Anda di halaman 1dari 4

1. Naluri manusia agar selalu hidup berdampingan dengan orang lain disebut ...

a. gregariuosness
b. kindness
c. happiness
d. loneliness

2. Syarat utama terjadinya interaksi sosial adalah ...


a. kontak sosial dan komunikasi
b. kontrak sosial dan informasi
c. kondisi sosial dan bahasa
d. tingkatan sosial dan gotong royong

3. Suatu kemampuan dari seseorang untuk merasakan dirinya seolah-olah dalam keadaan
orang lain dan ikut merasakan apa yang dilakukan, dialami, dan diderita orang lain disebut
faktor interaksi ...
a. Identifikasi
b. Simpati
c. Imitasi
d. Sugesti
4. Yang termasuk kontak sosial tidak langsung adalah ...

5. Yang bukan termasuk bentuk kerjasama adalah ...


a. joint venture
b. stalemate
c. bergaining
d. kooptasi
6. Perhatikan pernyataan ini !
- merupakan usaha-usaha yang dilakukan manusia
- tujuannya untuk meredakan Konflik atau pertentangan
- supaya terjadi kestabilan
Pernyataan tersebut adalah pengertian dari ...
a. Kerjasama
b. Kompetisi
c. Asimilasi
d. Akomodasi
7. lnteraksi sosial pasti terjadi dalam kehidupan masyarakat karena manusia merupakan ….
a. makhluk politik
b. makhluk sosial
c. makhluk individu
d. makhluk budaya
8. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1) Hati Anti menjadi cemas, setelah mendengar bunyi langkah kaki orang tidak dikenal
di luar rumah.
2) Siska mencurahkan seluruh isi hatinya di buku harian.
3) Studi banding siswa SMP Ketawang ke SMP Budi Utomo.
4) Cinta sedang bersenda gurau dengan Dita.
5) Seharian Nita menghabiskan waktunya dengan boneka kesayangannya.
Manakah pernyataan di atas yang termasuk interaksi sosial?
a. 1), 2), dan 3)
b. 1), 3), dan 4)
c. 2), 4), dan 5)
d. 3), 4), dan 5)
9. Berikut ini merupakan interaksi sosial antarkelompok, kecuali . . . .
a. pertandingan voli antarkampung berlangsung seri
b. terjadinya bentrokan fisik antarsuporter sepak bola
c. memperingati sewindu reformasi, para mahasiswa dan mahasiswi USAKTI
membagi-bagikan bunga di sekitar jalan raya
d. terjadinya pertemuan antara pengurus desa dengan warga desa untuk membahas
masalah kampung
10. Seorang penderita penyakit mag sembuh setelah berkonsultasi kepada seorang dukun.
Dalam kasus tersebut terjadi interaksi sosial antara penderita mag dengan seorang dukun
yang didasari oleh faktor . . . .
a. identifikasi
b. simpati
c. imitasi
d. sugesti

11. Perhatikan foto berikut ini !


Anak mencium tangan orang tuanya sebelum berangkat sekolah merupakan contoh dari
tingkatan norma ...
a. Usage
b. Folksway
c. Mores
d. Customs
12. Yang bukan termasuk fungsi lembaga sosial yaitu : ...
a. memberi pedoman bagi anggota masyarakat
b. menjaga keutuhan dan persatuan masyarakat
c. menambah jumlah anggota masyarakat pada suatu daerah
d. menjadi pedoman dalam mengadakan sistem pengendalian sosial atau kontrol
sosial
13. Unit sosial yang paling kecil dalam kehidupan masyarakat disebut ...
a. keluarga
b. lembaga agama
c. lembaga ekonomi
d. lembaga pendidikan
14. Contoh dari fungsi proteksi dalam keluarga adalah ...
a. Kepala keluarga harus memberikan nafkah ekonomi bagi seluruh anggota keluarga
b. Keluarga memberikan perlindungan fisik dan kejiwaan bagi semua anggota
keluarga
c. Keluarga diharapkan bisa meneruskan keturunan untuk generasi berikutnya
d. Keluarga memberikan kontrol dan pengawasan untuk menjaga nama baik keluarga
bersangkutan
15. Perhatikan uraian fungsi di bawah ini !
- Sumber kebenaran
- Sebagai tuntunan tentang prinsip benar dan salah
- Pedoman hidup manusia
- Pedoman bagi manusia untuk berbuat baik dan merupakan perintah Tuhan
Uraian di atas merupakan fungsi dari ...
a. lembaga ekonomi
b. lembaga politik
c. lembaga pendidikan
d. lembaga agama
16. Tujuan utama dari lembaga ekonomi adalah ...
a. untuk mendapat ketenangan
b. memenuhi kebutuhan manusia
c. mendapatkan rasa aman dan nyaman
d. mendapat ilmu pengetahuan dan teknologi
17. Yang bukan termasuk fungsi manifes dari lembaga pendidikan adalah ...
a. menyiapkan individu untuk mencari nafkah
b. melestarikan kebudayaan yang dimiliki masyarakat
c. menumbuhkembangkan bakat individu dalam masyarakat
d. mempertahankan sistem dalam kelas sosial
18. Perhatikan beberapa uraian berikut ini !
- proses pembentukan kekuasaan
- proses pembagian kekuasaan
- tujuannya untuk membuat keputusan bagi kepentingan negara
Uraian tersebut merupakan pengertian dari ...
a. pendidikan
b. ekonomi
c. politik
d. keluarga
19. Ada tingkatan norma dalam proses pelembagaan, yaitu diantaranya...
a. Adat, agama, sosial, dan kebiasaan
b. Custom, usage, folkways, dan precept
c. Charitable, custom, adat, dan agama
d. Usage, folkways, mores, dan custom
20. Lembaga sosial yang mengatur kehidupan rohani manusia disebut lembaga ….
a. Pendidikan.
b. Agama.
c. Ekonomi.
d. Politik.

1. Jelaskan Pengertian Interaksi Sosial!


2. Sebutkan bentuk-bentuk interaksi sosial! (Asosiatif dan Disosiatif)
3. Sebutkan contoh bentuk interaksi sosial asosiatif (Kerja Sama)!
4. Jelaskan perbedaan kontak primer dan sekunder!
5. Sebutkan dan berikan masing-masing 2 contoh Jenis2 Lembaga Sosial yang ada di
masyarakat

Anda mungkin juga menyukai