Anda di halaman 1dari 3

KONSEP ENERGI GERAK DAN CARA MENGHEMAT ENERGI

1. Pengertian Energi
Energi adalah kemampuan untuk melakukan kegiatan atau kerja.
2. Bentuk-Bentuk Energi
a. Energi Panas
b. Energi Cahaya
c. Energi Gerak
d. Energi Listrik
e. Energi Bunyi
f. Energi Kimia
3. Energi Gerak
Energi gerak adalah energi yang dihasilkan suatu benda untuk bergerak. Energi
gerak disebut juga energi kinetik. Energi kinetik adalah energi yang dihasilkan
suatu benda untuk bergerak dari keadaan diam yang bergerak pada kecepatan
tertentu dan juga memiliki masa tertentu.
4. Sumber Energi Gerak
Salah satu contoh sumber energi gerak adalah angin dan air.
a. Angin adalah salah satu sumber daya alam yang dimanfaatkan untuk
kehidupan sehari hari. Banyak orang yang menggunakan angin sebagai sumber
energi gerak seperti untuk mengeringkan pakaian yang basah, mengeringkan
bahan makanan tradisional dan juga digunakan sebagai pembangkit listrik.
Salah satu kegunaan dari energi gerak pada angin adalah untuk menciptkan
energi listrik. Energi angin yang mengenai kincir angin akan menggerakan
turbin yang nantinya akan dikonversikan menjadi energi listrik untuk seluruh
daerah di dekatnya.
b. Contoh lain dari sumber energi gerak adalah air. Nah, khusus yang satu ini,
bisa kita temukan di danau ataupun sungai yang mempunyai aliran yang sangat
deras. Biasanya orang orang menggunakan energi gerak dari air untuk
membangun pembangkit listrik tenaga air. Di Indonesia, banyak terdapat
pembangkit listrik dengan menggunakan energi gerak dari air untuk
menggunakan turbin.
5. Kincir Angin
Kincir angin adalah kincir yang digerakan oleh angin. Bentuk dan bahan kincir
angin mempengaruhi gerakan kincir angin. Bahan yang lebih kaku dan ringan
membuat putaran kincir lebih kencang. Kincir tradisional dimanfaatkan untuk
menggiling gandum atau memompa air untuk mengairi perkebunan. Kincir angin
juga dimanfaatkan untuk memutar generator. Generator mengubah energi gerak
menjadi energi listrik.

Gambar 1
Kincir Angin Tradisional

Gambar 2.
Kincir Angin Modern
6. Kincir Air
Kincir air adalah kincir yang digerakan oleh energi air. Terjangan air
menyebabkan kincir air berputar. Semakin deras aliran air, semakin kencang
putaran kincir.
Manfaat kincir air antara lain: (a) untuk mengangkat air dari tempa yang rendah
ke tempat yang tinggi, (b) untuk mengairi sawah, (c) untuk memutar generator
pembangkit listrik.

7. Cara Menghemat Energi


Menghemat energi adalah menggunakan energi sebaik mungkin. Kita harus
menghemat energi, terutama energi yang tidak dapat diperbaharui (matahari, air
dan angin). Menghemat energi bisa dilakukan dirumah di sekolah ataupun dalam
kehidupan sehari. Agar sumber energi tersebut tidak habis, maka perlu
dilakukan penghematan energi. Cara-cara menghemat energi adalah:
a. Mematikan lampu bila tidak diperlukan.
b. Mengunakan lampu redup ketika tidur.
c. Mematikan keran air jika tidak diperlukan
d. Mematikan kompor setelah selesai digunakan
e. Menggunakan ari secukupnya untuk mencuci pakaian atau mencuci
mobil/motor
f. Mematikan televisi/radio bila tidak ditonton/didengar
g. Menggunakan AC seperlunya
h. Menggunakan listrik dengan daya rendah

Anda mungkin juga menyukai