Anda di halaman 1dari 2

BAB III

KERANGKA BERPIKIR

3.1 Kerangka Berpikir

Banyaknya jumlah perusahaan yang listing di Bursa Efek Indonesia

membuat para investor dengan mudah untuk berinvestasi karena banyaknya

pilihan untuk menginvestasikan dananya. Salah satu pilihan baik untuk

berinvestasi adalah dalam bentuk saham Sri Kehati. Sri Kehati merupakan

indeks yang mengacu pada Sustainable and Responsibility Investment.

Indeks Sri Kehati dibuat sebagai pedoman investasi bagi pemilik modal

dengan membuat emiten yang memiliki kinerja yang baik terhadap usaha-

usaha yang berkelanjutan dan memiliki kesadaran terhadap lingkungan

hidup, sosial dan perusahaan. Adanya laporan keberlanjutan yang dimuat

emiten dalam indeks ini diharapkan akan menarik minat dari para calon

investor. Harapan dari sebuah keputusan investasi adalah memperoleh hasil

kembaliannya (return) yang tinggi, tetapi setiap investasi pada portofolio

tentu saja membutuhkan informasi pendukung, seperti tingkat return dan

risiko (standard deviasi).

Masalahnya adalah menentukan portofolio saham yang menghasilkan

return yang tinggi dengan risiko yang rendah berdasarkan sejarah historis.

Investor harus jeli dalam memperhitungkan faktor-faktor yang

mempengaruhi kinerja portofolio saham. Diversifikasi saham dilakukan

oleh para investor dengan mengukur tingkat return dan risiko yang akan

37
38

diperoleh atas pemilihan portofolio tersebut. Hasil dari berbagai pilihan

diversifikasi ini kemudian dipilih satu portofolio terbaik yang disebut

dengan portofolio optimal. Adapun pembentukan portofolio optimal ini

menggunakan Model Indeks Tunggal, kemudia kinerja portofolio saham

diukur dengan Indeks Sharpe, Treynor dan Jensen. Pengujian kinerja

portofolio dilakukan untuk mengetahui sejauh mana portofolio yang

dimiliki memberikan hasil bagi seorang investor.

Berdasarkan beberapa konsep dasar dan telaah pustaka diatas maka

Kerangka Pemikiran Teoritis yang digunakan dalam penelitian ini dapat

dilihat dalam Gambar 3.1 dibawah ini :

Gambar 3.1
Kerangka Pemikiran Teoritis

Anda mungkin juga menyukai