Anda di halaman 1dari 3

19

Amir Lestanto
12010115130183

Tugas Mata Kuliah Akuntansi Manajemen


Pergudangan di Alfamart

Pergudangan ialah tempat maupun alat yang digunakan untuk melakukan kegiatan
input dan output atau pun pengolahan material secara efektif dan efisien sebagai kegiatan
pendukung pendistribusian material. Pergudangan yang baik dapat dinilai melalui kecepatan
sistemnya melakukan proses dan pengolahan material sebelum didistribusikan.
Pergudangan Alfamart yang digunakan sebagai tempat penerimaan, penyimpan produk
yang nantinya akan dikirim ke setiap gerai-gerai alfamart disekitarnya. Gudang alfamart sendiri
adalah gudang pengiriman karena gudang tersebut dijadikan sebagai tempat penyimpanan
untuk hasil proses produksi atau juga biasa disebut gudang barang jadi (warehouseing).
Jenis Gudang
Terkhusus gudang (warehouse) Alfamart Medan yang berada di tanjung morawa jln.
Industri Medan, gudang ini adalah milik alfamart sendiri dan gudang ini hanya digunakan
untuk mendukung kegiatan oprasional pendistribusian produk-produk dagang yang nantinya
akan dikirim kesetiap gerai alfamart dan siap dipasarkan kepada setiap konsumen alfamart
yang sedang berbelanja di gerai alfamart.
Secara umum jenis-jenis pergudangan dibedakan menjadi 6 (enam) jenis gudang yang
biasa digunakan oleh para pelaku usaha, yaitu :
a. Gudang barang dagangan umum (general merchandise warehouse).
Gudang ini biasanya dijadikan sebagai tempat penyimpanan barang jadi oleh pengusaha
pabrik, distributor untuk menyimpan produk secara praktis. Seperti yang kita ketahui
alfamart adalah perusahaan yang bergerak dibidang bisnis ritel yang tentunya setiap
rukonya menjual barang-barang jadi yang siap pakai yang di distribusikan melalui gudang
alfamart. Jadi, gudang alfamart medan adalah termasuk dalam jenis gudang ini.

b. Gudang penyimpanan yang bersifat dingin (refrigerator or cold storage warehouse).


Jenis gudang ini menyediakan lingkungan penyimpanan gudang dapat dikendalikan
temperaturnya. Biasanya, jenis gudang ini digunakan untuk menyimpan produk-produk
yang tidak tahan lama, beku, dan tidak bisa berada ditemperatur panas. Misalnya Coklat
beku, Nuget, icecream dan juga minuman-minuman tertentu, dan contoh dari produk-
produk tadi juga dapat kita temui di setiap gerai alfamart yang tentunya berasal dari gudang
alfamart. Oleh karena itu dapat kita simpulkan bahwa gudang alfamrt medan juga pasti
memiliki ruangan yang dijadikan untuk penyimpanan yang bersifat dingin maka dapat kita
simpulkan gudang alfamart juga termasuk dalam jenis gudang seperti ini juga

c. Gudang dengan bea/pajak (bonded warehouses).


Gudang dengan jenis ini biasanya menyimpan barang-barang seperti tembakau dan
minuman beralkohol impor. Dan pemerintah memegang kendali penyaluran barang
tersebut ke pasaran dan biasanya para importir harus membayar kewajiban cukai. Berbeda
dengan gudang alfamart, di alfamart memang menjual barang-barang yang mengandung
tembakau ada juga minuman beralkohol namun minuman beralkohol yang sangat rendah
dan tidak itu tidak di inport. Jadi pergudangan alfamart tidak cocok untuk kita bandingkan
dengan gudang jenis ini.

d. Gudang barang-barang rumah tangga (household goods warehouse).


Pergudangan jenis ini digunakan untuk penyimpanan property pribadi. Properti yang
secara khusus disimpan dalam jangka waktu yang panjang yang sifatnya sementara. Untuk
jenis gudang ini sangat tidak cocok untuk kita bandingkan dengan pergudangan alfamart
medan. Karena gudang alfamart adalah gudang badan usaha bukan pribadi.

e. Pergudangan komoditas khusus (special commodity warehouse).


Pergudangan dengan jenis sangat memiliki banyak perbedaan dengan sistem pergudangan
yang diterapkan di gudang alfamart. Karena, gudang dengan jenis ini hanya menyimpan
satu jenis produk saja sedangakan alfamart menyimpan hampir ribuan produk dan biasanya
gudang jenis ini menyimpan hasil-hasil pertanian.

f. Pergudangan penyimpan barang penting (bulk storage warehouses). Pergudangan dengan


jenis juga tidak cocok jika kita bandingkan dengan pergudangan alfamart karena sistem
pergudangan ini biasanya menyimpan produk-produk yang berbahaya seperti bahan kimia,
minyak, batu bara. Sangat berbedan dengan alfamart karena alfamart menyimpan produk-
produk kebutuhan rumah tangga.
Kesimpulan ;
Pergudangan alfamart adalah gudang yang sistemnya digunakan untuk melakukan proses
pengolahan produk mulai dari pengiriman, penyimpanan dan pengiriman agar sampai ke setiap
gerai alfamart dengan tepat waktu dan tanpa kendala. Untuk jenis gudang alfamart medan
penulis menggolongkannya kedalam jenis gudang barang dagangan umum dan gudang
penyimpanan yang bersifat dingin karena secara umum gudang alfamart adalah gudang barang
dagang yang juga sebagai alat pendistribusian produk ke setiap gerai alfamart.

Anda mungkin juga menyukai