat konten video
e. Membuat media-rich flash dengan mengkombinasikan unsur: gambar,
suara, video, dan efek-efek khusus.
Salah satu bentuk penggunaan teknologi pembelajaran yang dapat
menggabungkan unsur pendidikan dan unsur hiburan adalah digunakannya
teknologi informasi berbasis komputer. Penggunaan teknologi informasi yang
berbasis komputer, diharapkan dapat menjadi salah satu cara inovatif dalam
penyampaian materi pembelajaran.
Macromedia flash dikembangkan sebagai media pembelajaran bertujuan
untuk menciptakan media pembelajaran yang interaktif. Ini dikarenakan terkadang
media pembelajaran yang selama ini digunakan berupa buku dan media
pembelajaran menggunakan power point masih belum menunjang prestasi siswa.
Media pembelajaran dengan menggunakan Macromedia Flash ini diharapkan
mampu meningkatkan daya tarik siswa dalam mengikuti pelajaran. Guru tidak
hanya mengajar dengan metode ceramah dan metode lain yang terus menerus
mengajak peserta didik memperhatikan dirinya saja. Sebagai guru juga harus bisa
menerapkan sofware-sofware komputer yang telah tersedia sebagai wujud
perkembangan teknologi ini menjadi media belajar yang memudahkan guru itu
sendiri dan juga disukai peserta didiknya.
Adapun kelebihan Macromedia Flash dalam media pembelajaran matematika :
a. Pengguna program Macromedia Flash dapat dengan mudah dan bebas dalam
berkreasi membuat animasi dengan gerakan bebas sesuai dengan alur adegan
animasi yang dikehendakinya.
b. Macromedia Flash ini dapat menghasilkan file dengan ukuran kecil. Hal ini
dikarenakan Flash, menggunakan animasi dengan basis vektor, dan juga ukuran
file Flash yang kecil ini dapat digunakan pada halaman web tanpa
membutuhkan waktu loading yang lama untuk membukanya.

8
c. Macromedia Flash menghasilkan file bertipe (ekstensi). FLA yang bersifat
fleksiibel, karena dapat dikonversikan menjadi file bertipe .swf, .html, .gif, .jpg,
.png, .exe, .mov. hal ini memungkinkan pengguna program Macromedia Flash
untuk berbagai keperluan yang kita inginkan.
d. Lebih dapat memahami materi yang dipelajari karena setiap materi disajikan
simulasinya.
e. Lebih semangat dalam belajar karena penyajian materi dilengkapi dengan
gambar, suara dan video.
f. Dapat berinteraksi dengan media karena bersifat interaktif.
Kekurangan Macromedia Flash dalam media pembelajaran matematika :
a. Waktu belajarnya lama, apalagin bagi yang belum pernah menggunakan
sofware desain grafis sebelumnya.
b. Menunya tidak user friendly.
c. Perlu banyak refrensi tutorial.
d. Bahasa pemrogamannya agak susah.

E. Windows Movie Maker

Windows Movie Maker adalah software video editing yang umumnya


mudah ditemukan di setiap komputer indonesia. Program ini telah terintegrasi
dengan operating system windows. Windows movie maker merupakan software
yang digunakan untuk menangkap audio dan video dari kamera video, web kamera
atau sumber video lainnya, kemudian mengedit hasil capture tersebut menjadi
sebuah movie. Selain itu, windows movie maker dapat digunakan untuk
mengimport audio, video, foto maupun gambar untuk dipakai bersama movie yang
dibuat. Proses import yang dilakukan windows movie maker jauh lebih
Sederhana.
Menurut Bill Birney, dkk (2000) Windows Movie Maker adalah perangkat
lunak yang merupakan bagian dari Windows Live Essentials 2011. Fungsi utama
program ini adalah untuk melakukan olah digital terhadap cuplikan-cuplikan
gambar bergerak (film), misalnya untuk menambahkan animasi, efek visual

9
ataupun sebuah redaksi singkat yang berhubungan dengan film yang sedang
disunting.
Sebagai gambaran beberapa fasilitas yang didukung oleh fasilitas ini adalah :
1. Mengimpor video klip dari video kamera digital
2. Menyimpan seluruh koneksi video rumah di komputer PC
3. Mengatur klip-klip sesuai dengan urutan yang kita inginkan
4. Menggunakan efek Fade atau Dissolve antar klip
5. Menangkap gambar diam dari video klip
6. Memberi judul,musik latar belakang,efek suara,dan narasi suara ke dalam klip
video kita
7. Menyimpan lebih dari 20 jam video untuk setiap Gigabyte ruang harddisk kita
(tergantung kualitas yang digunakan )
8. Membuat katalog dan mengorganisir video kita dengan cepat dan

F. Microsoft Excel
a. Pengertian Microsoft Excel
Microsoft Excel adalah aplikasi spreadsheet canggih yang dijalankan
dibawah sistem operasi Windows. Program ini menjadi andalan untuk
menghitung, menganalisis, dan mepresentasikan data. Microsoft Excel
merupakan program spreadsheet pertama yang mengizinkan pengguna untuk
mendefinisikan bagaimana tampilan dari spreadsheet yang mereka sunting
seperti font, atribut karakter, dan tampilan setiap sel. Microsoft Excel juga
menawarkan penghitungan kembali terhadap sel-sel secara cerdas, dimana sel
yang berkaitan dengan sel tersebut saja yang akan diperbarui nilainya dimana
program-program spreadsheet lainnya akan menghitung ulang keseluruhan data
atau menunggu perintah khusus dari pengguna. Serta Microsoft Excel juga
menawarkan fitur pengolahan grafik yang sangat baik.
Microsoft Excel merupakan aplikasi untuk mengolah data secara otomatis
yang dapat berupa perhitungan dasar, rumus, pemakaian fungsi-fungsi,
pengolahan data dan tabel, pembuatan grafik dan menajemen data. Pemakaian

10
rumus sendiri dapat berupa penambahan, pengurangan, perkalian dan lain
sebagainya. Sedangkan pemakaian fungsi-fungsi dapat berupa pemakaian
rumus yang bertujuan untuk menghitung dalam bentuk rumus matematika
maupun non matematika.
Microsoft Excel merupakan perangkat lunak yang berfungsi sebagai
pengolah angka yang paling banyak digunakan pada saat ini, selain untuk
pengolahan angka, perangkat lunak ini dapat digunakan untuk analisa data,
pengolahan dokumen, pembuatan database dan pembuatan grafik. Software ini
sangat membantu untuk menyelesaikan semua permasalahan pada bidang
administratif mulai yang paling sederhana sampai yang lebih kompleks.

b. Kegunaan Microsoft Excel dalam pengembangan media pembelajaran

1) Dalam mengelola data

Penggunaan pengelolaan data biasanya digunakan untuk mencari nilai


rata-rata, nilai tengah, dan pencarian nilai max serta nilai min dari
sebuah data.

2) Pembuatan Grafik

Fitur grafik data pada Microsoft excel ini memberikan kemudahan


dalam proses penganalisaan data dalam bentuk tabel maupun grafik.
Microsoft Exel dapat digunakan untuk membuat grafik pada tombol
Toolbar Chart Wizart. Kita bisa memilih grafik sesuai pilihan yang kita
inginkan. Seperti bentuk Lingkaran, kolom, diagram, garis, area, dan
scatter. Kemudian kita dapat memilihnya dengan cara mngklik pada Tab
Custom Types. Pembuatan grafik ini biasanya digunakan dalam
pembuatan grafik perkembangan jumlah penduduk, grafik penjualan
sebuah toko, dll.

3) Membantu Proses Menghitung

11
Menghitung tidak bisa terlepas dari kehidupan kita sehari-hari.
Misalnya saja saat kita bersekolah, saat kita melakukan transaksi jual-
beli, maupun dalam penghitungan data. Kini Microsoft Office telah
menediakan suatu program untuk kita gunakan menghitung. Baik
perhitungan dasar maupun perhitungan yang kompleks.

4) Operasi Tabel

Jumlah baris yang tersedia pada microsoft excel yang mencapai


1.084.576 dan jumlah kolomnya hingga 16.384, maka tidak akan merasa
kesulitan apabila melakukan input data yang membutuhkan jumlah
kolom dan baris yang sangat banyak.

5) Penggunaan Dalam Fungsi Matematis

Fungsi Max: Digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari sekumpulan


data,
penulisannya : =max(number1,number2,…)

Fungsi Min: Digunakan untuk mencari nilai terendah dari sekumpulan


data,
penulisannya : =max(number1,number2,…)

Fungsi Sum: Digunakan untuk menjumlahkan sekumpulan data pada


satu range,
penulisannya : =SUM(number1,number2,..)

Fungsi Average: Digunakan untuk mencari nilai rata-rata,


penulisannya : =average(number1,number2,…)

Fungsi Count : Digunakan untuk menghitung jumlah data dari range


yang kita pilih

12
Fungsi Var : Digunakan untuk menentukan nilai varience dari suatu
range,
penulisannya : =var(number1,number2,…)

Fungsi Stedev : Digunakan untuk menentukan standart devisiasi dari


suatu range,
penulisannya : =stedev(number1,number2,…

G. Cabri Geometry II Plus


a. Pengertian Cabri Geometry II Plus
Cabri Geometry II Plus adalah suatu software yang sangat membantu kita
yang ingin mempelajari konstruksi geometri. Dengan Cabri kita bisa membuat
konstruksi berbagai bangun-bangun geometri (dimensi 2) beserta hubungan di
antara mereka. Di Cabri tersedia berbagai menu menggambar…mulai dari
menggambar garis (dan ruas garis) sampai menggambar konflik antara
lingkaran dan garis (yang akan menghasilkan dua buah parabola). Walaupun
terlihat sederhana karena banyaknya menu yang disediakan, tetapi untuk
mengkonstruk gambar ternyata tidak sederhana karena kita masih harus berpikir
berbagai macam konsep geometri.
Dalam pembelajaran geometri perlu diperhatikan pula peranan alat peraga
yang berkaitan erat dengan objek geometri yang abstrak. Ketika teori Van Hiele
muncul, jenis alat peraga pembelajaran matematika masih sangat terbatas pada
benda-benda kongkrit. Namun, seiring perkembangan teknologi saat ini telah
berkembang jenis alat peraga baru yang dikenal dengan konsep alat peraga
maya. Alat ini memiliki karakteristik benda-benda semi kongkrit dan dapat
dimanipulasi langsung oleh siswa dalam kegiatan pembelajaran. Contohnya
jenis Dynamic Geometry Software (perangkat lunak geometri dinamis).

b. Manfaat Cabri Geometry II Plus dalam pengembangan media pembelajaran

13
Penggunaan teknologi berupa Software Cabri Geometry II telah dapat
membantu meningkatkan kemampuan matematis siswa, sehingga diharapkan
dengan penggunaan Software Cabri Geometry II Plus dalam pembelajaran
geometri juga akan mengembangkan kemampuan pembuktian matematis,
kemampuan penalaran matematis, dan kemampuan pemecahan masalah
matematis.

1. Menggunakan Cabri Geometry Untuk Mengembangkan


Kemampuan Pembuktian Matematis
Salah satu aturan dalam pembelajaran geometri di kelas
adalah bagaimana siswa mengungkapkan bukti dengan adanya
fakta-fakta. Sebuah bukti akan diterima secara logis apabila
sesuai dengan definisi, aksioma dan teorema sebelumnya.
Menurut Mariotti (2006) Untuk membantu siswa memahami
logika pengembangan bukti menggunakan ide-ide yang dimiliki
olehh siswa diperlukan sebuah media yang dapat
menggambarkan situasi dari sebuah teorema. Dibawah ini
adalah contoh pebuktian dari sebuah teorema yang kemudian di
konstruksi dengan menggunakan Cabri Geometry dan siswa
kemudian menentukan nilai kebenaran dari sebuah teorema
tersebut.
2. Menggunakan Cabri untuk Membantu Siswa Mengembangkan
Kemampuan Penalaran Matematis
Untuk mengembangkan ide siswa dalam pembuktian yaitu dengan
menggunakan masalah terbuka. Interaksi siswa dengan Cabri Geometry
terjadi diamana setiap informasi yang dibutuhkan oleh siswa sudah tersedia
dalam gambar yang dikinstruksi dalam Cabri Geometry.

3. Menggunakan Cabri untuk Membantu Siswa Mengembangkan


Kemampuan Koneksi Matematis

14
Pada kegiatan ini siswa diminta mengeksplorasi masalah terbuka
kemudian mengenali sifat yang digunakan dalam konstruksi mereka yang
sesuai dengan hipotesis "nyata" yang mereka duga dan karenanya jaminan
sifat ditemukan. Selanjutnya siswa diminta diminta untuk meninjau proses
konstruksi, menjelaskan prosedur mereka, kami membantu mereka
menangkap semua kondisi dalam masalah terbuka, menyadari apakah
mereka memiliki dikenakan sifat tambahan atau pembatasan, dan
memahami ketergantungan hubungan terlibat dan, oleh karena itu, logika di
balik pernyataan dari bentuk jika ... kemudian ...
4. Menggunakan Cabri Geometri untuk Manegembangkan
Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis
Salah satu Software yang dapat digunakan dalam pembelajaran
matematika khususnya geometri adalah Cabry II Plus yang bisa digunakan
secara interaktif untuk pemelajaran geometri dan bisa digunakan oleh guru
maupun siswa (cabrilog). Beberapa hal yang dapat digunakan oleh II Plus
plus adalah mengkonstruksi gambar sama seperti apa yang bisa dilakukan
oleh penggaris, pensil, jangka, dan lain-lain sehingga hasilnya bisa lebih
akurat, dapat dimanipulasi dengan mudah hanya dengan mengklik tool yang
ada aplikasi tombolnya. Dengan Cabry II Plus siswa dapat mengeksplorasi
sebuah sistem aksiomatik geometri mulai dari menentukan konjektur hingga
dapat membuktikan konjektur-konjektur yang telah di buat. Selain itu,
dengan menggunakan Cabry II Plus siswa dapat menntukan sifat-sifat dari
bangun geometri karena dalam software keakuratan sangat tinggi.
Cabri geometri II Plus juga dapat digunakan sebagai alat bantu untuk
pemecahan masalah geometri. Dengan Cabri geometri II Plus siswa
mengkonstruksikan sebuah permasalahn yang diberikan dan
mengeksplorasi sehingga menemukan dugaan-dugaan sehingga siswa dapat
menemukan penyelesaian dari masalah yang telah diberikan.

15
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Melihat kemampuan komputer yang sangat besar dalam pembelajaran,


maka penggunaan komputer untuk pembelajaran matematika sudah saatnya
digalakkan. Keberadaan komputer di berbagai sekolah dan perguruan tinggi, sudah
saatnya tidak hanya digunakan sebagai pengisi kegiatan ekstrakurikuler apalagi
sekedar sebagai pajangan. Komputer sudah saatnya digunakan sebagai media
pembelajaran yang dapat mempermudah guru dalam proses pembelajaran dan
membantu siswa untuk memahami materi pelajaran.

Saat ini sudah banyak tersedia program komputer yang berkaitan dengan
matematika. Meskipun demikian, program yang tersedia seringkali tidak sesuai
untuk digunakan di dalam kelas. Program yang ada di pasaran lebih banyak sebagai
program untuk latihan (drill), bukan sebagai program pembelajaran yang urutannya
sesuai materi yang akan disajikan. Untuk mengatasi kendala ini, maka guru
diharapkan untuk mampu mengembangkan program pembelajaran (courseware)
secara mandiri.

B. Saran

Penggunaan media pembelajaran dalam bidang matematika, masih jarang


dilakukaan oleh para pendidik yang hanya fokus menyampaikan materi sehinngga
membuat beberapa peserta didik merasa bosan dan beranggapan bahwa mateatika

16
itu hanya angka dan hitung-hitungan. Jadi, sebaiknya unttuk seluruh pendidik dapat
menggunakan media pembelajaran berbasis IT dalam proses belajar mengajar, agar
proses belajar mengajar menjadi lebih baik dan peserta didik juga merasa nyaman.
Namun, tak selamanya media dapat menunjang pembelajaran, jadi sebaiknya
pendidik dapat mengatur penggunaan media dengan baik.

DAFTAR PUSTAKA

https://www.belajaroffice.com/pengertian-microsoft-excel-fungsi-dan-
manfaatnya/ diakses pada tanggal 18 September 2018

https://cindypratiwiblog.wordpress.com/2016/01/05/fungsi-dan-kegunaan-
microsoft-excel/ diakses pada tanggal 18 September 2018

https://deking.wordpress.com/2007/04/28/curhatnya-seorang-manusia-biasa/
diakses pada tanggal 18 September 2018

http://lib.unnes.ac.id/22469/1/4301411066-s.pdfdiakses pada tanggal 18


September 2018

http://harysyahrez4.blogspot.com/2015/12/makalah-media-pembelajaran-
matematika.html diakses pada tanggan 18 Sepetmber 2018

http://msofficedalammatematika.blogspot.com/2015/09/penggunaan-microsoft-
word-dan-microsoft.html diakses pada 18 September 2018

https://widodosigit.wordpress.com/2013/04/19/penggunaan-maple-dalam-
pembelajaran-matematika/ diakses pada 18 September 2018

Muzdalipah. 2017. APLIKASI SOFTWARE GEOMETRI. Vol. 3


(jurnal.unsil.ac.id/index.php/jps/article/download/280/259)

17

Anda mungkin juga menyukai