Anda di halaman 1dari 7

SKRIPSI

GAMBARAN KUNJUNGAN PASIEN KE POLI SARAF


RUMAH SAKIT SANTA ELISABETH MEDAN
TAHUN 2017

YENNI KRISTIWATI SARAGIH


012015029

PROGRAM STUDI D3 KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SANTA ELISABETH
MEDAN
2018
SKRIPSI

GAMBARAN KUNJUNGAN PASIEN KE POLI SARAF


RUMAH SAKIT SANTA ELISABETH MEDAN
TAHUN 2017

Untuk Memperoleh Gelar Ahli Madya Keperawatan (AM.Kep)


Dalam Program Studi D3 Keperawatan
Pada Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Santa Elisabeth Medan

YENNI KRISTIWATI SARAGIH


012015029

PROGRAM STUDI D3 KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SANTA ELISABETH
MEDAN
2018
PROGRAM STUDI D3 KEPERAWATAN
STIKes SANTA ELISABETH MEDAN

Tanda Persetujuan Seminar Hasil

Nama : Yenni Kristiwati Saragih


NIM : 012015029
Judul : Gambaran Kunjungan Pasien ke Poli Saraf Rumah Sakit Santa
Elisabeth Medan Tahun 2017

Menyetujui Untuk Diujikan Pada Ujian Seminar Hasil


Jenjang Ahli Madya Keperawatan
Medan, Mei 2018

Mengetahui
Ketua Program Studi D3 Keperawatan Pembimbing

(Nasipta G, SKM,S.Kep.,Ns,M.Pd) (Paska R.Situmorang SST.,M.Biomed)


ABSTRAK

Yenni Kristiwati Saragih 012015029


Kunjungan Pasien ke Poli Saraf Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2017

Program Studi D3 Keperawatan Stikes Santa Elisabeth Medan


Kata Kunci : Kunjungan, Poli Saraf
Jumlah : ( xi+ 46+Lampiran)

Poli saraf merupakan pelayanan kesehatan rawat jalan di bidang persarafan atau
neurologi. Penyakit neurologi merupakan kelainan pada sistem saraf, termasuk
pada sistem saraf pusat dan sistem saraf tepi. Penyakit neurologi yang paling
sering dijumpai ialah penyakit stroke sebesar 15,4%. Penderita yang mengalami
gangguan saraf yang datang ke rumah sakit atau poli untuk mendapatkan
pelayanan kesehatan disebut dengan kunjungan. Faktor yang mempengaruhi
jumlah kunjungan pasien ke poli saraf diantaranya mutu pelayanan, kepatenan
pengobatan dan persepsi tarif (murah atau mahal biaya). Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui Gambaran Kunjungan Pasien ke Poli Saraf Rumah Sakit
Santa Elisabeth Medan Tahun 2017. Penelitian ini menggunakan metode
deskriptif, pengambilan data sekunder dengan total sampel menggunakan tabel
induk yang diperoleh dari Rekam Medis Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan.
Hasil penelitian menunnjukan bahwa jumlah kunjungan pasien ke poli saraf dari
tahun 2016 mengalami peningkatan padan tahun 2017. Pada poli saraf 1 sebanyak
3384 orang dan pada poli saraf 2 sebanyak 1221 orang. Diperoleh dari beberapa
karakteristik dengan nilai tertinggi yaitu penyakit stroke (47,6%) dan (50,7%),
perempuan (57,9%) dan (68,3%), usia 56-65 tahun (30,1%) dan (37,3%),
wiraswasta (26%) dan (28,6%). Dapat disimpulkan kunjungan pasien ke poli saraf
Tahun 2017 mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Jenis penyakit yang
paling banyak berkunjung adalah stroke, jenis kelamin perempuan, usia 56-65
tahun dan pekerjaan wiraswasta.

Referensi : (2007-2016)
KATA PENGANTAR

Puji Syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena Berkat

dan rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan proposal ini, dengan judul

“Gambaran Kunjungan Pasien ke Poli Saraf Rumah Sakit Santa Elisabeth

Medan Tahun 2017”

Dalam menyelesaikan penelitian ini peneliti telah banyak mendapat

bantuan, bimbingan, dan dukungan dari berbagai pihak. Oleh Karena itu peneliti

mengucapkan banyak terimakasih kepada:

1. Mestiana Br. Karo, S.Kep.Ns,M.Kep selaku Ketua STIKes Santa Elisabeth

Medan yang telah memberikan kesempatan dan menyediakan fasilitas untuk

menyelesaikan pendidikan di STIKes Santa Elisabeth Medan.

2. Dr. Maria Kristina Abiwiyanti MARS, selaku Direktur Rumah Sakit Santa

Elisabeth Medan yang telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk

melakukan pengambilan data dan melakukan penulisan di Rumah Sakit Santa

Elisabeth Medan dalam Karya Tulis Ilmiah ini.

3. Nasipta Ginting, SKM., S.Kep., Ns., M.Pd selaku Kaprodi D3 Keperawatan

STIKes Santa Elisabeth Medan yang telah memberi kesempatan dalam

pengambilan data awal dan fasilitas untuk menyelesaikan penelitian ini dan

pendidikan di STIKes Santa Elisabeth Medan.

4. Paska R. Situmorang, SST., M.Biomed selaku pembimbing dalam penelitian

ini yang telah memberikan bimbingan, masukan serta mengarahkan peneliti


dengan penuh kesabaran dan memberikan ilmu yang bermanfaat dalam

menyelesaikan penelitian.

5. Meriati Purba, SST selaku Dosen Pembimbing Akademik penulis yang telah

banyak memberikan dukungan dan perhatian kepada penulis selama penulis

mengikuti pendidikan di STIKes Santa Elisabeth Medan

6. Seluruh dosen dan staf tenaga pendidikan STIKes Santa Elisabeth Medan yang

telah membantu dan memberikan dukungan dalam menyelesaikan penelitian

ini.

7. Teristimewa kepada keluarga, orang tua tercinta Ayah dan Ibu beserta saudara-

saudara saya yang selalu memberikan dukungan baik materi, doa dan motivasi

serta kasih sayang yang luar biasa selama penyelesaian penelitian ini.

8. Kepada seluruh teman-teman Program Studi D3 Keperawatan angkatan XXIV

terkhusus sahabat saya Teressya Simanjuntak, yang selalu memberi semangat

dan motivasi kepada penulis dalam menyelesaikan penelitian ini

Penulis menyadari dalam penyusunan dan penulisan penelitian ini masih

jauh dari kesempurnaan, baik isi maupun teknik penulisan. Dengan segala

kerendahan hati penulis menerima kritik dan saran yang membangun demi

menyempurnakan penelitian ini. Akhir kata peneliti mengucapkan banyak

terimakasih dan semoga Tuhan memberkati kita.

Medan, Mei 2018


Penulis

( Yenni Kristiwati Saragih )

Anda mungkin juga menyukai