Anda di halaman 1dari 6

SURAT KEPUTUSAN

DEKAN FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS SURYA KANCANA


NOMOR : 187/DEK/FH/UNSUR/KEP/11/2018

TENTANG

Peraturan Kemahasiswaan Fakultas Hukum


UNIVERSITAS SURYAKANCANA

DEKAN FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS SURYAKANCANA

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan kualitas dan


kesinambunagan pelaksanaan kegiatan pelayanan proses
pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Suryakancana,
maka di pandang perlu untuk dibuat peraturan
kemahasiswaan Fakultas Hukum Universitas
Suryakancana.
b. bahwa demi kelancaran, efektifitas pelaksanaan pelayanan
terhadap seluruh proses pembelajaran di Fakultas Hukum
Universitas Suryakancana, maka perlu dituangkan dalam
Surat Keputusan Dekan.
Mengingat : 1. Undang-Undang No. 12 Tahun 2003 Tentang Sistem
Pendidikan Nasional. (Lembaran Negara RI No. 78 Tahun
2003, tambahan Lembaran Negara No.4301 Tahun 2003).
2. Undang-Undang no. 12 tahun 2012 tentang pendidikan
tinggi.
3. Peraturan Pemerintah No. 17 Tahun 2010 Tentang
Pengelolaan Dan Penyelenggaraan Pendidikan.
4. Peraturan Pemerintah No 66 Tahun 2010 Tentang
Perubahan atas Peraturan No 17 Tahun 2010 Tentang
Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan.
5. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik
Indonesia:
a. Nomor : 232/U/2000, jo No.045/U/2002 Tentang
Pedoman Penyusunan Kurikulum
Pendidikan Tinggi Dan Nilai Belajar.
b. Nomor : 234/U/2000, tentang Pedoman Pendirian
Perguruan Tinggi.
c. Nomor : 184/U / 2001, tanggal 23 Nopember 2001
Tentang Pedoman Pengawasaan
Pengendalian dan Pembinaan Program
Diploma,Sarjana dan Pasca Sarjana di
Perguruan Tinggi
d. Nomor : 004/U/2002,tanggal 17 Januari 2002
Tentang Akreditasi Program Studi pada
Perguruan Tinggi.
e. Nomor : 100/D/2001. tanggal 2 agustus 2001 tentang
pendirian Universitas suryakancana Cianjur.
6. Surat Keputusan Menteri Pendidikan dari Kebudayaan
Republik Indonesia No.61405/Mpk/Kp/1999 dan Kepala Bkn
No. 181/1999 dan Menkonwasbangan No.
38/Kep/Mk.Waspan/8/1999.
7. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi No.
08/Dikti/Kep/2002.Tanggal 06 Februari 2002 Tentang
Petunjuk Teknis Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No
184/U/2001.
8. Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi No.
528/Sk/Ban-Pt/Ak-Surv/S/Vi /2015, Tertanggal 22 Juni 2015
Tentang Akreditasi Fakultas Hukum Universitas
Suryakancana Cianjur.
9. Surat Keputusan Rektor
No.25/Sk/Rek/Unsur/VII/2013,TANGGAL 06 JULI 2013
Tentang Penetapan Dekan Fakutas Hukum Universitas Surya
Kancana Masa Bakti 2018-2020;
10. Surat Keputusan Rektor
No.25/Sk/Rek/Unsur/VII/2013,TANGGAL 06 JULI 2013
Tentang Penetapan Dekan Fakutas Hukum Universitas Surya
Kancana Masa Bakti 2018-2020;
Memperhatikan : Hasil Rapat Senat Fakultas Hukum Unsur Pada Tanggal 2
Februari 2016.

MEM UTUSKAN

Menetapkan : Peraturan Kemahasiswaan Fakultas Hukum Universitas


Suryakancana.

BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1
Dalam keputusan ini yang di maksud dengan :
(1) Rektor adalah Pimpinan Univeritas Suryakancana
(2) Dekan adalah pimpinan Fakultas di Lingkunagan Fakultas Hukum Univrsitas
Suryakancancana;
(3) Dosen adalah Pendidik Profesional dan Ilmuan dengan Tugas Utama
Mentransformasikan, Mengembangkan dan Menyebarkan Ilmu
Pengetahuan.Teknologi dan Seni Melalui Pendidikan,Penelitian dan Pengabdian
Kepada Masyarakat di Fakultas Hukum Universitas Suryakancana;
(4) Senat Fakultas Hukum adalah Senat Fakultas Hukum Universitas Suryakancana.
Fakultas;
(5) Karyawan adalah tenaga administrasi yang diangkat dengan surat keputusan
khusus untuk menangani tugas-tugas administrasi;
(6) Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Suryakancancana adalah setiap orang
yang daftar dan teregristrasi di Fakultas Hukum Universitas Suryakancana;
(7) Kampus adalah Kampus Fakultas Hukum Univrsitas Suryakancancana.
(8) Fakultas adalah Fakultas Hukum Univrsitas Suryakancancana;
(9) Keluarga Besar Fakultas Hukum Univrsitas Suryakancancana seluruh civitas
akademika di lingkungan Fakultas Hukum Univrsitas Suryakancana;
(10) Organisasi Kemahasiswaan adalah organisasi intra kemahasiswaan Fakultas
Hukum Univrsitas Suryakancancana yang berfungsi sebagai wahana dan sarana
pengembangan diri mahasiswa ke arah perluasan wawasan,peningkatan
kecendekiawanan dan integritas kepribadian untuk mencapai tujuan Fakultas
Hukum Univrsitas Suryakancancana;
(11) Norma Dan Etika Akademik adalah ketentuan yang berkaitan dengan
pelaksanaan tridharma Perguruan Tinggi.
(12) Kebebasan Akademik (freedom of speech)adalah kebebasan yang dimiliki anggota
civitas akademika untuk melaksanakan yang terkait dengan pendidikan dan
pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi secara tanggumg jawab,mandiri
dan etis sesuai dengan norma dan kaidah ilmuan.
(13) Kehidupan Kampus adalah aktualisasi dari keseluruhan kegiatan keluarga besar
di Fakultas Hukum Universitas Suryakancancana yang saling berintraksi dalam
pelaksaan kegiatan tridharma perguruan timggi;
(14) Kegiatan kemahasiswaan adalah proses pembelajaran baik kurikuler,ko-
kurikuler maupun ekstrakurikuler, yang meliputi penalaran, minat dan
bakat,kesejahtraan mahasiswa dan bhakti sosial bagi masyarakat, yang
merupakan pelaksanaandari tridharma perguruan tinggi.
(15) Penyampaian pendapat adalah wadah atau sarana yang dapat digunakanoleh
oleh mahasiswa untuk menyampaikan pendapat terhadap suatu
permasalahan,baik lisan maupun tulisan,yang berkaitan dengan kebijakan yang
akan, sedang, dan telah diambil oleh Fakultas Hukum Universitas
Suryakancana,dan program studi yang berhubungan dengan pelaksaan
tridharma di Fakultas Hukum Universitas Suryakancancana;
(16) Hak adalah segala sesuatu yang seharusnya diterima oleh mahasiswa sesuai
dengan peraturan yang berlaku;
(17) Kewajiaban adalah sesuatu yang harus di laksanakan dan dipenuhi oleh
mahasiswa sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
(18) Pelanggaran tata tertib adalah setiap perkataan,sikap dan perilakuyang
bertentangan dengan tata tertib ini dan ketentuan lainnya yang berlaku.
(19) Sanksi adalah akibat hukum yang dikenakan kepada mahasiswa Fakultas
Hukum Universitas Suryakancana yang melanggar tata tertib dan ketentuan
lainnya yang berlaku.
(20) Pihak yang berwenang adalah pihak yang menetapkan dan menjatuhkan sanksi
terhadap pelanggaran tata tertib dan ketentuan lainnya yang berlaku.

BAB II
MAKSUD DAN TUJUAN
PASAL 2

(1) Peraturan kemahasiswaan Fakultas Hukum Universitas Suryakancana


dimaksudkan untuk menjadi pedoman bagi mahasiswa dalam melaksanakan
tridharma Perguruan Tinggi.

(2) Peraturan kemahsiswaan Fakultas Hukum Universitas Suryakancancana ini


bertujuan untuk :
a. Terselenggaranya dengan baik kegiatan tridharma perguruan tinggi dalam
suasana yang kondusif;
b. Terwujudnya kehidupan kampus yang tertib dan dinamika dalam
menunjang kemajuan mahasiswa.

BAB III
RUANG LINGKUP
Pasal 3

Peraturan kemahasiswaan Fakultas Hukum Universitas Suryakancancana ini mengatur


prilaku mahasiswa dalam penyelenggaraan tridharma perguruan tinggi.Organisasi
kemahasiswaan serta penyeleggaraan proses belajar mengajar,penggunaan sarana dan
prasarana Fakultas Hukum Universitas Suryakancancana,dan tata cara penyampaian
pendapat.

BAB IV
PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI
BAGIAN PERTAMA
UMUM
PASAL 4
(1) Dekan dosen dan karyawan bertanggungjawab menyelenggaraan proses
belajar mengajar sesuai dengan hak dan kewajiaban serta kewenangan
yang ada;
(2) Hak dan kewajiaban serta kewenangan sebagaimana dimaksud pada
ayat ditentukan berdasarkan pada peraturan akademik,serta peraturan
perundang-undangan yang berlaku;
(3) Mahasiswa mempunyai tanggung jawab dan kewajiban untuk ikut
secara aktif dalam penyelenggaraan proses belajar mengajar, sesuai
dengan ketentuan yang berlaku;

BAGIAN KEDUA
HAK DAN KEWAJIABAN MAHASISWA
HAK MAHASISWA
PASAL
5

Setiap mahasiswa berhak untuk :


(1) Menggunakan kebebasan akademik secara bertanggungjawab untuk
mengkaji ilmu penegtahuan sesuai dengan norma dan etika akademik;
(2) Memperoleh pengajaran dan layananbidang akademik dan administratif
dengan sebaik-baiknya,sesuai denagan minat,bakat,kegemaran dan
kemampuan.
(3) Mendapat bimbingan dari dosen yang bertanggungjawab atas program
studi yang diikutinya dalam penyelesaian studi;
(4) Memproleh layanan informasi tentang hasil belajarnyayang berkaitan
dengan persyaratan yang berlaku;
(5) Memanfaatkan secara bertanggungjawab sumberdaya
Universitas,Fakultas,bail secara pribadi maupun melalui perwakilan
atau organisasi kemahasiswaan untuk kepentingan pembelajarannya;
(6) Pindah antar Perguruan Tinggi,sepanjang memenuhi persyaratan
penerimaan mahasiswa pada Universitas atau program studi yang
hendak dimasukidan atau bilamana daya tampung Universitas atau
program studi yang bersangkutan memungkinkan;
(7) Ikut serta dalam kegiatan organisasi kemahsiswaan di tingkat
Universitas,Fakultas,dan atau program studi;
(8) Memperoleh pelayanan khusus dalam hal-hal tertentu,seperti halnya
bagi penyandang cacat dan sebagainya,dalam hal apabila sarana dan
prasarana tersedia untuk itu.
Kewajiban mahasiswa
Pasal 6

Setiap mahasiswa berkewajibab untuk;


(1) Mengikuti dan mentaati aturan dari Yayasan,Rektorat dan Fakultas,
(2) Berprilaku sopan dan mengikuti kearipan lokal kabupaten Cianjur;
(3) Menjungjung tinggi nama baik almamater;
(4) Belajar dengan tekun dan sungguh-sungguh agar memproleh prestasi
tinggi;
(5) Mematuhi semua peraturan dan ketentuan yang berlaku,baik pada
tingkat Universitas maupun Fakultas.
(6) Ikut memelihara saran dan prasarana serta kebersihan,ketertiban
dan keamananan dalam lingkungan kampus;
(7) Menghargai ilmu pengetahuan,teknologi,dan atau kesenian;
(8) Ikut menjaga suasana akademik yang kondusif;
(9) Tertib aktif dalam kegiatan kemahasiswaan;
(10) menjaga nama baik,citra dan kehormatan Fakultas Hukum Universitas
Suryakancancana;
(11) Menjungjung tinggi adat istiadat, sopan santun sertaetika yang berlaku;
(12) Menjaga kampus dari kegiatan politik praktis;
(13) Mentaati kewajiban kewajiban yang dibebankan sessuai dengan
Peraturan Perundang –Undangan yang berlaku.
(14) Setiap mahasiswa baru tahun akademik 2018/2019 wajib minimal
mengikuti 1 unit kegiatan mahasiswa (ukm) dan Sebanyak-
Banyaknya 2 Unit Kegiatan Mahasiswa

Anda mungkin juga menyukai