Anda di halaman 1dari 12

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Organisasi nirlaba memiliki perbedaan yang cukup signifikan dengan


organisasi yang berorientasi kepada laba. Dalam menjalankan kegiatannya,
organisasi nirlaba tidak semata-mata digerakkan oleh tujuan untuk mencari laba.
Meski demikian not-for-profit juga harus diartikan sebagai not-for-loss. Oleh
karena itu, organisasi nirlaba selayaknya pun tidak mengalami defisit. Adapun
bila organisasi nirlaba memperoleh surplus, maka surplus tersebut akan
dikontribusikan kembali untuk pemenuhan kepentingan publik, dan bukan untuk
memperkaya pemilik organisasi nirlaba tersebut.

Dalam hal kepemilikan, kepemilikan dalam organisasi nirlaba tidak dapat


dijual, dialihkan, atau ditebus kembali sebagaimana pada organisasi bisnis. Selain
itu, kedua jenis organisasi tersebut bereda dalam hal cara organisasi memperoleh
sumber daya yang dibutuhkan untuk melakukan berbagai aktivitas operasinya.
Organisasi nirlaba umumnya memperoleh sumber daya dari sumbangan para
anggota dan donatur lain, yang idealnya, tidak mengharapkan adanya
pengembalian atas donasi yang mereka berikan.

Lebih lanjut, walaupun tidak meminta adanya pengembalian, namun para


donatur sebagai salah satu stakeholder utama organisasi nirlaba tentunya
mengharapkan adanya pengembalian atas sumbangan yang mereka berikan. Para
donatur ini, baik mempersyaratkan atau tidak, tentu tetap menginginkan pelaporan
serta pertanggungjawaban yang transparan atas dana yang mereka berikan. Para
donatur ingin mengetahui bagaimana dana yang mereka berikan dikelola dengan
baik dan dipergunakan untuk memberi manfaat bagi kepentingan publik.

1
Untuk itu, organisasi nirlaba perlu menyusun laporan keuangan. Hal ini bagi
sebagian organisasi nirlaba yang scope-nya masih kecil serta sumber daya-nya
masih belum memadai, mungkin akan menjadi hal yang menantang untuk
dilakukan. Terlebih karena organisasi nirlaba jenis ini umumnya lebih fokus pada
pelaksanaan program ketimbang mengurusi administrasi. Namun, hal tersebut
tidak boleh dijadikan alasan karena organisasi nirlaba tidak boleh hanya
mengandalkan pada kepercayaan yang diberikan para donaturnya. Akuntabilitas
sangat diperlukan agar dapat dapat memberikan informasi yang relevan dan dapat
diandalkan kepada donatur, regulator, penerima manfaat dan publik secara umum.

Maka dari itu, IAI menerbitkan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan


Nomor 45 tentang Pelaporan Keuangan Organisasi Nirlaba, dimana dalam PSAK
ini diuraikan mengenai tujuan laporan keuangan organisasi nirlaba bai para
penyumbang, anggota organisasi, kreditur, dan pihak lain yang menyediakan
sumber daya bagi organisasi nirlaba.

B. Rumusan Masalah
1. Apakah yang dimaksud dengan organisasi nirlaba ?
2. Apa sajakah hal-hal yang membedakan organisasi nirlaba dengan
organisasi bisnis ?
3. Apa sajakah tujuan dibuatnya PSAK 45 terhadap organisasi nirlaba ?
4. Bagaimanakah komponen laporan keuangan organisasi nirlaba menurut
PSAK 45 ?
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan organisasi nirlaba.
2. Untuk mengetahui hal-hal yang membedakan organisasi nirlaba dengan
organisasi bisnis.
3. Untuk mengetahui tujuan dibuatnya PSAK 45 terhadap organisasi nirlaba.
4. Untuk mengetahui komponen laporan keuangan organisasi nirlaba
menurut PSAK 45.

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Organisasi Nirlaba

Organisasi nirlaba atau organisasi non profit adalah suatu organisasi yang
bersasaran pokok untuk mendukung suatu isu atau perihal di dalam menarik
perhatian publik untuk suatu tujuan yang tidak komersil, tanpa ada perhatian
terhadap hal-hal yang bersifat mencari laba (moneter). Organisasi nirlaba meliputi
gereja, sekolah negeri, derma publik, rumah sakit dan klinik publik, organisasi
politis, bantuan masyarakat dalam hal perundang-undangan, organisasi jasa
sukarelawan, serikat buruh, asosiasi profesional, institut riset, museum, dan
beberapa para petugas pemerintah.

Menurut PSAK No.45 bahwa organisasi nirlaba memperoleh sumber daya


dari sumbangan para anggota dan para penyumbang lain yang tidak
mengharapkan imbalan apapun dari organisasi tersebut. (IAI, 2004: 45.1)

Lembaga atau organisasi nirlaba merupakan suatu lembaga atau kumpulan


dari beberapa individu yang memiliki tujuan tertentu dan bekerja sama untuk
mencapai tujuan tadi, dalam pelaksanaannya kegiatan yang mereka lakukan tidak
berorientasi pada pemupukan laba atau kekayaan semata (Pahala Nainggolan,
2005 : 01). Lembaga nirlaba atau organisasi non profit merupakan salah satu
komponen dalam masyarakat yang perannya terasa menjadi penting sejak era
reformasi, tanpa disadari dalam kehidupan sehari-hari kini semakin banyak
keterlibatan lembaga nirlaba.

Dalam organisasi nirlaba pada umumnya sumber daya atau dana yang
digunakan dalam menjalankan segala kegiatan yang dilakukan berasal dari
donatur atau sumbangan dari orang-orang yang ingin membantu sesamanya.

3
Tujuan organisasi nirlaba yaitu untuk membantu masyarakat luas yang tidak
mampu khususnya dalam hal ekonomi.

Organisasi nirlaba pada prinsipnya adalah alat untuk mencapai tujuan


(aktualisasi filosofi) dari sekelompok orang yang memilikinya. Karena itu bukan
tidak mungkin diantara lembaga yang satu dengan yang lain memiliki filosofi
(pandangan hidup) yang berbeda, maka operasionalisasi dari filosofi tersebut
kemungkinan juga akan berbeda. Karena filosofi yang dimiliki organisasi nirlaba
sangat tergantung dari sejarah yang pernah dilaluinya dan lingkungan
poleksosbud (politik, ekonomi, sosial dan budaya) tempat organisasi nirlaba itu
ada.

B. Perbedaan antara Organisasi Nirlaba dengan Organisasi Bisnis

Karakteristik organisasi nirlaba berbeda dengan organisasi bisnis. Perbedaan


utama yang mendasar terletak pada cara organisasi memperoleh sumber daya
yang dibutuhkan untuk melakukan berbagai aktivitas operasinya. Organisasi
nirlaba memperoleh sumber daya dari sumbangan para anggota dan para
penyumbang lain yang tidak mengharapkan imbalan apapun dari organisasi
tersebut.

Sebagai akibat dari karakteristik tersebut, dalam organisasi nirlaba timbul


transaksi tertentu yang jarang atau bahkan tidak pernah terjadi dalam organisasi
bisnis, misalnya penerimaan sumbangan. Namun demikian dalam praktik
organisasi nirlaba sering tampil dalam berbagai bentuk sehingga seringkali sulit
dibedakan dengan organisasi bisnis pada umumnya. Pada beberapa bentuk
organisasi nirlaba, meskipun tidak ada kepemilikan, organisasi tersebut mendanai
kebutuhan modalnya dari utang dan kebutuhan operasinya dari pendapatan atas
jasa yang diberikan kepada publik. Akibatnya, pengukuran jumlah, saat, dan
kepastian aliran pemasukan kas menjadi ukuran kinerja penting bagi para

4
pengguna laporan keuangan organisasi tersebut, seperti kreditur dan pemasok
dana lainnya.

Organisasi semacam ini memiliki karakteristik yang tidak jauh berbeda


dengan organisasi bisnis pada umumnya. Para pengguna laporan keuangan
organisasi nirlaba memiliki kepentingan bersama yang tidak berbeda dengan
organisasi bisnis, yaitu untuk menilai:

a) Jasa yang diberikan oleh organisasi nirlaba dan kemampuannya untuk terus
memberikan jasa tersebut

b) Cara manajer melaksanakan tanggung jawabnya dan aspek kinerja manajer.

Kemampuan organisasi untuk terus memberikan jasa dikomunikasikan


melalui laporan posisi keuangan yang menyediakan informasi mengenai aktiva,
kewajiban, aktiva bersih, dan informasi mengenai hubungan di antara unsur-unsur
tersebut. Laporan ini harus menyajikan secara terpisah aktiva bersih baik yang
terikat maupun yang tidak terikat penggunaannya. Pertanggungjawaban manajer
mengenai kemampuannya mengelola sumber daya organisasi yang diterima dari
para penyumbang disajikan melalui laporan aktivitas dan laporan arus kas.
Laporan aktivitas harus menyajikan informasi mengenai perubahan yang terjadi
dalam kelompok aktiva bersih.

C. Tujuan PSAK 45

Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan 45 bertujuan untuk mengatur


pelaporan keuangan organisasi nirlaba. Dengan adanya standar pelaporan,
diharapkan laporan keuangan organisasi nirlaba dapat lebih mudah dipahami,
memiliki relevansi, dan memiliki daya banding yang tinggi.

Tujuan utama laporan keuangan organisasi nirlaba pada dasarnya memiliki


kesamaan dengan tujuan laporan keuangan organisasi komersial, yaitu

5
menyajikan informasi yang relevan atas kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh
organisasi tersebut. Namun, dikarenakan adanya perbedaan tujuan organisasi,
menyebabkan adanya perbedaan pada kalangan pemakai laporan keuangan dan isi
dari laporan keuangan tersebut.

PSAK Nomor 45 memberikan pengertian tujuan laporan keuangan organisasi


nirlaba adalah untuk menyediakan informasi yang relevan untuk memenuhi
kepentingan para penyumbang, anggota organisasi, kreditur, dan pihak lain yang
menyediakan sumber daya bagi organisasi nirlaba.

Menurut PSAK Nomor 45 Laporan keuangan untuk organisasi nirlaba terdiri


dari laporan posisi keuangan, laporan aktivitas, laporan arus kas, dan catatan atas
laporan keuangan. Dalam melakukan penyusunan laporan keuangan
memperhatikan sifat pembatasan dana, menurut PSAK Nomor 45 mendefinisikan
sebagai berikut:

- Pembatasan permanen adalah pembatasan penggunaan sumber daya


yang ditetapkan oleh penyumbang agar sumber daya tersebut
dipertahankan secara permanen, tetapi organisasi diizinkan untuk
menggunakan sebagian atau semua penghasilan atau manfaat ekonomi
lainnya yang berasal dari sumber daya tersebut.
- Pembatasan temporer adalah pembatasan penggunaan sumber daya oleh
penyumbang yang menetapkan agar sumber daya tersebut dipertahankan
sampai dengan periode tertentu atau sampai dengan terpenuhinya
keadaan tertentu.
- Sumbangan terikat adalah sumber daya yang penggunaannya dibatasi
untuk tujuan tertentu oleh penyumbang. Pembatasan tersebut dapat
bersifat permanen atau temporer.
- Sumbangan tidak terikat adalah sumber daya yang penggunaannya tidak
dibatasi untuk tujuan tertentu oleh penyumbang.

6
D. Komponen Laporan Keuangan Organisasi Nirlaba menurut PSAK 45

Menurut PSAK Nomor 45 menjelaskan bahwa komponen laporan keuangan


organisasi nirlaba meliputi :

1. Laporan Posisi Keuangan

Tujuan laporan posisi keuangan adalah untuk menyediakan informasi


mengenai aktiva, kewajiban, dan aktiva bersih dan informasi mengenai
hubungan di antara Universitas-Universitas tersebut pada waktu tertentu.

Informasi dalam laporan posisi keuangan yang digunakan bersama


pengungkapan dan informasi dalam laporan keuangan lainnya, dapat
membantu para penyumbang, anggota organisasi , kreditur, dan pihak-pihak
lain untuk menilai:

- Kemampuan organisasi untuk memberikan jasa secara berkelanjutan;


dan
- Likuiditas, fleksibilitas keuangan, kemampuan untuk memenuhi
kewajibannya, dan kebutuhan pendanaan eksternal.

Laporan posisi keuangan, termasuk catatan atas laporan keuangan,


menyediakan informasi yang relevan mengenai likuiditas, fleksibilitas
keuangan, dan hubungan antara aktiva dan kewajiban. Informasi tersebut
umumnya disajikan dengan pengumpulan aktiva dan kewajiban yang
memiliki karakteristik serupa dalam suatu kelompok yang relatif homogen.
Laporan keuangan mencakup organisasi secara keseluruhan dan harus
menyajikan total aktiva, kewajiban, dan aktiva bersih.

2. Laporan Aktivitas

Tujuan utama laporan aktivitas adalah menyediakan informasi mengenai:

7
- Pengaruh transaksi dan peristiwa lain yang mengubah jumlah dan sifat
aktiva bersih.
- Hubungan antar transaksi, dan peristiwa lain.
- Bagaimana penggunaan sumber daya dalam pelaksanaan berbagai
program atau jasa.

Informasi dalam laporan aktivitas, yang digunakan bersama dengan


pengungkapan informasi dalam laporan keuangan lainnya, dapat membantu
para penyumbang, anggota organisasi, kreditur dan pihak lainnya untuk:

- Mengevaluasi kinerja dalam suatu periode.


- Menilai upaya, kemampuan dan kesinambungan organisasi dan
memberikan jasa
- Menilai pelaksanaan tanggung jawab dan kinerja manajer.

Laporan aktivitas menyajikan jumlah perubahan aktiva bersih terikat


permanen, terikat temporer, dan tidak terikat dalam suatu periode. Laporan
aktivitas juga menyajikan keuntungan dan kerugian yang diakui dari investasi
dan aktiva lain (atau kewajiban) sebagai penambah atau pengurang aktiva
bersih tidak terikat, kecuali jika penggunaannya dibatasi oleh penyumbang,
dan menyajikan beban sebagai pengurang aktiva bersih tidak terikat.

Sumbangan disajikan sebagai penambah aktiva bersih tidak terikat, terikat


permanen, atau terikat temporer, tergantung pada ada tidaknya pembatasan.
Dalam hal sumbangan terikat yang pembatasannya tidak berlaku lagi dalam
periode yang sama, dapat disajikan sebagai sumbangan tidak terikat sepanjang
disajikan secara konsisten dan diungkapkan sebagai kebijakan akuntansi.

Laporan aktivitas menyajikan keuntungan dan kerugian yang diakui dari


investasi dan aktiva lain (atau kewajiban) sebagai penambah atau pengurang
aktiva bersih tidak terikat, kecuali jika penggunaannya dibatasi.

8
Laporan aktivitas menyajikan jumlah pendapatan dan beban secara bruto.
Namun demikian pendapatan investasi, dapat disajikan secara neto dengan
syarat beban-beban terkait, seperti beban penitipan dan beban penasihat
investasi, diungkapkan dalam catatan atas laporan keuangan.

Laporan aktivitas atau catatan atas laporan keuangan harus menyajikan


informasi mengenai beban menurut klasifikasi fungsional, seperti menurut
kelompok program jasa utama dan aktivitas pendukung. Di samping itu,
organisasi nirlaba dianjurkan untuk menyajikan informasi tambahan mengenai
beban menurut sifatnya. Misalnya, berdasarkan gaji, sewa, listrik, bunga,
penyusutan.

Klasifikasi Pendapatan, Beban, Keuntungan dan Kerugian

Laporan aktivitas menyajikan pendapatan sebagai penambah aset neto


tidak terikat, kecuali jika penggunaannya dibatasi oleh penyumbang, dan
menyajikan beban sebagai pengurang aset neto tidak terikat. Sumbangan
disajikan sebagai penambah aset neto tidak terikat, terikat permanen, atau
terikat temporer, bergantung pada ada tidaknya pembatasan. Dalam hal
sumbangan terikat yang pembatasannya tidak berlaku lagi dalam periode yang
sama, dapat disajikan sebagai sumbangan tidak terikat sepanjang disajikan
secara konsisten dan diungkapkan sebagai kebijakan akuntansi.

Laporan aktivitas menyajikan jumlah pendapatan dan beban secara


bruto, kecuali diatur berbeda oleh SAK lain atau SAK ETAP

Laporan aktivitas menyajikan jumlah neto keuntungan dan kerugian yang


berasal dari transaksi insidental atau peristiwa lain yang berada di luar
pengendalian entitas nirlaba dan manajemen. Misalnya, keuntungan atau
kerugian penjualan tanah dan gedung yang tidak digunakan lagi.

9
3. Laporan Arus Kas

Tujuan utama laporan arus kas adalah menyajikan informasi mengenai


penerimaan dan pengeluaran kas dalam suatu periode. Laporan arus kas
disajikan sesuai PSAK 2 tentang Laporan Arus Kas, dengan tambahan berikut
ini:

a. Aktivitas pendanaan:
(1) Penerimaan kas dari penyumbang yang penggunaannya dibatasi
untuk jangka panjang.
(2) Penerimaan kas dari sumbangan dan penghasilan investasi yang
penggunaannya dibatasi untuk pemerolehan, pembangunan dan
pemeliharaan aktiva tetap, atau peningkatan dana abadi (endowment).
(3) Bunga dan dividen yang dibatasi penggunaannya untuk jangka
panjang.

b. Pengungkapan informasi mengenai aktivitas investasi dan pendanaan


nonkas: sumbangan berupa bangunan atau aktiva investasi.

Informasi arus kas berguna untuk menilai kemampuan entitas dalam


menghasilkan kas dan setara kas dan memungkinkan para pengguna
mengembangkan model untuk menilai dan membandingkan nilai sekarang
dari arus kas masa depan (future cash flows) dari berbagai entitas. Informasi
tersebut juga meningkatkan daya banding pelaporan kinerja operasi berbagai
entitas karena dapat meniadakan pengaruh penggunaan perlakuan akuntansi
yang berbeda terhadap transaksi dan peristiwa yang sama.

10
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan pembahan di atas dapat disimpulkan bahwa organisasi


nirlaba atau organisasi non profit adalah suatu organisasi yang bersasaran pokok
untuk mendukung suatu isu atau perihal di dalam menarik perhatian publik untuk
suatu tujuan yang tidak komersil, tanpa ada perhatian terhadap hal-hal yang
bersifat mencari laba (moneter). Karakteristik organisasi nirlaba berbeda dengan
organisasi bisnis. Perbedaan utama yang mendasar terletak pada cara organisasi
memperoleh sumber daya yang dibutuhkan untuk melakukan berbagai aktivitas
operasinya. Organisasi nirlaba memperoleh sumber daya dari sumbangan para
anggota dan para penyumbang lain yang tidak mengharapkan imbalan apapun
dari organisasi tersebut. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan 45 (PSAK 45)
bertujuan untuk mengatur pelaporan keuangan organisasi nirlaba. Dengan adanya
standar pelaporan, diharapkan laporan keuangan organisasi nirlaba dapat lebih
mudah dipahami, memiliki relevansi, dan memiliki daya banding yang tinggi.
Dan menurut PSAK Nomor 45 menjelaskan bahwa komponen laporan keuangan
organisasi nirlaba meliputi Laporan Posisi Keuangan, Laporan Aktivitas, dan
Laporan Arus Kas.

B. Saran

Dengan di susunnya makalah ini kami mengharapkan kepada semua pembaca


agar dapat menelaah dan memahami apa yang telah tertulis dalam makalah ini
sehingga bisa menambah pengetahuan pembaca mengnai PSAK 45. Di samping
itu kami juga mengharapkan saran dan kritik dari para pembaca sehingga
kami bisa menjadi lebih baik pada pembuatan makalah dikemudian hari.

11
DAFTAR PUSTAKA

12

Anda mungkin juga menyukai