Anda di halaman 1dari 3

Capcay Oriental

Bahan :
1. 4 buah jamur kancing
2. 1 bungkus Saori Saus Tiram
3. 100 ml air
4. 4 batang sawi hijau
5. 30 gr wortel
6. 6 buah udang kupas
7. 2 siung bawang putih
8. 3 buah jagung muda (baby corn)
9. 50 gr kembang kol
10. 3 sdm minyak goreng

Cara Memasak
1) Iris sawi hijau, jagung muda, wortel, dan potong jamur kancing menjadi 2 bagian.
Cincang bawang putih. Sisihkan.
2) Panaskan minyak goreng, masukkan bawang putih dan udang kupas, tumis hingga
udang berubah warna. Masukkan jagung muda, wortel, jamur kancing, kembang kol,
dan air. Aduk rata.
3) Masukkan air dan Saori Saus Tiram, aduk rata.
4) Masukkan sawi hijau, masak hingga matang. Sajikan.

Sayuran Tetap Segar Saat Dimasak


- Rebus sayuran lalu rendam dalam air es. Ini membuat waktu menumis lebih singkat
dan sayur tetap terlihat segar.
- Agar lebih maksimal, tumis sayur dengan api besar dalam waktu singkat.
Tumis Buncis

Bahan
1. 100 gr buncis muda
2. 1 butir telur ayam
3. 1 bungkus Saori Saus Pedas Ala Szechuan

4. 1⁄2 buah bawang bombay


5. 1 buah cabai merah besar
6. 10 ml air
7. 2 sdm minyak goring

Cara Memasak
1) Potong bawang bombay, potong serong cabai merah besar, dan potong memanjang
buncis.
2) Panaskan minyak, kocok lepas telur ayam, tumis orak-arik, sisihkan.
3) Masukkan bawang bombay, cabai merah, dan buncis, aduk rata.
4) Masukkan air dan Saori Saus Pedas ala Szechuan. Aduk rata, masak hingga matang,
angkat dan sajikan.

Anda mungkin juga menyukai