Anda di halaman 1dari 6

SATUAN ACARA PENYULUHAN DIARE PADA KADER KESEHATAN

Untuk Memenuhi Tugas Teknik dan Metode Pendidikan dalam Promkes

Dosen Pengampu : drg. Triana W, M.Kes

Disusun oleh :
Diana Eka Lestari ( 1751700013 )

FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT


PRODI KESEHATAN MASYARAKAT PEMINATAN PROMKES
UNIVERSITAS VETERAN BANGUN NUSANTARA SUKOHARJO
2018
SATUAN ACARA PENYULUHAN

Masalah : Kurangnya informasi kepada kader mengenai penyakit diare


Pokok bahasan : Penyakit infeksi saluran pencernaan
Sub pokok bahasan : Penyakit diare pada balita
Sasaran : Kader rw : 02 Desa Ngrompak
Waktu : 20 menit
Tanggal : 24 Mei 2018
Tempat : Posyandu rw : 02 Desa Ngrompak Kecamatan Jatisrono

I. Tujuan Umum
Setelah diberikan penyuluhan sasaran mampu memahami penyakit diare

II. Tujuan Khusus


Setelah diberikan penyuluhan selama 20 menit sasaran diharapkan dapat :
1. Menyebutkan pengertian diare dengan baik
2. Menyebutkan minimal 4 dari 8 penyebab terjadinya diare tanpa melihat leaflet
3. Menyebutkan minimal 2 dari 4 tanda dan gejala penyakit diare tanpa melihat
leaflet
4. Menyebutkan minimal 2 dari 4 bahaya diare
5. Menyebutkan minimal 3 dari 6 pencegahan terjadinya diare
6. Menyebutkan penatalaksanaan diare dirumah dengan benar
7. Mendemonstrasikan cara pembuatan larutan gula galam dengan baik

III. Materi Penyuluhan


1. Pengertian diare
2. Penyebab diare
3. Tanda dan gejala diare
4. Bahaya diare
5. Pencegahan diare
6. Penatalaksanaan diare
7. Cara membuat larutan gula garam

IV. Kegiatan Belajar Mengajar


 Metode : ceramah, diskusi, dan demonstrasi
 Langkah-langkah kegiatan
A. Kegiatan Pra Pembelajaran
1. Mempersiapkan materi, media dan tempat
2. Kontrak waktu
B. Membuka Pembelajaran
1. Memberi salam
2. Perkenalan
3. Menyampaikan pokok bahasan
4. Menjelaskan tujuan
5. Apresiasi
C. Kegiatan inti
1. Penyuluh menyampaikan materi
2. Sasaran menyimak materi
3. Sasaran mengajukan pertanyaan
4. Penyuluh menjawab pertanyaan
5. Penyuluh mendemonstrasikan pembuatan larutan gula garam
6. Sasaran mencoba membuat larutan gula garam
D. Penutup
1. Melakukan evaluasi dengan memberikan pertanyaan secara lisan
2. Menyimpulkan materi bersama dengan sasaran
3. Memberi salam

 Media dan sumber


 Media : Leaflet
 Sumber :
 WHO Alih Bahasa dr. Petrus Adrianto, 1999. Buku
Penatalaksanaan dan Pencegahan Diare Akut edisi 2 : Jakarta.
EGC.
 WHO.1992.Buku Diare Akut Edisi 2 : Jakarta. EGC
 Direktoral Jendral PPM PLP. 1994. Buku Kader Kesehatan
Lingkungan : Jakarta. Departemen Kesehatan RI

V. Evaluasi
 Prosedur : Post test
 Jenis tes : Pertanyaan lisan
 Butir soal :
1. Apa yang disebut dengan diare?
2. Sebutkan minimal 4 dari 8 penyebab terjadinya diare!
3. Sebutkan minimal 4 dari 8 tanda dan gejala penyakit diare!
4. Sebutkan minimal 4 dari 8 bahaya diare!
5. Sebutkan minimal 4 dari 8 pencegahan diare!
6. Sebutkan penatalaksanaan diare dirumah!
7. Demonstrasi cara pembuatan larutan gula garam
 Kunci jawaban terlampir dalam materi
LAMPIRAN MATERI

DIARE
1. Pengertian Diare
Diare adalah berak encer atau cair sebanyak 3 kali atau lebih dalam 24 jam

2. Penyebab Diare
a. Minum air tidak dimasak
b. Makan jajanan kurang bersih
c. Makan dengan tangan yang kotor
d. Buang air besar disembarang tempat
e. Menggunakan air kotor untuk keperluan sehari-hari
f. Makanan tidak ditutup sehingga dihinggapi lalat dan terkena debu
g. Ikan, jamur, singkong dan makan makanan yang mengandung racun
h. Makanan dan minuman yang basi atau menggunakan zat pewarna berlebihan

3. Tanda dan Gejala Diare


a. Berak encer atau cair lebih dari 3 kali dalam 24 jam
b. Gelisah dan rewel
c. Badan lemah dan lesu
d. Muntah-muntah
e. Rasa haus
f. Menurunnya nafsu makan

4. Bahaya Diare
a. Zat-zat gizi hilang dari tubuh
b. Penderita akan kehilangan cairan tubuh
c. Seseorang dengan diare tidak merasa lapar
d. Penderita tersebut menjadi lemas dan lesu
e. Penderita dapat meninggal bila kehilangan cairan tubuh lebih banyak
5. Pencegahan Diare
a. Berikan hanya ASI selama 4 – 6 bulan pertama dan teruskan menyusui paling kurang
selama tahun pertama
b. Berikan makanan penyapih bergizi yang bersih pada 4 – 6 bulan
c. Berikan makanan yang baru dimasak dengan baik dengan menggunakan air bersih
d. Semua anggota keluarga mencuci tangan dengan air sabun sebelum makan, sebelum
menyiapkan makanan dan setelah buang air besar
e. Secepatnya membuang tinja anak kecil ke kakus

6. Penatalaksanaan Diare di Rumah


Dengan cara membuat larutan gula garam (LGG)
Bahan dan alat yang diperlukan
a. Gula pasir 1 sendok teh
b. Garam dapur halus sebanyak ¼ sendok teh
c. Air matang atau air teh yang hangat 1 gelas belimbing
Cara membuat larutan gula garam (LGG)
a. Cuci tangan terlebih dahulu
b. Tuangkan air matang atau air teh kedalam gelas
c. Masukan gula pasir dan garam
d. Aduk sampai semua larut
e. Diminumkan ke anak yang sedang diare

Anda mungkin juga menyukai