Indonesia Tersenyum

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ni Putu Reni Anggriani

Falkutas : Kedokteran
Gugus/Absen : 13/050

SEBUAH SENYUMAN BERIBU MAKNA


(Indonesia Tersenyum)

Negara Indonesia dikenal sebagai suatu Negara yang memiliki banyak sumber daya alam,
dan memiliki beragam kebudayaan. Negara yang memiliki iklim tropis, dan terkenal sebagai
sebuah Negara agraris sehingga yang menjadikan Indonesia memiliki hamparan sawah di setiap
sudutnya. Pertanian yang berada di Indonesia dapat diartikan sebagai suatu roda penggerak
perekonomian nasional bangsa Indonesia.
Pada saat ini sektor pertanian Indonesia dari sisi produksi merupakan sektor yang paling
berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Pertanian di Indonesiaa saat ini biasa
dikatakan terus mengalami perkembangan. Dari tahun ke tahun, lapangan kerja di bidang
pertanian semakin menurun. Dulu 40% sekarang tinggal 34% tenaga kerja. Salah satu faktor
yang menyebabkan penurunan tenaga kerja di bidang pertanian adalah menurunya luas lahan di
Indonesia. Karena produktivitas yang mengalami peningkatan, maka orang akan mulai
melakukan mekanisme dalam pengerjaan lahan. Artinya, tenaga manusia akan digantikan oleh
mesin sehingga otomatis akan mengurangi tenaga kerja. Banyak masyarakat yang menganggap
bahwa berprofesi sebagai petani tidak akan menjamin kesuksesan di masa depan dan mereka
menganggap bahwa bekerja sebagai seorang petani adalah hal yang memalukan.
Untuk mengetahui lebih lanjut lagi mengenai masalah pertanian, maka saya secara pribadi
turun langsung ke lahan pertanian dan secara langsung bertanya kepada salah satu petani yaitu
bapak tani yang saya jumpai saat itu. Kali ini saya berkesempatan untuk membantu pak tani
menanam padi di sawah. Ternaya semuanya tidak semudah yang saya bayangkan. Jika tidak ahli,
maka hasil panen yang di dapatkan tidak akan maksimal.
Menurut beliau, banyak perubahan yang terjadi pada sistem pertanian Indonesia hingga
saat ini. Lahan pertanian yang semakin menyempit, sedikitnya tenaga kerja, dan tidak sedikit
biaya yang mereka keluarkan untuk dapat menghasilkan panen yang maksimal. Menjadi seorang
petani bukanlah pekerjaan yang mudah. Para petani harus rela untuk berpanas panasan di bawah
panasnya terik matahari, mereka harus mencangkul, menanam padi , ketika padi mereka mulai
berbuah dari hijau menjadi kuning maka tiba saatnya mereka harus mengusir burung-burung
yang memakan padi mereka. Meskipun menjadi seorang petani bukanlah hal yang mudah,
namun ia tetap melanjutkan profesinya sebagai seorang petani, karena hanya dialah satu satunya
di keluarganya yang bersedia menjadi seorang petani.
Saya sangat kagum kepada bapak petani tersebut. Meskipun dengan usianya yang semakin
tua dan kondisi tubuhnya yang tak lagi kuat seperti saat muda, namun tetap semangat untuk
bertani dan menghasilkan beras yang berkualitas. Senang rasanya ketika saya bisa membantu
bapak tani walaupun hanya untuk menanam padi. Sekecil apapun pertolongan yang saya berikan,
ternayata itu sangat berdampak pada bapak tani. Bukan tentang seberapa banyak pekerjaan yang
kita lakukan untuk menolong mereka, tetapi tentang bagaimana ketulusan kita ketika kita
membantu mereka. Karena dengan begitu mereka merasa lebih di hargai. Ketika saya menanam
padi bersama bapak tani, kami menanamnya sambil bercanda gurau. Pekerjaan berat pun menjadi
terasa lebih ringan. Ada senyuman manis yang terukir di wajah bapak tani. Senyuman manis
dengan seribu makna.

“Kebahagiaan tergantung pada apa yang Anda berikan, bukan kepada apa yang Anda peroleh”
-Mohandas Ghandi

Anda mungkin juga menyukai