Anda di halaman 1dari 6

SATUAN ACARA PENYULUHAN KESEHATAN

PENYAKIT CANCER PARU

1. Pokok Bahasan : Keperawatan medikal bedah


2. Sub Pokok Bahasan : Penyakit Kanker Paru
3. Topik : Kenali Kanker Paru
4. Sasaran : Keluarga / penunggu pasien di raung dahlia
5. Pemberi Materi :Mahasiswa profesi ners stikes rajawali Bandung
6. Pelaksanaan Kegiatan :
Hari / Tanggal : Kamis, 3 Mei 2018
Waktu : Pukul 10.00 – 10.40 WIB
Tempat : Ruang Dahlia

7. Tujuan Instruksional Umum


Setelah diberikan penyuluhan selama 40 menit, peserta penyuluhan
dapat memahami tentang penyakit kanker paru.
8. Tujuan Instruksional Khusus
Setelah mengikuti penyuluhan selama 40 menit diharapkan peserta :
a. Mampu menjelaskan pengertian atau definisi dari penyakit Ca Paru
b. Mampu menyebutkan penyebab penyakit Ca Paru
c. Mampu menyebutkan tanda dan gejala dari penyakit Ca Paru
d. Mampu menyebutkan pencegahan dari penyakit Ca Paru
9. Metode
1. Ceramah
2. Tanya jawab / Diskusi
10. Media Penyuluhan
Leaflet dan poster.
11. Isi Materi
Materi yang akan dibahas adalah sebagai berikut :
a. Pengertian atau definisi penyakit Ca Paru
b. Faktor-faktor penyebab penyakit Ca Paru
c. Tanda dan gejala penyakit Ca Paru
d. Pencegahan dari penyakit Ca Paru

1
12. Proses Pelaksanaan

KEGIATAN
NO TAHAP WAKTU
PERAWAT Respon Pasien / Keluarga

1. Pendahulu 5 menit 1. Memberikan salam 1. Menjawab


an 2. Memperkenalkan diri salam
3. Menyampaikan pokok 2. Menyimak
bahasan 3. Menyimak
4. Menyampaikan tujuan 4. Menyimak
5. Apersepsi tentang Ca 5. Menjawab
Paru dengan benar

2. Isi 20 menit Penyampaian materi tentang : 1. Peserta


1. Pengertian penyakit Ca mendengarkan
Paru secara seksama
2. Faktor-faktor penyebab 2. Peserta
penyebab Ca Paru memperhatikan
3. Tanda dan gejala dari
penyakit Ca Paru
4. Pencegahan Ca Paru

3. Penutup 15 menit 1. Diskusi 1. Aktif bertanya


2. Evaluasi 2. Menjawab
3. Kesimpulan pertanyaan
4. Memberikan salam 3. Memperhatikan
penutup 4. Menjawab
salam

13. Setting Tempat

N
o
t Penyaji &
u Moderator
l 2 Dosen
e pembimbing
n
Audiens

Fasilitator
Observer
14. Daftar Pustaka
a. Buku Ajar ilmu Penyakit Dalam edisi ketiga, 2001. Jakarta: Balai Penerbit
FKUI.
b. Price, Sylvia A. 2006. Patofisiologi Volume 2. Jakarta : EGC
c. Smeltzer, Suzzane C dan Brenda G. Bare. 2002. Keperawatan Medikal
Bedah Brunner dan Suddarth Volume 1. Jakarta :EGC.
d. Soemantri, Irman. 2007. Asuhan Keperawatan pada Pasien dengan
Gangguan Sistem Pernafasan. Jakarta: Salemba Medika
15. Pengorganisasian
1. Ketua : Agus Suherman
2. Sekretaris : Eli Sumiati
3. Moderator : Christiana Y.P.
4. Penyaji : Nina Maryam
5. Observer : Permana Sidik & Neni Mulyani
16. Lampiran Materi

a. Pengertian
 Kanker paru merupakan keganasan pada jaringan paru (Sylvia A. Price,
2006).
 Kanker paru merupakan abnormalitas dari sel – sel yang mengalami
proliferasi dalam paru (Underwood, Patologi, 2000).
 Kanker paru adalah penyakit yang disebabkan oleh karsinogen dan zat
promotor tumor yang masuk ke dalam tubuh melalui kebisaan merokok.
(Irman Somantri, 2008)

3
Jadi dari ketiga pengertian diatas dapat disimpulkan, kanker paru
adalah penyakit yang disebabkan oleh karsinogen, zat promotor tumor, dan
abnormalitas proliferasi sel dalam paru, sehingga menyebabkan keganasan
pada jaringan paru.
b. Penyebab
Meskipun etiologi sebenarnya dari kanker paru belum diketahui, tetapi
ada beberapa faktor yang agaknya bertanggung jawab dalam peningkatan
insiden kanker paru. Mayoritas penyakit kanker paru-paru disebabkan oleh
karsinogen dan zat promotor tumor yang masuk ke dalam tubuh melalui
kebiasaan merokok.
Sebagaimana diketahui ASAP ROKOK adalah penyebab utama kanker
paru (tipe karsinoma) karena mengandung lebih dari 4,000 zat kimia, dimana
50 jenisnya bersifat karsinogen dan beracun. Statistik membuktikan bahwa
sekitar 90% penderita kanker paru adalah perokok aktif atau mantan perokok
Faktor Resiko Kanker Paru, meliputi:
 Kebiasaan merokok
 Faktor Genetik
 Usia lebih dari 50 tahun
 Faktor karsinogen
 Faktor perilaku atau gaya hidup

c. Tanda dan Gejala penyakit Ca Paru


Pada fase awal kebanyakan kanker paru tidak menunjukan gejala-
gejala klinis. Bila sudah menampakkan gejala berarti pasien sudah dalam
stadium lanjut. Gejala-gejala dapat bersifat :
1) Lokal (tumor tumbuh setempat) :
- Batuk baru atau batuk lebih hebat pada batuk kronik
- Hemoptisis
- Mengi (wheezing, stridor) karena ada obstruksi saluran nafas.
- Kadang terdapat kavitas seperti abses paru
2) Invasi Lokal:

4
- Nyeri dada
- Dispneu karena efusi Pleura
- Invansi ke pericardium terjadi tamponade atau aritmia
- Sindrom vena cava superior
- Sindrom horner (facial anhidrosis, ptosis, miosis)
- Suara serak, karena penekanan pada nervus laryngeal recurrent
- Sindrom Pancoast, karena invansi pada fleksus brankialis dan
saraf simpatis servikalis
3) Gejala Penyakit Metastasis:
- Pada otak, tulang, hati, adrenal
- Limfadenopati servikal dan supraklavikula (sering menyertai
metastasis)
4) Sindrom Paraneoplastik
Terdapat pada 10 % kanker paru, dengan gejala:
- Sistemik : penurunan berat badan, anoreksia, demam.
- Hematologi : leukositosis, anemia, hiperkoagulasi.
- Hipertrofi osteo artropati
- Neurulogik : demensia, ataksia, tremor, neuropati perifer.
- Neuromiopati
- Endokrin : sekresi berlebihan hormon paratiroid (hiperkalsemia)
- Dermatologik : eritemamultiform, hyperkeratosis
5) Asimtomatik dengan Kelainan Radiologis
- Sering terdapat pada perokok dengan PPOK/COPD yang
terdeteksisecara radiologis
- Kelainan berupa nodul soliter
d. Pencegahan
Cara utama untuk seseorang mengurangi risiko terkena kanker paru
adalah berhenti merokok. Seseorang perokok yang telah berhasil berhenti 10
tahun lamanya berarti telah dapat menurunkan risiko 30 -50 persen untuk
terkena kanker paru.

5
Usaha pencegahan kanker lainnya adalah dengan menjaga daya tahan
tubuh melalui pola hidup sehat (olahraga teratur, tidur cukup, hidup bebas
stress serta pola makan sehat), dan makan suplemen secara teratur.

17. Lampiran Evaluasi


POST TEST
a. Apa pengertian penyakit Ca Paru ?
b. Apa penyebab penyebab penyakit Ca Paru?
c. Apa sajakah tanda dan gejala dari Ca Paru?
d. Bagaimanakah pencegahan dari penyakit Ca Paru ?

Anda mungkin juga menyukai