Pengenalan Stasion Fest

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Pengenalan Stasion Festival 2018

STASION Festival 2018 merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh komunitas Startup
Kota Malang “Startup Singo Edan” (STASION) yang bertujuan untuk mewadahi komunitas kreatif
dan IT serta ekosistem digital di Kota Malang.
STASION Festival pada tahun ini bertajuk “Build Ecosystem and Human Capital for Digital
Industry.”
Pada tahun 2017, STASION mengadakan sebuah acaranya namanya STASION CONFERENCE 2017
yang dihadiri oleh 5 Stakeholder di Kota Malang. Mulai Akademisi, Bisnis, Komunitas,
Pemerintah dan Media.
Sehingga acara pada tahun ini merupakan event rutin untuk kedua kalinya lanjutan dari
konferensi yang telah diadakan sebelumnya.
Berbeda dengan acara tahun lalu, acara tahun ini memiliki 3 serangkaian acara selama 2 hari.
Acara tersebut meliputi

1. Exhibition.
Para pesertanya adalah Startup Malang, Startup di Kampus, dan Komunitas. Yang
nantinya pameran ini akan dimeriahkan oleh mahasiswa di Kota Malang, serta
masyarakat umum.

Acara ini bertujuan agar masyarakat dapat mengetahui bagaimana perkembangan


startup di Malang, agar mahasiswa juga bisa diberikan gambaran mengenai industri saat
ini, yaitu Industri 4.0

2. Sharing Expert.
Komunitas di Malang cukup banyak sekali. Bila ditotal, lebih dari 5 komunitas IT yang
ada di Kota Malang.

Kami mengadakan Sharing Expert dari Komunitas di Malang yang menyasar para
mahasiswa, junior developer atau orang orang yang masih baru dalam dunia startup
digital.

3. Conference
Acara inti dari STASION FESTIVAL yang merupakan kelanjutan dari STASION CONF 2017
dengan mempertemukan semua stakeholder untuk menumbuhkan dan
mengembangkan sebuah ekosistem untuk industri digital yang dihadiri oleh Akademisi,
Bisnis, Komunitas, Pemerintahan dan Media.
Diharapkan semua stakeholder dapat berkolaborasi bersama untuk Building Ecosystem
and Human Capital for Digital Industry di kota Malang.

STASION FESTIVAL 2018 akan digelar di Dilo Malang, Jalan Basuki Rahmat No. 7-9 Malang pada
tanggal 17 – 18 November 2018.
Pada acara ini, Komunitas Startup Singo Edan alias STASION ini bekerjasama dengan banyak
pihak, mulai dari menggandeng Bank Indonesia, BCA, Dilo Malang hingga Telkom Indonesia.
STASION juga turut didukung dengan beberapa komunitas kreatif dan IT di Kota Malang yaitu
INDUX, Kelas Mobile , Malang PHP User Group, KLIM, FAM, GDM, ADGI, Scrum Malang, dan
MQA.

Anda mungkin juga menyukai