Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI FRAKSI N-HEKSAN AKAR


JARAK MERAH (Jatropha gossypifolia L.) TERHADAP
PERTUMBUHAN BAKTERI Escherichia coli DENGAN METODE
DIFUSI CAKRAM
Latar Belakang: Escherichia coli merupakan bakteri yang paling sering menjadi
sumber infeksi yang terjadi di masyarakat salah satunya diare. Telah banyak
ditemukan kasus resistensi pada pengobatan diare. Banyak penelitian yang telah
dilakukan mengenai tanaman yang memiliki aktivitas antibakteri untuk mencegah
terjadinya perluasan resistensi. Salah satunya alternatif antibakteri adalah tanaman
jarak merah yang diketahui mengandung senyawa kimia terpenoid dan antrakuinon.
Tujuan: Peneliti ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri, zona hambat,
konsentrasi efektif dari ekstrak n-heksan akar jarak merah dalam menghambat
pertumbuhan Escherichia coli.
Metodologi: Uji aktivitas antibakteri menggunakan metode difusi cakram dengan
konsentrasi 100 mg/ml, 50 mg/ml, 25 mg/ml. simplisia akar jarak merah diekstraksi
dengan metode maserasi dengan (1:10) menggunakan pelarut n-heksan. Kontrol positif
yang digunakan adalah kloramfenikol 30 µg/disk. Kontrol negatif yang digunakan
adalah aquades dengan campuran DMSO.
Hasil dan Kesimpulan: Ekstrak n-heksan akar jarak merah tidak membentuk zona
hambat terhadap pertumbuhan Escherichia coli. Kontrol positif memberikan zona
hambat 22 mm.Ekstrak n-heksan akar jarak merah tidak memiliki aktivitas antibakteri
terhadap pertumbuhan Escherichia coli. Konsentrasi efektif ekstrak n-heksan akar
jarak merah terhadap Escherichia coli tidak dapat ditentukan.

Kata Kunci: Antibakteri, Ekstrak n-Heksan Akar Jatropha gossypifolia L,


Escherichia coli

ix

Anda mungkin juga menyukai