Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Dropship adalah sebuah teknik untuk pemasaran online dimana para pelaku
bisnis toko online atau penjual tidak perlu menyimpan stok barang banyak, karena
saat mendapatkan orderan dari konsumen maka penjual langsung meneruskan
orderan dan detail pengiriman kepada produsen, distributor atau supplier yang
sudah mereka gandeng. Dropshipper adalah pilihan profesi penjual yang
menyediakan produk tanpa harus menyetok juga tidak direpotkan dengan pelayanan
terhadap konsumen (packaging dan pengiriman barang). Sistem dropship
memudahkan para pemula maupun pelaku bisnis toko online untuk mendatangkan
keuntungan yang cukup besar setiap bulannya. Tidak perlu diherankan lagi jika
sekarang ini jumlah dropshiper toko online mengalami peningkatan yang cukup
tinggi khususnya di Indonesia.
Happy Slim adalah alah satu program diet yang merupakan perpaduan
antara pengaturan jadwal makan, pembatasan jumlah yang dimakan, pengaturan
gaya hidup atau kebiasaan, pengaturan konsep pikiran, dan pemakaian produk
pendukung. Karena itu metode program Happy Slim bukan hanya untuk
menurunkan berat badan para konsumennya tapi lebih kepada mengubah konsep
pikiran serta cara mereka berpikir dan gaya hidup serta kebiasaan mereka pemakai
program yang menjadi pemicu terjadinya kelebihan berat badan. Namun masih
sedikit orang yang tahu tentang informasi tersebut.
Berdasarkan dengan permasalah tersebut, perlu dibangun sebuah sistem
untuk bisa memasarkan produk Happy Slim tersebut. Sistem ini dapat memasarkan
produk Happy Slim ke beberapa jejaring sosial. Sehingga akan banyak orang yang
tahu dan bisa menggunakan produk tersebut.

1.2 Rumusan Masalah


Sesuai dengan latar belakang yang telah dijelaskan dalam penelitian ini
adalah bagaimana membangun Sistem Dropship yang dapat memasarkan produk

1
2

Happy Slim ke beberapa jejaring sosial sehingga orang-orang akan tahu mengenai
produk ini, sistem juga dapat menyimpan dan mengolah data pengguna.

1.3 Batasan Penelitian


Batasan-batasan masalah pada perancangan Sistem Dropship ini adalah
sebagai berikut:
1. Sistem hanya memasarkan satu produk.
2. Sistem hanya bisa memasarkan produk ke jejaring sosial yang sudah
ditentukan.
3. Media promosi yang dimaksud pada sistem ini hanya terbatas pada informasi
produk Happy Slim tersebut.
4. Sistem ini tidak membahas tentang keamanan data.
5. Pengunjung hanya bisa memesan produk lewat dropshipper karena tidak
tersedia menu pemesanan.

1.4 Tujuan Penelitian


Tujuan yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah membangun Sistem
Informasi Dropship yang mampu memasarkan produk Happy Slim sehingga produk
Happy Slim tersebut dapat dikenal masyarakat luas.

1.5 Manfaat Penelitian


Manfaat yang diharapkan dari sistem informasi dalam penelitian ini adalah
sebagai berikut:
1. Memudahkan produsen atau supplier memasarkan produk Happy Slim.
2. Memudahkan para member untuk memasarkan produk Happy Slim
kebeberapa jejaring sosial.
3. Memberikan alternatif solusi bagi orang-orang yang ingin menambah
penghasilan tanpa mengeluarkan banyak biaya.
3

1.6 Metodologi Penelitian


Metodologi yang digunakan dalam pembangunan sistem informasi ini adalah
sebagai berikut:
1. Pengumpulan Data
Metode pengumpulan data yang dilakukan untuk menyelesaikan penelitian
ini adalah sebagai berikut.
a. Observasi
Metode pengumpulan data dengan cara mengamati cara kerja sistem
Dropship.
b. Wawancara
Wawancara dilakukan dilakukan dengan dropshipper yang bernama Mas
Hanar.
c. Studi literature
Studi literatur dilakukan dengan mengumpulkan dan mempelajari
informasi-informasi yang berhubungan dengan penulisan, termasuk
perancangan, analisis, dan implementasi.

2. Pengembangan sistem
Metode pengembangan sistem yang dilakukan dalam penelitian ini melalui
tahap-tahap sebagai berikut.
a. Analisis kebutuhan sistem
Metode ini dilakukan dengan cara menganalisis semua kebutuhan sistem
yang meliputi kebutuhan fungsional dan kebutuhan non fungsional dari
sistem.
b. Perancangan sistem
Dengan hasil analisis yang telah dilakukan, maka dibuatlah perancangan
sistem yaitu perancangan proses (use case diagram, activity diagram, dan
class diagram), perancangan basis data, perancangan struktur menu, dan
perancangan antarmuka pengguna.
c. Implementasi sistem
4

Mengimplementasikan hasil perancangan sistem menjadi sebuah aplikasi


dengan cara pembuatan program dan uji coba. Implementasi menggunakan
bahasa pemrograman PHP, basis data MySQL, dan JavaScript.
d. Pengujian sistem
Melakukan pengujian sistem dengan tujuan menguji kesesuaian sistem
dengan perancangan yang telah dibuat dan mengurangi adanya kesalahan
pada sistem.

1.7 Sistematika penulisan


Sistematika penulisan merupakan gambaran secara menyeluruh penulisan
laporan tugas akhir ini. Rinciannya adalah sebagai berikut:
BAB I PENDAHULUAN
Bab ini membahas tentang latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan
masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, metodologi penelitian, dan
sistematika penulisan.
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
Bab ini berisi tentang uraian sistematis terkait informasi hasil penelitian
sejenis yang telah dilakukan sebelumnya yang disajikan dalam pustaka dan
membandingkannya dengan sistem informasi yang akan dibuat dengan tujuan
mencari pembeda dari sistem yang akan dibuat.
BAB III LANDASAN TEORI
Bab ini berisi kumpulan konsep, teori, prinsip dan pendapat serta pengetahuan
tentang bahasa pemrograman dan perangkat lunak yang digunakan dalam
pengembangan sistem.
BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM
Bab ini memaparkan analisis kebutuhan sistem dan perancangan yang akan
dibangun berdasarkan permasalahan yang ada. Analisis tersebut meliputi analisis
sistem yang ada, analisis pengguna dan analisis kebutuhan sistem. Sedangkan
proses perancangan sistem sendiri meliputi desain proses, desain basis data, desain
struktur menu, dan desain antarmuka pengguna.
BAB V IMPLEMENTASI SISTEM
5

Bab ini berisi mengenai penjelasan penerapan sistem menjadi sebuah aplikasi
dengan menampilkan antarmuka program yang disertai cara kerja dan penggunaan
program disertai cara kerja dan penggunaan program.
BAB VI PENGUJIAN DAN PEMBAHASAN SISTEM
Bab ini menguraikan tentang pengujian dan pembahasan secara lebih rinci
tentang sistem yang telah dibuat.
BAB VII PENUTUP
Bab ini berisi kesimpulan dan saran dari penelitian ini.
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai