Anda di halaman 1dari 1

Nastar Special :

Bahan:
100 gram Margarine Palmia
150 gram Butter
50 gram Gula Halus
2 butir Kuning Telur
1 gram Vanili Essence
75 gram Susu Bubuk
275 gram Terigu Segitiga Biru
75 gram Maizena
50 gram Keju Edam (diparut)

Selai Nanas :
2 bh Nanas matang
100 gram Gula Pasir
2 gram/secukupnya Kayu manis
1 bh Air Jeruk Lemon ( bila nanas terlalu manis)

Polesan:
3 butir Kuning Telur
Secukupnya madu
50 gram Keju Cheedar (diparut)

Cara Membuat Nastar Special :

Cara Membuat Adonan Nastar:


1.Margarine, butter, vanilli dan gula halus dikocok rata.
2.Tambahkan kuning telur, kocok rata.
3.Masukkan campuran susu bubuk, terigu, maizena dan keju, aduk rata.
4.Ambil adonan kurang lebih 8 gram, bulatkan dan isi dengan kurang lebih 5 gr bulatan
selai nenas. Bulatkan lagi atau bentuk sesuai selera.
5.Bakar dalam oven dengan temperature 150 derajat C hingga setengah matang
kurang lebih 12 menit. Biarkan dingin.
6.Poles dengan kuning telur dan madu hingga rata, bakar lagi sekitar 5 menit.
7.Poles lagi dengan kuning telur dan madu, lalu taburi keju cheedar parut, bakar lagi
dengan suhu 150 derajat C hingga matang.

Cara Membuat Selai Nanas :


1.Nanas diblender lalu masak hingga airnya tinggal sedikit.
2.Tambahkan gula pasir, kayu manis, air jeruk lemon dst.
3.Aduk terus dan masak dengan api kecil hingga kering (bisa dipulung), kemudian
bentuk bulat.

Anda mungkin juga menyukai