Anda di halaman 1dari 4

Memacu Pariwisata Berbasis Budaya

Oleh Devi Kausar | Jumat, 27 November 2015 |


Wisata budaya adalah salah satu kekayaan luar biasa yang kita miliki dan ini bisa
mendatangkan devisa bagi negara. Wisata budaya adalah salah satu jenis kegiatan pariwisata yang
menggunakan kebudayaan sebagai objeknya. Pariwisata jenis ini dibedakan dari minat-minat
khusus lain, seperti wisata alam, dan wisata petualangan.

Wisata budaya meliputi beragam aktivitas seperti menyaksikan pertunjukan kesenian,


melihat festival kebudayaan, mengunjungi pemukiman tradisional dengan rumah adatnya,
mengunjungi museum, dan mengunjungi situs cagar budaya warisan masa lampau atau biasa
disebut sebagai wisata pusaka (heritage tourism).

Menurut sejumlah penelitan, di masa depan, objek wisata kebudayaan semakin diminati para
wisatawan mancanegara. Penelitian PATA beberapa tahun silam, misalnya, menyebutkan, bahwa
lebih dari 50% wisman yang mengunjungi Asia dan daerah adalah untuk melihat dan menyaksikan
adat istiadat, the way of life, peninggalan sejarah, bangunan-bangunan kuno yang tinggi nilainya.
Sementara itu, menurut penelitian Citra Pariwisata Indonesia (2003), budaya merupakan elemen
pariwisata yang paling menarik minat wisatawan mancanegara untuk datang ke Indonesia.

Pada Februari 2015, Presiden Joko Widodo menetapkan pariwisata sebagai sektor andalan di
Indonesia. Namun hal tersebut harus didukung oleh sektor lainnya, terutama infrastruktur,
transportasi dan sumber daya manusia. Dengan pembenahan infrastrastruktur yang memadai maka
wisatawan dapat menikmati destinasi wisata dengan nyaman, pembangunan sarana transportasi
juga dapat memudahkan akses ke destinasi wisata. ketersediaan sumber daya manusia yang
berkualitas di sektor pariwisata akan mendorong aktivitas pemasaran yang intensif dan terencana
dengan baik, Jika hal tersebut dilaksanakan secara tersinergi, maka apa yang dikatakan Presiden
Jokowi bukan sesuatu yang mustahil untuk diraih. Target kunjungan wisatawan mancanegara sebesar
20 juta pada 2019 pun bukan sekadar sebuah impian belaka.

Modal utama sudah kita punyai. Indonesia dikarunia berbagai keindahan alam dan kekayaan
budaya yang menakjubkan, tersebar dari Sabang hingga Merauke, dari Miangas (Sulawesi Utara)
hingga Rote (Nusa Tenggara Timur). Indonesia layak mendongkrak perolehan devisa dari pariwisata
berbasis budaya jika dilihat dari beragamnya potensi budaya yang kita miliki, seperti peninggalan-
peninggalan sejarah (candi dan bangunan kuno), adat-istiadat dengan segala keunikannya, situs-
situs, cagar budaya, pertunjukan budaya, dan lain-lainnya.

Banyak manfaat dalam mengembangkan pariwisata berbasis budaya, Pertama, wisata budaya
adalah sumber devisa Negara. Kedua, wisata budaya bisa menjadi kekuatan sosial untuk
meningkatkan pemahaman budaya, Ketiga, wisata budaya juga menjadi motivasi untuk
melestarikan budaya dan lingkungan sehingga memperkuat semangat kebangsaan. Keempat,
wisata budaya adalah sektor yang paling murah dikembangkan karena bermodalkan kekayaan
alam. Kelima, wisata budaya dapat menyerap banyak tenaga kerja. Keenam, wisata budaya dapat
meningkatkan perekonomian bagi lingkungan sekitarnya. Lebih dari itu, melalui pariwisata berbasis
budaya itulah wisatawan, terutama wisatawan nusantara, dapat belajar tentang sejarah,
kebudayaan bahkan kesenian lokal. Dari sanalah mereka dapat memahami dan mendalami
dinamika perkembangan budaya, kearifan lokal, dan hasil cipta, karya, dan karsa dari suatu
masyarakat.

Penerapan kegiatan pariwisata berbasis budaya di Indonesia telah ditunjukkan oleh beberapa
provinsi. Selain Provinsi Bali, Daerah Istimewa Yogyakarta juga fokus dalam pelaksanaan sektor ini.
Sejak tahun 2008, daerah ini telah mencanangkan diri sebagai kota pariwisata berbasis budaya.

Banyak daerah lain di Indonesia yang sesungguhnya tak kalah menariknya dengan Yogyakarta
atau Bali. Daerah-daerah tersebut bisa dikembangkan menjadi daerah tujuan wisata budaya
menghasilkan devisa. Ini tentu harus dimulai dengan kegiatan komunikasi pemasaran yang lebih
intensif dan efektif serta upaya yang terus menerus dilakukan untuk peningkatan kualitas daya tarik
wisata di setiap destinasi tersebut. Kita juga harus menyampaikan berbagai kisah dan hikmah dari
sejarah, budaya, dan kesenian yang terkandung dalam objek wisata budaya tersebut dengan cara
yang menarik sehingga berkesan bagi wisatawan.

Penyampaian informasi mengenai nilai-nilai yang terkandung di wisata budaya maupun alam
dapat dilakukan oleh pemandu wisata melalui papan informasi dan leaflet, kita perlu membuat
keterangan tertulis tentang objek yang dipamerkan di suatu museum, media elektronik, bahkan
dengan cara yang lebih interaktif, yakni menggunakan media digital.

Aktivitas yang dilakukan harus lebih interaktif dan menggugah para pemburu wisata sejarah
dan budaya. Khususnya untuk wisata budaya lainnya, seperti situs cagar budaya, tempat ibadah,
maupun pemukiman tradisional. Tempat-tempat wisata seperti itu harus dilengkapi dengan
pemandu yang kompeten ataupun informasi yang detil mengenai tempat tersebut.

Penataan dan pemeliharaan objek-objek wisata perlu ditingkatkan baik dari segi kualitas
maupun kuantitas. Prinsip pengelolaan yang lebih professional pada semua daya tarik wisata budaya,
pemutakhiran teknik dan media interpretasi, serta pelibatan wisatawan dan masyarakat dalam
melestarikan budaya, merupakan tuntutan yang tak bisa dipandang sebelah mata.

Dengan mengembangkan berbagai strategi tersebut maka daerah destinasi pariwisata budaya
akan menjadi lebih memesona dan menggairahkan.

Devi Kausar, Dosen Fakultas Pariwisata Universitas Pancasila, Jakarta


PEKERJAAN RUMAH ILMU PENGETAHUAN SOSIAL 5

DIKUMPULKAN : 16 NOVEMBER 2018

Nama : ____________ Kelas: 6-7____ Tanggal :__________


Bacalah artikel yang disediakan, kemudian jawablah pertanyaan berikut ini!

1) Apa yang dimaksud dengan wisata budaya?


_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________

2) Apa saja bentuk-bentuk wisata budaya?


_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________

3) Mengapa objek wisata budaya diminati oleh para wisatawan, jelaskan Jelaskan analisamu berdasarkan
artikel diatas!
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________

4) Sektor-sektor apasajakah yang perlu dikembangkan untuk mendongkrak Industri Pariwisata Indonesia?
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________

5) Mengapa Indonesia berpotensi untuk mengembangkan sektor wisata budaya?


_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
6) Apa saja manfaat pengembangan sektor pariwisata berbasis budaya?
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________

7) Sebutkan berbagai strategi pengembangan destinasi wisata budaya berdasarkan artikel diatas!
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________
_______________________________________________________________________________________

Anda mungkin juga menyukai