Anda di halaman 1dari 1

PASAL 7

TATA TERTIB

1. Mahasiswa dan Pembimbing Institusi PIHAK KEDUA selama ditugaskan untuk


melakukan kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
pada PIHAK PERTAMA harus mengindahkan peraturan dan tata tertib yang
berlaku pada PIHAK PERTAMA, begitu pula selama Pembimbing Lahan PIHAK
PERTAMA ditugaskan pada PIHAK KEDUA harus mengindahkan peraturan dan
tata tertib yang berlaku pada PIHAK KEDUA.
2. Jumlah Mahasiswa yang akan melakukan kegiatan pendidikan pada PIHAK
PERTAMA disesuaikan dengan jumlah Pembimbing Klinik PIHAK PERTAMA
dengan rasio 1 (satu) pembimbing untuk 7 (tujuh) mahasiswa.

PASAL 8
TENAGA PEMBIMBING

Para pembimbing yang ditugaskan melaksanakan pengawasan dan bimbingan


mahasiswa ditujukan secara tertulis oleh PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA
dituangkan dalam surat keputusan yang dibuat oleh masing-masing pihak.

PASAL 9
BAHAN, PERALATAN DAN PERLENGKAPAN

1. PIHAK KEDUA menyediakan bahan-bahan peralatan dan perlengkapan keperluan


pendidikan dan penelitian Mahasiswa dan Pembimbing Institusi PIHAK KEDUA,
kecuali ada ketentuan lain.
2. Kerusakan atau kehilangan semua bahan peralatan dan perlengkapan PIHAK
PERTAMA yang dipakai oleh Mahasiswa menjadi tanggung jawab Mahasiswa
yang menyelesaikannya dibantu oleh PIHAK KEDUA.

PASAL 10
LAPORAN KOORDINATOR

1. Setiap Mahasiswa PIHAK KEDUA yang akan dan selesai bertugas pada PIHAK
PERTAMA wajib melapor pada PIHAK PERTAMA atau petugas yang ditujukan
dengan menyampaikan saran dan kritik membangun secara tertulis jika ada.
2. Untuk kelancaran pendidikan dan segala sesuatu yang berhubungan dengan
kerjasama ditunjuk seorang koordinator pendidikan dari PIHAK PERTAMA dan
PIHAK KEDUA yang disetujui oleh kedua belah pihak.
3. Koordinator pendidikan dalam melakukan tugasnya bertanggung jawab kepada
PIHAK KEDUA yang dalam teknis sehari-hari di mana kewenangannya
dilimpahkan kepada Ketua STIKes AISYAH.
4. Tanggung jawab atas pembimbing akhir pendidikan, penelitian dan pengabdian
kepada masyarakat, Mahasiswa dan pembimbing institusi berada pada PIHAK
KEDUA.
5. Tanggung jawab atas pengelolaan intern pada masing-masing pihak.

Anda mungkin juga menyukai