Anda di halaman 1dari 5

PERENCANAAN DINNER AND GATHERING NIGHT

IATMI AND SPE

I. LATAR BELAKANG

Keberhasilan suatu organisasi tentunya perlu didukung dengan adanya


kontinuitas terhadap regenerasi penerusnya. Dengan adanya keberlanjutan
regenerasi ini diharapkan kita akan menciptakan suatu sumber daya manusia
yang lebih baik dan termasuk organisasi seperti Ikatan Ahli Teknik Perminyakan
Indonesia (IATMI) dan Society of Petrolium Engineer (SPE) yang berasal dari
seksi-seksi mahasiswa yang tersebar di seluruh Indonesia.

Atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, sehubung dengan ajaran-Nya


mengenal berhubungan baik dengan sesama manusia dan menjalin silaturahmi
agar menambah keindahan hidup. Dalam rangka mempererat tali silaturahmi
antara organisasi-organisasi mahasiswa yang tergabung dalam suatu ikatan acara
DERRICK 2018, maka panitia yang bersangkutan berencana mengadakan
Gathering Night IATMI and SPE.

Gathering Night merupakan salah satu rangkaian acara yang


diselenggarakan panitia DERRICK di bawah departemen event sebagai ajang
perkenalan, silaturahmi, bertukar fikiran, dan menghidupkan rasa kebersamaan
antar pengurus organisasi disetiap bidangnya masing-masing. Kegiatan ini
diharapkan dapat membina hubungan baik dengan para mahasiswa dari
universitas lain.
II. TUJUAN

Adapun tujuan dari di adakannya kegiatan Gathering Night ini adalah:

1. Sebagai sarana perkenalan dan silaturahmi antara pengurus organisasi.


2. Mempererat rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar sesama pengurus
organisasi.
3. Menciptakan suasana akrab dan menumbuhkan sikap bijaksana.
4. Menciptakan momentum sharing section agar kedepan menjadi lebih baik
dari pada masa lalu.

III. TEMA KEGIATAN

Tema : Share The Taste of Your Campus Business Organization

IV. BENTUK KEGIATAN

Acara Gathering Night ini akan dilaksanakan dalam bentuk gathering


secara semi formal dan mini games yang akan diadakan di Restourant Javana.
Hal ini sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai yaitu mempererat rasa
persaudaraan dan kebersamaan antar sesama pengurus organisasi sehingga
konsep acara yang dibuat seringan mungkin.

V. PESERTA

Sasaran peserta yang akan mengikuti kegiatan ini ialah seluruh peserta
DERRICK yang tergabung dalam IATMI dan SPE.

VI. TEMPAT DAN WAKTU

Hari/Tanggal : Sabtu, 7 September 2018

Waktu : 18:30 sd 21:30

Tempat : Restourant Javana


VII. SUSUNAN KEPANITIAAN

Koordinator : Moch. Amin Rais

Wakil Koordinator : Ismawati Sholihah

Sekretaris dan Perijinan : Angelina Mbuka Mere

Divisi Acara : Misbahul Munir

Divisi Konsumsi dan Bendahara : Dhea Citta M.

Divisi Perkab dan Transportasi : Idam Rafif

Divisi Publikasi dan Dokumentasi : Jati Lion

VIII. AGENDA ACARA

No Waktu Acara
1 16.00-17.00 Persiapan panitia
2 18.00-18.15 Briefing panitia
3 18.30-18.45 Pembukaan acara Gathering Night dan pembacaan do’a
4 18.45-19.30 Dinner with music
5 19.30-21.00 Sharing section IATMI and SPE
6 21.00-21.10 Mini games
7 21.10-21.20 Pembagian hadiah dan foto bersama
8 21.20-21.30 Penutupan oleh ketua IATMI and SPE
9 21.30 Peserta kembali ke hotel
IX. ANGGARAN DANA

PENGELUARAN

Makan malam peserta (35.000 x 110) Rp 3.850.000

Snack peserta Rp 300.000

Sanck panitia Rp 50.000

Alat-alat Games Rp 20.000

Doorprize Rp. 50.000

Sewa Tempat Restourant Javana Rp. 800.000

Biaya-biaya lain Rp. 100.000 +

Total Pengeluaran Rp 5.170.000,-

X. PENUTUP

Demikianlah gambaran yang dapat kami berikan, semoga acara ini dapat
memberikan manfaat bagi tuan rumah maupun dari peserta DERRICK yang
tergabung dalam organisasi IATMI dan SPE. Atas bantuan dan kerjasama yang
diberikan kami ucapkan terima kasih.

Hormat Kami,

Moch. Amin Rais


LAMPIRAN

LEMBAR PENGESAHAN

Anda mungkin juga menyukai